Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

8 Rekomendasi Wisata Malam di Bandung, Seru dan Romantis

image-gnews
Warga berkumpul di sebuah kafe di Jalan Braga pada penyelenggaraan Braga Culinary Night di Bandung, Jawa barat (11/1).  TEMPO/Prima Mulia
Warga berkumpul di sebuah kafe di Jalan Braga pada penyelenggaraan Braga Culinary Night di Bandung, Jawa barat (11/1). TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wisata malam di Bandung adalah kegiatan yang populer bagi penduduk lokal dan wisatawan. Bandung terkenal dengan kehidupan malamnya yang ramai dan ada banyak pilihan untuk dieksplorasi setelah matahari terbenam.

Terlebih, Bandung adalah salah satu kota yang banyak dijadikan tempat wisata karena letaknya yang tidak jauh dari pusat kota Jakarta. Berikut ini 8 wisata malam Bandung yang tidak boleh dilewatkan, seru dan romantis:

1. Caringin Tilu (Bukit Bintang)

Saat berkunjung ke Bandung, jangan lupa untuk menyambangi Caringin Tilu (Bukit Bintang). Wisata ini merupakan tempat wisata malam Bandung 24 jam.

Caringin Tilu berlokasi di Jalan Terusan Padasuka, Kampung Cisayur, Desa Cimenyan, Kecamatan Cimenyan, Bandung bagian Timur. 
Caringin Tilu berada di daerah atas kota Bandung. Karena letaknya berada di daerah atas maka pengunjung akan disuguhkan pemandangan kota Bandung 180°.

Kebanyakan orang datang kesini pada malam hari karena udaranya yang sejuk dan jauh terlihat lebih indah. Sambil memandang langit dan gemerlap lampu, pengunjung bisa menyantap beragam kuliner yang tersedia.

2. Mountain Breeze

Mountain Breeze adalah salah satu wisata malam Bandung yang patut dipertimbangkan saat sedang berada di kota kembang. Mountain Breeze berlokasi di Jl. Raya Banjaran KM 11.5, Langonsari, Pameungpeuk, Langonsari, Pameungpeuk, Bandung.

Ketika mengunjungi Mountain Breeze, pengunjung bisa melihat 360° derajat kota Bandung dari atas. Tentu pemandangan yang akan didapatkan sangat indah apalagi ketika dikunjungi pada malam hari dan melihat city light kota Bandung.

Untuk masuk ke dalam Mountain Breeze hanya perlu membayar Rp 15.000 yang juga bisa digunakan sebagai potongan harga saat memesan makanan di dalam. Makanan yang tersedia di sana bervariasi mulai dari menu sarapan, menu makan siang hingga dessert dengan kisaran harga Rp20.000 hingga Rp 100.000-an. 

3. Warung Langit

Tempat wisata malam laimndi Bandung adalah Warung Langit. Lokasinya di Jl. Cibengang No.22, Cibengang Tengah, Ciburial, Cimenyan, Kabupaten Bandung yang buka setiap hari hingga pukul 22.00 WIB.

Warung langit terletak di atas ketinggian 750-1200 mdpl. Warung langit menjual view kota Bandung yang indah dan instagrammable. Uniknya, seluruh makanan yang disuguhkan oleh Warung Langit berasal dari sayuran-sayuran organik sehingga dapat dipastikan semua menunya sehat. Beberapa menu best seller adalah bala-bala ayam, ubi goreng almond dan pisang bakar. Harganya berkisar Rp 10.000 hingga Rp 50.000-an. 

4. Kawasan Punclut

Wisata Bandung yang harus disinggahi saat berlibur ke kota ini adalah Kawasan Punclut. Kawasan Punclut berada di Jl. Punclut, Ciumbuleuit,  Cidadap, Kabupaten Bandung Barat. Wisata ini merupakan pusat kulinernya Bandung.

Waktu terbaik untuk menyambangi kawasan Punclut adalah pada malam hari karena pengunjung akan disuguhi indahnya kota Bandung pada malam hari. Punclut merupakan singkatan dari Puncak Ciumbuleuit. Di dalam kawasan ini terdapat beberapa tempat yang memiliki daya tariknya sendiri yaitu ada Angkringan De BlankON, D’Dieuland, Cakrawala Nature Sparkling Restaurant, Tafso Barn, Lereng Anteng Panoramic Coffee Place, Dago Bakery Punclut Bandung. 

5. Alun-Alun Bandung

Tidak lengkap saat ke Bandung, tapi tak mengunjungi Alun-alun Kota Bandung. Saat malam hari pun, suasana di alun-alun masih ramai oleh wisatawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengunjung bisa duduk-duduk santai sembari berburu jajanan atau makanan. Tak ada tarif untuk menikmati fasilitas di sini.

6. Jalan Braga 

Braga merupakan wisata malam yang terdekat dari pusat kota Bandung dan menjadi ikonnya. Tidak ada tiket masuk ke tempat ini alias gratis.

Di sepanjang jalan Braga terdapat banyak kafe unik yang bisa disinggahi. Jalan Braga juga tamlak estetik sehingga cocok untuk lokasi berfoto. 

7. Sapu Lidi Lembang

Sapu Lidi Lembang merupakan tempat wisata malam Bandung yang sayang dilewatkan. Lokasinya di Kompleks Graha Puspa, Jln. Sersan bajuri, Cihideung, Lembang, Parongpong, Bandung yang buka mulai dari pukul 09.00 hingga 22.00

Bagi pasangan, tempat wisata malam di Bandung ini merupakan tempat yang tepat karena menyajikan suasana malam romantis. Pengunjung bisa menyusuri danau dengan menggunakan perahu, menikmati suasana persawahan maupun melihat ikan-ikan cantik.

8. Kampung Daun

Kampung Daun merupakan wisata Bandung yang bisa dikunjungi bersama sanak keluarga. Lokasinya berada di Villa Trinti, Jln. Sersan Bajuri KM. 4,7, Cihideung, Cigugur Girang, Parongpong, Bandung. Jam buka Kampung Daun dari 11.00-23.00 WIB denganntiket masuk ke wisata ini gratis.

Suasana di Kampung Daun sangat romantis, sejuk dan asri. Selain itu, berbagai makanan di sini sangat menggugah selera, seperti udang bakar jimbaran, tongseng kambing, empal gentong, sop buntut, dan lain-lainnya. Semua harga mulai dari Rp 30.000 hingga Rp100.000-an. 

Itu dia rekomendasi wisata malam di Bandung yang bisa disambangi. Daftar ini bisa menjadi tujuan wisata untuk melepas penat.

DWI LUCY SUSETIOWATI

Pilihan Editor: 10 Tempat Nongkrong Instagrammable di BSD Serpong

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

5 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

Anda bisa melihat berbagai pilihan akomodasi di Traveloka, sekaligus menikmati promo hotel mewah.


Beli Tiket Konser Sheila On 7, Simak 4 Hal Ini

9 hari lalu

Sheila on 7 akan menggelar konser 'Tunggu Aku di' 5 kota besar Indonesia. Dok. Antara Suara
Beli Tiket Konser Sheila On 7, Simak 4 Hal Ini

Kota pertama konser Sheila On 7 di Samarinda pada Sabtu, 27 Juli 2024


Kilas Balik 69 Tahun Konferensi Asia Afrika dan Dampaknya bagi Dunia

10 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD (ketujuh kanan), Ketua MPR Bambang Soesatyo (delapan kanan) dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (keenam kanan) dan puluhan delegasi pimpinan MPR negara Anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) foto bersama seusai pembukaan Konferensi Internasional secara resmi di Gedung Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Selasa 25 Oktober 2022. Konferensi Pimpinan MPR Negara-negara OKI tersebut merupakan pertemuan Internasional untuk membahas forum MPR dalam mewujudkan perdamaian dunia dan penguatan parlemen dari negara-negara Islam. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Kilas Balik 69 Tahun Konferensi Asia Afrika dan Dampaknya bagi Dunia

Hari ini, 69 tahun silam atau tepatnya 18 April 1955, Indonesia menjadi tuan rumah Konferensi Asia Afrika di Bandung, Jawa Barat.


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

10 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

11 hari lalu

Rumah korban Didi Hartanto usai dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di Perumahan Bumi Citra Indah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Selasa, 16 April 2024. ANTARA/Rubby Jovan
Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

Seorang pegawai honorer kementerian berusia 42 tahun dilaporkan hilang sejak 30 Maret 2024 lalu. Jasadnya ditemukan terkubur di dalam rumahnya.


Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

12 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya


Pengunjung Situ Cileunca Pangalengan Tenggelam, Dua Korban Ditemukan Meninggal

13 hari lalu

Foto udara Situ atau Danau Cileunca di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu 5 Agustus 2023. Kawasan Situ Cileunca yang memiliki luas area 11 ribu hektar serta daya tampung hingga 11,5 juta kubik air tersebut menjadi lokasi sumber air baku bagi kebutuhan seluruh masyarakat kota Bandung yang mencapai 7.000 hingga 8.000 liter perdetik atau 7 - 8 juta kubik per bulan. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Pengunjung Situ Cileunca Pangalengan Tenggelam, Dua Korban Ditemukan Meninggal

Laporan orang tenggelam di Situ Cileunca diterima pada 9 April 2024. Pencarian butuh berhari-hari karena dipengaruhi oleh beberapa faktor.


Langka ATM Tunai Pecahan Rp 20.000, Simak Lokasinya di Jakarta dan Bandung

14 hari lalu

Ilustrasi pengunjung melakukan transaksi pada mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM). TEMPO/Tony Hartawan
Langka ATM Tunai Pecahan Rp 20.000, Simak Lokasinya di Jakarta dan Bandung

Anjungan Tunai Mandiri atau ATM pecahan Rp 20.000 semakin langka. Berikut lokasinya di Jakarta dan Bandung.


Wow! Ada Bianglala Menjulang di Hamparan Kebun Teh Pangalengan Bandung

14 hari lalu

Bianglala Nimo Eye di Pangalengan Kabupaten Bandung. (Dok.Nimo Highland)
Wow! Ada Bianglala Menjulang di Hamparan Kebun Teh Pangalengan Bandung

Wahana baru Bianglala Nimo Eye di Pangalengan, Kabupaten Bandung, sejak Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran pada 10 April 2024


7 Taman Kota untuk Nikmati Liburan Gratis di Bandung

15 hari lalu

Warga berolahraga di area Lapangan Gasibu, Bandung, Jawa Barat, Kamis 2 September 2021. Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali membuka Lapangan Gasibu untuk warga khusus aktivitas olahraga dengan membatasi jumlah pengunjung  sebanyak 125 orang. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
7 Taman Kota untuk Nikmati Liburan Gratis di Bandung

Bandung punya sejumlah taman kota yang bisa dinikmati suasananya untuk liburan secara gratis