Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mudik Lebaran Lewat Kudus dan Yogyakarta, Nikmati Wisata Kuliner Khas Berikut

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Kuliner soto kerbau dari Kudus. Dok. Indonesia Kaya
Kuliner soto kerbau dari Kudus. Dok. Indonesia Kaya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebentar lagi masyarakat akan mudik lebaran. Dalam perjalanan mudik dan balik dari kampung halaman, biasanya mereka akan mampir ke sejumlah tempat untuk berwisata. Bagi pemudik yang melewati Kudus di Jawa Tengah dan Yogyakarta, ketahui apa saja kuliner khas di sana yang menarik untuk dicoba.

Mengutip keterangan tertulis Indonesia Kaya, masyarakat dapat mengetahui informasi kuliner di sejumlah daerah lewat kanal YouTube IndonesiaKaya selama Ramadan. Web series Kuliner Indonesia Kaya ini menghadirkan informasi filosofi, cara memasak, tips memasak, dan mengulik kuliner tradisional dari berbagai wilayah.

Program Director www.indonesiakaya.com, Renitasari Adrian mengatakan, kuliner Indonesia begitu beragam, sebagaimana juga budaya dan bahasa. "Berangkat dari keragaman tersebut, kami menghadirkan web series untuk menginspirasi dan menambah wawasan para pecinta kuliner," kata Renitasadi pada Senin, 18 April 2022.

Sepanjang Ramadan 2022, web series yang terdiri atas tiga episode Kuliner Indonesia Kaya ini mengisahkan beragam sajian dari Kudus, Yogyakarta, dan Cirebon. "Kami harap dengan kemasan yang baru, Kuliner Indonesia Kaya dapat menjadi solusi hiburan dan masyarakat dapat mengetahui sejarah di balik terciptanya suatu hidangan," ujar Renitasari.

Kuliner lentog khas Kudus. Dok. Indonesia Kaya

Pada episode pertama, Kuliner Indonesia Kaya mengajak para pecinta kuliner untuk mengetahui kuliner legendaris khas Kudus. Selain populer sebagai kota kretek dan batik, sajian kuliner khas Kudus antara lain jenang, jangklong, garang asem, soto jangkrik, dan opor sunggingan.

Dalam web series berdurasi kurang lebih sepuluh menit ini, penonton akan mengetahui gambar dan narasi tentang Lentog Tanjung Jasno, Warung Makan Pak H. Sulichan yang menyediakan Nasi Pindang dan Soto Kerbau, serta Sate Kerbau. Para penjual menceritakan bagaimana awal mula mereka berjualan, proses pembuatan, dan harapannya.

Kuliner sate kerbau dari Kudus. Dok. Indonesia Kaya

Kemudian di episode kedua, penonton akan menyaksikan berragam kuliner klasik Yogyakarta, seperti gudeg, brongkos, sate klathak, dan kopi joss. Cerita yang tersaji antara lain sejarah dan proses pembuatan Gudeg Manggar Bu Dullah yang bertahan selama 20 tahun. Terbuat dari bunga kelapa (manggar), gudeg ini masih dibuat secara tradisional sehingga ada aroma khas dari kayu bakar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kuliner gudeg Manggar Bu Dullah di Yogyakarta. Dok. Indonesia Kaya

"Gudeg manggar itu dulunya adalah makanan para raja, makanan yang istimewa dan tidak bisa setiap hari dinikmati," kata Wulan, generasi kedua dari Gudeg Manggar Bu Dullah. Rumah makan yang terletak di Kabupaten Bantul, Yogyakarta, itu hanya berani menjual gudeg yang proses pemanasannya telah melewati satu hari satu malam.

Kuliner mangut lele Mbok Marto di Yogyakarta. Dok. Indonesia Kaya

Selain gudeg, ada pula cerita kuliner Mangut Lele Dapur Asli Mbok Marto dan Thiwul Ayu Mbok Sum yang kerap menjadi oleh-oleh khas Yogyakarta. "Semoga web series Kuliner Indonesia Kaya ini dapat menjadi solusi untuk menyambut waktu buka puasa Ramadan, menambah wawasan, dan menginspirasi untuk senantiasa mencintai dan mencoba beragam kuliner nusantara," kata Renitasari.

Kuliner gatot dan thiwul Ayu Mbok Sum dari Yogyakarta. Dok. Indonesia Kaya

Baca juga:
Garin Nugroho Mencari Pemeran Ismail Marzuki untuk Serial Musikal

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

1 jam lalu

Petugas pantai di Gunungkidul mengobati wisatawan tersengat ubur-ubur. Dok.istimewa
Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

Puluhan orang tersengat ubur-ubur. Sebelumnya akhir April, sejumlah wisatawan dilaporkan tersengat ubur ubur saat bermain di Pantai Krakal Gunungkidul


Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

10 jam lalu

Salah satu varietas anggrek yang akan dipamerkan Pusat Inovasi Agroteknologi (PIAT)  UGM pada Festival Anggrek Sabtu 18 Mei 2024 di Sleman. Dok.istimewa
Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

Penggemar tanaman anggrek yang berencana melancong ke Yogyakarta akhir pekan ini, ada festival menarik yang bisa disaksikan.


Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

11 jam lalu

Sisi selatan Benteng Vredeburg Yogyakarta yang hampir rampung direvitalisasi pada Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

Indonesian Heritage Agency (IHA) yang bertugas menangani pengelolaan museum dan cagar budaya nasional sejak September 2023.


Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

12 jam lalu

Seri prangko Buk Renteng diluncurkan di Sleman Yogyakarta Kamis (16/5). Dok. Istimewa
Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

Selokan yang menghubungkan wilayah Sleman Yogyakarta dan Magelang Jawa Tengah itu dibangun pada masa Hindia Belanda 1909. Kini jadi prangko.


Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

1 hari lalu

Proses pemilahan sampah di TPS 3R Nitikan Kota Yogyakarta. Dok.istimewa
Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

Sampah yang masuk ke TPS 3R Nitikan Yogyakarta akan diolah menjadi bahan bakar alternatif Refused Derived Fuel (RDF).


11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

1 hari lalu

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda. Foto: Canva
11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda.


Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

2 hari lalu

Mantan Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Yogyakarta, Eko Darmanto, seusai menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Eko akan disidang dalam perkara dugaan penerimaan gratifikasi sejumlah Rp.18 miliar di Dirjen Bea Cukai Kementerian Keuangan RI.TEMPO/Imam Sukamto
Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

Ini daftar aset eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto yang masuk dalam radar dakwaan KPK.


Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

2 hari lalu

Petugas pantai di Gunungkidul mengobati wisatawan tersengat ubur-ubur. Dok.istimewa
Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

Kemunculan ubur-ubur biasanya terjadi saat puncak kemarau atau saat udara laut dingin pada Juli hingga September.


Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Kritik dari Walhi

3 hari lalu

Pekerja menurunkan sampah dari truk pengangkut di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Sementara Tamanmartani, Kalasan, Sleman, DI Yogyakarta, Senin, 7 Agustus 2023. Pemerintah Kabupaten Sleman mengoperasikan TPS Sementara Kalasan selama 45 hari untuk mengatasi permasalahan sampah terkait penutupan TPST Piyungan yang ditutup karena sudah melebihi kapasitas. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Kritik dari Walhi

Walhi menyoroti kebijakan layanan persampahan dari Pemerintah Kabupaten Sleman yang tak lagi melakukan layanan angkut sampah organik untuk masyarakat.


Pura Pakualaman Yogyakarta Berusia 212 Tahun, Ada 21 Event Dipersiapkan

3 hari lalu

Pura Pakualaman Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono
Pura Pakualaman Yogyakarta Berusia 212 Tahun, Ada 21 Event Dipersiapkan

Peringatan ulang tahun Pura Pakualaman dikemas dalam tema besar Karti Widyastuti Sampurnaning Bekti, ads 21 acara dari 13 Mei hingga 23 Juni.