Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ulang Tahun ke-67, Ini Deretan Rekomendasi Kuliner dari Riau

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Ikan masak cuka khas Riau. Shutterstock
Ikan masak cuka khas Riau. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kemarin Provinsi Riau merayakan hari ulang tahun yang ke-67. Dilansir dari laman Media Center Riau, perayaan kali ini mengusung tema "Riau Membangun". Seperti daerah lainnya, Riau memiliki beragam keunikan, salah satunya kuliner yang berasal dari daerah ini.

Cita rasa kuliner khas Riau dikenal dengan bumbu rempah-rempahnya yang kuat. Bumbu rempah ini sudah turun menurun mengikuti resep dari nenek moyang. Berikut beberapa rekomendasi kuliner dari Riau.

1. Gulai Ikan Patin

Makanan khas Riau direkomendasikan adalah gulai ikan patin. Makanan populer khas ini bertabur kuah kental yang kaya rempah.

Uniknya, tak seperti gulai lain yang menggunakan daging sapi atau ayam, hidangan gulai khas Pekanbaru ini menggunakan ikan patin yang dipotong besar. Hidangan ini banyak tersedia di restoran atau warung makan di kota Pekanbaru, Riau. Biasanya, cita rasa gulai dengan campuran kecombrang akan lebih nikmat. 

Sebagai tambahan, gulai ikan patin bisa disantap bersama pucuk daun ubi rebus yang merupakan hidangan pelengkap. Gabungan cita rasa makanan tersebut akan terasa nikmat untuk dimakan bersama keluarga.

2. Bolu kemojo

Mengutip dari laman Badan Penelitian dan Pengembangan Kota Pekanbaru, bolu kemojo merupakan salah satu produk kue tradisional yang sangat digemari di Riau. Sesuai dengan namanya, produk ini memiliki bentuk seperti bunga kamboja.

Bolu kemojo memiliki rasa manis dan bertekstur padat sehingga cukup mengenyangkan. Bolu ini memiliki berbagai varian rasa, seperti rasa pandan dengan warna hijau. Selain itu, ada juga rasa jagung, durian, dan pisang. Biasanya, bolu kemojo dijadikan sebagai buah tangan dan makanan selingan atau makanan penutup dalam berbagai acara seperti pesta dan acara adat.

3. Asam pedas

Dikutip dari gln.kemdikbud.go.id, asam pedas memang sudah terkenal sebagai masakan khas Melayu Riau. Masakan ini dianggap hidangan berkelas yang sangat pantas untuk disajikan dalam acara-acara resmi, baik acara adat maupun acara pemerintahan. 

Bahan utama asam pedas ialah ikan. Biasanya ikan yang dimasak menjadi asam pedas adalah ikan sungai yang memiliki daging tebal, seperti ikan baung, patin, tapa, dan selais.

4. Ikan Cuka 

Makanan khas Riau memang kaya dengan olahan ikan. Biasanya, ikan yang dipilih untuk memasak ikan cuka ini adalah jenis ikan tenggiri. Olahan ikan goreng ini selalu menjadi primadona bagi banyak kalangan.

Ikan tenggiri ini digoreng dan ditambah dengan cita rasa kuah cuka yang tebuat dari cabai yang diiris, cabai giling, lada, pala, jahe, serai dan bumbu-bumbu. Ikan cuka ini sangat nikmat disantap dengan nasi panas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Mi Sagu

Selain olahan ikan, makanan khas Riau penuh dengan olahan mi. Salah satunya adalah mi sagu. Mi sagu ini pembuatannya menggunakan bahan sagu sesuai dengan namanya. Bentuk mi sagu ini mirip dengan kwetiau goreng.

Hidangan ini lebih nikmat disantap selagi hangat dan dicampur dengan sambal goreng ikan teri, tauge rebus dan daun kucai. Mi sagu ini juga disebut lebih sehat karena kadar gula dalam tepung mie ini lebih rendah ketimbang nasi. 

6. Kacang pukul

Mengutip dari laman riau.go.id, kacang pukul merupakan makanan manis bertekstur kering dan lembut. Makanan ini dibuat oleh masyarakat keturunan Tionghoa Bagansiapiapi, Kabupaten Rokan Hilir, Riau secara turun menurun.

Proses pembuatanya menggunakan beberapa resep racikan yaitu, kacang tanah yang dicampur gula kemudian ditumbuk. Bantuk dan rasa dari makanan ini hampir mirip dengan enting-enting gepuk dari Jawa tengah.

7. Lopek bugi

Lopek bugi merupakan cemilan khas dari Kabupaten Kampar, Riau. Dahulu, Lopek Bugi merupakan makanan wajib yang dihidangkan bagi para bangsawan. Makanan ini sering disajikan dalam perayaan hari-hari besar, seperti acara keagamaan dan acara adat.

Lapek Bugih khas Riau. Shutterstock

Bahan dasar untuk membuat Lopek Bugi adalah tepung ketan, santan, kelapa parut serta gula pasir. Kemudian, biasanya makanan ini dibungkus menggunakan daun pisang, sehingga memiliki cita rasa yang khas.

8. Lakse Kuah

Hidangan khas Riau juga banyak menggunakkan bahan utama santan. Kuahnya terbuat dari campuran ketumbar, adas manis, dan beragam rempah lainnya.

Meski menyerupai mi, bahan dasar mi terbuat dari tepung sagu. Makanan khas Riau ini semakin nikmat untuk dinikmati dengan olahan ikan laut segar, ikan tongkol, atau ikan teri yang sudah ditumbuk halus.

YOLANDA AGNE | NINIS CHAIRUNNISA | RINDI ARISKA
Pilihan editor: Jelajah Negeri: 4 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi di Kota Pekanbaru

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kuah Beulangong, Kuliner Tradisional Aceh yang Penuh Makna dan Sejarah

1 hari lalu

Panitia peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW membagikan menu tradisional khas Aceh Kuah Beulangong kepada warga di Desa Lambhuk, Aceh, Selasa, 19 Oktober 2021. Memasak kuah Beulangong (kari daging sapi atau kambing) pada perayaan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW telah menjadi tradisi yang dilaksanakan secara gotong royong dan dibagi-bagikan kepada seluruh warga, fakir miskin dan anak yatim. ANTARA/Irwansyah Putra
Kuah Beulangong, Kuliner Tradisional Aceh yang Penuh Makna dan Sejarah

Kuah beulangong biasa disajikan pada momen-momen istimewa di Aceh, seperti Maulid Nabi, Iduladha, Idulfitri, Ramadan, bahkan saat PON 2024


Wajah Baru Pusat Kuliner Legendaris Akau Potong Lembu Tanjungpinang

4 hari lalu

Penampakan suasana warna warni kawasan pusat kuliner legendaris Akau Potong Lembu, Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau. Foto Humas Pemprov Kepri
Wajah Baru Pusat Kuliner Legendaris Akau Potong Lembu Tanjungpinang

Bagaimana wajah baru pusat kuliner legendaris Akau Potong Lembu di Tanjungpinang usai direvitalisasi?


Tips Mengajak Anak Bersantap di Restoran Mewah saat Bepergian

4 hari lalu

Ilustrasi makan bareng keluarga. Unsplash.com/Pablo Merchn Montes
Tips Mengajak Anak Bersantap di Restoran Mewah saat Bepergian

Berikut ini beberapa tips untuk yang ingin mengajak anak-anak bersantap di restoran mewah saat bepergian


Rekomendasi Kuliner Khas Medan, dari Soto hingga Mi Gomak

5 hari lalu

Soto dengan potongan daging sapi dan kuah bersantan di RM Sinar Pagi, Medan. Tempo/Dhemas Reviyanto
Rekomendasi Kuliner Khas Medan, dari Soto hingga Mi Gomak

Kuliner Medan dipengaruhi oleh banyak budaya, mulai dari Cina, India, Melayu, Batak, Minang, dan Jawa.


Ingin Nikmati Kuliner Nusantara yang Khas? Coba 5 Restoran Ini

5 hari lalu

Salah satu sudut di Resto Sumber Asli. (TEMPO/Yayuk)
Ingin Nikmati Kuliner Nusantara yang Khas? Coba 5 Restoran Ini

Berikut rekomendasi lima restoran khas kuliner Nusantara yang lezat di Jakarta dan layak untuk dicoba bersama keluarga, teman, atau kolega.


Di Kota Italia Ini, Turis bakal Kesulitan Menemukan Piza

5 hari lalu

ilustrasi pizza (pixabay.com)
Di Kota Italia Ini, Turis bakal Kesulitan Menemukan Piza

Menikmati piza Italia asli di restoran tepi kanal Venesia yang menawan mungkin hanya menjadi angan-angan.


Riau Investigasi Video Viral Puluhan Kerbau Mati dan Hanyut di Sungai

6 hari lalu

Seekor kerbau mati mengapung di Sungai Kampar Kiri, Desa Mentulik, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, Riau. ANTARA/HO-Tangkapan Layar
Riau Investigasi Video Viral Puluhan Kerbau Mati dan Hanyut di Sungai

Fenomena ini terekam dalam sebuah video yang viral di media sosial pada Kamis, 12 September 2024. Pemda setempat belum dapat laporan.


5 Rekomendasi Kuliner di Riyadh, dari Kuliner Tradisional hingga Mewah

7 hari lalu

Hidangan khas Saudi di Najd Village. (dok. Saudi Tourism Authority)
5 Rekomendasi Kuliner di Riyadh, dari Kuliner Tradisional hingga Mewah

Riyadh menawarkan wisata kuliner yang menarik untuk wisatawan global dan bersaing dengan kota-kota gastronomi di dunia


Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Pasar Encik Puan Perak Tanjung Pinang

10 hari lalu

Wakil Presiden Ma'ruf Amin resmikan Pasar Baru Tanjungpinang (Encik Puan Perak). Foto Humas Pemprov Kepri
Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Pasar Encik Puan Perak Tanjung Pinang

Wapres Ma'ruf Amin menegaskan pentingnya pengelolaan dan pemeliharaan pasar serta infrastruktur jalan yang baik untuk mendukung perekonomian lokal.


Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

11 hari lalu

Gochujang menjadi makanan pelengkap wajib dan seringkali jadi pusat
Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

Ada juga Drama Korea tentang kuliner. Ini rekomendasinya