Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Libur Panjang Pemilu 2019, Mau Main Stand Up Paddle dan Kayak?

image-gnews
Peserta bermain kayak dan stand up paddle di tepian Pulau Pramuka sebelum menuju Pulau Semak Daun, Minggu, 14 April 2019. TEMPO | Bram Setiawan
Peserta bermain kayak dan stand up paddle di tepian Pulau Pramuka sebelum menuju Pulau Semak Daun, Minggu, 14 April 2019. TEMPO | Bram Setiawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Libur panjang pada pemilu 2019 digunakan beberapa masyarakat untuk menghabiskan waktu untuk liburan sejenak. Salah satu yang bisa Anda menjadi pilihan Anda untuk liburan adalah dengan melakukan olahraga air, stand up paddle dan kayak. Intip keistimewaan keduanya. 

Baca: Libur Panjang Pemilu 2019, Ini 5 Gawat Darurat Saat Liburan

Stand up paddle adalah olahraga rekreasi air yang akan semakin populer di Indonesia. Pengenalan olahraga tersebut untuk menarik minat juga dibuat dalam ajang Belitong Geopark International Stand Up Paddle and Kayak Marathon akan diadakan pada 2-4 Agustus 2019.

Gaya unik sejumlah peserta saat berlomba mendayung paddle board di sepanjang kanal Griboedov dalam Festival SUP (Stand Up Paddle)-Surfing di St.Petersburg, Rusia, Ahad, 12 Agustus 2018. Selain adu cepat, para peserta juga berlomba tampil seunik mungkin dalam festival ini. AP Photo/Dmitri Lovetsky

Ketua Asosiasi Sea Kayak Indonesia Ade Satari mengatakan stand up paddle termasuk olahraga yang gampang dipelajari. Sama juga, kata dia, seperti kayak. "Berbeda dengan surfing, belajar satu hari berdiri saja belum tentu bisa," katanya di Kepulauan Seribu, Minggu, 14 April 2019.

Bila kayak dikendalikan sambil duduk, stand up paddle sesuai namanya, dimainkan dengan cara berdiri. Ade Satari menjelaskan bahwa stand up paddle adalah olahraga yang mengutamakan latihan keseimbangan. "Sama seperti skate board, tapi berdiri di permukaan air berbeda dengan di darat," tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Para peserta stand up paddle sedang menjelajahi perarian Kepulauan Seribu dari Pulau Pramuka menuju Pulau Semak Daun, Minggu, 14 April 2019. TEMPO | Bram Setiawan

Maka untuk meningkatkan teknik stand up paddle adalah terus melatih keseimbangan berdiri di papan. "Setelah menjadi kebiasaan, maka baru bisa mencari bentuk (bermain) supaya stabil," ujarnya.

Bagi pemula memang stand up paddle lebih nyaman dimainkan di permukaan air yang tenang. Bukan hanya di laut saja, stand up paddle juga bisa dimainkan di danau dan sungai. Namun, untuk bermain stand up paddle di laut, bukan berarti saat tidak ada ombak saja. Demikian juga dengan kayak. "Stand up paddle juga bisa stabil di ombak yang agak besar. Kayak yang panjang akan stabil di ombak," kata Ade.

Baca: Libur Panjang Pasca Pencoblosan, KAI Tambah 11 KA ke Tujuan Ini

Tempo sempat mencoba bermain stand up paddle di Pulau Pramuka, gugusan dalam Kepulauan Seribu. Saat memulainya pun perlu bersimpuh di atas papan. Kemudian mulai berdiri, tantangannya adalah menjaga keseimbangan karena sambil memegang dayung. Meski tidak terlalu sulit bagi pemula untuk berdiri di atas papan. Namun menjaga keseimbangan semakin menantang karena dilakukan sambil mendayung.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

13 jam lalu

Weekend ini bisa agendakan untuk melancong ke Wisata Karang Boma Cliff. Tempat ini cocok bagi para sunset seekers atau pencari matahari terbenam. Foto: Tripadvisor
Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

Weekend ini bisa agendakan untuk melancong ke Wisata Karang Boma Cliff. Tempat ini cocok bagi para sunset seekers atau pencari matahari terbenam.


Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

22 jam lalu

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa (dua dari kiri) memberikan sambutan saat konferensi pers penyelenggaraan Solo Great Sale 2024 di Loji Gandrung Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

Gelaran Solo Great Sale atau SGS kembali hadir di Kota Solo, Jawa Tengah, menyemarakkan bulan Mei 2024 ini.


6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

2 hari lalu

Ilustrasi anak liburan (pixabay.com)
6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme


9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

2 hari lalu

Ilustrasi keracunan makanan. Freepik
9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini


Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?


Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

8 hari lalu

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo. Foto : Dok/Andri
Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.


11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

11 hari lalu

Orang-orang berjalan di Lapangan Naqsh-e Jahan, setelah laporan serangan Israel ke Iran, di Provinsi Isfahan, Iran 19 April 2024. Rasoul Shojaie/IRNA/WANA
11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.


Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

11 hari lalu

Ilustrasi gadget dan aplikasi untuk traveling
Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.


4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

13 hari lalu

Ilustrasi dua wanita bekerja dalam satu ruangan. Foto: Freepik.com/Pressfoto
4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.


126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

14 hari lalu

Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Jawa Timur (TEMPO/Lourentius EP)
126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom