Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Apakah Boleh Membawa Makanan di Pesawat? Ketahui Aturannya

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Apakah boleh membawa makanan di pesawat? Foto: Canva
Apakah boleh membawa makanan di pesawat? Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaApakah boleh membawa makanan di pesawat menjadi pertanyaan yang sering muncul di kalangan pelancong. 

Ada sejumlah aturan yang mesti ditaati penumpang, termasuk perihal membawa  makanan di dalam pesawat. Ha ini karena transportasi udara berbeda dengan transportasi lainnya, sehingga aturannya cukup ketat.

Agar lebih mengetahui aturan tentang membawa makanan dalam pesawat, simak ulasan berikut ini, ya.

Ketentuan Membawa Makanan dalam Pesawat

Penumpang diperbolehkan membawa makanan dan minuman ke pesawat, seperti yang dijelaskan oleh Administrasi Keamanan Transportasi AS (TSA). Namun, ada batasan untuk cairan, aerosol, dan gel yang bisa dibawa, yaitu maksimal 100 mililiter (ml). 

Aturan ini berlaku secara internasional dan diatur dalam Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Udara Nomor SKEP/43/III/2007 mengenai penanganan cairan, aerosol, dan gel di kabin pesawat internasional.

Dengan demikian, penumpang diperbolehkan membawa makanan dan harus menaati batasan makanan yang ditetapkan maksimal 100 mililiter untuk cairan, aerosol, atau gel seperti yang dijelaskan sebelumnya.

Makanan yang Boleh dibawa

Berikut adalah beberapa makanan yang boleh dibawa di pesawat.

1. Permen dan Coklat

Permen dan coklat termasuk dalam kategori makanan padat, sehingga tidak terpengaruh oleh batasan cairan, aerosol, dan gel. Anda dapat membawa permen dan coklat dalam jumlah yang wajar tanpa perlu mematuhi aturan batasan volume yang berlaku untuk cairan.

Selain itu, coklat batangan bisa menjadi solusi untuk mengatasi rasa lapar selama penerbangan dan  rasa manis dari permen dapat membantu mengurangi rasa cemas saat terbang.

2. Roti

Roti bisa dibawa ke pesawat tanpa masalah karena termasuk dalam kategori makanan padat. Roti cocok dibawa sebagai makanan pengganti nasi untuk mengganjal perut saat melakukan perjalanan udara. 

Untuk memastikan roti tetap segar dan tidak hancur, sebaiknya dikemas dengan baik dalam wadah kedap udara. 

3. Makanan Ringan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Makanan ringan seperti snack, biskuit popcorn juga bisa dibawa di pesawat. Selama makanan tersebut masih dalam kemasan asli dan belum dibuka, biasanya tidak akan menjadi masalah dan dapat dengan aman disimpan di tas jinjing atau bagasi.

Terlebih lagi, camilan seperti kacang, keripik, kerupuk, biskuit, popcorn, dan kue kering sangat berguna sebagai teman selama menonton film atau mendengarkan musik selama penerbangan.

4. Makanan Berat

Jangan khawatir, makanan berat atau makanan siap saji seperti mie goreng, pizza, burger, dan ayam goreng bisa dibawa di pesawat. 

Beberapa makanan cepat saji tersebut dapat menjadi alternatif bagi penumpang yang ingin membawa makanan dan mengkonsumsinya saat perjalanan.

5. Buah

Buah diperboleh dibawa saat di pesawat. Membawa buah potong segar adalah pilihan camilan yang sehat.

Pastikan buah tersebut dikemas dengan baik dan rapat agar tidak tumpah. Jika membawa buah segar terasa merepotkan, Anda bisa memilih buah kering yang dikemas dalam kantong kecil sebagai alternatif.

Agar lebih aman, Anda bisa menanyakan terlebih dahulu pada pihak maskapai terkait makanan yang akan dibawa selama penerbangan. 

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Pengidap klaustrofobia Sebaiknya Hindari Kursi Ini di Pesawat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Selain Baterai dan Aerosol, Empat Barang Ini Tidak Boleh Dimasukkan ke Koper

2 hari lalu

Ilustrasi koper. Freepik.com
Selain Baterai dan Aerosol, Empat Barang Ini Tidak Boleh Dimasukkan ke Koper

Bukan hanya baterai lithium atau aerosol, barang-barang yang tampaknya tidak berbahaya juga sebaiknya tidak disimpan di koper bagasi.


Alasan Pramugari Tak Bantu Penumpang Angkat Barang ke Bagasi Kabin Pesawat

3 hari lalu

Ilustrasi pramugari. shutterstock.com
Alasan Pramugari Tak Bantu Penumpang Angkat Barang ke Bagasi Kabin Pesawat

Selama proses boarding, peran pramugari antara lain memastikan penumpang menemukan tempat duduk dan menyimpan tas mereka dengan benar


4 Cara Check In Online Tiket Pesawat Tanpa Harus Antri

4 hari lalu

Cara check in online tiket pesawat. Foto: Canva
4 Cara Check In Online Tiket Pesawat Tanpa Harus Antri

Cara check in online tiket pesawat mudah dilakukan. Anda bisa melakukannya lewat aplikasi atau website resmi maskapai pesawat.


Jenis Koper yang Tahan Banting untuk Liburan dan Tips Memilihnya

4 hari lalu

Jenis koper tahan banting. Foto: Canva
Jenis Koper yang Tahan Banting untuk Liburan dan Tips Memilihnya

Sebelum bepergian, ketahui beberapa jenis koper yang tahan banting untuk liburan. Cek bahan paling bagus untuk koper dan tips memilihnya.


Pengidap klaustrofobia Sebaiknya Hindari Kursi Ini di Pesawat

4 hari lalu

Ilustrasi kursi pesawat. Unsplash.com/Markus Winkler
Pengidap klaustrofobia Sebaiknya Hindari Kursi Ini di Pesawat

Kedua kursi pesawat ini berada di dekat jendela, jadi tampak menarik. Namun, kursi ini memiliki kekurangan yang tidak disadari banyak penumpang.


Benarkah Ibu Hamil Tidak Boleh Naik Pesawat Komersil?

5 hari lalu

Foto cuplikan story IG Erina Gudono yang diduga diambil dari atas jet pribadi dan foto Kaesang bersama Erina saat berada di California, AS. Instagram
Benarkah Ibu Hamil Tidak Boleh Naik Pesawat Komersil?

Berikut aturan terkait ibu hamil yang dikeluarkan sejumlah maskapai penerbangan komersial.


Budi Arie Sebut Erina Hamil 8 Bulan Tak Boleh Naik Pesawat Umum, Bagaimana Aturannya?

6 hari lalu

Erina Gudono mengenakan kebaya rancangan Didiet Maulana saat menggelar upacara tujuh bulan kehamilan/Foto: Instagram/Didiet Maulana
Budi Arie Sebut Erina Hamil 8 Bulan Tak Boleh Naik Pesawat Umum, Bagaimana Aturannya?

Pernyataan Budi Arie Setiadi soal penggunaan pesawat jet pribadi oleh Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menarik perhatian publik sejak kemarin.


10 Barang yang Boleh Dibawa dari Pesawat, Masker Mata hingga Piama

7 hari lalu

Ilustrasi pemakaian penutup mata di pesawat. Shutterstock
10 Barang yang Boleh Dibawa dari Pesawat, Masker Mata hingga Piama

Sebagian barang dari pesawat itu hanya bisa sekali pakai atau tidak dapat digunakan bergantian sehingga bisa dibawa pulang oleh penumpang.


Selain Keselamatan, Inilah Alasan Airplane Mode Perlu Diaktifkan saat di Berada di Pesawat

7 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat (pixabay.com)
Selain Keselamatan, Inilah Alasan Airplane Mode Perlu Diaktifkan saat di Berada di Pesawat

Umumnya maskapai penerbangan meminta penumpang mengaktifkan mode pesawat, ada alasan selain demi keselamatan.


Kemenhub: Pesawat Trigana Air Gagal Lepas Landas di Bandara Serui, Seluruh Penumpang Selamat

8 hari lalu

Personel Kantor SAR Biak Kundori saat memeriksa badan pesawat Trigana Air PK YSP ATR 42-500 yang tergelincir hingga keluar lintasan di Bandara Stevanus Rumbewas Kamanap Kepulauan Yapen, Papua, Senin 9 September 2024. ANTARA/HO-Basarnas.
Kemenhub: Pesawat Trigana Air Gagal Lepas Landas di Bandara Serui, Seluruh Penumpang Selamat

Pesawat Trigana Air PK-YSP jenis ATR 42 seri 500 gagal lepas landas di Bandar Udara (Bandara) Stevanus Rumbewas Serui, Yapen, Papua.