Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal, Harga Tiket dan Rute MRT Jakarta Terbaru, Cek Sebelum Berangkat

Reporter

image-gnews
Rangkaian kereta MRT terparkir di Depo MRT Lebak Bulus, Jakarta, Selasa, 6 Desember 2022. Pemeliharaan dan perawatan menyeluruh kereta Ratangga MRT Jakarta meliputi pemeriksaan harian, bulanan dan pengecekan dan perawatan besar yang dilakukan selama empat tahun sekali seperti
Rangkaian kereta MRT terparkir di Depo MRT Lebak Bulus, Jakarta, Selasa, 6 Desember 2022. Pemeliharaan dan perawatan menyeluruh kereta Ratangga MRT Jakarta meliputi pemeriksaan harian, bulanan dan pengecekan dan perawatan besar yang dilakukan selama empat tahun sekali seperti "overhaul" atau turun mesin. TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Memahami jadwal, rute, serta harga tiket MRT Jakarta terbaru penting khususnya bagi para pekerja yang menggunakan transportasi umum. Hal ini supaya perjalanan Anda tidak terhambat dan tepat waktu sampai tujuan. Lantas, bagaimana cara naik MRT?

MRT atau Mass Rapid Transit sendiri adalah moda kereta cepat bertenaga listrik yang biasa dioperasikan di perkotaan besar. MRT Jakarta menjadi layanan milik badan usaha daerah DKI Jakarta, yakni PT. MRT Jakarta (Perseroda). Baru diluncurkan pada 2019, MRT dapat membawa penumpang hingga 130.000 orang per hari.

Selain Transjakarta dan KRL, MRT juga dianggap salah satu angkutan publik yang membantu mobilitas masyarakat. Apabila Anda baru pertama kali menggunakan transportasi maka perlu mengetahui segala informasi berkaitan dengan MRT.

Jadwal MRT Jakarta 2022

Dilansir dari situs resmi MRT Jakarta, waktu beroperasi kereta cepat ini dibedakan atas:

1. Hari kerja (weekdays) dari pukul 05:00 – 23:27 WIB.

2. Hari libur (weekend) mulai pukul 06:00 – 21:50 WIB.

Harga Tiket MRT Jakarta 2022

Tarif termurah MRT Jakarta untuk perjalanan menuju satu stasiun sebesar Rp 3.000 saja. Sedangkan untuk yang terjauh tidak lebih dari Rp 14.000. Setiap melalui satu stasiun, biaya yang dikenakan akan ditambah Rp 1.000. Sebagai contoh, Anda berangkat dari Stasiun Blok M ke Stasiun Senayan maka biaya tiket yang dikeluarkan sekitar Rp 4.000.

Rute MRT Jakarta 2022

Jalur MRT Jakarta terbentang sejauh 16 kilometer dari pusat sampai bagian selatan kota. Area yang dilewati ini diberi nama Ratangga yang artinya kendaraan beroda. MRT  akan berangkat setiap 5-10 menit sekali. Stasiun yang dilaluinya, meliputi:

-    Stasiun Bundaran HI.

-    Stasiun Dukuh Atas BNI.

-    Stasiun Setiabudi Astra.

-    Stasiun Bendungan Hilir.

-    Stasiun Istora Mandiri.

-    Stasiun Senayan.

-    Stasiun ASEAN.

-    Stasiun Blok M.

-    Stasiun Blok A.

-    Stasiun Haji Nawi.

-    Stasiun Cipete Raya.

-    Stasiun Fatmawati.

-    Stasiun Lebak Bulus Grab.

Sementara itu, untuk rute MRT Jakarta 2022 fase 2A berada di bawah tanah, yaitu:

-    Stasiun Kota.

-    Stasiun Glodok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

-    Stasiun Mangga Besar.

-    Stasiun Sawah Besar.

-    Stasiun Harmoni.

-    Stasiun Monas.

-    Stasiun Thamrin.

Cara Beli Tiket MRT Jakarta 2022

Beli tiket MRT Jakarta 2022 dapat dilakukan secara online. Untuk itu, pengguna harus bertransaksi via aplikasi MRT-J dengan langkah-langkah sebagai berikut.

1. Instal aplikasi MRT-J di App Store atau Play Store.

2. Buka aplikasi dan pengguna akan diarahkan ke halaman beranda.

3. Lalu, pilih ‘Menu Tiket’.

4. Tentukan stasiun keberangkatan dan stasiun yang dituju.

5. Lakukan pembayaran melalui dompet digital (e-wallet) sesuai keinginan, yakni DANA, LinkAja, OVO, maupun GoPay.

6. Tekan ikon QR untuk menampilkan barcode tiket elektronik.

7. Arahkan QR code pada mesin scan di pintu masuk stasiun keberangkatan.

8. Setelah tiba di tujuan, arahkan kembali barcode di scanner pintu keluar.

Cara Naik Tiket MRT Jakarta 2022

Selain menerapkan sistem barcode dengan pembelian secara online, MRT Jakarta juga memiliki beberapa metode pembayaran berupa kartu. Kartu-kartu tersebut harus ditempelkan (tap) pada mesin pemindai di pintu masuk dan pintu keluar. Berikut jenis kartu MRT.

-  Tiket single trip berupa kartu untuk sekali jalan.

-  Tiket multi trip berisi saldo yang bisa diisi ulang dan dipakai berkali-kali.

-  Kartu JakLingko, yaitu kartu serbaguna yang juga dapat digunakan untuk pembayaran transportasi Transjakarta dan MikroTrans.

-  Kartu elektronik yang diluncurkan bank (e-money), seperti Flazz, Jakcard, dan Brizzi.

Demikian penjelasan mengenai rute MRT Jakarta 2022 terbaru beserta jadwal dan harga tiketnya. Semoga informasi tersebut bisa menjadi panduan bagi Anda khususnya pengguna yang baru pertama kali menggunakan MRT.

MELYNDA DWI PUSPITA | MRT

Baca: Yang Menarik Buat Penumpang Selama Perjalanan MRT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kartu Multi Trip MRT Tak Dijual Lagi Mulai Januari 2024

1 hari lalu

Suasana salah satu stasiun MRT di Jakarta, Senin, 20 Februari 2023. Penetapan MRT Jakarta sebagai salah satu objek vital nasional akan memberikan kepastian keamanan dalam melaksanakan fungsinya sebagai sistem perkeretaapian perkotaan modern di Indonesia. TEMPO/Subekti.
Kartu Multi Trip MRT Tak Dijual Lagi Mulai Januari 2024

Kartu Jelajah Berganda atau kartu Multi Trip Ticket MRT tak lagi dijual mulai Januari 2024.


Anies Kritik Proyek IKN, Mantan Mendag Muhammad Lutfi: Jokowi Ahli dengan Solusi Masa Depan

4 hari lalu

Model skala Kawasan Inti Pemerintahan Pusat Ibu Kota Nusantara atau IKN. ANTARA/Aji Cakti
Anies Kritik Proyek IKN, Mantan Mendag Muhammad Lutfi: Jokowi Ahli dengan Solusi Masa Depan

Mantan Mendag Muhammad Lutfi menanggapi kritik soal pembangunan IKN Nusantara. Menurutnya, megaproyek itu adalah solusi bagi masa depan Indonesia.


Budi Karya Bertemu Wamen Tranportasi Jepang di London, Dorong Proyek MRT Jakarta Fase 2A Sesuai Target

9 hari lalu

Sejumlah pekerja menyelesaikan proyek pembangunan MRT Jakarta fase 2A CP201 di kawasan Glodok, Jakarta, Kamis 11 Mei 2023. PT MRT Jakarta memastikan proyek pembangunan MRT Jakarta akan tetap dilanjutkan meski DKI Jakarta sudah tidak lagi menjadi Ibu Kota Indonesia. TEMPO/Subekti.
Budi Karya Bertemu Wamen Tranportasi Jepang di London, Dorong Proyek MRT Jakarta Fase 2A Sesuai Target

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu dengan State Minister of Land, Infrastructure, Transport, and Tourism Japan, Kokuba Konosuke, dalam kunjungan kerjanya di London, Inggris.


MRT Jakarta Berguru ke Jepang untuk Mengadopsi Konsep TOD Terbaik di Dunia

12 hari lalu

Miniatur properti mixed-use yang akan dikembangkan di kawasan TOD Takanawa Gateway, Jepang, pada Rabu, 15 November 2023. TEMPO/Imam Hamdi
MRT Jakarta Berguru ke Jepang untuk Mengadopsi Konsep TOD Terbaik di Dunia

Pengembangkan kota dengan konsep TOD yang akan dilakukan MRT Jakarta diharapkan bisa mengurangi penggunaan kendaraan pribadi.


MRT Jakarta Ungkap Sempat Alami Gangguan Sistem, Ini yang Terjadi

14 hari lalu

Penumpang menunggu kedatangan MRT di Jakarta, Senin, 20 Februari 2023. Direktur Jenderal Perkeretaapian resmi menetapkan MRT Jakarta sebagai Objek Vital Transportasi Bidang Perkeretaapian. TEMPO/Subekti.
MRT Jakarta Ungkap Sempat Alami Gangguan Sistem, Ini yang Terjadi

MRT Jakarta mengalami gangguan operasional sistem pada Kamis pagi, 23 November 2023. Kalau disadari, perjalanan terlambat 4-10 menit.


Panduan Naik Transportasi Umum untuk Wisatawan di Singapura

15 hari lalu

Turis berfoto di sebelah patung singa Merlion di kawasan pusat bisnis Singapura 6 Februari 2015. [REUTERS / Edgar Su]
Panduan Naik Transportasi Umum untuk Wisatawan di Singapura

Ada beberapa pilihan transportasi umum Singapura, antara lain kereta MRT, bus lokal, dan taksi


MRT Jakarta Berencana Bangun Museum Kereta, Dekatkan Anak dengan Transportasi Publik Sejak Dini

19 hari lalu

Siswa taman kanak-kanak Jepang mengunjungi Tokyo Metro Museum pada Selasa, 14 November 2023. TEMPO/IMAM HAMDI
MRT Jakarta Berencana Bangun Museum Kereta, Dekatkan Anak dengan Transportasi Publik Sejak Dini

Untuk mendekatkan warga dengan Ratangga, MRT Jakarta akan memberikan kesempatan masyarakat menyaksikan langsung pembangunan konstruksi bawah tanah.


Pembunuhan Karyawan MRT, Pelaku Coba Bius Korban tapi Gagal

19 hari lalu

3 Pelaku pembunuhan berencana terhadap karyawan PT MRT (Perseroda) Disa Dwi Yarto yang sudah ditangkap Polda Metro Jaya, Jumat, 17 November 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Pembunuhan Karyawan MRT, Pelaku Coba Bius Korban tapi Gagal

Motif pembunuhan karyawan MRT ini untuk mengambil mobil milik korban


Polisi Sebut Pelaku Pembunuhan Pejabat MRT Jakarta yang Masih Buron Sangat Berbahaya

20 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Polisi Sebut Pelaku Pembunuhan Pejabat MRT Jakarta yang Masih Buron Sangat Berbahaya

Tersisa satu tersangka dalam kasus pembunuhan pejabat MRT Jakarta yang masih buron. Tiga lainnya telah ditangkap.


MRT Jakarta Kembangkan TOD di Pesisir Ancol, Ajak Investor dari Jepang

20 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan pembangunan jalur MRT Fase 2 dari Bundaran HI menuju Ancol Barat di kawasasn Monas, Jakarta, Selasa 21 Maret 2023. Fase 2 terdiri dari dua tahap, yaitu fase 2A dan fase 2B. Fase 2A terdiri dari tujuh stasiun bawah tanah (Thamrin, Monas, Harmoni, Sawah Besar, Mangga Besar, Glodok, dan Jakarta Kota) dengan total panjang jalur sekitar 5,8 km dan fase 2B terdiri dari dua stasiun bawah tanah (Mangga Dua dan Ancol) dan satu depo di Ancol Barat, dengan total panjang jalur sekitar 6 km. Menurut informasi, fase 2B sedang dalam tahap studi uji kelayakan. Tempo/Tony Hartawan
MRT Jakarta Kembangkan TOD di Pesisir Ancol, Ajak Investor dari Jepang

Dalam RTRW DKI kawasan TOD Ancol masuk dalam pengembangan kota berbasis transit dan digital.