Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cantiknya Paduan Biru Laut, Hijau Pulau dan Awan Putih dari Puncak Pelistalai

Reporter

image-gnews
Pemandangan spot wisata baru, Puncak Pelistalai, di Negeri Kabobu, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB). (ANTARA/HO-Warga)
Pemandangan spot wisata baru, Puncak Pelistalai, di Negeri Kabobu, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB). (ANTARA/HO-Warga)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemandangan alam di wilayah timur Indonesia selalu membuat wisatawan bisa berdecak kagum. Kali ini, ada tempat wisata baru yang pasti bisa membuat wisatawan terpesona, yaitu Puncak Pelistalai, Negeri Kaibobu, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku.

“Lokasi ini sangat tepat dikunjungi oleh mereka yang hobi jalan-jalan dan senang mengabadikan pemandangan yang indah untuk kepentingan konten youtube maupun sekedar berswafoto,” kata salah seorang pemuda Negeri Kaibobu, Miroslav Mattinahoruw, Selasa, 10 Mei 2022.

Miroslav mengatakan hadirnya objek wisata Puncak Pelistalai ini merupakan kerjasama antara Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM) dan pemerintah desa setempat. "Munculnya objek wisata ini juga tentu menunjukkan bahwa negeri Kaibobo memiliki banyak tempat wisata baik laut maupun darat. Wisatawan yang berkunjung tidak sia-sia jika datang ke Negeri Kaibobo," ujarnya.

Sejumlah fasilitas juga telah dibangun di sana, di antaranya kursi dan payung untuk bersantai agar terhindar dari teriknya matahari. Dari Puncak Pelistalai, pengunjung dapat menikmati birunya laut dilatari Pulau Babi dan Pulau Kassa yang sangat memanjakan mata.

Di saat cuaca cerah, perpaduan birunya laut dan hijau pepohonan di Pulau Kassa dan Pulau Babi ditambah awan putih menjadi pemandangan indah yang sulit untuk dilupakan. Tempat wisata baru dengan julukan Tahisane (nama adat) ini mulai ramai jadi perbincangan di media sosial.

Miroslav mengatakan pengunjung bisa menuju perbukitan Negeri Kaibobo ini lewat Desa Waisarissa, Kecamatan Seram Barat. Waktu perjalanannya sekitar 30 menit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sepanjang perjalanan, mata kalian juga akan dimanjakan dengan barisan perbukitan yang dipenuhi dengan rumput alang-alang dan pohon minyak kayu putih,” kata Miroslav.

Selain mengunjungi Puncak Pelistalai, wisatawan bisa sekaligus berkunjung ke Pulau Kasa dengan pasir putih yang halus dan terumbu karang beraneka warna. Pemerintah setempat tengah berupaya membenahi potensi wisata di Kabupaten Seram Bagian Barat sebagai upaya pemulihan ekonomi daerah.

Baca juga: Serunya Wisatawan Berebut Isi Gunungan di Festival Kupat Lepet Jepara

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

7 jam lalu

Pengelola objek wisata Riversides Dusun Camp Pagaralam menyiapkan beragam jenis tenda bila ingin bermalam. Destinasi ini bisa dijadikan tempat kemping dan bermain air. TEMPO/Parliza Hendrawan
Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

Menikmati sensasi aroma kopi menyeruak ke dalam cabin serta tenda-tenda kemping yang ada di Riversides Dusun Camp


Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

9 jam lalu

Kepulan asap dan debu tampak dari lokasi pantai Pulau Merah Banyuwangi, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu siang, 15 Mei 2024. Foto: Istimewa
Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

Terlihat kepulan asap kecokelatan dari kejauhan yang berasal dari lokasi peledakan tambang emas.


Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

10 jam lalu

Pantai Prassa, Yunani. Instagram.com/@greece_is/Clairy Moustafellou
Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

Pantai Prassa, Kimolos, Yunani, air terjernih di dunia menyimpan pesona tak tertandingi


Tertinggal Kapal Pesiar saat Berlabih Ini yang Harus Dilakukan Wisatawan

11 jam lalu

Ilustrasi penumpang kapal pesiar. Unsplash.com/Stephani Kalecki
Tertinggal Kapal Pesiar saat Berlabih Ini yang Harus Dilakukan Wisatawan

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan saat terlambat kembali ke kapal pesiar


Seoul Permudah Akses Transportasi Umum untuk Wisatawan dengan Climate Card

19 jam lalu

Kota Seoul, Korea Selatan, 19 April 2022. REUTERS/Kim Hong-Ji
Seoul Permudah Akses Transportasi Umum untuk Wisatawan dengan Climate Card

Pemerintah Seoul menawarkan Climate Card, tiket transit untuk wisatawan jangka pendek


Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

2 hari lalu

Wisatawan mengambil foto Gunung Fuji yang muncul di sebuah toko serba ada di kota Fujikawaguchiko, prefektur Yamanashi, Jepang 28 April 2024. Kyodo via REUTERS
Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

Sistem pemesanan online untuk jalur paling populer Gunung Fuji diumumkan pada Senin 13 Mei 2024 oleh otoritas Jepang


8 Destinasi Wisata Belanja Terbaik di Macau

4 hari lalu

City of Dreams, Macau. Instagram.com/@cityofdreamsmacau
8 Destinasi Wisata Belanja Terbaik di Macau

Macau juga dikenal dengan pusat belanja mewahnya, yang semakin menegaskan reputasi sebagai surga belanja terbaik di Asia Tenggara


Sri Lanka Bebas Visa Hingga Akhir Mei 2024 Ini 8 Destinasi Menarik yang Harus Dikunjungi

4 hari lalu

Galle, Sri Lanka. Unsplash.com/Oliver Frsh
Sri Lanka Bebas Visa Hingga Akhir Mei 2024 Ini 8 Destinasi Menarik yang Harus Dikunjungi

Jelajahi keajaiban Sri Lanka dari Sigiriya, Anuradhapura, Kandy, Ella, Galle, Mirissa, Nuwara Eliya, Yala


7 Dampak Buruk Overtourism Bagi Daerah Wisata

4 hari lalu

7 Dampak Buruk Overtourism Bagi Daerah Wisata

Di satu sisi, overtourism bisa meningkatkan ekonomi suatu daerah dan penduduk setempat, namun di sisi lain, dampak buruk berpotensi terjadi.


Sri Lanka Perpanjang Bebas Visa untuk 7 Negara Hingga Akhir Mei 2024

4 hari lalu

Sigiriya, Matale, Sri Lanka. Unsplash.com/Dating Scout
Sri Lanka Perpanjang Bebas Visa untuk 7 Negara Hingga Akhir Mei 2024

Kebijakan bebas visa untuk menarik jumlah wisatawan ke Sri Lanka