Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ragam Makanan Pinggir Jalan yang Harus Dicicip Saat ke Thailand

Reporter

image-gnews
Mango sticky rice di Khao San Road, Bangkok, Thailand, yang hits di Indonesia. Tempo/Francisca Christy Rosana
Mango sticky rice di Khao San Road, Bangkok, Thailand, yang hits di Indonesia. Tempo/Francisca Christy Rosana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebentar lagi, Bangkok Thailand akan membuka gerbang pariwisatanya untuk turis asing per 1 Oktober 2021. Jika Anda berminat dan sudah tervaksin penuh, maka bersiaplah untuk bisa pergi ke negara ini.

Selain terkenal akan tempat berbelanjanya yang murah, banyak makanan pinggir jalan di Thailand yang wajib dicicip. Ini adalah beberapa daftar kuliner yang dijadikan acuan saat berkunjung nanti:

Moo Ping

Daftar utama makanan yang perlu dicoba adalah Moo Ping. Kuliner lezat ini terbuat dari daging babi yang dipanggang dan akan ditusuk dengan sate. Moo Ping dikenal dengan sangat populer sehingga bisa ditemukan hampir dimana-mana.

Cara membuatnya bisa dengan merendam daging di dalam sebuah tumbukan, campurkan dengan akar ketumbar, bawang putih, paprika kemudian dipanggang. Ada pula campuran santan yang tidak boleh dilupakan. Tujuannya adalah agar daging babi terasa lebih empuk dan berair.

Pad Kra Pao

Terdiri dari gabungan kemangi suci Thailand, bawang putih, gula, cabai dan saus tiram, Pad Kra Pao mampu memberikan sensasi ledakan cita rasa yang begitu kuat. Beberapa dari bahan tersebut juga bisa diubah dengan menambahkan kacang panjang, wortel atau jagung.

Saat makan Pad Kra Pao, mintalah nampan bumbu kepada pedagang karena pembeli bisa bereksperimen dengan menaburkan gula atau campuran cuka dan cabai agar rasanya semakin sesuai dengan selera. Hidangan ini dimasak dengan metode tumis yang dipengaruhi Cina untuk membuat rempah-rempah agar bisa menjadi satu kesatuan.

Kluay Tod

Pisang goreng satu ini menjadi makanan penutup paling populer di seluruh Asia Tenggara. Di Thailand, pisang goreng juga ikut menjadi bagian dari para jajanan pinggir jalan yang terkenal akan rasanya yang enak. Meskipun dari segi resep terasa sederhana, nyatanya resep pisang goreng ala Thailand ini sangat disukai.

Camilan satu ini cocok dipadukan dengan es krim kelapa maupun vanila. Kluay Tod mudah ditemukan di setiap deretan pedagang kaki lima yang ada.

Roti Pisang

Masih soal buah pisang, camilan dan makanan penutup populer ini berisi gabungan antara jenis isian yang berbeda-beda. Makanan ini bisa ditemukan dengan mudah di mana saja termasuk di gerobak jalanan yang akan membunyikan klaksonnya.

Kalau langsung mengunjungi ke pasar yang lebih besar, Anda bisa menemukan berbagai isian yang lebih banyak seperti Nutella, hingga saus coklat. Setelah memilih isian, penjual akan menggorengnya dengan teknik tersendiri yang bisa dilihat langsung.

Som Tam

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hidangan paling terkenal di Timur Laut Thailand adalah Som Tam atau Salad Pepaya. Harganya yang murah dan mengandung nutrisi yang sehat membuat makanan satu ini banyak dicari.

Som Tam terbuat dari cabai, tomat, pepaya dan beberapa bahan lainnya yang ditumbuk menggunakan lesung ataupun alu. Meski telah digabung dengan berbagai bumbu, rasa dari salad pepaya ini tetap terasa sangat pedas.

Untuk yang tidak suka pedas jangan khawatir. Sebab, pembeki bisa meminta kepada penjual untuk membuatnya tanpa cabai atau dengan satu cabai saja. Walaupun terdengar hanya satu cabai, nyatanya ketika dihaluskan, rasa pedasnya tetap terasa cukup kuat.

Khao Niao Mamuang

Makanan yang paling terkenal satu ini adalah nama lain dari Mango Sticky Rice. Makanan penutup ringan yang terbuat dari buah mangga ini menjadi pilihan utama bagi sebagian turis ketika berkunjung ke Thailand. Wajar saja, sebab kepopulerannya sudah merambat ke kancah internasional.

Isinya sederhana, yaitu santan, mangga, ketan dan gula. Di Thailand sendiri, memang mudah menemukan buah mangga yang manis.

Es Krim Kelapa Thailand

Makanan penutup lainnya yang dapat dicoba di Thailand adalah es krim kelapa. Perpaduan es krim dan sorbet mampu menciptakan rasa yang lebih ringan dan lembut ketika sampai di mulut. Karena terbuat dari kelapa, bisa jadi hidangan satu ini lebih sehat jika dibandingkan dengan kebanyakan es krim lainnya.

Kalau mau membuatnya di rumah, campurkan telur, gula, heavy whipping cream, santan lemak, kelapa parut dan perasa vanilla ataupun kelapa. Agar semakin lengkap, tambahkan beberapa mangga atau buah lainnya sebagai topping.

Kai Jiao

Makanan murah, enak dan mengenyangkan asal negara ini apalagi kalau bukan Omelet Thailand. Dalam hidangan satu ini, ada pula disajikan saus ikan untuk memberikan sensasi rasa bagi kebanyakan orang Thailand yang sangat menyukainya.

LAURENSIA FAYOLA l THAIGER

Baca jugaBangkok Bisa Segera Dikunjungi, Turis Wajib Vaksin dan Punya Asuransi Perjalanan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bagikan Vlog Perjalanannya di Bangkok, Hyeri Bersemangat Pemotretan di Luar Negeri

4 jam lalu

Hyeri Girl's Day. (Tangkapan layar vlog Youtube.com/Hyeri)
Bagikan Vlog Perjalanannya di Bangkok, Hyeri Bersemangat Pemotretan di Luar Negeri

Hyeri membagikan vlog perjalanannya di Bangkak melalui vlog setelah minta maaf dan menjelaskan hubungannya dengan Ryu Jun Jeol


Hasil Studi Ini Sebut Daging Ular Piton Paling Lestari Dibandingkan Ternak Lain

9 jam lalu

Pekerja di peternakan Ular piton yang membudidayakan ular untuk diambil dagingnya di Asia Tenggara. Newscientist/Dan Natusch
Hasil Studi Ini Sebut Daging Ular Piton Paling Lestari Dibandingkan Ternak Lain

Studi mengukur pertumbuhan hampir 5000 ular piton jenis Malayopython reticulatus (sanca kembang) dan Python bivittatus (sanca Burma) selama setahun.


5 Tips Menjaga Bau Mulut saat Puasa

21 jam lalu

Ilustrasi bau mulut. shutterstock.com
5 Tips Menjaga Bau Mulut saat Puasa

Bau mulut yang tidak sedap bisa menjadi masalah, terutama saat berinteraksi dengan orang lain.


Bahaya Pewarna Makanan bagi Kesehatan, Alergi sampai Kanker

1 hari lalu

Ilustrasi camilan manis atau permen (Pixabay.com)
Bahaya Pewarna Makanan bagi Kesehatan, Alergi sampai Kanker

Masyarakat disarankan untuk menghindari pewarna makanan untuk mencegah risiko kesehatan seperti reaksi alergi atau bahkan kanker.


4 Makanan-Minuman yang Harus Dihindari bagi Penderita Penyakit Ginjal Kronis

1 hari lalu

Ilustrasi ginjal. Shutterstock
4 Makanan-Minuman yang Harus Dihindari bagi Penderita Penyakit Ginjal Kronis

Empat makanan-minumuman ini sebaiknya dihindari penderita penyakit ginjal kronis karena dapat memperburuk kondisi ginjal.


Lamang Tapai Kuliner Khas Minangkabau Bukan Sekadar Makanan, Ini Filosofinya

1 hari lalu

Lamang Tapai. TEMPO/Febri Yanti
Lamang Tapai Kuliner Khas Minangkabau Bukan Sekadar Makanan, Ini Filosofinya

Walau terdengar tidak biasa, memadukan Lemang dengan tapai ketan cukup populer di Sumatra Barat. Penganan ini disebut Lamang Tapai.


Djakarta Ramadan Fair 2024 Dibuka, Warga Ibu Kota Bisa Jajan Takjil hingga Kerajinan

2 hari lalu

Djakarta Ramadhan Fair 2024  di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, dibuka 15-20 Maret 2024. (Kemenparekraf)
Djakarta Ramadan Fair 2024 Dibuka, Warga Ibu Kota Bisa Jajan Takjil hingga Kerajinan

Djakarta Ramadan Fair 2024 menawarkan kuliner dan produk Ramadan, digelar 15-20 Maret 2024.


Dilaporkan Berefek Buruk, Penggunaan Ganja Rekreasi di Thailand akan Kembali Dilarang

2 hari lalu

Seorang wanita bekerja di dalam toko ganja, di Khaosan Road, salah satu tempat wisata favorit di Bangkok, Thailand, 29 Maret 2023. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Dilaporkan Berefek Buruk, Penggunaan Ganja Rekreasi di Thailand akan Kembali Dilarang

Rancangan undang-undang pemerintah Thailand yang melarang penggunaan ganja untuk rekreasi akan mendapat persetujuan kabinet akhir bulan ini.


Baznas Salurkan Bantuan Kemanusiaan Rp60 Miliar ke Gaza

2 hari lalu

Rizaludin Kurniawan, Pemimpin bidang Pengumpulan BAZNAS. sumber: TEMPO/Suci Sekar
Baznas Salurkan Bantuan Kemanusiaan Rp60 Miliar ke Gaza

Baznas sejak erangan 7 Oktober 2024 sudah mengirimkan delapan tahap bantuan kemanusiaan ke Gaza atau total sekitar 60 truk.


Kapal Bantuan Pertama Tiba di Gaza, 200 Ton Makanan Siap Dibagikan untuk Warga Palestina

2 hari lalu

Tongkang World Central Kitchen (WCK) berisi makanan yang tiba di lepas pantai Gaza, di mana terdapat risiko kelaparan setelah lima bulan kampanye militer Israel, dalam gambar selebaran yang dirilis pada 15 Maret 2024. REUTERS
Kapal Bantuan Pertama Tiba di Gaza, 200 Ton Makanan Siap Dibagikan untuk Warga Palestina

Sebanyak 200 ton bahan makan telah tiba di Gaza oleh badan amal Amerika Serikat untuk dibagikan kepada warga Palestina