Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Objek Wisata di Kuala Lumpur, Tak Hanya Menara Kembar dan Batu Caves

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Umat Hindu berjalan di atas 272 anak tangga kuil Batu Caves sebagai bagian dari ziarah mereka selama festival Thaipusam di Kuala Lumpur, Malaysia, 31 Januari 2018. (AP Photo/Sadiq Asyraf)
Umat Hindu berjalan di atas 272 anak tangga kuil Batu Caves sebagai bagian dari ziarah mereka selama festival Thaipusam di Kuala Lumpur, Malaysia, 31 Januari 2018. (AP Photo/Sadiq Asyraf)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sepanjang 2024, Malaysia dikunjungi 2,4 juta wisatawan dari Indonesia. Dengan jumlah itu, Indonesia menjadi penyumbang kedua wisatawan asing terbanyak di Malaysia setelah Singapura. Salah satu destinasi yang banyak dikunjungi di Malaysia adalah Kuala Lumpur. Kota ini terkenal dengan sejumlah tempat ikonik, termasuk Menara Kembar Petronas dan Batu Caves. Selain itu, kota ini juga menawarkan kuliner yang beragam. 

Berikut adalah objek wisata terbaik untuk dikunjungi di Kuala Lumpur, seperti dilansir Travel+Leisure. 

1. Batu Caves

Batu Caves merupakan batu kapur yanng berasal dari 400 juta tahun lalu. Di gua ini terdapat sebuah kuil Hindu yang didedikasikan untuk Dewa Murugan, yang dibangun sekitar tahun 1920. Terletak hanya 15 kilometer dari KL di Selangor, Batu Caves dikenal secara global, terutama karena patung emas Dewa Murugan yang besar.

Sebuah keluarga berlari di sebuah taman dekat Menara Kembar Petronas ketika Malaysia membuka kembali sebagian besar bisnis, di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin, 4 Mei 2020. REUTERS/Lim Huey Teng

2. Menara Kembar Petronas

Ini adalah salah satu gedung ikonik di Kuala Lumpur yang wajib disambangi pelancong saat ke ibu kota Malaysia. Sebagai lambang kota, Menara Kembar Petronas dikunjungi oleh lebih dari 2 juta orang pada 2023, menurut situs web resminya. Menara ini merupakan salah satu gedung tertinggi di dunia dengan tinggi mencapai 452 meter. 

3. Museum Seni Islam Malaysia

Museum Seni Islam Malaysia adalah tempat wisata populer di Kuala Lumpur, ideal bagi para pencinta seni. Dari koleksi senjata dan baju zirah yang kaya hingga keramik dekoratif, tekstil kuno, perhiasan, logam, dan manuskrip, museum ini menyimpan harta karun artefak Islam yang sangat indah. Pengunjung juga dapat mengikuti lokakarya dan mempelajari keterampilan baru. Museum ini buka setiap hari dari pukul 9.30 hingga 16.00 kecuali Idulfitri dan Iduladha.

4. Kuala Lumpur Butterfly Park

Kuala Lumpur Butterfly Park yang terletak di tengah-tengah tanaman hijau dan dihiasi dengan badan air sangat cocok untuk tamasya keluarga. Taman kupu-kupu yangd isebut terbesar di dunia ini dihuni lebih dari 5.000 kupu-kupu hidup. Selain itu, taman ini memiliki beberapa tanaman eksotis, kolam yang menjadi rumah bagi ikan koi Jepang, kura-kura air tawar, serangga hidup, dan museum yang memperkaya.

5. Stasiun Kereta Api Kuala Lumpur

Menjadi lambang sejarah arsitektur kota, satsiun ini menjadi satu tempat wisata yang paling banyak dikunjungi di Malaysia. Stasiun ini memiliki gaya arsitektur kolonial Anglo-Asia yang memancarkan kemegahan dan pesona klasik. Stasiun ini berbeda dari Stasiun Kereta Api Sentral Kuala Lumpur, yang saat ini menjadi pusat transportasi kota.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

6. KL Tower

Menara KL menawarkan banyak hal yang menantang, termasuk pengalaman sky box yang mendebarkan dan berjalan di tepi gedung Tower Walk 100 yang seru. Ruang khusus lainnya termasuk Sky Deck dan Observation Deck, yang menawarkan pemandangan cakrawala kota. 

7. Merdeka Square

Bagi penggemar sejarah, Merdeka Square menjadi salah satu hal menarik dilakukan di Kuala Lumpur. Di sini terdapat Gedung Sultan Abdul Samad yang terkenal dengan arsitektur rumitnya. Negara ini mendeklarasikan kemerdekaannya di sini pada tahun 1957. Merdeka Square menawarkan berbagai objek wisata lainnya termasuk Museum Tekstil dan Galeri Kota Kuala Lumpur.

8. Perdana Botanical Garden

Sebelumnya dikenal sebagai Taman Tasik Perdana atau Taman Danau, Kebun Raya Perdana atau Perdana Botanical Garden terletak di dalam Taman Warisan KL. Taman ini tidak hanya dikenal dengan berbagai tanaman eksotis dan koleksi botani, tetapi juga menawarkan pengalaman hutan hujan tropis. Taman ini terdiri dari Taman Hibiscus yang menawarkan air mancur yang indah, Taman Sunken, dan Herbarium.

9. KLCC Park

Dengan taman bermain khusus anak-anak, kolam renang dangkal, lintasan joging di samping tempat berteduh dan bangku, KLCC Park adalah ruang publik hijau subur yang terletak di jantung kota. Taman ini menjadi tempat yang tepat untuk dikunjungi setelah seharian berkeliling Kuala Lumpur.

10. Kuil Thean Hou

Kuil Thean Hou menawarkan perpaduan indah antara ajaran Buddha, Taoisme, dan Konfusianisme. Terkenal dengan dekorasinya yang rumit selama perayaan Tahun Baru Imlek, Kuil Thean Hou menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi di Kuala Lumpur.

Pilihan Editor: Wisata Ramah Kantong di Kuala Lumpur, Sehari Rp 124 Ribu

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Malaysia Didatangi 16 Juta Wisatawan Asing dalam 8 Bulan, Turis Indonesia Terbanyak Kedua

2 hari lalu

Menara Kembar Petronas berbalut cahaya merah untuk merayakan Tahun Baru Imlek di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 21 Januari 2023. (Xinhua/Chong Voon Chung)
Malaysia Didatangi 16 Juta Wisatawan Asing dalam 8 Bulan, Turis Indonesia Terbanyak Kedua

Wisatawan asing terbanyak yang mengunjungi Malaysia berasal dari Singapura, disusul Indonesia dan Cina.


10 Pusat Perbelanjaan Terbaik di Kuala Lumpur yang Wajib Dikunjungi

2 hari lalu

Pavilion Kuala Lumpur, Malaysia. Unsplash.com/Ismail Teh
10 Pusat Perbelanjaan Terbaik di Kuala Lumpur yang Wajib Dikunjungi

Kuala Lumpur menawarkan beragam pusat perbelanjaan mewah seperti The Starhill, Pavilion, dan KLCC. Wisatawan dapat menikmati belanja, hiburan, hingga kuliner di destinasi modern ini.


Kronologi Bayi di Malaysia Terkena Kanker Ovarium, Ini Penjelasannya

2 hari lalu

Ilustrasi kanker ovarium. Istimewa
Kronologi Bayi di Malaysia Terkena Kanker Ovarium, Ini Penjelasannya

Penyebab kanker ovarium pada bayi masih menjadi pertanyaan besar.


Mengenali Kanker Ovarium: Kondisi dan Jenisnya

3 hari lalu

Ilustrasi kanker ovarium. Istimewa
Mengenali Kanker Ovarium: Kondisi dan Jenisnya

Bayi berusia 19 bulan di Malaysia telah didiagnosis mengalami kanker ovarium. Kabar ini mendapat banyak sorotan


Kapten Kapal Asing yang Ditangkap KKP Bantah Curi Pasir Laut di Batam

5 hari lalu

Para ABK kapal Yang Cheng 6  yang dihadiri dalam konferensi pers penangkapan dua kapal asing pengeruk pasir laut yang diduga melakukan aktivitas di perairan Batam, Kamis, 10 Oktober 2024. Foto: TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Kapten Kapal Asing yang Ditangkap KKP Bantah Curi Pasir Laut di Batam

Kapten kapal MV Yang Cheng 6 mengaku menyedot pasir laut dari perairan Malaysia, bukan di Indonesia


Terpopuler: Daftar Menteri Jokowi yang Dikabarkan Lanjut di Kabinet Prabowo, Manoj Punjabi Jadi Direktur Utama Net TV

6 hari lalu

Presiden Joko Widodo bersama Mentri ESDM Bahlil Lahadalia saat menghadiri Malam Penganugerahan Penghargaan Subroto Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi di Hotel Kempinski, Jakarta, Kamis, 8 Oktober 2024. TEMPO/Muhammad Rizki Yusrial
Terpopuler: Daftar Menteri Jokowi yang Dikabarkan Lanjut di Kabinet Prabowo, Manoj Punjabi Jadi Direktur Utama Net TV

Pergantian pemerintahan dari Presiden Jokowi ke Presiden Terpilih Prabowo Subianto semakin dekat. Sejumlah nama menteri Jokowi dikabarkan masih ada.


Menteri Kelautan Pergoki Pencurian Pasir Laut oleh Kapal Malaysia, Negara Rugi Ratusan Miliar

6 hari lalu

Petugas dari Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berdiri memantau situasi dari kapal berbendera Malaysia yang diamankan karena diduga melakukan penyedotan pasir ilegal di perairan Batam, Kepulauan Riau, Kamis (10/10/2024). ANTARA/Harianto
Menteri Kelautan Pergoki Pencurian Pasir Laut oleh Kapal Malaysia, Negara Rugi Ratusan Miliar

Pencurian pasir laut yang dilakukan dua kapal Malaysia di perairan Kepulauan Riau telah merugikan negara lebih dari Rp223 miliar


Kuliah Umum Program Studi Produksi Media Bahas Sinema Malaysia

6 hari lalu

Dr. Fikri Hakim Jermadi saat memaparkan materi Dari Preman ke Prajurit: Kemaskulinan dalam Sinema Malaysia Foto: Rachma Tri Widuri
Kuliah Umum Program Studi Produksi Media Bahas Sinema Malaysia

Program Studi Produksi Media menggelar kuliah umum yang dihadiri oleh 3 angkatan, yaitu angkatan 2022, 2023, dan 2024.


Kronologi Penangkapan Kapal Asing Sedot Pasir Laut di Batam, Pasir Dibawa ke Singapura

6 hari lalu

Kapal asing yang mencuri pasir di perairan Batam. Tempo/Yogi Eka Syahputra
Kronologi Penangkapan Kapal Asing Sedot Pasir Laut di Batam, Pasir Dibawa ke Singapura

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap dua kapal keruk (dradger) pasir laut di Perairan Pulau Batam, Provinsi Kepulauan Riau.


Pengadilan Malaysia Ubah Hukuman Mati Pembunuh Altantuya Shaariibuu Jadi 40 Tahun Penjara

7 hari lalu

PM Malaysia, Mahathir Mohamad (kiri), Altantuya Shaariibuu (tengah), dan bekas PM Najib Razak (kanan). Bulletinmedia.blogspot
Pengadilan Malaysia Ubah Hukuman Mati Pembunuh Altantuya Shaariibuu Jadi 40 Tahun Penjara

Ayah mendiang Altantuya Shaariibuu mendukung upaya terpidana yang juga mantan polisi Malaysia Azilah Hadri untuk mengurangi hukuman matinya.