Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Maskapai Buka Penerbangan Langsung ke Indonesia, Ada dari Korea ke Bali

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tiga maskapai akan membuka penerbangan langsung ke kota-kota tujuan wisata di Indonesia. Ketiga maskapai itu adalah Jeju Air, Batik Air Malaysia, dan Super Air Jet.

Hal itu disampaikan oleh Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparakraf Nia Niscaya dalam The Weekly Brief with Sandi Uno yang dilakukan hibrid dari gedung Kemenparekraf, Senin, 22 Juli 2024.

"Penerbangan baru ini akan menambah (kemudahan) akses kota-kota di Indonesia," kata dia. 

Berikut tiga penerbangan dengan rute baru dari luar negeri ke beberapa kota di Indonesia. 

1. Jeju Air rute Jeju - Denpasar 

Maskapai Korea Jeju Air akan membuka penerbangan dari Incheon, Seoul, ke Denpasar mulai 27 Oktober 2024. Penerbangan akan dilakukan tujuh kali sepekan dengan kapasitas 180 seat per hari.

Karena berada di ibu kota Korea Selatan, jangkauan penerbangan ini akan sangat luas. Warga Korea dari berbagai kota bisa melakukan penerbangan dari Incheon ke Bali. 

2. Batik Air 

Batik Air Malaysia akan terbang dari Kuala Lumpur ke empat kota di Indonesia. "Originating-nya Kuala Lumpur, tapi bisa dimanfaatkan oleh orang yang tinggal di Malaysia dan negara-negara lain karena Malaysia juga terhubung dengan berbagai belahan dunia oleh penerbangannya," kata Nia. 

Rute baru pertama adalah Kuala Lumpur - Surabaya, mulai 1 Agustus 2024 dengan pesawat Boeing 737-800. Penerbangan akan dilakukan dua kali sehari dengan kapasitas masing-masing 150 penumpang. 

Kedua, Kuala Lumpur - Lombok yang juga dimulai 1 Agustus 2024 dengan pesawat yang sama. Penerbangan empat seminggu dengan kapasitas 150 penumpang sekali terbang. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketiga, Kuala Lumpur - Padang dengan penerbangan perdana 10 Agustus 2024, tujuh kali sepekan dengan kapasitas 150 seat. 

"Padang ini tempat belanja orang Malaysia karena terkenal dengan bordir, songket, dan mukena, produk-produk ekraf (ekonomi kreatif)," ujar Nia. 

Keempat, Kuala Lumpur - Pekanbaru yang dimulai 10 Agustus 2024, tujuh kali sepekan dengan kapasitas 150 penumpang sekali penerbangan. 

3. Super Air Jet 

Super Air Jet akan terbang dari Kuala Lumpur ke Aceh mulai 3 Agustus 2024, menggunakan pesawat Airbus 320. Penerbangan akan dilakukan tujuh kali sepekan dengan kapasitas 180 penumpang dalam satu penerbangan. 

Nia mengatakan bahwa Aceh menjadi tujuan wisata yang menarik bagi warga Malaysia karena ada Museum Tsunami. 

"Museum Tsunami itu story-nya kuat, arsitekturnya luar biasa. Kejadian (tsunami) itu cukup memberikan inspirasi kepada kita bagaimana kekuatan Yang Maha Kuasa," kata Nia. 

Nia mengatakan bahwa 70 persen wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia melalui jalur udara. Dia berharap, rute penerbangan baru ini akan meningkatkan kunjungan turis asing yang tahun ini ditargetkan antara 9,5 juta sampai dengan 14,3 juta pengunjung. Menurut data Januari hingga Mei 2024, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia sebanyak 5,24 juta atau 36,7 persen dari target tertinggi. 

Pilihan Editor: Banyak Turis Tak Bayar Pungutan Wisatawan Asing, Bali Baru Kantongi Rp124 Miliar dalam 3 Bulan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


WNI Ceritakan Dampak Topan Yagi di Hong Kong

9 jam lalu

Suasana jantung kota Hong Kong saat muncul peringatan topan Yagi pada Jumat, 7 September 2024. Sumber: Poernomo Gontha Ridho
WNI Ceritakan Dampak Topan Yagi di Hong Kong

Seorang WNI menceritakan otoritas Hong Kong juga menerbitkan pengumuman T8, yang artinya topan sangat kencang sehingga warga dilarang beraktivitias.


Terkini: Faisal Basri Pernah Kritik 3 Menteri Jokowi yang Jadi Saksi Sengketa Pilpres, Paus Fransiskus Lanjutkan Perjalanan ke Papua Nugini Naik Garuda Indonesia

1 hari lalu

Sebelum jatuh sakit, ekonom Faisal Basri yang kritis kepada pemerintah ini masih menyuarakan dukungannya kepada para petani di Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, yang menolak tambang seng.
Terkini: Faisal Basri Pernah Kritik 3 Menteri Jokowi yang Jadi Saksi Sengketa Pilpres, Paus Fransiskus Lanjutkan Perjalanan ke Papua Nugini Naik Garuda Indonesia

Ekonom senior UI Faisal Basri pernah mengkritik tiga menteri kabinet Presiden Jokowi yang menjadi saksi dalam sidang sengketa Pilpres.


Ini Tipe Pesawat Garuda Indonesia yang Terbangkan Rombongan Paus Fransiskus ke Papua Nugini

1 hari lalu

Pesawat Garuda yang ditumpangi Paus Fransiskus di Bandara VVIP Soekarno-Hatta, Banten, 6 September 2024. INDONESIA PAPAL VISIT COMMITTEE/ DANU KUSWORO
Ini Tipe Pesawat Garuda Indonesia yang Terbangkan Rombongan Paus Fransiskus ke Papua Nugini

Garuda Indonesia mengoperasikan Airbus A330-900neo untuk menerbangkan rombongan Pemimpin Umat Katolik Sedunia, Paus Fransiskus ke Papua Nugini.


Perbedaan Layanan Maskapai Penerbangan Bertarif Rendah dan Layanan Penuh

4 hari lalu

Ilustrasi kursi pesawat. Unsplash.com/Markus Winkler
Perbedaan Layanan Maskapai Penerbangan Bertarif Rendah dan Layanan Penuh

Selain harga yang bersaing, berikut ini beberapa perbedaan maskapai penerbangan bertarif rendah dengan maskapai penerbangan layanan penuh.


Wisatawan Mancanegara Meningkat Tahun Ini

4 hari lalu

Seorang satawan asing berselancar, di Gili Trawangan, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Sabtu, 17 Agustus 2024. Berdasarkan data per Juni - Agustus 2024, jumlah arus kunjungan wisatawan di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional di tiga Gili Trawangan, Air dan Meno, mengalami peningkatan (High Season) mencapai 6.620.050 wisatawan mancanegara, sehingga menaikkan jumlah okupansi hotel hingga 95 persen. TEMPO/Imam Sukamto
Wisatawan Mancanegara Meningkat Tahun Ini

Badan Pusat Statistik atau BPS mencatat kunjungan wisatawan mancanegara sejak Januari hingga Juli 2024 mencapai 7,75 juta.


3 Alasan Tidak Boleh Lepas Alas Kaki Selama Berada di Pesawat

5 hari lalu

Ilustrasi pesawat. Sumber: getty images/mirror.co.uk
3 Alasan Tidak Boleh Lepas Alas Kaki Selama Berada di Pesawat

Melepas alas kaki di pesawat menyimpan sejumlah risiko yang dapat membahayakan kesehatan dan keselamatan Anda sendiri maupun penumpang lainnya.


Kebakaran di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, AP II Minta Maaf

6 hari lalu

Kondisi terkini kafe Tous les Jours di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta yang terbakar pada 1 September 2024. Foto: Istimewa
Kebakaran di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, AP II Minta Maaf

PT Angkasa Pura II menyampaikan permintaan maaf atas kebakaran sebuah gerai makanan di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, dinihari tadi.


Kebakaran di GeraiTous les Jours di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, AP II: Penerbangan Tidak Terganggu

6 hari lalu

Kondisi terkini kafe Tous les Jours di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta yang terbakar pada 1 September 2024. Foto: Istimewa
Kebakaran di GeraiTous les Jours di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, AP II: Penerbangan Tidak Terganggu

Otoritas Bandara memastikan kebakaran di gerai Tous les Jours di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta tidak berdampak pada operasional penerbangan.


Viral, Anak Dikurung dalam Toilet Pesawat karena Tak Berhenti Menangis selama Penerbangan

7 hari lalu

Ilustrasi pesawat. Sumber: getty images/mirror.co.uk
Viral, Anak Dikurung dalam Toilet Pesawat karena Tak Berhenti Menangis selama Penerbangan

Video anak yang dikurung oleh dua orang asing setelah menangis tanpa henti di pesawat, caranya dikritik warganet.


Indonesia AirAsia Luncurkan Rute Jakarta Hong Kong dan Bali Hong Kong, Promo Tiket Mulai Rp 1,5 Jutaan

7 hari lalu

Pesawat AirAsia A320. (JIJI PRESS/AFP/Getty Images)
Indonesia AirAsia Luncurkan Rute Jakarta Hong Kong dan Bali Hong Kong, Promo Tiket Mulai Rp 1,5 Jutaan

Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia menawarkan promo tiket dipeluncuran rute internasional baru Jakarta-Hong Kong dan Bali -Hong Kong.