Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Melihat Aktivitas Orangutan di Hutan Semenggoh Sarawak, dari Makan Hingga Berfoto

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Aksi orangutan di Semenggoh Nature Reserve Sarawak, Sabtu 29 Juni 2024. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO
Aksi orangutan di Semenggoh Nature Reserve Sarawak, Sabtu 29 Juni 2024. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO
Iklan

TEMPO.CO, Sarawak - Bak foto model, Minah melakukan berbagai pose foto di atas pohon dan seutas tali yang menghubungkan kawasan hutan Semenggoh Sarawak, Malaysia, dengan pohon lainnya di luar hutan.

Orangutan berusia 36 tahun itu seolah mengerti sedang menjadi pusat perhatian dan objek kamera dan ponsel ratusan wisatawan yang menunggu kedatangannya. Ia langsung beraksi melakukan berbagai gaya foto, bergelantungan dengan satu kaki dan satu tangan, berjumpalitan kaki di atas dan kepala di bawah hingga beratraksi bak sirkus melewati tali sepanjang 10 meter, lalu turun dari pohon dan menghampiri tempat makan yang telah disediakan di atas papan besar seperti panggung.  

Kedatangan Minah memang sudah ditunggu para wisatawan yang langsung mengabadikan aksi orangutan itu dengan kamera maupun ponsel yang ada di tangan mereka. Wisatawan mancanegara yang cukup lama menunggu  terlihat kagum sekaligus senang melihat kemunculan orangutan berukuran besar itu. Namun mereka  menahan diri untuk tidak bersuara dan bersorak, khawatir Minah lari masuk ke hutan lagi. Memang pengunjung dilarang bersuara agar tidak menganggu kehadiran orangutan itu. Suasana sangat hening.  

Wisatawan menunggu Orangutan keluar dari hutan Semenggoh di Sarawak Nature Reserve Malaysia, Sabtu 28 Juni 2024. TEMPO/ JONIANSYAH HARDJONO

Tak lama, muncul dua orangutan lainnya berukuran sedang dan kecil bernama Annuar, 26 tahun dan Anaku, 17 tahun. Keduanya juga beraksi dan melakukan pose sama seperti Minah. Bahkan, dua orangutan ini terlihat bercengkerama di dahan dan tali. Kadang, mereka saling berpautan dan berbagi makanan sambil meniti tali yang dibuat vertikal dan horizontal.   

Kemunculan orangutan tersebut merupakan salah satu atraksi utama di Semenggoh Nature Reserve saat feeding time (waktu makan). Feeding time dua kali sehari pada pagi sekitar pukul 9.00 dan sore hari sekitar pukul 15.00. Saat feeding time, para pengunjung berkesempatan untuk melihat orangutan keluar dari hutan untuk menerima makanan tambahan dari para ranger. Ini juga merupakan kesempatan bagi orangutan yang lebih mandiri untuk mencari makanan di hutan dan hanya datang ke feeding platform sesekali. 

 27 Orangutan Huni Hutan Semenggoh Sarawak 

Minah, Annuar, dan Anaku dan adalah 3 dari 27 orangutan yang saat ini menghuni hutan Semenggoh Sarawak. "Jumlah populasi orangutan yang tinggal di Semenggoh Nature Reserve ini sebanyak 27," ujar petugas pusat kehidupan liar Semenggoh, Stanly, kepada Tempo dilokasi Sabtu 29 Juni 2024. 

Menurut Stanly, tak mudah mengundang orangutan keluar hutan seperti yang terlihat hari ini. "Kadang keluar kadang tidak, tak bisa dipastikan. Mereka keluar hutan biasanya di dalam hutan sudah tidak ada makanan lagi," kata Stanly. 

Sebab, jika sedang musim buah, orangutan tidak akan keluar sebelum musim buah selesai. "Bisa 2-3 bulan mereka tidak keluar hutan," kata Stanly. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berpetualang ke Clearwater Cave di Hutan Mulu Sarawak, Susuri Sungai hingga Naik 200 Anak Tangga

11 jam lalu

Sungai Air Bawah Tanah dalam Clearwater Cave. Tempo/ Joniansyah Hardjono
Berpetualang ke Clearwater Cave di Hutan Mulu Sarawak, Susuri Sungai hingga Naik 200 Anak Tangga

Seperti apa keindahan Clearwater Cave yang memiliki daya tarik utama sungai bawah tanah yang jernih?


Setelah Prancis dan Skotlandia, Dior Spa Hadir di Eastern & Oriental Express

1 hari lalu

Gerbong observasi Eastern & Oriental Express. dok. Belmond Train
Setelah Prancis dan Skotlandia, Dior Spa Hadir di Eastern & Oriental Express

Eastern & Oriental Express melengkapi rangkaian kereta mewah dengan pengalaman spa dari Dior


Dua Perjalanan Eastern & Oriental Express Ajak Wisatawan Menjelajahi Lanksap Malaysia

1 hari lalu

Eastern & Oriental Express. dok. Belmond Train
Dua Perjalanan Eastern & Oriental Express Ajak Wisatawan Menjelajahi Lanksap Malaysia

Sepanjang perjalanan Eastern & Oriental Express mengajak wisatawan melihat panorama hutan hujan tropis, sungai, area persawahan, laut hingga kuil


Sensasi Mendebarkan Meniti Jembatan Gantung Setinggi 25 Meter di Hutan Mulu Sarawak Malaysia

2 hari lalu

Meniti jembatan gantung Canopy Walk di atas hutan Mulu Sarawak, Malaysia, Rabu 3 Juli 2024. TEMPO / JONIANSYAH HARDJONO
Sensasi Mendebarkan Meniti Jembatan Gantung Setinggi 25 Meter di Hutan Mulu Sarawak Malaysia

Jembatan gantung ini menghubungkan pohon-pohon raksasa yang berada di tengah hutan hujan Gunung Mulu, Sarawak, Malaysia.


Ibu Revi Cahya Sulihatun Cerita Tujuan Anaknya ke Osaka: Dapat Tawaran Kerja di Restoran dan Kursus Bahasa 1 Bulan

2 hari lalu

Ilustrasi Narkoba atau methylamphetamine. Getty Images
Ibu Revi Cahya Sulihatun Cerita Tujuan Anaknya ke Osaka: Dapat Tawaran Kerja di Restoran dan Kursus Bahasa 1 Bulan

Tariwiyati bercerita Revi Cahya Sulihatun mendapat tawaran bekerja di restoran di Jepang.


Kronologi Penangkapan WNI di Osaka Akibat Bawa Narkoba 1,5 Kilogram

2 hari lalu

Ilustrasi penjahat narkoba. TEMPO/Iqbal Lubis
Kronologi Penangkapan WNI di Osaka Akibat Bawa Narkoba 1,5 Kilogram

WNI bernama Revi Cahya Sulihatun ditangkap oleh otoritas Jepang terkait kasus narkoba


Film Dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years Siap Tayang di 4 Negara

3 hari lalu

Film dokumenter Rossa. Foto: Instagram.
Film Dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years Siap Tayang di 4 Negara

Rossa menyuguhkan film dokumenter yang berisi perjalanan dan cerita hidupnya selama 25 tahun berkarier berjudul All Access to Rossa 25 Shining Years.


Migrant Care Sebut Revi Cahya Sulihatun Dijebak Sindikat Narkoba Jepang, Bertukar Tas dengan Temannya di Malaysia

3 hari lalu

Ilustrasi Narkoba atau methylamphetamine. Getty Images
Migrant Care Sebut Revi Cahya Sulihatun Dijebak Sindikat Narkoba Jepang, Bertukar Tas dengan Temannya di Malaysia

Menurut Migrant Care, Revi Cahya Sulihatun bertukar tas dengan temannya di Malaysia. Teman Revi mengaku mampir ke Hongkong.


Menyusuri Hutan Mulu Sarawak, Melihat Penampakan Abraham Lincoln dari Dasar Gua Rusa

3 hari lalu

Gua Rusa di kawasan Taman Nasional Mulu, Sarawak, Malaysia. TEMPO/Joniansyah
Menyusuri Hutan Mulu Sarawak, Melihat Penampakan Abraham Lincoln dari Dasar Gua Rusa

Deer Cave, salah satu dari gua terbesar di dunia, terletak di Taman Nasional Gunung Mulu, Sarawak, salah satu situs warisan dunia UNESCO.


Dubes Malaysia untuk PBB Bahas Seputar Pengiriman Pasukan Perdamaian ke Gaza bersama RI

4 hari lalu

Ekspresi seorang anak Palestina menyusul serangan Israel di dekat sekolah milik PBB yang menampung para pengungsi, di tengah konflik Israel-Hamas, di Khan Younis, di Jalur Gaza selatan, 3 Juli 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Dubes Malaysia untuk PBB Bahas Seputar Pengiriman Pasukan Perdamaian ke Gaza bersama RI

Perwakilan Tetap Malaysia untuk PBB mengatakan Malaysia dan Indonesia memiliki sikap yang konsisten mengenai isu Palestina.