Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Museum Ini Ajak Pengunjung Melalui Sistem Pencernaan Manusia sampai Jadi Kotoran

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ouch! Food, Poo and You dibuka di Science and Industry Museum di Manchester, Inggris (Instagram/@scienceandindustrymuseum)
Ouch! Food, Poo and You dibuka di Science and Industry Museum di Manchester, Inggris (Instagram/@scienceandindustrymuseum)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mau tahu seperti apa perjalanan makanan sampai menjadi kotoran? Sebuah museum di Inggris mengajak pengunjungnya melakukan perjalanan melalui sistem pencernaan dan seolah mengubah mereka menjadi "kotoran". 

Pameran selama setahun ini dibuat berdasarkan serial televisi BBC dan menjanjikan pertunjukan yang sangat aneh, menjijikkan, sekaligus menghibur.

Pengelola Ouch! Food, Poo and You, museum itu, mengatakan bahwa pameran ini mengajari anak-anak tentang pengetahuan mengejutkan di balik perut keroncongan dan mulas. Ouch! Food, Poo and You dibuka di Science and Industry Museum di Manchester awal musim panas ini.

Para tamu dipandu oleh video dan ilustrasi pembawa acara Dr Chris, Dr Xand dan Dr Ronx dari program TV saat mereka melalui sistem pencernaan. 

Anak-anak dapat belajar tentang fungsi setiap organ melalui sistem pencernaan mulai dari lidah hingga bokong, dengan permainan interaktif, tantangan, fakta, dan objek dari koleksi Museum Sains.

Anak-anak belajar sistem pencernaan

Perjalanan dimulai ketika pengunjung masuk melalui mulut dan bermain-main dengan sekumpulan gigi raksasa untuk mencari tahu mengapa bentuknya berbeda-beda.

Begitu berada di dalam perut, mereka dapat menghancurkan bakteri jahat secepat mungkin dalam permainan pengujian refleks yang menyenangkan sebelum bertemu dengan Larry the Vomiting Robot. 

Dia akan membantu anak-anak memahami bagaimana bakteri dan virus dalam muntahan menyebar dan membuat orang sakit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah itu, anak-anak dapat berjalan-jalan melalui vili di usus kecil, di mana mereka dapat mencoba dan mencapai skor tinggi dalam permainan lempar nutrisi.

Mereka juga dapat bersantai dan menikmati suasana di usus buntu, memutar roda pada saluran pembuangan kotoran, dan menebak bau di ruang bau.

Terakhir, para tamu mengenakan topi kotoran dan bersiap untuk dibuang ke toilet raksasa di akhir perjalanan pencernaan mereka.

Begitu mereka berhasil keluar dari toilet, pengunjung dapat kembali ke dunia nyata dan menjelajahi laboratorium super rahasia para dokter, yang penuh dengan eksperimen, permainan, dan kejutan.

Pameran ini berlangsung hingga 9 Juni 2024 di galeri pameran khusus museum. Tiket berharga 10 poundsterling (Rp192 ribu) untuk dewasa, £9 (Rp173 ribu) untuk anak-anak, manula dan konsesi, serta gratis untuk anak di bawah tiga tahun.

THE SUN | MANCHESTER EVENING NEWS

Pilihan Editor: Mengunjungi Museum Anpanman, Museum Favorit Anak-anak di Jepang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal IHA, Badan Baru yang Diluncurkan Kemendikbudristek

14 jam lalu

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim saat menghadiri agenda perilisan Peraturan Mendikbudristek tentang Kurikulum pada Jenjang PAUD, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah, di Gedung Kemdikbud, Jakarta Selatan, pada Rabu, 27 Maret 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Mengenal IHA, Badan Baru yang Diluncurkan Kemendikbudristek

Dilansir dari laman Kemendikbudristek, salah satu langkah pertama yang telah dilakukan IHA adalah memperbarui Museum Song Terus di Pacitan, Jawa Timur


Profil Alan Walker yang Banjir Pesan Setelah Bagikan Nomor Telepon Menjelang Konser di Jakarta

1 hari lalu

Alan Walker membagikan nomor telepon Indonesia, Malaysia, dan Singapura menjelang pertunjukan Walkerworld, di Instagram Story pada Selasa, 14 Mei 2024. Foto: Instagram/@alanwalkermusic
Profil Alan Walker yang Banjir Pesan Setelah Bagikan Nomor Telepon Menjelang Konser di Jakarta

DJ ternama, Alan Walker menghebohkan publik lantaran membagikan nomor telepon Indonesia menjelang konser di Jakarta. Lantas, siapakah Alan Walker?


Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

1 hari lalu

Sisi selatan Benteng Vredeburg Yogyakarta yang hampir rampung direvitalisasi pada Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

Indonesian Heritage Agency (IHA) yang bertugas menangani pengelolaan museum dan cagar budaya nasional sejak September 2023.


5 Destinasi Menarik Malaga Kota Tercerah di Spanyol

2 hari lalu

Pantai La Malagueta, Malaga, Spanyol. Unsplash.com/Joey Casey
5 Destinasi Menarik Malaga Kota Tercerah di Spanyol

Malaga, pesisir Costa del Sol, memikat dengan matahari, seni, sejarah, dan kemewahan modern yang memikat.


BPOM Pastikan Vaksin AstraZeneca Sudah Tidak Beredar di Indonesia

2 hari lalu

Vaksin AstraZeneca menjadi satu di antara vaksin yang digunakan banyak negara termasuk Indonesia dalam melawan pandemi virus corona. Sarah Gilbert juga melepas hak paten dalam proses produksi vaksin tersebut, sehingga harga vaksin bisa lebih murah. Sarah dan sejumlah ilmuwan yang terlibat dalam pembuatan vaksin telah dianugrahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II tahun ini. REUTERS
BPOM Pastikan Vaksin AstraZeneca Sudah Tidak Beredar di Indonesia

Koordinator Humas Badan Pengawas Makanan dan Obat (BPOM) Eka Rosmalasari angkat bicara soal penarikan vaksin AstraZeneca secara global.


11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

3 hari lalu

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda. Foto: Canva
11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda.


Profil Sirkuit Silverstone Inggris, Tempat Balap Formula 1 Pertama Diselenggarakan

3 hari lalu

 AMR24 diboyong Aston Martin Aramco F1 Team ke sirkuit Silverstone, 12 Februari 2024. (Foto: Aston Martin)
Profil Sirkuit Silverstone Inggris, Tempat Balap Formula 1 Pertama Diselenggarakan

Silverstone adalah salah satu sirkuit paling ikonik di dunia balap Formula 1.


Kisah Royal Enfield Sebelum Memproduksi Motor di India

4 hari lalu

Royal Enfield Classic 500 Pegasus Limited Edition. (Royal Enfield)
Kisah Royal Enfield Sebelum Memproduksi Motor di India

Sebelum membuat motor, Royal Enfield memproduksi sejumlah produk di bawah tanah


Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

5 hari lalu

Mantan pilot Korps Marinir A.S. Daniel Duggan, yang menghadapi ekstradisi ke Amerika Serikat karena diduga melanggar undang-undang pengendalian senjata A.S. setelah ia melatih pilot Tiongkok, berpose untuk difoto dalam gambar selebaran tak bertanggal ini.  Warwick Ponder/Handout melalui REUTERS
Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

Mantan pilot Marinir AS yang menentang ekstradisi dari Australia, tanpa sadar bekerja dengan seorang peretas Tiongkok, kata pengacaranya.


Ajang Balap Formula 1 Pertama Diadakan 74 Tahun Lalu, Siapa Juaranya?

5 hari lalu

Mobil Formula 1 Mercedes Benz W196 ini sudah menggunakan mesin fuel-injected, chasis yang sangat ringan, dan rem inboard mounted, yang merupakan inovasi pada tahun 1950-an. wot.motortrend.com
Ajang Balap Formula 1 Pertama Diadakan 74 Tahun Lalu, Siapa Juaranya?

Formula 1 pertama di Sirkuit Silverstone, Inggris dimenangkan oleh Guiseppe Farina, berikut profilnya