Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menikmati Indahnya Pemandangan 9 Gunung dari Embung Bansari

image-gnews
Pemandangan di Embung Bansari. Tempo.co/Arimbihp
Pemandangan di Embung Bansari. Tempo.co/Arimbihp
Iklan

TEMPO.CO, Temanggung - Memasuki libur panjang Idul Adha, sejumlah tempat wisata menjadi incaran para wisatawan. Destinasi wisata yang menjadi favorit pengunjung adalah wilayah gunung dan embung karena memiliki pemandangan indah serta udara sejuk.

Wisatawan bisa mendapatkan keduanya sekaligus jika berkunjung ke Embung Bansari di Lereng Gunung Sindoro. Embung itu menyajikan pemandangan gunung sekaligus hamparan perkebunan hijau serta udara yang sejuk.

Penampungan air milik warga seluas 1,5 hektare yang terletak di Desa Bansari Kecamatan Bansari Kabupaten Temanggung itu menjadi primadona wisata. Sebab, dari lokasi berketinggian 1.300 meter di atas permukaan air laut (mdpl) tersebut, pengunjung bisa melihat kerlip lampu kapal dari laut Jawa di sisi utara kala malam hari.

Tak hanya itu, pengunjung bisa memandang 9 gunung sekaligus, yakni Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Merbabu, Gunung Merapi, Gunung Andong, Gunung Telomoyo, Gunung Ungaran, Gunung Prau dan Gunung Muria.

Saat libur tiba, banyak pengunjung menjadikan Embung Bansari sebagai tempat camping favorit.

Bagi pengunjung yang ingin datang dan menikmati pemandangan di Embung Bansari hanya perlu membayar retribusi masuk sebesar Rp 5.000. akses masuk menuju Embung Bansari juga mudah dan bisa diakses menggunakan motor atau mobil pribadi.

Meski begitu, belum ada kendaraan umum yang melalui Embung Bansari karena letaknya yang berada di lereng Gunung Sindoro.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Warga setempat yang juga penjaga Embung Bansari, Widodo (56) mengatakan selain menjadi destinasi wisata, lokasi tersebut menjadi tabungan penyimpanan air warga. "Untuk pengairan sawah dan ladang, diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo pada 2020," kata dia saat ditemui Tempo, Ahad, 25 Juni 2023.

Widodo mengaku keberadaan Embung Bansari sangat membantunya dan masyarakat sekitar, baik dari sisi membuka lapangan kerja maupun menghidupi pengairan tani.

Sementara itu, pengunjung asal Jakarta, Sayuti (35) yang datang bersama keluarganya mengaku kagum dengan indahnya pemandangan di Embung Bansari. "Tiket masuknya juga murah, pemandangan seperti ini tidak bisa saya temukan di Jakarta, jadi sangat istimewa," kata dia.

Sayuti mengatakan jika ada kesempatan, ia ingin mencoba camping di Embung Bansari bersama keluarganya. "Soalnya kemarin belum tau kalau bisa untuk ngecamp, tiket camp juga cuma Rp 10.000, next liburan mau coba lagi," ujarnya.

Pilihan Editor: Mengunjungi Kolam Cinta, Kesegaran Alami dari Lereng Gunung Sindoro

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Memilih Open Trip untuk Mendaki Gunung agar Tak Kecewa

18 hari lalu

Ilustrasi mendaki gunung. TEMPO/Aris Andrianto
Tips Memilih Open Trip untuk Mendaki Gunung agar Tak Kecewa

Open trip biasanya sudah termasuk semua keperluan mendaki gunung, mulai dari transportasi, makan, sampai dengan perizinan jika diperlukan.


Gunung Tertinggi di Korea Tercemar gara-gara Mi Instan

27 hari lalu

Gunung Halla, Korea Selatan (Pixabay)
Gunung Tertinggi di Korea Tercemar gara-gara Mi Instan

Ada tren makan dan memotret mi instan di gunung tertinggi di Korea, mengakibatkan penumpukan 100 liter hingga 120 liter kuah kaldu per hari.


Melihat Keindahan Kulon Progo dari Ketinggian Puncak Widosari dan Kebun Teh Tritis

30 hari lalu

Patung Widosari di area masuk Puncak Widosari, Kulon Progo, DI Yogyakarta (ANTARA/Fitra Ashari)
Melihat Keindahan Kulon Progo dari Ketinggian Puncak Widosari dan Kebun Teh Tritis

Di Puncak Widosari Kulon Progo, ada batu besar yang jika dilihat dari barat tampak seperti wajah manusia.


6 Rekomendasi Wisata Alam Ramah Anak di Bandung

31 hari lalu

Wisatawan memberi makan rusa di area penangkaran rusa di Kampung Cai Ranca Upas, Desa Alamendah,Bandung, Jawa Barat, 14 Mei 2016. Kawasan wisata alam cocok untuk keluarga menikmati libur di akhir pekan. TEMPO/Prima Mulia
6 Rekomendasi Wisata Alam Ramah Anak di Bandung

Wisata alam ramah anak di Bandung raya terletak di bagian utara dan bagian selatan. Ini rekomendasinya


197 Pemilik Penginapan di Desa Wisata Bali, Lombok, dan Magelang Ikut Airbnb Entrepreneurship Academy

46 hari lalu

Desa Wisata Carangsari, Badung, Bali (Dok. Oyo)
197 Pemilik Penginapan di Desa Wisata Bali, Lombok, dan Magelang Ikut Airbnb Entrepreneurship Academy

Program ini merupakan kerja sama Airbnb dengan Kemenparekraf untuk meningkatkan keterampilan sebagai tuan rumah dan membangun interaksi dengan turis.


Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Alam Kelas Dunia di Sukabumi

27 Mei 2024

Wisatawan beraksi di atas papan seluncurnya saat bermain surfing di pantai Cimaja, Sukabumi, Jawa Barat, 26 Desember 2015. Pantai ini merupakan salah satu pantai yang menjadi tujuan peselancar lokal dan internasional sat menikti liburan Natal dan Tahun Baru. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Alam Kelas Dunia di Sukabumi

Sukabumi memiliki potensi wisata alam yang disebut-sebut kelas dunia.


Selain Candi Borobudur, Candi Mendut Memiliki Peran Penting dalam Perayaan Waisak

25 Mei 2024

Sejumlah Bhikkhu melakukan Pradaksina dengan berjalan mengelilingi candi saat prosesi penyematan Air Suci di Candi Mendut, Magelang, Jawa Tengah, Rabu, 22 Mei 2024. Air Suci diambil dari mata air umbul Jumprit Temanggung tersebut selanjutnya akan dibawa ke Candi Borobudur bersama Api Dharma pada puncak perayaan Hari Raya Tri Suci Waisak 2568 BE/2024. ANTARA/Anis Efizudin
Selain Candi Borobudur, Candi Mendut Memiliki Peran Penting dalam Perayaan Waisak

Candi Mendut merupakan situs bersejarah yang sangat penting dalam konteks perayaan Waisak di Indonesia. Inilah beberapa keistimewaannya.


10 Tempat Wisata Alam di Jakarta yang Asri, Ada Pantai Hingga Hutan Mangrove

23 Mei 2024

Berikut rekomendasi wisata alam di Jakarta untuk melepaskan penat, seperti Hutan Kota Srengseng, Taman Suropati, dan Tebet Eco Park. Foto: Canva
10 Tempat Wisata Alam di Jakarta yang Asri, Ada Pantai Hingga Hutan Mangrove

Ada banyak tempat wisata alam di Jakarta yang bisa Anda kunjungi saat libur long weekend seperti ini. Berikut ini daftarnya.


7 Tempat Wisata Alam di Bogor yang Murah, Tiketnya Mulai 10 Ribu

22 Mei 2024

Lembah Tepus. FOTO/Instagram/lembahtepus
7 Tempat Wisata Alam di Bogor yang Murah, Tiketnya Mulai 10 Ribu

Persiapan long weekend, tempat wisata alam di Bogor ini bisa jadi pilihan untuk berlibur. Harga tiketnya terjangkau, mulai dari Rp10 ribuan.


Perayaan Waisak di Candi Borobudur Diprediksi Dihadiri 50.000 Pengunjung

8 Mei 2024

Bhikhu berdoa bersama saat perayaan hari raya Magha Puja 2024 di pelataran Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu 8 Maret 2024. Hari raya Magha Puja diperingati setiap bulan purnama di bulan ketiga kalender Buddha untuk mengenang Sang Buddha saat membabarkan Dharma pentingnya umat menghindari perbuatan jahat, menambah kebajikan, kesucian hati dan pikiran. ANTARA FOTO/Anis Efizudin
Perayaan Waisak di Candi Borobudur Diprediksi Dihadiri 50.000 Pengunjung

Perayaan Waisak di Candi Borobudur bukan sekadar wisata, melainkan mengutamakan kesakralan ibadah.