Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

1 April 2023 Pendakian Gunung Rinjani akan Dibuka Lagi

Pendaki menaiki bukit menuju puncak Gunung Rinjani via jalur pendakian  Sembalun di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Jumat, 3 Juni 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pendaki menaiki bukit menuju puncak Gunung Rinjani via jalur pendakian Sembalun di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Jumat, 3 Juni 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Mataram - Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) akan membuka kembali dua destinasi nonpendakian dan enam destinasi pendakian di gunung itu. Pembukaan itu dimulai pada 1 April 2023, setelah menimbang hasil prakiraan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geosifisika (BMKG) Kelas I Mataram.  

"Ya benar, pendakian ke Rinjani akan dibuka lagi setelah tiga bulan ditutup,’’ kata Kepala Balai TNGR Dedy Asriady kepada Tempo, Jumat malam, 24 Maret 2023. ‘’ 

Sebelumnya karena alasan cuaca buruk, Balai TNGR Rinjani menutup pendakian demi keamanan pendaki. Balai TN Gunung Rinjani sudah membuka satu destinasi wisata alam nonpendakian baru yaitu air terjun Tiu Ngumbak di wilayah kerja Resort Santong, SPTN Wilayah I, TN Gunung Rinjani Desa Gumantar, Kecamatan  Kayangan, Kabupaten Lombok Utara.

Jumlah destinasi wisata alam TN Gunung Rinjani yang dibuka pada 2023 sebanyak 22 destinasi wisata alam. Pembukaan ini terdiri dari 16 destinasi wisata alam nonpendakian dan enam destinasi wisata alam pendakian. Kuota kunjungan wisata alam TN Gunung Rinjani diberlakukan sebesar 100 persen dari kuota kunjungan normal dengan durasi pendakian selama 4 hari 3 malam.

Registrasi/booking online kunjungan wisata alam pendakian dilakukan melalui aplikasi eRinjani yang dapat diunduh di Playstore mulai 27 Maret 2023 pukul 05.00 WITA – 20.00 WITA. Penyelenggaraan kunjungan wisata alam pada destinasi wisata alam nonpendakian TN Gunung Rinjani tetap menerapkan secara disiplin Panduan Umum Kunjungan Wisata Alam Non-Pendakian di Kawasan TN Gunung Rinjani.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gunung Rinjani mulai ditutup pada 1 Januari 2023 setelah para pendaki dibolehkan menikmati tahun baru. Keputusan ini dikeluarkan untuk memulihlkan ekosistem di kawasan TN Gunung Rinjani dan mengikuti prakiraan cuaca BMKG bahwa terjadi curah hujan tinggi berpotensi terjadinya angin kencang, hujan lebat serta banjir di Pulau Lombok. 

Penutupan juga dilakukan pada destinasi wisata nonpendakian di TN Gunung Rinjani sesuai dengan pengumuman pada 7 Oktober 2022 terhitung mulai 8 Oktober 2022 - 31 Maret 2023. Destinasi wisata nonpendakian yang ditutup di antaranya : Air terjun Jeruk Manis, Air terjun Mayung Polak, dan Air terjun Mangku Sakti. 

Pilihan Editor: Pendakian Gunung Rinjani, Lombok Ditutup karena Cuaca Buruk

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Alasan Gubernur Bali Larang Pendakian Gunung untuk Wisata

13 jam lalu

Wisatawan domestik menikmati pemandangan Gunung Batur dari kawasan wisata Kintamani, Bangli, Bali, Rabu, 28 Oktober 2020. ANTARA/Fikri Yusuf
Alasan Gubernur Bali Larang Pendakian Gunung untuk Wisata

Larangan ini mencuat setelah maraknya wisatawan mancanegara berulah di atas gunung Bali.


Dari Menara Pandang di Sintung Park, Terlihat Keindahan Gunung Rinjani dan Kota Mataram

12 hari lalu

Sintung Park, seluas 2,5 hektar di Kabupaten Lombok Tengah. Dokumentasi Foto Kelompok Sadar Wisata Bina Masyarakat Mandiri.. Foto: Istimewa.
Dari Menara Pandang di Sintung Park, Terlihat Keindahan Gunung Rinjani dan Kota Mataram

Di Sintung Park, selain ada kolam renang yang airnya berasal dari sumur bor hingga kedalaman 35 meter, terdapat pemandangan alam sawah terasering.


Rekor Dunia, Dua Orang ini Telah Capai Puncak Gunung Everest 26 Kali

16 hari lalu

Foto ini diambil pada 22 Mei 2019 dan dirilis oleh pendaki Nirmal Purja menunjukkan lalu lintas padat para pendaki gunung yang berdiri untuk mencapai puncak Everest.[CNN]
Rekor Dunia, Dua Orang ini Telah Capai Puncak Gunung Everest 26 Kali

Pasang Dawa Sherpa mencapai puncak Gunung Everest pada Ahad pagi bersama dengan seorang pendaki Hungaria.


Pendakian ke Gunung Rinjani Kembali Diramaikan Pendaki Mancanegara

27 hari lalu

Suasana pendakaian ke Gunung Rinjani.(foto dokumentasi Trip Bareng Tab).
Pendakian ke Gunung Rinjani Kembali Diramaikan Pendaki Mancanegara

Sampai kemarin, minat pendaki menaiki Gunung Rinjani cukup besar yang terlihat dari penuhnya kuota sebanyak 700 orang setiap hari.


Ada Investor Jajaki Potensi Wisata Balon Udara di Kaki Gunung Rinjani

28 hari lalu

Pendaki menaiki bukit menuju puncak Gunung Rinjani via jalur pendakian  Sembalun di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Jumat, 3 Juni 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ada Investor Jajaki Potensi Wisata Balon Udara di Kaki Gunung Rinjani

Uji coba penerbangan wisata balon udara sempat dilakukan di Sembalun kaki Gunung Rinjani.


Taman Nasional Gunung Api Hawaii Buka Lebih Banyak Jalur Setelah Letusan Mauna Loa

25 Maret 2023

Orang-orang berkumpul untuk mengamati letusan Gunung Api Mauna Loa di Hawaii, AS, 1 Desember 2022. REUTERS/Go Nakamura
Taman Nasional Gunung Api Hawaii Buka Lebih Banyak Jalur Setelah Letusan Mauna Loa

Gunung berapi Mauna Loa meletus pada November untuk pertama kalinya setelah hampir 40 tahun pada November lalu.


Gunung Agung: Gunung Sakral di Bali yang Menarik untuk Dikunjungi

19 Maret 2023

Wisatawan menyaksikan matahari terbit pertama tahun 2021 di Desa Pinggan, Kintamani, Bangli, Bali, Jumat 1 Januari 2020. Kawasan wisata alam dengan pemandangan Gunung Agung, Gunung Batur dan Gunung Abang tersebut menjadi salah satu lokasi di Pulau Dewata yang dikunjungi wisatawan untuk menyaksikan matahari terbit pertama tahun 2021. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Gunung Agung: Gunung Sakral di Bali yang Menarik untuk Dikunjungi

Gunung Agung di Bali memiliki beberapa objek wisata yang dapat dikunjungi saat musim liburan nanti.


7 Istilah dalam Pendakian, Anak Gunung Wajib Tahu

11 Maret 2023

Mendaki gunung bersama teman-teman.
7 Istilah dalam Pendakian, Anak Gunung Wajib Tahu

Beberapa istilah ini penting diketahui agar Anda juga tidak salah dalam melakukan pendakian.


Mahasiswa Unsoed Meninggal saat Pendakian Gunung Slamet

27 Februari 2023

Puncak gunung Slamet. ANTARA/Irwansyah Putra
Mahasiswa Unsoed Meninggal saat Pendakian Gunung Slamet

Kegiatan pendakian wajib di Gunung Slamet itu dilaksanakan selama tiga hari, 24-26 Februari 2023.


3 Bulan Ditutup, Jalur Pendakian Gunung Gede Pangrango Dibuka Kembali

10 Februari 2023

Panorama Gunung Gede dan Pangrango. Wikipedia/By Fahri Rizki Hamdani
3 Bulan Ditutup, Jalur Pendakian Gunung Gede Pangrango Dibuka Kembali

Tiga bulan pasca- gempa Cianjur, pendakian ke Gunung Gede Pangrango dibuka kembali. Pendaki tetap diminta waspada.