Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Pemandangan Gunung Rinjani dari Bukit Telu (TEMPO/Supriyantho Khafid)
Pemandangan Gunung Rinjani dari Bukit Telu (TEMPO/Supriyantho Khafid)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDengan ketinggian mencapai 3.762 meter di atas permukaan laut, Gunung Rinjani merupakan gunung tertinggi ketiga di Indonesia. 

Terletak di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Gunung Rinjani menjadi destinasi yang sangat diminati oleh para pendaki. Bagi Anda yang ingin mendaki gunung ini, ada beberapa syarat naik Gunung Rinjani yang harus dipenuhi. 

Gunung Rinjani terkenal dengan pemandangan padang rumput yang luas dan hutan tropis yang memukau. Luasnya Taman Nasional Gunung Rinjani sendiri diperkirakan mencapai sekitar 41.330 hektar. Selain itu, gunung ini juga menyuguhkan danau kawah yang megah dengan pemandangan matahari terbit. 

Nah, jika Anda berencana mendaki Gunung Rinjani, pastikan telah memenuhi sejumlah persyaratan. Untuk lebih jelasnya, yuk simak syarat naik Gunung Rinjani beserta cara daftar pendakiannya.

Syarat Pendakian Gunung Rinjani

Sebelum memulai pendakian Gunung Rinjani, pastikan Anda telah memenuhi semua persyaratan yang diperlukan. Beberapa syarat naik Gunung Rinjani adalah sebagai berikut:

  1. Membawa identitas diri, berupa KTP bagi WNI dan Passport/KITAS bagi WNA. 
  2. Membawa surat keterangan sehat. 
  3. Melakukan booking atau reservasi online melalui aplikasi e-Rinjani.
  4. Semua pengunjung harus menggunakan peralatan standar.
  5. Pengunjung tidak diperbolehkan membawa obat-obatan terlarang, senjata berbahaya, dan minuman beralkohol.

Cara Daftar Pendakian Gunung Rinjani

Setelah memperhatikan syarat pendakian Gunung Rinjani, proses selanjutnya adalah melakukan pendaftaran pendakian. 

Ada 6 titik pendakian Gunung Rinjani yakni Aik Berik, Sembalun, Senaru, Tete Batu, Timbanuh, dan Torean-SenangeTorean-Senange. Berikut adalah cara daftar naik Gunung Rinjani. 

1. Registrasi Akun

Pertama tama, unduh aplikasi e-Rinjani di Google Play Store. Jika belum memiliki akun e-Rinjani sebelumnya, maka pilih menu "Registrasi Akun".

2. Isi Formulir Data Diri

Selanjutnya adalah pilih tipe identitas Anda, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan isi nomor identitas Anda. Kemudian isi formulir data diri beserta email serta password dan klik "Submit". 

Setelah itu, akan ada pesan "registration success" yang menandakan bahwa registrasi akun telah berhasil. Kemudian akan ada email verifikasi untuk melanjutkan proses.

3. Login eRinjani

Setelah memiliki akun, masuk ke menu "Login e-Rinjani". Masukkan email dan password yang telah didaftarkan, lalu klik "Login". 

4. Pesan Tiket Pendakian

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk memesan tiket, pilih "Tombol Booking Tiket". Di tab ini, Anda dapat memilih jumlah pendaki, pintu masuk pendakian, dan tanggal pendakian. 

5. Cek Kuota

Setelah melakukan booking pendakian, klik "Check Quota" untuk melihat ketersediaan kuota dan total biaya yang harus dibayar.

Jika ingin menggunakan jasa trekking organizer (TO), pilih TO yang sudah terdaftar. Pendaki asing wajib menggunakan TO. 

6. Input Jumlah Barang Bawaan

Selanjutnya, masukkan jumlah barang berpotensi sampah dan centang setelah membaca syarat dan ketentuan. Klik "Book" dan lanjutkan ke pembayaran.

7. Lakukan Pembayaran

Lakukan pembayaran dengan mentransfer biaya tiket masuk sesuai dengan nominal yang tertera. Batas waktu transfer adalah 3 jam setelah melakukan pemesanan tiket. 

Jika sistem tidak mengkonfirmasi pembayaran secara otomatis, Anda dapat mengunggah bukti pembayaran.

8. Download E-Ticket

Pada halaman notification, pilih "payment received" untuk melihat detail pemesanan. Jika sudah terbayar, status pemesanan akan tertera "paid". Pilih "ticket" untuk melihat eTicket.

Di halaman eTicket, Anda akan menemukan QR Code eTicket, tombol download eTicket, jalur pendakian, durasi, dan detail pendaki. Pastikan untuk menunjukkan eTicket kepada petugas di pintu masuk sebelum memulai pendakian.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: 5 Pemandangan Memesona di Gunung Rinjani, dari Padang Savana hingga Air Terjun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pendaki Ilegal Bisa Dilarang Naik Gunung Bertahun-tahun, Begini Prosedur Naik Gunung Secara Legal

15 hari lalu

Dua orang remaja mendaki gunung Kreuzjoch saat matahari terbit  di kawasan pegunungan Alpen, Schwendau, Austria, 11 Juli. REUTERS/ Dominic Ebenbichler
Pendaki Ilegal Bisa Dilarang Naik Gunung Bertahun-tahun, Begini Prosedur Naik Gunung Secara Legal

Mendaki gunung tidak sembarangan. Untuk melakukannya, ada prosedur yang perlu dilalui. Jika naik gunung secara ilegal, sanksi bisa menanti.


Tips Memilih Open Trip untuk Mendaki Gunung agar Tak Kecewa

18 hari lalu

Ilustrasi mendaki gunung. TEMPO/Aris Andrianto
Tips Memilih Open Trip untuk Mendaki Gunung agar Tak Kecewa

Open trip biasanya sudah termasuk semua keperluan mendaki gunung, mulai dari transportasi, makan, sampai dengan perizinan jika diperlukan.


Mulai Hari Ini, Jumlah Pendaki ke Gunung Fuji Dibatasi dan Harus Bayar Rp203 Ribu

25 hari lalu

Pengunjung berjalan di samping gerbang jalur yang baru dibangun dalam serangkaian uji coba pembatasan wisatawan pada hari pertama musim pendakian di Jalur Fujiyoshidaguchi, Rute Yoshida, di Fujiyoshida, Prefektur Yamanashi, Jepang 1 Juli 2024. REUTERS/Issei Kato
Mulai Hari Ini, Jumlah Pendaki ke Gunung Fuji Dibatasi dan Harus Bayar Rp203 Ribu

Pembatasan Gunung Fuji dilakukan setelah tanda-tanda overtourism seperti banyak keluhan sampah, polusi, dan jalur yang sangat padat.


Gunung Tertinggi di Korea Tercemar gara-gara Mi Instan

27 hari lalu

Gunung Halla, Korea Selatan (Pixabay)
Gunung Tertinggi di Korea Tercemar gara-gara Mi Instan

Ada tren makan dan memotret mi instan di gunung tertinggi di Korea, mengakibatkan penumpukan 100 liter hingga 120 liter kuah kaldu per hari.


Musim Pendakian Belum Mulai, Empat Mayat Ditemukan di Gunung Fuji

28 hari lalu

Gunung Fuji Jepang (Pixabay)
Musim Pendakian Belum Mulai, Empat Mayat Ditemukan di Gunung Fuji

Di luar musim pendakian musim panas, Gunung Fuji mengalami embusan angin kencang dan badai salju yang berisiko bagi pendaki.


Deretan peristiwa kebakaran di Gunung Rinjani Beberapa Tahun Terakhir

37 hari lalu

Sisa-sisa kebakaran di kawasan Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) di Desa Pringgasela, Kecamatan Pringgasela, Selong, Lombok Timur, NTB. ANTARA/Faisal
Deretan peristiwa kebakaran di Gunung Rinjani Beberapa Tahun Terakhir

Gunung Rinjani kembali kebakaran, lagi-lagi diduga karena kekeringan


Biaya Evakuasi Jenazah dari Gunung Everest sampai Miliaran

52 hari lalu

Foto ini diambil pada 22 Mei 2019 dan dirilis oleh pendaki Nirmal Purja menunjukkan lalu lintas padat para pendaki gunung yang berdiri untuk mencapai puncak Everest.[CNN]
Biaya Evakuasi Jenazah dari Gunung Everest sampai Miliaran

Berdasarkan catatan, hampir 330 orang telah kehilangan nyawa di Gunung Everest sejak 1920-an. Banyak jenazah dibiarkan membeku di sana.


Turis Swiss Tewas Terjatuh dari Bukit Anak Dara Sembalun

54 hari lalu

Sejumlah tenda pendaki Gunung Rinjani berada di Pelawangan Sembalun, Lombok Timur, NTB. ANTARA/Eka Fitriani
Turis Swiss Tewas Terjatuh dari Bukit Anak Dara Sembalun

Tubuh turis asal Swiss itu ditemukan di jurang sedalam 30,75 meter di Bukit Anak Dara Sembalun.


Yang Harus Dilakukan Pendaki Jika Bertemu Macan Tutul di Gunung Gede Pangrango

27 Mei 2024

Macan kumbang terpantau dari kamera pemantau yang dipasang Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Cianjur, Jawa Barat.(ANTARA/Ahmad Fikri)
Yang Harus Dilakukan Pendaki Jika Bertemu Macan Tutul di Gunung Gede Pangrango

Para pendaki diminta tak mencemaskan ataupun mempermasalahkan keberadaan macan tutul jawa di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.


2 Macan Tutul Terekam Kamera di Hutan Gunung Gede Pangrango, Begini Peringatan untuk Pendaki

26 Mei 2024

Macan kumbang terpantau dari kamera pemantau yang dipasang Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Cianjur, Jawa Barat.(ANTARA/Ahmad Fikri)
2 Macan Tutul Terekam Kamera di Hutan Gunung Gede Pangrango, Begini Peringatan untuk Pendaki

Sepasang macan tutul tertangkap kamera pemantau (CCTV) sedang berjalan beriringan di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGPP).