Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daftar 20 Sup Terbaik di Dunia, Salah Satunya Soto Ayam dari Indonesia

Reporter

image-gnews
Soto ayam, salah satu menu di rumah makan Indonesia di Melbourne, Australia, Blok M Express pada 9 Juli 2019. Tempo/Mitra Tarigan
Soto ayam, salah satu menu di rumah makan Indonesia di Melbourne, Australia, Blok M Express pada 9 Juli 2019. Tempo/Mitra Tarigan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kala cuaca hujan seperti belakangan ini, menyantap makanan hangat selalu jadi pilihan yang menyenangkan. Semangkuk sup adalah sajian yang tepat dan disukai hampir semua orang.

Bicara soal sup, tahukan Anda bahwa sup adalah salah satu makanan tertua sekaligus paling universal di dunia? Penulis buku Soup: A Global History, Janet Clarkson mengatakan di setiap budaya memiliki jenis sup yang berbeda.

Sup merupakan tradisi yang ada sejak zaman dahulu saat manusia sudah membuat sajian atau ramuan obat yang direbus untuk bertahan hidup. "Sup memiliki sejarah yang sangat kuno. Orang-orang dahulu terbiasa merebus segala sesuatu mulai dari cangkang kura-kura hingga bambu dalam sup," kata Clarkson.

Melansir dari CNN, baru-baru ini membuat nominasi 20 sup terbaik dari setiap penjuru dunia. Berikut adalah daftarnya:

1. Banga - Nigeria

2. Sup daging sapi - Vietnam

3. Borscht - Ukraina

4. Bouillabaisse - Prancis

5. Caldo verde - Portugal

6. Chorba frik - Aljazair, Libya, dan Tunisia

7. Chupe de camerones - Peru

8. Gazpacho - Spanyol

9. Sup kacang tanah - Afrika Barat

10. Gumbo - Amerika Serikat

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

11. Harira - Maroko

12. Kharcho - Georgia

13. Sup daging sapi Lanzhou - Cina

14. Mohinga - Myanmar

15. Menudo - Meksiko

16. Moqueca de camarao - Brasil

17. Soto ayam - Indonesia

18. Tom yum goong - Thailand

19. Ramen Tonkotsu - Jepang

20. Yayla corbasi - Turki

Ternyata soto ayam Indonesia masuk dalam salah satu daftar sup terbaik di dunia. Campuran rempah-rempah seperti kunyit segar, adas bintang, kayu manis, serai, dan daun jeruk berpadu menciptakan aroma dan rasa yang sangat berlapis dalam semangkuk kuah. Kemudian dilengkapi dengan telur rebus, taburan bawang merah goreng, jeruk nipis segar, dan irisan cabai merah yang pedas, siapa yang tak tergiur?

Kalau mau dibandingkan dengan sup terbaik dalam daftar, yaitu Banga dari Nigeria, tentu tidak kalah nikmat. Banga merupakan sup dari buah kelapa sawit sehingga konsentrasi lemak mendominasi rasa sup ini. Isi dari sup ini bisa ikan lele segar, daging sapi dan makanan laut kering. Banga begitu populer sehingga bumbu atau rempah-rempah siap pakai juga dijual di toko-toko. Bumbu tersebut terdiri dari pala Afrika, biji jarak, orima, jansa dan daun beletete. Kemudian ditambahkan saus merah yang menjadi daya tarik utama sup.

Baca juga: 4 Kuliner Indonesia Tak Lengkap Tanpa Perasan Jeruk Nipis

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Melihat Alek Bakajang, Tradisi yang Mempererat Persaudaraan di Kabupaten Lima Puluh Kota

5 hari lalu

Kapal kajang terparkir di Sungai Mahat Gunung Malintang, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatra barat. Kapal ini disiapkan untuk perhelatan Alek Bakajang pada 13-17 April 2024. (TEMPO/Fachri Hamzah)
Melihat Alek Bakajang, Tradisi yang Mempererat Persaudaraan di Kabupaten Lima Puluh Kota

Alek Bakajang diyakini masyarakat sudah dilakukan sejak ratusan tahun yang lalu, biasanya dilaksanakan tiga hari setelah Idulfitri.


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

7 hari lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


Asal-usul Tradisi Lomban Setiap Bulan Syawal di Jepara

8 hari lalu

Warga berebut sesaji saat mengikuti prosesi Pesta Lomban di laut Jepara, Jepara, Jawa Tengah, Rabu 17 April 2024.  Pesta Lomban yang diadakan nelayan sepekan setelah Idul Fitri dengan melarung sesaji berupa kepala kerbau serta hasil bumi ke tengah laut itu sebagai bentuk syukur dan harapan para nelayan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rezeki dan keselamatan saat melaut. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho
Asal-usul Tradisi Lomban Setiap Bulan Syawal di Jepara

Tradisi Lomban setiap bulan Syawal di jepara telah berlangsung sejak ratusan tahun lalu.


Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

8 hari lalu

Penari Seblang mengenakan omprok (hiasan kepala) dari janur, daun pisang muda, dan hiasan bunga segar untuk menutup kepala dan wajah. Tradisi ini digelar 15-21 April 2024 (Diskominfo Kabupaten Banyuwangi)
Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

Seblang merupakan salah satu tradisi adat suku Osing di Banyuwangi dalam mengejawantahkan rasa syukurnya.


Mengintip Bakdo Sapi di Boyolali, Tradisi Nenek Moyang yang Digelar setiap Akhir Lebaran

8 hari lalu

Gunungan sayur-mayur dan ketupat menjadi bagian dari rangkaian acara Bakdo Sapi yang diadakan di Dukuh Mlambong, Desa Sruni, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Rabu, 17 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Mengintip Bakdo Sapi di Boyolali, Tradisi Nenek Moyang yang Digelar setiap Akhir Lebaran

Tradisi Bakdo Sapi digelar di akhir perayaan Lebaran, bertepatan dengan kupatan atau syawalan


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

9 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

9 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.


Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

10 hari lalu

Empal Gentong. Shutterstock
Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.


Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

13 hari lalu

Gurame Nyat Nyat. Foto : yummy app
Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.


Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

14 hari lalu

Lebaran Topat di Lombok Barat 2023 (dok. Dinas Pariwisata Lombok Barat)
Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

Lebaran Topat tahun ini akan digelar pada hari Rabu, 17 April 2024