Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pulau Tabuhan Banyuwangi Disulap Seperti Mandalika & Labuan Bajo

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Warga mengikuti upacara bendera di Pantai Pulau Tabuhan, Banyuwangi, Jawa Timur, 17 Agustus 2017. Upacara bendera memperingati HUT Ke-72 RI tersebut diikuti berbagai komunitas peduli lingkungan, nelayan, dan wisatawan. ANTARA FOTO
Warga mengikuti upacara bendera di Pantai Pulau Tabuhan, Banyuwangi, Jawa Timur, 17 Agustus 2017. Upacara bendera memperingati HUT Ke-72 RI tersebut diikuti berbagai komunitas peduli lingkungan, nelayan, dan wisatawan. ANTARA FOTO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kabupaten Banyuwangi akan menyulap Pulau Tabuhan menjadi destinasi wisata kelas dunia seperti di Mandalika, Nusa Tenggara Barat, dan Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur.

"Nantinya dibangun resort-resort unik di Pulau Tabuhan dengan tetap berbasis kearifan lokal," kata Guntur Priambodo, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Guntur Priambodo di Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis 16 Januari 2020. Untuk membangun fasilitas dan nuansa wisata kelas dunia, pemerintah Banyuwangi menggandeng perusahaan asal Singapura, EBD Paragon untuk mengembangkan Pulau Tabuhan.

Guntur Priambodo menjelaskan, EBD Paragon dipilih karena sebelumnya berhaasil menjadi salah satu pengembang kawasan wisata Mandalika dan Labuan Bajo. "Mitra yang akan mengembangkan Pulau Wisata Tabuhan," kata dia.

Pulau Tabuhan adalah pulau kecil tak berpenghuni di perairan Selat Bali yang masuk dalam wilayah Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi. Pulau Tabuhan dikembangkan menjadi destinasi wisata di ujung timur Pulau Jawa.

Selain mengangkat keratifan budaya setempat, Guntur Priambodo mengatakan EBD Paragon bersedia mengutamakan peluang kerja bagi penduduk lokal. "Ada langkah memberdayakan kelompok wisata Banyuwangi agar terlibat dalam mata rantai pelayanan berbagai jasa pariwisata," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Suasana Pulau Tabuhan di Banyuwangi, Jawa Timur. Foto: Antaranews

Pengembangan Pulau Tabuhan oleh pelaku pariwisata internasional, menurut Guntur Priambodo, dilakukan sesuai regulasi, melalui konsultasi ke Kementerian Dalam Negeri dan sudah dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi untuk evaluasi dan pendampingan. Bahkan penandatanganan nota kesepahaman dilakukan di depan belasan ribuan warga Banyuwangi di Hari Jadi Banyuwangi, pada 18 Desember 2019.

Skema kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dengan EBD Paragon, Guntur Priambodo menjelaskan, berbentuk perjanjian sewa. Meski begitu, masyarakat tetap dapat mengakses pulau yang terletak di Selat Bali, itu. "Jadi tidak benar kalau nanti masyarakat tidak bisa masuk ke Pulau Tabuhan."

Guntur Priambodo menambahkan, pengembangan Pulau Tabuhan yang menggandeng pelaku pariwisata internasional dilakukan karena pengelolaan pulau berpasir putih itu memerlukan biaya besar. Mulai dari pembangunan sarana air bersih, listrik, hingga restorasi terumbu karang yang mati. Pengelolaan Pulau Tabuhan sekaligus menyelamatkan luasan pulau yang kian berkurang akibat abrasi. Luasan Pulau Tabuhan saat ini sekitar 5,3 hektare, sedangkan di 2001 seluas 7 hektare.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Di Balik Proyek Strategis Nasional Mandalika: Perbukitan Dikeruk, Sungai Meluap

2 hari lalu

Foto udara tikungan 16 Pertamina Mandalika International Street Circuit yang telah selesai dicat di Kuta Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa 3 Oktober 2023. Ajang balapan MotoGP 2023 seri 15 di sirkuit Mandalika dengan nama resmi Pertamina Grand Prix of Indonesia akan berlangsung pada 13-15 Oktober 2023. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Di Balik Proyek Strategis Nasional Mandalika: Perbukitan Dikeruk, Sungai Meluap

Bank Investasi Infrastruktur Asia (AIIB) didesak untuk membatalkan investasinya di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.


Agenda Sport Tourism, International Tour de Banyuwangi Ijen Digelar Juli 2024

3 hari lalu

Ilustrasi Tour Internasional De Banyuwangi Ijen di Banyuwangi. TEMPO/Fully Syafi
Agenda Sport Tourism, International Tour de Banyuwangi Ijen Digelar Juli 2024

International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI) 2024 akan digelar pada 22-25 Juli mendatang, dengan 20 tim dari dalam dan luar negeri


Curhat Jokowi soal Balap MotoGP Mandalika Perlu 13 Izin hingga Konser Coldplay

3 hari lalu

Petugas mengecek cctv di ruang race control Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kuta Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa 3 Oktober 2023. Ajang balapan MotoGP 2023 seri 15 di sirkuit Mandalika dengan nama resmi Pertamina Grand Prix of Indonesia akan berlangsung pada 13-15 Oktober 2023. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Curhat Jokowi soal Balap MotoGP Mandalika Perlu 13 Izin hingga Konser Coldplay

Jokowi mengaku sempat merasa "lemas" saat mengetahui penyelenggaraan ajang balap MotoGP Mandalika perlu mengurus sekurangnya 13 perizinan.


Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 Ajang Promosi Sportainment Kelas Dunia

5 hari lalu

Menteri BUMN Erick Thohir bersama Dirut PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Ari Respati, Wakil Dirut PT Pertamina Wiko Migantoro, Dirut PT Aviasi Pariwisata Indonesia (InJourney) Dony Oskaria berfoto bersama saat Media Briefing ARRC 2024 dan MotoGP 2024 di Jakarta, Jumat 21 Juni 2024.
Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 Ajang Promosi Sportainment Kelas Dunia

Keterlibatan Pertamina merupakan realisasi atas komitmen untuk membawa International MotorSport ke Indonesia


Atraksi Wisata Baru di Labuan Bajo, Wisatawan Bisa Kayaking Menyusuri Hutan Mangrove

10 hari lalu

Plt Direktur Utama BPOLBF Frans Teguh saat mencoba olahraga kayaking di wisata mangrove di Desa Tanjung Boleng, Kecamatan Boleng, Kabupaten Manggarai Barat, NTT. (ANTARA/HO-Divisi Komunikasi Publik BPOLBF)
Atraksi Wisata Baru di Labuan Bajo, Wisatawan Bisa Kayaking Menyusuri Hutan Mangrove

Atraksi ini menawarkan wisatawan aktivitas menyusuri hutan mangrove yang asri di antara terpaan sinar matahari yang hangat Labuan Bajo.


Konflik Agraria di Desa Pakel Banyuwangi, Petani Ditangkap Polisi saat Makan Malam Sepulang Menggarap Lahan

15 hari lalu

Warga Desa Pakel, Banyuwangi, saat berunjuk rasa di depan Pengadilan Tinggi Surabaya di Jalan Sumatera, Surabaya, Rabu, 13 Desember 2023. Dok TeKAD GARUDA
Konflik Agraria di Desa Pakel Banyuwangi, Petani Ditangkap Polisi saat Makan Malam Sepulang Menggarap Lahan

Belasan orang tak dikenal yang belakangan diketahui polisi dari Polresta Banyuwangi menangkap petani Desa Pakel saat sedang makan malam.


Buat Penggemar Pedas, Tanboy Kun Buka Restoran Sambal Tempong Khas Banyuwangi

16 hari lalu

Tanboy Kun dan Anasiha Putri Sakina di Restoran Tempong PNS, Serpong, Tangerang, Banten, Kamis, 6 Juni 2024 (Ist)
Buat Penggemar Pedas, Tanboy Kun Buka Restoran Sambal Tempong Khas Banyuwangi

Tanboy Kun menjadikan tempong sebagai ciri khas restorannya karena dia jatuh cinta pada sambal ini ketika pertama kali mencobanya.


Promosi Wisata Labuan Bajo, Komodo Travel Mart 2024 Digelar di The Golo Mori

19 hari lalu

Komodo Travel Mart 2024 digelar di The Golo Mori, Manggarai Barat, 7-9 Juni 2024 (Dok. ITDC)
Promosi Wisata Labuan Bajo, Komodo Travel Mart 2024 Digelar di The Golo Mori

Komodo Travel Mart mempertemukan sellers dan buyers di bidang pariwisata, untuk Destinasi Pariwisata Super Prioritas Labuan Bajo.


Ducati Riding Experience Hadir di Mandalika, Peserta Bakal Diajak Nikmati Keindahan Lombok

20 hari lalu

Danilo Petrucci di acara Ducati Riding Experience Holiday 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat. TEMPO/Supriyantho Khafid
Ducati Riding Experience Hadir di Mandalika, Peserta Bakal Diajak Nikmati Keindahan Lombok

DRE diharapkan jadi magnet bagi wisatawan dan penggemar otomotif, yang akan menciptakan kontribusi positif terhadap perekonomian sekitar Mandalika.


Sandiaga Uno Resmikan Ruang Imersif di Stasiun MRT Bundaran HI, Ruang Apakah Itu?

24 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno Menerima cendramata dari petugas stand pameran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Kabupaten Wakatobi. di Jakarta Convention Center, Jakarta Sabtu, 1 Juni Mei 2024. Tempo/Firly Fajrian
Sandiaga Uno Resmikan Ruang Imersif di Stasiun MRT Bundaran HI, Ruang Apakah Itu?

Menparekraf Sandiaga Uno membuka ruang imersif untuk mengenalkan wisata Indonesia di Stasiun MRT Bundaran HI. Ini artinya.