Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengapa Black Box Pesawat Berwarna Oranye? Ini Penjelasannya

Editor

Laili Ira

image-gnews
Aircraft cockpit data recorder atau biasa disebut black box, milik penerbangan komersil. Honeywell pabrik pembuat blackbox mengatakan ketangguhan kotak tersebut pada pesawat Air France Penerbangan 447 yang jatuh dan tenggelam di samudra atlantik, black box tersebut tidak hancur dan tetap utuh. Disebut kotak hitam walaupun berwarna oranye terang. Joshua Roberts/Bloomberg via Getty Images.
Aircraft cockpit data recorder atau biasa disebut black box, milik penerbangan komersil. Honeywell pabrik pembuat blackbox mengatakan ketangguhan kotak tersebut pada pesawat Air France Penerbangan 447 yang jatuh dan tenggelam di samudra atlantik, black box tersebut tidak hancur dan tetap utuh. Disebut kotak hitam walaupun berwarna oranye terang. Joshua Roberts/Bloomberg via Getty Images.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKetika terjadi kecelakaan pesawat, black box atau kotak hitam menjadi satu-satunya benda yang umumnya paling dicari pihak maskapai hingga tim pencarian dan penyelamatan atau search and rescue (SAR) gabungan, termasuk kepolisian. 

Pasalnya, di dalam kotak itu, terdapat data-data penerbangan dan rekaman suara kokpit yang bisa mengungkap penyebab terjadinya kecelakaan pada moda transportasi udara. 

Walaupun disebut sebagai black box, kotak hitam justru berwarna jingga. Lantas, mengapa benda tersebut berwarna oranye? 

Penyebab Black Box Pesawat Berwarna Oranye

Melansir Antara, black box merupakan sekumpulan perangkat yang digunakan dalam bidang transportasi, umumnya merujuk pada perekaman data penerbangan atau flight data recorder (FDR) dan suara kokpit atau cockpit voice recorder (CVR) di dalam pesawat. 

Fungsinya adalah untuk merekam percakapan antara pilot dan pemandu lalu lintas udara atau air traffic control (ATC) serta mengetahui tekanan udara dan kondisi cuaca selama mengudara. 

Meskipun dinamakan sebagai kotak hitam, sesungguhnya black box berwarna oranye. Hal itu dimaksudkan supaya memudahkan pencarian bila pesawat mengalami kecelakaan, baik saat terjatuh di daratan maupun perairan, termasuk laut lepas. 

Kotak hitam ditempatkan sedemikian rupa agar mudah ditemukan. Pada umumnya, terdapat dua unit black box yang diposisikan di bagian depan dan ekor pesawat yang diyakini menjadi bagian yang dapat ditemukan utuh dibandingkan bagian lainnya atau minim kerusakan. 

Kenapa Black Box Pesawat Tidak Bisa Hancur?

Mengutip npr.org, black box dibungkus dalam lapisan tipis aluminium dan lapisan insulasi suhu tinggi dengan tebal sekitar 1 inci atau 2,54 cm untuk melindungi sistem penyimpanan yang merekam data selama penerbangan. Kemudian, kotak kembali dibungkus dengan cangkang baja tahan karat atau titanium antikarat. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kotak hitam harus mampu menahan percepatan sebesar 3.400 Gs atau 3.400 kali gaya gravitasi yang setara dengan kecepatan tumbukan sekitar 310 mph. 

Black box juga dirancang secara khusus hingga mampu menahan api dengan suhu sekitar 1.093 derajat celcius selama satu jam dan memancarkan sinyal satu kali per detik saat terendam di laut sedalam 6.096 meter selama 30 hari. 

Sinyal yang dipancarkan tersebut tidak dapat didengar oleh telinga manusia, tetapi dapat dengan mudah dideteksi oleh sonar. Suar pemancar sinyal yang digunakan bertenaga baterai dan mampu bertahan hingga enam tahun. 

Mengapa Sulit Menemukan Black Box Pesawat?

Walaupun berwarna oranye dan dibekali teknologi canggih, sehingga mampu bertahan lama, tidaklah mudah untuk menemukan black box. Menurut Business Insider, menemukan kotak hitam dari pesawat yang jatuh ke perairan jauh lebih sulit dibandingkan kecelakaan yang terjadi di darat, karena penyelidik harus berada dalam jarak sekitar 24.140 meter dari suar. 

Misalnya, pada insiden Malaysia Airlines MH370 yang jatuh di Samudra Hindia pada 2014. Penyelidik dan tim penyelamat telah menghabiskan beberapa tahun mencari pesawat yang hilang dan black box-nya belum ditemukan. 

Sepanjang sejarah, ada beberapa black box dari penerbangan lainnya yang tidak pernah ditemukan, termasuk dari dua pesawat yang digunakan dalam serangan 11 September 2001 atau Peristiwa Selasa Kelabu 9/11. Oleh karena itu, beberapa pihak mulai menyerukan perekaman data penerbangan secara live streaming. 

Pilihan Editor: Mobil di Uni Eropa Wajib Pakai Teknologi Anti Ngebut dan Black Box

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Perjalanan Halle Bailey yang Bikin Penerbangan jadi Lebih Nyaman

1 jam lalu

Halle Bailey. Instagram.com/@hallebailey
Tips Perjalanan Halle Bailey yang Bikin Penerbangan jadi Lebih Nyaman

Halle Bailey menunjukkan bahwa penerbangan yang menyenangkan adalah tentang menjaga keseimbangan antara kenyamanan, kesehatan, dan privasi


Benarkah Air Minum di Pesawat Kotor? Ini Penjelasan Pramugari

6 jam lalu

Ilustrasi wanita di dalam pesawat terbang. Freepik.com
Benarkah Air Minum di Pesawat Kotor? Ini Penjelasan Pramugari

Menurut sebuah studi pada 2019, banyak maskapai penerbangan mungkin telah menyediakan air yang tidak sehat bagi penumpang di pesawat.


Apa yang Harus Dilakukan Saat Ketinggalan Pesawat? Ini 5 Solusinya

17 jam lalu

Cara check in online tiket pesawat. Foto: Canva
Apa yang Harus Dilakukan Saat Ketinggalan Pesawat? Ini 5 Solusinya

Apa yang harus dilakukan saat ketinggalan pesawat? Jangan panik, Anda bisa melakukan beberapa hal berikut ini.


5 Pakaian yang Harus Dihindari Saat Naik Pesawat

18 jam lalu

Seorang pramugari menata barang bawwan jamaah calon haji menaiki pesawat yang membawa ke Tanah Suci di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu 24 Mei 2023. Sebanyak 393 jamaah calon haji kloter pertama embarkasi Jakarta yang merupakan bagian dari 7.510 jamaah yang terbagi dalam 19 kloter dari delapan embarkasi diberangkatkan menuju Madinah, Arab Saudi pada 24 Mei 2023. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
5 Pakaian yang Harus Dihindari Saat Naik Pesawat

Ketahui beberapa pakaian yang harus dihindari saat naik pesawat. Hindari pakaian terlalu tebal dan terlalu ketat.


Traveloka Bagi Promo Payday, Ada Cashback hingga Rp250 Ribu untuk Pembelian Tiket Pesawat

2 hari lalu

Traveloka adalah salah satu aplikasi penyedia layanan travel untuk bepergian. Bagaimana cara beli tiket pesawat Traveloka? Foto: Canva
Traveloka Bagi Promo Payday, Ada Cashback hingga Rp250 Ribu untuk Pembelian Tiket Pesawat

Traveloka bagi-bagi promo cashback untuk berbagai transaksi pembelian tiket pesawat hingga 30 September 2024.


12 Daftar Barang yang Tidak Boleh Dibawa dalam Kabin Pesawat

2 hari lalu

Penerapan physical distancing di kabin pesawat Lion Air. Foto: Lion Air Group
12 Daftar Barang yang Tidak Boleh Dibawa dalam Kabin Pesawat

Sebelum naik pesawat, perhatikan daftar barang yang tidak boleh dibawa dalam kabin pesawat. Hindari membawa barang yang mengandung bahan peledak.


Kenapa Barang Penumpang di Kabin Pesawat Dibatasi 7 kg?

2 hari lalu

Jenis koper tahan banting. Foto: Canva
Kenapa Barang Penumpang di Kabin Pesawat Dibatasi 7 kg?

Kenapa barang di penumpang kabin pesawat dibatasi 7kg? Berikut ini beberapa faktor alasannya yang perlu diketahui.


Kebiasaan Penumpang Pesawat Kelas Ekonomi yang Paling Dibenci Pramugari

2 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
Kebiasaan Penumpang Pesawat Kelas Ekonomi yang Paling Dibenci Pramugari

Bagi penumpang pesawat kelas ekonomi sebaiknya hindari melakukan kebiasaan yang dianggap tidak higienis ini


5 Perbedaan Kabin dan Bagasi di Pesawat yang Harus Diketahui Traveler

3 hari lalu

Ilustrasi koper di kabin pesawat. Shutterstock
5 Perbedaan Kabin dan Bagasi di Pesawat yang Harus Diketahui Traveler

Kabin dan bagasi pesawat memiliki aturan dan batasan yang berbeda. Berikut ini perbedannya yang perlu diketahui traveler.


Menilik Bocoran Rute Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

4 hari lalu

Rute Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Bakal Diubah
Menilik Bocoran Rute Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

Kereta cepat Jakarta-Surabaya diharapkan bisa melaju dengan kecepatan 200-250 kilometer per jam, sehingga, waktu perjalanan hanya 3,5 jam.