Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pria Ini Traveling dari Mesir ke Jepang tanpa Pesawat, Pilih Naik Kereta, Kapal, dan Kuda

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Omar Nok, laki-laki dari Mesir ke Jepang tanpa pesawat (Instagram/omar.nok)
Omar Nok, laki-laki dari Mesir ke Jepang tanpa pesawat (Instagram/omar.nok)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mesir dan Jepang berada di benua yang berbeda. Jaraknya sekitar 10.000 kilometer yang akan lebih praktis ditempuh dengan pesawat terbang. Namun, seorang pria dari Mesir punya cara yang berbeda. Dia memilih sama sekali tidak naik pesawat ntuk traveling ke Jepang, hanya jalan kaki, naik kereta, dan naik unta. 

Pria bernama Omar Nok itu memulai perjalanannya dari Mesir ke Jepang pada 8 Februari 2024.

"Saya punya ide untuk melakukan perjalanan ini tanpa terbang sehingga saya dapat mengunjungi dan melihat sebanyak mungkin tempat dan orang di sepanjang jalan," kata Nok, 30 tahun, seperti dilansir People, Senin, 26 Agustus 2024. 

Menurut dia, terbang adalah jalan pintas. Dia tidak bisa menjelajah ke tempat-tempat yang belum pernah didatangi, terutama Asia. Ia sebelumnya sudah pernah menjelajahi Eropa dan Amerika, tetapi belum pernah ke arah timur. 

Nok sebelumnya bekerja di sebuah perusahaan teknologi Eropa. Namun, hasratnya yang begitu besar untuk menjelajah mendorongnya mengambil cuti panjang selama dua setengah tahun dari pekerjaannya. Dia ingin mewujudkan mimpin menjelajahi dunia. 

Ia memilih Jepang sebagai tujuan akhir karena menurut dia, itulah negara yang terjauh dari kampung halamannya. 

"Itu yang terjauh, yang memungkinkan saya menjelajahi lebih banyak benua karena saya tidak terbang," kata Nok. 

Moda transportasi

Tanpa pesawat terbang, Nok mengandalkan sejumlah moda transportasi yang lebih unik. Untuk menyeberangi Laut Merah dari Mesir ke Arab Saudi, ia naik kapal kargo. Untuk menyeberangi pegunungan Kirgistan, ia menunggang kuda.

"Saya juga sering menumpang truk," kata Nok. Dia juga pernah menumpang truk bersama ternak dan jerami. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nok membagikan momen-momen terbaik dari perjalanannya selama lebih dari 185 hari dengan 90.000 pengikutnya di TikTok.

Sepanjang perjalanan, ia telah mengunjungi tempat-tempat suci di Arab Saudi, berkemah di padang pasir di Iran, berbaur dengan penduduk setempat di Afghanistan, dan naik kereta api di Uzbekistan. Beberapa bagian perjalanan sangat panjang, seperti perjalanan kereta api selama 46 jam di Kazakhstan.  

Setiap hari dia mengajak pengikutnya di media sosial mengikuti perjalanannya dengan mengunggah tempat-tempat yang disinggahi dengan pemandangannya yang unik.

Dia belum tiba di tujuan akhirnya. Diperkirakan dia akan tiba di Jepang pada Oktober atau total delapan bulan perjalanan. waktu sekitar delapan bulan, kurang lebih."

Hingga bulan Agustus, ia telah menempuh jarak sekitar 17.500 mil atai sekitar 28 kilometer, jauh lebih panjang dari Jarak Mesir - Jepang awal. Ketika sampai Jepang nanti, diperkirakan dia menempuh perjalanan sejauh 24.000-27.000 mil (38 kilometer sampai 43.000 kilometer).

PEOPLE | ARABNEWS

Pilihan Editor: Kondangan di Australia, Keluarga Inggris Ini Pilih Jalur Darat Berbulan-bulan ketimbang Naik Pesawat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pelatih Timnas Australia Tony Popovic Melihat Peluang Menang atas Jepang, Tak Takut Rekor Samurai Biru

22 jam lalu

Timnas Australia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC Grup C, Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Pelatih Timnas Australia Tony Popovic Melihat Peluang Menang atas Jepang, Tak Takut Rekor Samurai Biru

Pelatih Australia Tony Popovic mengaku tak sabar menyambut pertandingan melawan Jepang pada laga keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


15 Etika Traveling ke Jepang, mulai dari Restoran, Onsen, sampai Transportasi Umum

1 hari lalu

Kuil Yasukuni di Tokyo, Jepang. (Unsplash/hakannural)
15 Etika Traveling ke Jepang, mulai dari Restoran, Onsen, sampai Transportasi Umum

Di Jepang, konsep hairyo yang berarti pertimbangan menjadi landasan interaksi publik. Itu mencerminkan budaya saling menghormati.


Kenapa Penumpang Dilarang 'Nyeker' saat Naik Pesawat? Ini Penjelasannya

1 hari lalu

Pekerja tengah melakukan perawatan pesawat Garuda Indonesia di fasilitas PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMFI) di Cengkareng, Tangerang, Banten, Selasa 26 Maret 2024. PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dan Citilink menyediakan 1,4 juta tempat duduk dan 170 extra flight untuk musim mudik lebaran 2024. GIAA memperkirakan akan terjadi kenaikan jumlah penumpang sebanyak 18% dari tahun lalu. TEMPO/Tony Hartawan
Kenapa Penumpang Dilarang 'Nyeker' saat Naik Pesawat? Ini Penjelasannya

Berikut ini berbagai bahaya yang ditimbulkan bila penumpang bertelanjang kaki sejak di dalam bandara hingga pesawat .


Ini yang Harus Dilakukan saat Telat Check-in Pesawat di Bandara

1 hari lalu

Petugas tengah melakukan pengisian bahan bakar avtur pada pesawat komersil Pelita Air di bandara Soekarno-hatta, Tangerang, Banten, Rabu, 2 Oktober 2024. PT Pertamina Patra Niaga -  Soekarno Hatta Into Plane Service (SHIPS) menyalurkan Avtur ke penerbangan domestik per harinya sebesar 3000 Kilo Liter. TEMPO/Tony Hartawan
Ini yang Harus Dilakukan saat Telat Check-in Pesawat di Bandara

Berikut ini beberapa hal yang harus segera dilakukan penumpang pesawat yang terlambat check-in di bandara. Harus segera melapor.


Cara Check-in Tiket Pesawat di Bandara yang Benar untuk Pemula

1 hari lalu

Cara check in online tiket pesawat. Foto: Canva
Cara Check-in Tiket Pesawat di Bandara yang Benar untuk Pemula

Penumpang pesawat perlu melakukan check-in di bandara terlebih dahulu sebelum keberangkatan. Berikut ini cara check-in tiket pesawat di bandara.


Punya Alergi Makanan, Penumpang Mengaku Diusir dari Pesawat

1 hari lalu

Ilustrasi makan di pesawat/Emirates
Punya Alergi Makanan, Penumpang Mengaku Diusir dari Pesawat

Alergi makanan dianggap sebagai disabilitas menurut Americans with Disabilities Act dan maskapai penerbangan diwajibkan menyediakan tempat di pesawat.


Shogen Itokazu Hadapi Tantangan Syuting 3 Bahasa di Film Tebusan Dosa

1 hari lalu

Shogen, aktor asal Jepang yang ikut berperan dalam film Tebusan Dosa, saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu, 9 Oktober 2024. TEMPO/Jasmine
Shogen Itokazu Hadapi Tantangan Syuting 3 Bahasa di Film Tebusan Dosa

Aktor asal Jepang, Shogen Itokazu bercerita tantangannya syuting dalam tiga bahasa di film Tebusan Dosa.


7 Tips Memaksimalkan Hari Terakhir Liburan

1 hari lalu

Ilustrasi liburan (freepik.com)
7 Tips Memaksimalkan Hari Terakhir Liburan

Hari terakhir harus meninggalkan tempat liburan membuat sedih atau stres, untuk mencegahnya iktui beberapa tips berikut ini


6 Tanda Penipuan yang Sering Dialami Wisatawan, Awas Banyak Agen Wisata Palsu

2 hari lalu

Ilustrasi traveling atau perjalanan. Freepik.com
6 Tanda Penipuan yang Sering Dialami Wisatawan, Awas Banyak Agen Wisata Palsu

Wisatawan disarankan untuk mewaspadai metode pembayaran mencurigakan dan komunikasi tidak resmi. Ada kemungkinan penipuan.


Tips Mencegah Jet Lag untuk Penumpang Lansia, Pilih Tempat Duduk yang Tepat

3 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat (pixabay.com)
Tips Mencegah Jet Lag untuk Penumpang Lansia, Pilih Tempat Duduk yang Tepat

Jet lag bisa mengganggu fungsi kognitif, siklus metabolisme, dan merusak pola tidur, yang dapat berbahaya bagi pelancong lansia.