Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Alasan Singapura Destinasi Wisata Ramah Muslim untuk Keluarga

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Gardens by the Bay. dok. Singapore Tourism Board
Gardens by the Bay. dok. Singapore Tourism Board
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Singapura salah satu destinasi wisatawa populer bagi wisatawan Indonesia. Sepanjang 2023, menurut Singapore Tourism Board jumlah wisatawan Indonesia mencapai 2,3 juta. Selain banyaknya atraksi dan pengalaman wisata menarik, Singapura juga destinasi wisata ramah muslim. 

Laporan Mastercard-Crescentrating Global Muslim Travelling Index 2024 yang baru dirilis pada bulan Mei lalu, menempatkan Singapura dalam peringkat teratas destinasi ramah muslim di antara negara non OKI atau Organisasi Kerjasama Islam. Selain itu, Singapura juga meraih gelar " Most Diverse Halal Dining City of The Year” dari laporan tersebut. 

Safdar Khan, Division President Southeast Asia Mastercard, mengatakan, kawasan Singapura mengalami peningkatan luar biasa. "Asia Tenggara tidak hanya menarik lebih banyak wisatawan, tetapi para pengunjung juga memperpanjang masa tinggal mereka dan menyuntikkan lebih banyak uang ke dalam ekonomi lokal melalui peningkatan pengeluaran di destinasi pilihan mereka," katanya dalam keterangan tertulis. 

Sementara itu, terkait dengan destinasi wisata ramah muslim, Singapura menawarkan beragam kemudahan bagi wisatawan, dari pilihan kuliner halal, fasilitas ibadah, hingga atraksi populer keluarga. 

Kuliner halal yang beragam

Singapura mendapatkan gelar "Most Diverse Halal Dining City od The Year" oleh CresentRating, berkat lanskap kuliner yang mencerminkan keragaman penduduknya serta perpaduan tradisional dan internasional. 

Beberapa pilihan makanan halal dari berbagai budaya yang bisa dinikmati di Singapura, di antaranya restoran halal Michelin Bib Gourmand, seperti Hajah Maiumunah dan Bismillah Biryani. Termasuk hidangan pasta di Positano Risto, masakan Tionghoa di Yi Zun Noodle, kue-kue di Fika Swedish Café hingga menikmati secangkir kopi Saybons French Café atau menikmati es krim buatan tangan di Lickety. 

Fika Swedish Cafe & Bistro, Singapura. dok. Singapore Tourism Board

Fasilitas ibadah 

Tak hanya kuliner halal, Singapura juga menyediakan fasilitas ibadah yangn nyaman dan masjid-masjid bersejarah dengan cerita menarik. Salah satunya Masjid Al-Falah, menyediakan tempat nyaman untuk beribadah saat berbelanja dan berwisata di Orchard Road. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Masjid lainnya adalah Masjid Hajjah Fatimah, yang merupakan masjid lokal pertama yang dinamai dari seorang wanita, Hajjah Fatimah. Dia menikah dengan Daing Chanda Pulih, pangeran Bugis dan pedagang dari Sulawesi Selatan. Keduanya membangun bisnis perdagangan dan shipping yang sukses di Singapura dan membangun konektivitas yang kuat dengan Indonesia.

Tidak hanya bersejarah, masjid yang dibangun pada tahun 1845 itu memiliki menara empat tingkat yang miring sekitar enam derajat, sehingga disebut menara miring.

Masjid Sultan, Singapura. dok. Singapore Tourism Board

Masjid bersejarah lainnya, adalah Masjid Sultan, yang merupakan salah satu masjid terbesar di Singapura. Desainnya menggabungkan elemen tradisional India dan Islam, serta beberapa fitur arsitektur Eropa. Kubah emasnya yang besar dihiasi dengan ujung-ujung botol kaca, sumbangan penduduk muslim Singapura yang berpenghasilan rendah pada tahun 1824. 

Tak hanya kuliner halal dan fasilitas ibadah, ada banyak atraksi wisata bagi keluarga muslim. Seperti pameran interaktif di Art Science Museum hingga melihat binatang di Singapore Zoo. Sementara untuk aktivitas terdekat yang dibisa dijelajahi antara lain Monet di Gardens by the Bay (12 Juli 2024 – 17 September 2024), A World of Studio Ghibli di ArtScience Museum (Oktober 2024 – Februari 2025), Minion Land di Universal Studios Singapore (awal 2025), dan masih banyak lagi.

Pilihan editor: Menjelajah Keunikan Singapura Lewat Video 3D Animatronik

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rosan Roeslani: Singapura Jadi Investor Terbesar RI Selama 10 Tahun Terakhir

2 hari lalu

Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Perkasa Roeslani memaparkan capaian kinerja 10 tahun dalam konferensi pers yang digelar di kantor Kementerian Investasi/BKPM, Jakarta Selatan pada Selasa, 15 Oktober 2024. TEMPO/Hanin Marwah.
Rosan Roeslani: Singapura Jadi Investor Terbesar RI Selama 10 Tahun Terakhir

Menteri Investasi, Rosan Perkasa Roeslani, menyatakan Singapura menjadi negara penanam modal asing terbesar di Indonesia


Putra Bungsu Lee Kuan Yew Mantap Ingin Hancurkan Rumah Warisan

2 hari lalu

Rumah mantan Presiden Singapura, Lee Kuan Yew, di Tiongkok kini menjadi objek wisata. straitstimes.com
Putra Bungsu Lee Kuan Yew Mantap Ingin Hancurkan Rumah Warisan

Putra bungsu mantan Lee Kuan Yew mengumumkan ingin meruntuhkan rumah warisan keluarganya setelah kakaknya Lee Wei Ling meninggal


Ini 8 Bandara Internasional di ASEAN Penunjang Wisata dan Ekonomi

2 hari lalu

Ilustrasi bandara. Dok. Rankpillar
Ini 8 Bandara Internasional di ASEAN Penunjang Wisata dan Ekonomi

Kota besar di kawasan ASEAN seperti Surabaya, Chiang Mai, Da Nang, dan Phuket, memiliki bandara internasional yang menunjang pertumbuhan pariwisata, ekonomi, serta aksesibilitas bagi wisatawan dan pelaku bisnis.


Jadi Pihak Diuntungkan Ekspor Pasir Laut, Apa Fungsinya untuk Singapura?

3 hari lalu

Ilustrasi pasir laut. Shutterstock
Jadi Pihak Diuntungkan Ekspor Pasir Laut, Apa Fungsinya untuk Singapura?

Alasan pasir laut Indonesia menguntungkan bagi Singapura


Indonesia Buka Lagi Ekspor Pasir Laut ke Singapura, Pakar Sebut Bisa Ancam Kedaulatan

3 hari lalu

Ilustrasi pasir laut. Shutterstock
Indonesia Buka Lagi Ekspor Pasir Laut ke Singapura, Pakar Sebut Bisa Ancam Kedaulatan

Singapura adalah salah satu pasar terbesar pasir laut. Sejak 1960, luas negaranya bertambah sekitar 20 persen, dari 581,5 km persegi menjadi 725,7 km persegi pada 2019,


KKP Akan Lakukan Monitoring Perairan Batam setelah 2 Kapal Asing Tertangkap Curi Pasir Laut

3 hari lalu

Jubir Menteri KKP Wahyu Muryadi saat di wawancarai awak media usai melakukan sosialisasi PP 26 tahun 2023 di Batam, Selasa (25/7/2023). Foto Yogi Eka Sahputra
KKP Akan Lakukan Monitoring Perairan Batam setelah 2 Kapal Asing Tertangkap Curi Pasir Laut

KKP akan melakukan monitoring di perairan Batam setelah dua kapal berbendera Singapura tertangkap melakukan penyedotan pasir laut secara ilegal.


Tim Patroli Bea Cukai Batam Kejar Hingga Kandaskan Kapal Cepat Penyelundup Benih Lobster

3 hari lalu

Para pelaku penyelundupan BBL berhasil ditangkap Bea Cukai Batam, Minggu (13/10/2024). TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Tim Patroli Bea Cukai Batam Kejar Hingga Kandaskan Kapal Cepat Penyelundup Benih Lobster

Kapal cepat penyelundup benih lobster itu kandas di Pulau Joyo lalu orang-orangnya kabur ke daratan. Benih lobster itu akan dibawa ke Vietnam.


Sejumlah Hotel dan Tempat Wisata di Hong Kong Sediakan Tempat Salat dan Restoran Halal

3 hari lalu

Suasana Masjid Kowloon atau disebut juga Masjid dan Islamic Center Kowloon di kawasan Nathan Road, Tsim Sha Tsui, Hong Kong, Selasa 8 Oktober 2024. TEMPO/ JONIANSYAH HARDJONO
Sejumlah Hotel dan Tempat Wisata di Hong Kong Sediakan Tempat Salat dan Restoran Halal

Ketahui daftar hotel, restoran, dan tempat wisata yang ramah bagi wisatawan muslim di Hong Kong.


Wisata Ramah Muslim, Hong Kong Disneyland Siapkan Ruangan Salat untuk Pengunjung

3 hari lalu

Pengunjung atau wisatawan memadati pintu masuk Hong Kong Disneyland pada Rabu 9 Oktober 2024. TEMPO/ JONIANSYAH HARDJONO
Wisata Ramah Muslim, Hong Kong Disneyland Siapkan Ruangan Salat untuk Pengunjung

Selain menyediakan Quiet Room, dalam kawasan Hong Kong Disneyland kini tersedia sejumlah restoran yang ramah muslim


Dua Kapal Berbendera Singapura Bisa Ambil 100.000 Meter Kubik Pasir Laut per Bulan dari Indonesia

3 hari lalu

Petugas dari Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berdiri memantau situasi dari kapal berbendera Malaysia yang diamankan karena diduga melakukan penyedotan pasir ilegal di perairan Batam, Kepulauan Riau, Kamis (10/10/2024). ANTARA/Harianto
Dua Kapal Berbendera Singapura Bisa Ambil 100.000 Meter Kubik Pasir Laut per Bulan dari Indonesia

KKP menghentikan operasional dua kapal keruk berbendera Singapura yang kedapatan mencuri pasir laut di Kepulauan Riau.