Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Tempat Wisata Sejuk Dekat Jakarta, Bisa Diakses Pakai KRL

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Wisatawan berlibur di Gunung Pancar, Bogor, Jawa Barat, 10 Mei 2018 Gunung Pancar merupakan salah satu destinasi untuk berkegiatan alam seperti berkemah, bersepeda,
Wisatawan berlibur di Gunung Pancar, Bogor, Jawa Barat, 10 Mei 2018 Gunung Pancar merupakan salah satu destinasi untuk berkegiatan alam seperti berkemah, bersepeda, "jogging", dan "hiking" oleh masyarakat saat memanfaatkan waktu liburan. ANTARA/Yulius Satria Wijaya.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTempat wisata sejuk menjadi destinasi menarik bagi masyarakat ibukota yang ingin healing sejenak dari penatnya aktivitas sehari-hari. 

Tak perlu pergi jauh, karena ada banyak sekali tempat wisata sejuk dekat Jakarta dengan pemandangan yang asri. Bahkan, beberapa diantaranya bisa diakses pakai transportasi umum seperti KRL. 

Beberapa tempat wisata sejuk dekat Jakarta menawarkan obyek wisata alam mulai dari gunung, pantai, hutan, hingga curug. Penasaran di mana saja tempat wisata dekat Jakarta yang teduh? Mari simak daftarnya berikut ini. 

Daftar Tempat Wisata Sejuk Dekat Jakarta

1. Puncak, Bogor

Berbicara soal tempat wisata sejuk dekat Jakarta, tentu kawasan Puncak yang terletak di Kabupaten Bogor menjadi pilihan favorit warga ibukota. 

Terkenal dengan pemandangan perbukitan dan udara sejuknya, Puncak menawarkan banyak sekali tempat wisata menarik. 

Beberapa tempat wisata populer di Puncak yakni Gunung Mas, Taman Safari, The Ranch, Cimory Dairyland, dan Taman Bunga Nusantara. 

2. Gunung Bunder

Bagi yang mencari ketenangan dan kesejukan, Gunung Bunder cocok dijadikan pilihan. Terletak di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Bogor, Gunung Bunder menawarkan banyak tempat wisata alam menarik berbagai keindahan alam yang memukau. 

Mulai dari hutan pinus yang rindang, air terjun yang indah, hingga pemandangan pegunungan yang menenangkan. Curug yang populer di tempat diantaranya Curug Seribu, Curug Cigamea, dan Curug Balong Endah. 

3. Taman Wisata Alam Gunung Pancar

Salah satu rekomendasi tempat wisata sejuk di Jakarta lainnya adalah Wisata Alam Gunung Pancar yang terletak di Sentul, Bogor. 

Tempat ini terkenal dengan hutan pinusnya yang rindang dan suasana yang tenang. Di sini, Anda bisa bersantai di Hammock atau sekadar piknik bersama keluarga dan teman-teman. 

4. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor merupakan tempat yang ideal untuk menikmati udara segar dan suasana hijau. Tempat yang satu ini juga menjadi salah satu destinasi populer bagi warga Jakarta karena dapat diakses pakai KRL. 

Di sini, pengunjung bisa berjalan-jalan santai sambil menikmati pemandangan danau, taman, serta berbagai flora yang ada. Selain itu, di dalam Kebun Raya Bogor juga terdapat Istana Bogor yang menjadi salah satu ikon sejarah Indonesia.

5. Taman Hutan Kota GBK 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tak perlu ke luar kota agar bisa datang ke tempat wisata sejuk dekat Jakarta. Pasalnya, di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat juga terdapat taman hutan kota yang menawarkan suasana sejuk.  

Taman ini menyediakan ruang hijau di tengah kota yang padat untuk rekreasi dan relaksasi bagi warga kota. 

Di sini, pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas menarik seperti piknik atau sekedar duduk santai sambil menikmati panorama gedung pencakar langit. 

6. Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Bagi para pecinta hiking dan petualangan alam, Taman Nasional Gunung Gede Pangrango adalah destinasi yang tidak boleh dilewatkan. 

Terletak di perbatasan Kabupaten Bogor, Cianjur, dan Sukabumi, taman nasional ini menawarkan pemandangan alam yang indah dan udara pegunungan yang sejuk. 

Jalur pendakian menuju puncak Gunung Gede atau Gunung Pangrango memberikan pengalaman yang menantang namun memuaskan dengan panorama alam yang menakjubkan, termasuk air terjun dan hutan tropis. 

7. Pulau Merak Kecil

Bagi warga Jakarta dan sekitarnya, mencari tempat yang tenang dan sejuk tidak harus selalu jauh. Pulau Merak Kecil yang merupakan sebuah pulau kecil yang terletak di Merak, Banten bisa menjadi  destinasi wisata yang tepat. 

Pulau ini memiliki pasir putih serta warna air laut gradasi kebiruan. Aksesnya juga sangat mudah, bisa dituju menggunakan KRL menuju Stasiun Rangkasbitung lalu dilanjutkan dengan KRL lokal menuju Stasiun Merak. 

Ada banyak aktivitas menarik di sini seperti snorkeling, banana boat, atau berkeliling pulau naik speedboat. 

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: 8 Tempat Wisata di Ciamis Instagramable, Cocok untuk Mengisi Long Weekend

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inilah Daftar Provinsi, Kota, dan Kecamatan dengan Jumlah Pelaku dan Transaksi Judi Online Terbanyak di Indonesia

8 jam lalu

Ilustrasi pemain judi online. Selain wartawan, Menkominfo Budi Arie mengungkapkan bahwa pegawai di Kementerian Komunikasi dan Informatika juga terlibat praktik judi online. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Inilah Daftar Provinsi, Kota, dan Kecamatan dengan Jumlah Pelaku dan Transaksi Judi Online Terbanyak di Indonesia

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) telah merilis data kota/kabupaten dan kecamatan dengan jumlah pelaku dan transaksi judi online terbanyak di Indonesia.


BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Berawan Sepanjang Kamis, Kondisi Udara Tidak Sehat

17 jam lalu

Ilustrasi Cuaca DKI Jakarta yang berawan. Tempo/Tony Hartawan
BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Berawan Sepanjang Kamis, Kondisi Udara Tidak Sehat

Pada Kamis siang seluruh kawasan Jakarta berawan.


Jakarta 497 Tahun, 14 Gubernur DKI Jakarta: Soemarno Sosroatmodjo, Ali Sadikin, hingga Anies Baswedan

1 hari lalu

Jejak Kesenian Ali Sadikin
Jakarta 497 Tahun, 14 Gubernur DKI Jakarta: Soemarno Sosroatmodjo, Ali Sadikin, hingga Anies Baswedan

Jakarta berusia 497 tahun pada 22 Juni 2024. Berikut 14 Gubernur DKI Jakarta sejak Soemarno Sosroatmodjo, Ali Sadikin, Ahok, hingga Anies Baswedan.


Sederet Fakta Kericuhan Penertiban Kios di Kawasan Puncak Jawa Barat

2 hari lalu

Polisi berusaha memadamkan api dari ban bekas dan barang yang dibakar Pedang Kaki Lima (PKL) di Jalan Raya Puncak Bogor, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin 24 Juni 2024. Sejumlah PKL melakukan penutupan jalan karena tidak terima lapak dagangan mereka dibongkar oleh petugas gabungan Satpol PP, Polri dan TNI, sehingga menimbulkan kemacetan lalu lintas di wilayah tersebut. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Sederet Fakta Kericuhan Penertiban Kios di Kawasan Puncak Jawa Barat

Penertiban kios di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, sempat ricuh. Pedagang yang menolak kiosnya dibongkar melakukan aksi demo memblokade jalan.


Ricuh Penertiban Kios di Kawasan Puncak, Lalu Lintas dari Arah Cianjur Diarahkan ke Jalur Alternatif Jonggol dan Sukabumi

3 hari lalu

Sejumlah bangunan liar dan lapak para PKL di kawasan Puncak ditertibkan oleh Pemda Bogor, ada yang Terima dan tidak. Yang menerima dipindahkan ke rest area dan mereka yang menolak memprotes dengan mengadang petugas di jalan raya Puncak, Cisarua, Bogor. Senin, 24 Juni 2024. TEMPO/M.A MURTADHO
Ricuh Penertiban Kios di Kawasan Puncak, Lalu Lintas dari Arah Cianjur Diarahkan ke Jalur Alternatif Jonggol dan Sukabumi

Pedagang yang menolak kiosnya dibongkar melakukan blokade Jalan Raya Puncak, akibatnya polisi mengalihkan jalur wisata nasional itu dari Cianjur.


Semangat Kaum Muda Menjaga Kesenian Jakarta Gambang Kromong

4 hari lalu

Anak-anak muda tumbuh menggeluti kesenian gambang kromong.
Semangat Kaum Muda Menjaga Kesenian Jakarta Gambang Kromong

Kaum muda tumbuh menggeluti kesenian khas Jakarta Gambang Kromong.


6 Fasilitas yang Dinamai Fatahillah untuk Menghormati dan Mengabadikan Namanya

4 hari lalu

Aksi beladiri memeriahkan Festival Kota Tua dan Agro 2012, yang dibuka oleh Wakil Gubernur Jakarta Basuki Tjahja Purnama, di depan Museum Fatahillah, Jakarta, (10/11). TEMPO/Aditia Noviansyah
6 Fasilitas yang Dinamai Fatahillah untuk Menghormati dan Mengabadikan Namanya

Sosok Fatahillah sangat berjasa bagi terbentuknya Jakarta, tak ayal namanya kerap diabadikan di berbagai tempat dan fasilitas.


Atasi Polusi Udara, Pemprov DKI Jakarta Bakal Lakukan Rekayasa Cuaca

4 hari lalu

Suasana Monas yang tertutup polusi di Jakarta, Jumat 21 Juni 2024. Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 15.53 WIB, Indeks Kualitas Udara (Air Quality Index/AQI) di Jakarta berada pada angka 155 yang menempatkannya sebagai kota besar dengan kualitas udara terburuk kedua di dunia di bawah Kinshasa, Kongo. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Atasi Polusi Udara, Pemprov DKI Jakarta Bakal Lakukan Rekayasa Cuaca

Dalam Perayaan Hari Ulang Tahun ke-497, Provinsi DKI Jakarta juga menempati peringkat kedua dunia sebagai kota dengan kualitas udara terburuk pada Sabtu pagi, 22 Juni 2024.


Inspirasi Laleilmanino Ciptakan Lagu Djakarta di Hari Ulang Tahun Jakarta

4 hari lalu

Laleilmanino, Diskoria, dan Cecil Yang merilis single
Inspirasi Laleilmanino Ciptakan Lagu Djakarta di Hari Ulang Tahun Jakarta

Laleilmanino merilis single "Djakarta" sebagai kado ulang tahun Jakarta. Lagu ini menceritakan kisah perpisahan dan perjumpaan di Stasiun Jatinegara.


Ketua DPRD DKI Sebut Tidak Pernah Diajak DPR Bahas Perubahan DKJ

4 hari lalu

Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi dalam rapat pembahasan dan pendalaman fraksi mengenai Raperda APBD 2024 di Bogor, Jawa Barat, Kamis, 12 Oktober 2023. Foto: ANTARA/Luthfia Miranda Putri
Ketua DPRD DKI Sebut Tidak Pernah Diajak DPR Bahas Perubahan DKJ

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi mengaku tidak pernah diajak oleh DPR RI perihal pembahasan perubahan Daerah Khusus Ibukota atau DKI Jakarta menjadi Daerah Khusus Jakarta (DKJ).