Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Destinasi Wisata Masa Depan Arab Saudi, dari Resor di Pulau hingga Taman Hiburan Lepas Pantai

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Pulau resor Sindalah, NEOM
Pulau resor Sindalah, NEOM
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Arab Saudi gencar mempromosikan destinasi wisata ke dunia. Negara tersebut menggandeng bintang sepak bola Lionel Messi untuk membintangi video kampanye pariwisatanya sejak tahun lalu. Messi menggungah video promosi wisata baru di Instagramnya yang menunjukkan beberapa destinasi Arab Saudi, mulai dari kawasan pegunungan, balon udara, hingga arena balap. 

Arab Saudi ingin mewujudkan visinya untuk bertransformasi menjadi pusat pariwisata dan rekreasi pada 2030. Mereka berencana menarik 150 juta wisatawan setiap tahun sehingga pariwisata menyumbang 10 persen terhadap perekonomian Saudi.

Investasi besar, berjumlah ratusan miliar dolar, dialokasikan untuk pengembangan “proyek raksasa” di gurun, pegunungan, dan tepi laut, semuanya dijadwalkan akan diresmikan dalam tujuh tahun ke depan atau lebih cepat.

Negara ini juga telah melonggarkan aturan masuk dengan mengembangkan program eVisa yang kini mencakup 63 negara dan wilayah administratif khusus, serta visa penduduk Gulf Cooperation Council (GCC). Ada juga visa persinggahan gratis selama 96 jam, yang memberikan hak kepada pengunjung untuk menginap satu malam gratis di hotel jika memesan dengan maskapai nasional, SAUDIA. Wisatawan dapat menggunakan visa persinggahan untuk menjelajahi Saudi dan menunaikan umrah.

Beberapa destinasi wisata masa depan yang sedang dibangun antara lain sebagai berikut. 

Sindalah

Resor pulau pribadi bintang tujuh dengan tiga properti ultra-mewah, 38 restoran kelas atas, dan beberapa marina superyacht. Pulau resor pribadi ini berada di NEOM, kota futuristik yang sedang dibangun. 

Qiddiya

Kota gurun futuristik berpenduduk 600.000 jiwa, didedikasikan untuk e-sports dan game.

Trojena

Resor ski yang dibangun di atas gurun ini meruipakan bagian dari kota futuristik NEOM, Provinsi Tabuk. Trojena memiliki luas total 60 kilometer persegi dengan ketinggian berkisar antara 1.500 hingga 2.600 meter di atas permukaan laut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Proyek Laut Merah 

Kepulauan bergaya Maladewa yang ditenagai oleh energi angin dan matahari, menampilkan 50 resor mewah dan 8.000 kamar hotel yang tersebar di 22 pulau

Dream of the Desert

Layanan kereta mewah 40 kabin yang dirancang oleh Arsenale Group dari Italia. Kereta ini akan melintasi gurun pasir di negara tersebut dan singgah di kota-kotanya.

Cruise Saudi

Untuk mempromosikan pariwisata kapal pesiar dengan armada kapal termasuk kapal senilai $300 juta atau sekitar Rp4,7 triliun

The Rig

Dikembangkan oleh Oil Park Development Company (OPDC), taman hiburan petualangan senilai $5 miliar atau lebih dari Rp78 triliun yang dibangun di atas anjungan minyak lepas pantai Arab Saudi.

TRAVEL AND TOUR WORLD | SKIFT 

Pilihan Editor: Arab Saudi akan Punya Kereta Mewah yang Melintasi Gurun Pasir mulai 2025

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas Argentina Umumkan Skuad untuk Uji Coba Terakhir sebelum Copa America 2024: Lionel Messi Masuk, Dybala Absen

1 hari lalu

Pemain Timnas Argentina Lionel Messi. REUTERS/Sergio Moraes
Timnas Argentina Umumkan Skuad untuk Uji Coba Terakhir sebelum Copa America 2024: Lionel Messi Masuk, Dybala Absen

Timnas Argentina mengumumkan skuad untuk pertandingan persahabatan terakhir sebelum Copa America 2024. Nama Lionel Messi masuk.


Kematian Presiden Iran: Harga Minyak Relatif Tenang, Emas Melonjak

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo bersama Presiden Iran Seyyed Ebrahim Raisi melambaikan tangan ke arah awak media saat pertemuan di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa 23 Mei 2023. Dalam kunjungan ini akan disepakati beberapa perjanjian yang penting dalam pemajuan hubungan bilateral RI-Iran dan beberapa MoU terutama di bidang ekonomi dan juga penanganan narkotika. TEMPO/Subekti.
Kematian Presiden Iran: Harga Minyak Relatif Tenang, Emas Melonjak

Ketidakpastian politik terjadi di negara penghasil utama minyak dunia dengan meninggalnya Presiden Iran Ebrahim Raisi dan saikitnya Raja Saudi


5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

2 hari lalu

Pangeran Alwaleed Bin Talal terlihat sedang berkuda di sebuah dataran gurun pada Jumat, 2 Februari 2018, setelah keluar dari tahanan di Hotel Ritz Carlton pada 27 Januari 2018. Twitter
5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024 menurut Celebrity Net Worth. Nomor satu ditempati oleh Pangeran Al Waleed.


Catat, 5 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Jemaah Haji Saat Berada di Tanah Suci

2 hari lalu

Jamaah calon haji embarkasi Surabaya tiba di landasan Terminal 1 Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu, 12 Mei 2024. Sebanyak 1.830 jemaah calon haji dari Bojonegoro dan Lamongan yang tergabung dalam lima kloter diberangkatkan ke Madinah, Arab Saudi. ANTARA FOTO/Umarul Faruq
Catat, 5 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Jemaah Haji Saat Berada di Tanah Suci

Jemaah haji diwajibkan mematuhi berbagai larangan dan peraturan yang ditetapkan demi menjaga kesucian ibadah dan ketertiban di Tanah Suci.


Raja Salman Demam Tinggi dan Nyeri Sendi, Akan Jalani Tes Medis

2 hari lalu

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz melaksanakan salat Idul Fitri di Istana Al-Salam di Jeddah, Arab Saudi, 21 April 2023. Saudi Press Agency/Handout via REUTERS
Raja Salman Demam Tinggi dan Nyeri Sendi, Akan Jalani Tes Medis

Raja Salman dari Arab Saudi mengalami demam tinggi dan akan menjalani pemeriksaan hari ini.


Pejabat AS Terbang ke Arab Saudi Temui Pangeran MBS, Apa yang Dibahas?

2 hari lalu

Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) berpose saat berkunjung ke Tembok Cina di Beijing, Cina 21 Februari 2019. Mohammed bin Salman berkunjung ke Tembok Cina menjelang melakukan pertemuan penting dengan Presiden Xi Jinping. Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout via REUTERS
Pejabat AS Terbang ke Arab Saudi Temui Pangeran MBS, Apa yang Dibahas?

Utusan Joe Biden menemui Pangeran MBS di Arab Saudi untuk membahas sejumlah hal termasuk Palestina.


Lionel Messi Gagal Cetak Gol, Inter Miami Susah Payah Kalahkan DC United 1-0

2 hari lalu

Pemain Inter Miami, Lionel Messi menggiring bola dalam laga melawan DC United di Chase Stadium, Florida, AS, 19 Mei 2024. Nathan Ray Seebeck-USA TODAY Sports
Lionel Messi Gagal Cetak Gol, Inter Miami Susah Payah Kalahkan DC United 1-0

Lionel Messi melewatkan sejumlah peluang mencetak gol pada laga Inter Miami vs DC United di MLS.


Kemenag: Ibadah Haji Tanpa Visa Resmi Terancam Dideportasi hingga Denda Setara Rp 42,5 Juta

3 hari lalu

ilustrasi visa (pixabay.com)
Kemenag: Ibadah Haji Tanpa Visa Resmi Terancam Dideportasi hingga Denda Setara Rp 42,5 Juta

Jemaah tanpa visa haji resmi bisa dikenakan sanksi deportasi dan dilarang memasuki Arab Saudi sesuai jangka waktu yang diatur UU


Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

3 hari lalu

Cristiano Ronaldo meninggalkan lapangan setelah mendapat kartu merah saat Al Nassr melawan Al Hilal di babak semifinal Piala Super Arab, 8 April 2024. REUTERS/Stringer
Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.


Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

4 hari lalu

Duta Besar Palestina untuk PBB Riyad Mansour berpidato di depan para delegasi di Majelis Umum PBB sebelum melakukan pemungutan suara mengenai rancangan resolusi yang akan mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota penuh PBB, di New York City, AS, 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

Mulai dari Indonesia hingga Afrika Selatan, berikut ini adalah negara yang mendukung Palestina melawan agresi Israel