Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Negara Tujuan Wisata yang Paling Disukai Solo Traveler

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi perempuan sedang travelling sendirian. Dok. Pegipegi
Ilustrasi perempuan sedang travelling sendirian. Dok. Pegipegi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak pengalaman yang hanya bisa didapatkan saat bepergian sendiri atau solo traveling, mulai dari bepergian sesuai keinginan, buat (atau tidak) buat rencana perjalanan, makan di restoran berperingkat Michelin atau di kaki lima, jalan-jalan sepuasnya, atau berkendara sendiri melintasi negara. Solo traveling sering kali dipandang sebagai tanda kebebasan, tapi perlu diketahui bahwa solo traveler juga menghadapi banyak tantangan, misalnya keselamatan dan tagihan yang seharusnya bisa ditanggung bersama.

Namun, jika ingin memulai perjalanan solo pertama, tempat-tempat ini cocok untuk solo traveler karena aman, nyaman, mudah untuk bepergian, dan terjangkau dibandingkan banyak tempat lainnya.

1. Jepang

Jepang adalah salah satu negara teraman di dunia. Jika ini adalah liburan internasional pertama sendirian, negara indah ini bisa menjadi jawabannya. Transportasi umum yang efisien, penduduk lokal yang ramah dan membantu, makanan yang luar biasa, dan begitu banyak pengalaman berbeda, dari pantai, hutan, kota, hingga desa-desa kuno yang bisa dikunjungi pelancong solo.

2. Islandia

Negeri Api & Es, Islandia diperuntukkan bagi turis yang menyukai alam bebas. Dari gunung berapi dan gua hingga pantai, air terjun, geyser, dan banyak lagi, ada banyak hal yang dapat dilakukan di sini. Negara ini juga terpilih sebagai salah satu negara teraman di dunia sehingga wisatawan dapat bepergian dengan nyaman ke sini.

3. Irlandia

Dengan latar yang mirip dengan romansa Jane Austen, Irlandia adalah tempat yang sangat indah. Orang Irlandia termasuk orang paling ramah di dunia. Dari jalan-jalan seperti di film hingga pemandangan menakjubkan hingga pub indah dan keamanan yang dijanjikan, ini adalah tempat yang bagus untuk dijelajahi sendirian.

4. Belanda

Segala sesuatu di Belanda adalah impian terbaik para pelancong solo. Ini adalah surganya para backpacker, pergi sendirian namun kembali lagi bersama teman-teman. Kerumunan muda yang hangat, ramah, akan menyambut dengan penuh semangat jadi hal yang disukai dari negara ini. 

5. Botswana

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

otswana sering dipuji sebagai salah satu tujuan teraman di Afrika. Jika  tertarik menjelajahi hutan belantara dan berbagai pesona di Afrika, mulailah dari Botswana. Ini juga merupakan rumah bagi beberapa penginapan hutan belantara terbaik di dunia.

6. Selandia Baru

Jika merasa tertarik dengan pesona Selandia Baru yang tak ada habisnya namun belum pernah menemukan teman perjalanan, jangan takut solo traveling. Ini adalah salah satu negara yang cocok untuk pelancong solo dan para backpacker dari seluruh dunia.

7. Singapura

Singapura sering dipuji sebagai salah satu negara teraman dan termudah bagi wisatawan. Turis dapat dengan mudah menjelajahi Singapura sendirian, dan menjelajahi pasar makanan terkenal, keajaiban alam, budaya, dan banyak lagi, semuanya sendirian.

8. Vietnam

Vietnam termasuk salah satu negara paling ramah anggaran dalam daftar dan disukai oleh solo traveller dari seluruh dunia. Pantai-pantai di sini sangat indah, pemandangan yang tak terlupakan, rute kereta api yang bagus, dan beragam hostel yang sangat mengesankan untuk dipilih. Apa lagi yang bisa diinginkan oleh seorang solo traveler? 

TIMES OF INDIA

Pilihan Editor: 8 Tips Solo Traveling untuk Pemula, Liburan Tanpa Rasa Cemas

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

2 hari lalu

Wang Nan memeluk satu dari empat petugas yang menyelamatkannya lima tahun lalu di Pha Taem National Park Thailand (Dok. Pha Taem National Park Office)
Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.


5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

4 hari lalu

Pengunjung melihat kawah dari kaldera Gunung Ijen di Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu, 4 Juni 2023. TWA Ijen yang telah ditetapkan sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) itu ramai dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara saat liburan. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

Tak hanya punya api biru, kawah Ijen punya berbagai keunikan yang membuat turis asing penasaran untuk datang.


Operator Kereta Deutsche Bahn di Jerman Akan Melarang Merokok Ganja di Area Stasiun

6 hari lalu

Ilustrasi bahaya rokok/ganja. Shutterstock
Operator Kereta Deutsche Bahn di Jerman Akan Melarang Merokok Ganja di Area Stasiun

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn (DB) mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun per 1 Juni 2024.


Curi Barang Mewah di Bandara Changi Singapura, Seorang Turis Ditahan Dua Bulan Kemudian

10 hari lalu

Jewel di Bandara Changi, Singapura. (foto: Jiachen Lin)
Curi Barang Mewah di Bandara Changi Singapura, Seorang Turis Ditahan Dua Bulan Kemudian

Turis wanita ini mencuri ikat pinggang dan produk kosmetik yang nilainya belasan juta di Bandara Changi Singapura.


Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

13 hari lalu

Jalan Nakamise menuju kuil Senso-ji di distrik Asakusa, tempat wisata populer, di tengah pandemi penyakit virus corona (COVID-19), di Tokyo, Jepang, 24 Desember 2021. REUTERS/Issei Kato
Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

Perilaku pasangan tersebut yang merusak properti publik di Jepang dianggap mencemarkan nama baik Thailand.


4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

14 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.


Solo Traveling ke Abu Dhabi Ini 5 Atraksi Wisata Menarik di Sana

22 hari lalu

Kemilau Masjid Masjid Agung Sheikh Zayed di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 25 Desember 2018. Setelah sheikh Zayed wafat pada tahun 2004, proses pembangunan masjid dilanjutkan oleh putranya. Penyelesaian proyek pembangunan masjid ini di bawah perintah langsung dari Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan, presiden Uni Emirat Arab. REUTERS/Hamad I Mohammed
Solo Traveling ke Abu Dhabi Ini 5 Atraksi Wisata Menarik di Sana

Solo traveler juga bisa menjelajahi Abu Dhabi dengan beragam atraksi wisata yang ditawarkan


Demi Konten, Turis di Cina Mempertaruhkan Nyawanya Bergelantungan di Tebing

29 hari lalu

Paiya Mountain, Cina (dpxq.gov.cn)
Demi Konten, Turis di Cina Mempertaruhkan Nyawanya Bergelantungan di Tebing

Warganet menyayangkan sikap turis di Cina tersebut karena tidak hanya membahayakan diri sendiri tetapi juga pihak lain.


Destinasi Solo Traveling Terbaik di Spanyol untuk Menikmati Arsitektur Indah

31 hari lalu

Suasana jalan yang sepi disekitar Sagrada Familia basilica, setelah semakin meluasnya wabah virus corona atau Covid-19 di Barcelona, Spanyol, 13 Maret 2020. REUTERS
Destinasi Solo Traveling Terbaik di Spanyol untuk Menikmati Arsitektur Indah

Selain di Spanyol ada beberapa destinasi solo traveling di Amerika Selatan yang direkomendaikan


9 Negara Teraman untuk Solo Traveling Perempuan dari Srilanka hingga Selandia Baru

36 hari lalu

Sigiriya, Matale, Sri Lanka. Unsplash.com/Dating Scout
9 Negara Teraman untuk Solo Traveling Perempuan dari Srilanka hingga Selandia Baru

Beberapa negara dikenal relatif aman dan mudah dijelajahi bagi perempuan yang mencari petualangan dengan solo traveling