Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tempat Duduk Terbaik Jika Ingin Tidur di Pesawat Menurut Pramugari

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi tidur di pesawat. shutterstock.com
Ilustrasi tidur di pesawat. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penumpang pesawat yang melakukan penerbangan jarak jauh sering kali mengalami masalah tidur, terutama di malam hari. Banyak upaya untuk tidur yang mungkin sudah dilakukan, mulai dari mematikan lampu, menyalakan musik lembut, sampai menggunakan penutup mata, bisa jadi gagal. 

Sebenarnya banyak hal yang mempengaruhi bisa atau tidaknya seseorang tidur di pesawat, salah satunya adalah pilihan kursi. 

Menurut pramugari Etihad, Lieche Klaasens, memilih satu kursi tertentu akan meminimalkan gangguan dalam penerbangan dan menciptakan lingkungan yang tenang untuk tidur.

“Secara pribadi, saya selalu memilih tempat duduk dekat jendela karena memberikan dinding yang kokoh untuk bersandar dan meminimalkan gangguan dari tamu lain,” katanya kepada 9Honey.

Jendela memberikan permukaan yang kokoh untuk kepala dan tubuh bagian atas, sehingga lebih mudah menemukan posisi tidur yang nyaman. Tidak ada lagi posisi kepala yang kaku atau merosot maupun terkulai. 

Selain itu, memilih pakaian yang tepat juga bisa memudahkan untuk bersantai, menurut Klaasens. Dia menyarankan mengenakan pakaian yang nyaman, longgar, dan memiliki sirkulasi udara yang baik. Hindari menggunakan jeans dan jaket kaku.

Dia juga menyarankan penumpang untuk menggunakan alat bantu tidur yang ditawarkan seperti penutup mata yang membantu menghalangi cahaya buatan di pesawat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rutinitas sebelum tidur juga penting

Pramugari lain, Erin Gibson dari Inggris, juga membagikan tipsnya sendiri untuk tidur di udara. Menurut dia, semuanya bermuara pada menciptakan rutinitas pra-tidur yang sempurna.

“Pilih beberapa film atau acara TV untuk ditonton untuk menghabiskan waktu, pastikan untuk meregangkan kaki saat bisa dan merasa nyaman dengan kaus kaki, masker mata, dan selimut. Baca buku favorit, yang akan membantu Anda merasa lebih lelah dan tidur siang,” kata dia.

Terakhir, pramugari Australia, Claire Smalhorn juga membagikan tipsnya untuk mengoptimalkan kenyamanan tidur di dalam pesawat. Dia merekomendasikan untuk membawa botol air pribadi dan memilih teh herbal daripada kopi atau alkohol. "Jika Anda bisa, bermeditasi sebanyak mungkin."

Pilihan Editor: Penerbangan Jarak Jauh Bikin Jet Lag, Peneliti Menemukan Cara Mengatasinya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengapa Sebaiknya Tidak Makan selama di Pesawat, Meski di First Class?

4 jam lalu

Ilustrasi makan di pesawat/Emirates
Mengapa Sebaiknya Tidak Makan selama di Pesawat, Meski di First Class?

Seorang instruktur pribadi mengatakan makan di pesawat bisa menimbulkan perasaan tidak nyaman pada pencernaan.


Pramugari Minta Penumpang Tidak Menyentuh Kantong Kursi Pesawat, Kenapa?

1 hari lalu

Ilustrasi wanita bepergian dengan pesawat terbang. Freepik.com/Jcomp
Pramugari Minta Penumpang Tidak Menyentuh Kantong Kursi Pesawat, Kenapa?

Peringatan untuk tidak menggunakan kantong kursi pesawat muncul ketika musim flu mulai melanda.


7 Hal Terlarang Dilakukan di Pesawat, Pakai Parfum hingga Turun Terburu-buru

1 hari lalu

Ilustrasi nonton di pesawat/Emirates
7 Hal Terlarang Dilakukan di Pesawat, Pakai Parfum hingga Turun Terburu-buru

Seperti halnya moda transportasi umum lainnya, perilaku penumpang lain sering kali membuat perjalanan dengan pesawat jadi mimpi buruk.


Perawatan Kulit di Pesawat Dianggap Tidak Sopan, Kenapa?

2 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
Perawatan Kulit di Pesawat Dianggap Tidak Sopan, Kenapa?

Tren kecantikan yang menjanjikan kulit bercahaya saat terbang kini dicap sebagai salah satu kebiasaan buruk dalam pesawat.


Tulis Nomor Telepon di Label Bagasi, Penumpang Pesawat Mengaku Dapat Pesan Menyeramkan

2 hari lalu

Ilustrasi conveyor belt koper. Dok. Freepik
Tulis Nomor Telepon di Label Bagasi, Penumpang Pesawat Mengaku Dapat Pesan Menyeramkan

Pengguna media sosial membagikan kiat-kiat untuk menghindari informasi pribadi di label bagasi jatuh ke tangan yang salah.


Apakah Jendela Pesawat Bisa Dibuka Penumpang? Ini Informasinya

2 hari lalu

Jendela pesawat dengan lubang kecil (Ist)
Apakah Jendela Pesawat Bisa Dibuka Penumpang? Ini Informasinya

Apakah jendela pesawat bisa dibuka penumpang. Bagi Anda yang baru pertama kali menggunakan pesawat, ini penjelasan lengkapnya.


Pesawat di India Gagal Terbang karena Ancaman Bom dari Separatis

3 hari lalu

Ilustrasi kursi pesawat. Unsplash.com/Markus Winkler
Pesawat di India Gagal Terbang karena Ancaman Bom dari Separatis

Bandara di India menerima pesan lewat media sosial X pada Senin subuh, 14 Oktober 2024, yang menyebut ada sebuah bom di dalam penerbangan AI119


Benarkah Menekan Tombol Flush Toilet Pesawat Terbang Berbahaya?

3 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat (pixabay.com)
Benarkah Menekan Tombol Flush Toilet Pesawat Terbang Berbahaya?

Pakar penerbangan menjelaskan mekanisme toilet pesawat terbang dan apa saja yang menyebabkan toilet tersumbat


Bangun Tidur dengan 5 Masalah Ini? Penyebabnya Bisa Jadi Penyakit Kronis

4 hari lalu

Ilustrasi wanita alami kepala pusing saat bangun tidur. Foto: Freepik.com/Jcomp
Bangun Tidur dengan 5 Masalah Ini? Penyebabnya Bisa Jadi Penyakit Kronis

Dokter menyebut lima gejala yang perlu diwaspadai saat bangun tidur, seperti sakit kepala, sulit bernapas, atau engkel bengkak.


Pesawat Alami Delay? Ini Penyebab dan Kompensasi bagi Penumpang

4 hari lalu

Pesawat delay. Foto: Canva
Pesawat Alami Delay? Ini Penyebab dan Kompensasi bagi Penumpang

Pesawat mengalami delay? Berikut ini penyebab dan kompensasi yang harus diberikan pada penumpang. Mulai dari makanan hingga pengembalian dana penuh.