Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Destinasi Wisata Halal Terbaik di Dunia, Indonesia Nomor Satu

image-gnews
Masjid Istiqlal menjadi cita-cita kemerdekaan Indonesia untuk membangun sebuah masjid besar di Jakarta. Letaknya berdampingan dengan Gereja Katedral di Kecamatan Sawah Besar untuk menunjukkan bentuk kerukunan beragama. Masjid Istiqlal memiliki luas bangunan 24.200 meter persegi di atas tanah 9,8 hektare. Kapasitas jamaahnya sendiri mencapai sekitar 200.000 orang. Shutterstock
Masjid Istiqlal menjadi cita-cita kemerdekaan Indonesia untuk membangun sebuah masjid besar di Jakarta. Letaknya berdampingan dengan Gereja Katedral di Kecamatan Sawah Besar untuk menunjukkan bentuk kerukunan beragama. Masjid Istiqlal memiliki luas bangunan 24.200 meter persegi di atas tanah 9,8 hektare. Kapasitas jamaahnya sendiri mencapai sekitar 200.000 orang. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Melansir laman kemenparekraf.go.id, wisata halal di Indonesia meraih penghargaan Top Muslim Friendly Destination of The Year 2023 dalam acara Mastercard Crescentrating Global Muslim Travel Index (GMTI) 2023 yang bertempat di Singapura pada Kamis, 1 Juni 2023. Kabar mengenai penghargaan ini disampaikan langsung Menteri Pariwsata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Berdasarkan sumber yang sama, wisata halal (halal tourism) adalah sebuah konsep atau rangkaian layanan yang ditawarkan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan wisatawan muslim. Konsep ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang sesuai dengan aturan-aturan agama Islam. 

Menurut Alexander Reyaan, Direktur Wisata Minat Khusus di Kemenparekraf, layanan tambahan yang ada dalam halal tourism mencakup kebutuhan dasar, seperti makanan halal dan fasilitas untuk melakukan salat, serta kebutuhan yang lebih diinginkan, seperti toilet yang dirancang secara khusus bagi muslim. Adapun indikator penilaian Halal Tourism berdasarkan Global Muslim Travel Index (GMTI) ada empat yaitu aksesibilitas, komunikasi, lingkungan. dan layanan.

Tahukah Anda negara mana saja yang tergolong memiliki wisata halal di dunia? Berikut ini adalah daftar-daftarnya.

5 Negara Teratas yang Masuk Destinasi Wisata Halal Terbaik Dunia

1. Indonesia dan Malaysia

Indonesia dan Malaysia menduduki peringkat teratas dalam daftar destinasi wisata halal terbaik di seluruh dunia. Kedua negara ini memiliki skor yang sama, yaitu 73 dari skor maksimal 100. Sebelumnya, pada 2019, Indonesia menjadi negara yang menduduki peringkat teratas wisata halal dunia. Sementara itu, Malaysia telah secara konsisten mempertahankan posisi teratas sejak 2015.

2. Arab Saudi

Umat islam memadati ka’bah untuk menjalankan ibadah umrah di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Rabu 7 Juni 2023. Umat islam dari seluruh dunia melakukan umrah wajib dan umrah sunah di Masjidil Haram sebelum mengikuti puncak ibadah haji. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Berdasarkan laporan GMTI, Arab Saudi menduduki peringkat 3 dengan skor 72 sebagai destinasi wisata halal dunia. Negara ini juga memiliki layanan internasional, khususnya bagi umat Islam yang akan melangsungkan ibadah haji dan umrah. Pendapatan devisa dari haji dan umrah juga sangat menyumbang pendapatan negara tersebut.

3. UEA

Penasihat senior Gedung Putih AS Ivanka Trump berkeliling Masjid Sheikh Zayed Grand saat mengunjungi Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA), 15 Februari 2020. Ivanka memilih gaun panjang dari brand lokal UEA, Layeur. REUTERS/Christopher Pike

United Arab Emirates (UAE) juga menjadi destinasi wisata halal terbaik 2023 di urutan ke 4 dengan skor 71. Sebelumnya, UEA juga pernah menduduki peringkat pertama dalam GMTI pada 2017. Negara terkaya di dunia ini menawarkan berbagai wisata kuliner terbaik dan lokasi-lokasi yang menarik. Beberapa ikon terkenal yang ada di sana termasuk Burj Khalifa dan Sheikh Zayed Mosque. 

4. Turkiye

Setelah UAE, menyusul juga Turki sebagai destinasi terbaik urutan ke lima dengan GMTI skor 70. Negara ini juga cukup populer menjadi negara tujuan bagi wisatawan muslim. 

Sebagai negara dengan mayoritas penduduknya yang muslim, Turki telah lama menyediakan fasilitas wisata yang berlandaskan syariah. Mereka menawarkan berbagai fasilitas termasuk hotel dengan fasilitas ibadah, hiburan, serta makanan dan minuman yang halal. Selain itu, daya tarik Turki juga terletak pada destinasi wisata alamnya yang menarik minat para pelancong.

5.  Qatar

Wisata halal dunia berikutnya adalah Qatar. Menurut GMTI 2023, Qatar menduduki peringkat ke 6 dengan total indikator penilaiannya sejumlah 69. Mayoritas penduduk di negara ini adalah muslim. Selain itu, kehidupan masyarakatnya juga sangat lekat dengan Islam bahkan menjadi saksi bisu sejarah dunia Islam.

Daftar Destinasi Wisata Halal Terbaik di Dunia

Menurut laporan GMTI 2023, dari 140 negara yang melakukan penilaian destinasi wisata halal 2023, ada 20 negara yang memiliki skor tinggi untuk penilaian tersebut berdasarkan peringkatnya, yaitu:

1. Indonesia

1. Malaysia

3. Arab Saudi

4. UEA

5. Turkiye

6. Qatar

7. Iran

7. Yordania

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

9. Bahrain

9. Mesir

11. Kuwait

11. Singapura

13. Oman

13. Uzbekistan

15. Brunei Darussalam

15. Tunisia

17. Maroko

17. Pakistan

19. Lebanon

20. Kazakhstan

20. Kyrgyzstan

20. Inggris

Dari banyaknya negara tersebut, beberapa di antaranya mendapatkan skor yang sama seperti Indonesia dengan Malaysia, Iran dengan Yordania dan selanjutnya. 

AWALIA RAMADHANI 

Pilihan Editor: Supermarket dan Pusat Kuliner ini Menyediakan Makanan Halal di Jepang

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terpopuler: Sempat Membantah BPOM Akhirnya Tarik Roti Okko, Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN

2 hari lalu

Roti Okko. rotiokko.com
Terpopuler: Sempat Membantah BPOM Akhirnya Tarik Roti Okko, Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN

BPOM memerintahkan penarikan roti bermerek Okko dari pasaran usai temuan unsur natrium dehidroasetat sebagai bahan tambahan pangan pada produk itu.


Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN dan Tarik Wisatawan Mancanegara

2 hari lalu

Direktorat Jenderal Imigrasi  memberikan  pertama kali golden visa  kepada Samuel Altman, Chief Executive Officer (CEO) OpenAI, FOTO : istimewa
Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN dan Tarik Wisatawan Mancanegara

Sandiaga mengatakan pemerintah menerapkan prinsip kehati-hatian dalam kebijakan golden visa.


Kemenparekraf: Maskapai Internasional Buka Rute Langsung ke Indonesia

3 hari lalu

Petugas beraktivitas di dekat pesawat maskapai Super Air Jet nomor penerbangan IU-763 tujuan Jakarta di Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat, 4 Desember 2021. Super Air Jet resmi membuka rute penerbangan Jakarta-Lombok (CGK-LOP) pulang-pergi sejak 18 November lalu. TEMPO/Nita Dian
Kemenparekraf: Maskapai Internasional Buka Rute Langsung ke Indonesia

Kemenparekraf menyampaikan ada sejumlah maskapai penerbangan yang siap menghadirkan rute penerbangan internasional baru ke Indonesia.


Politikus PKB Anggap Prospek Usung Sandiaga di Pilgub Jawa Barat Kurang Bagus

4 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Pondok Pesantren Assalafiyyah Mlangi II Sleman Yogyakarta Jumat 19 Juli 2024.  Tempo/Pribadi Wicaksono
Politikus PKB Anggap Prospek Usung Sandiaga di Pilgub Jawa Barat Kurang Bagus

Elektabilitas Sandiaga di Pilgub Jawa barat disebut tak bergerak naik.


Sandiaga Minta Program Pelaku Industri Kreatif Bisa Diakses Merata Tanpa Monopoli Kaum 4L

5 hari lalu

Menparekraf Sandiaga Uno saat menghadiri Workshop Peningkatan Inovasi dan Kewirausahaan Kabupaten/Kota Kreatif (KaTa Kreatif) Indonesia di Yogyakarta, Sabtu 20 Juli 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Sandiaga Minta Program Pelaku Industri Kreatif Bisa Diakses Merata Tanpa Monopoli Kaum 4L

Sandiaga menegaskan, jika program yang dibuat Kemenparekraf untuk membantu memfasilitasi pelaku industri kreatif sepenuhnya bisa diakses merata


Sandiaga Mengaku Lebih Percaya Diri Maju Pilkada Jakarta ketimbang Jawa Barat

5 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Pondok Pesantren Assalafiyyah Mlangi II Sleman Yogyakarta Jumat 19 Juli 2024.  Tempo/Pribadi Wicaksono
Sandiaga Mengaku Lebih Percaya Diri Maju Pilkada Jakarta ketimbang Jawa Barat

Sandiaga mengatakan bahwa perlu kerja keras karena Jawa Barat merupakan provinsi yang terbesar di Indonesia dari jumlah penduduk.


Menparekraf Sandiaga Sebut Bandung Marathon Bisa Tambah Devisa Negara

5 hari lalu

Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan, anggota DPR Muhammad Farhan, dan  Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tampak melewati garis finis dalam Pocari Sweat Run Indonesia 2022 di Bandung, Jawa Barat, Ahad, 24 Juli 2022. Sebagian peserta mengikuti lomba marathon ini secara virtual. TEMPO/Prima Mulia
Menparekraf Sandiaga Sebut Bandung Marathon Bisa Tambah Devisa Negara

Menurut Sandiaga, sport tourism seperti Bandung Marathon akan jadi sumber devisa negara yang pemasukannya hampir dua kali lipat pariwisata jalur jasa


Kemenparekraf Buka Akses Modal Pembiayaan untuk Industri Gim Nasional

7 hari lalu

Industri gim di Indonesia memiliki perkembangan signifikan setiap tahun nya. Ketahui informasi lebih lengkap tentang industri gim dan peluangnya. Foto: Canva
Kemenparekraf Buka Akses Modal Pembiayaan untuk Industri Gim Nasional

Staf Ahli Bidang Reformasi, Birokrasi, dan Regulasi Kemenparekraf Kurleni Ukar menyoroti industri gim nasional sebagai subsektor dari ekonomi kreatif yang memiliki pasar yang besar.


Terpopuler: Indonesia Bisa Belajar dari Thailand yang Juga Digempur Barang Impor, BPS Catat Dominasi Produk Impor Cina di RI

11 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau produk keramik dan tableware ilegal saat Ekspose Barang Hasil Pengawasan di Surabaya, Jawa Timur, Kamis, 20 Juni 2024. Kemendag akan memusnahkan sebanyak 4.565.598 biji produk keramik dan tablerware senilai Rp79.897.965.000 asal Cina karena tidak memiliki Sertifikat Produk Penggunaan Tanda (SPPT) dan Nomor Pendaftaran Barang (NPB) SNI. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Terpopuler: Indonesia Bisa Belajar dari Thailand yang Juga Digempur Barang Impor, BPS Catat Dominasi Produk Impor Cina di RI

Pemerintah sedang kelimpungan menghadapi banjir produk impor, terutama dari Cina, yang ditengarai dijual dengan harga dumping.


Tanggapi Pungli Miliaran di Raja Ampat Papua, Kemenparekraf Dorong Pengawasan dan Digitalisasi

11 hari lalu

Foto udara sejumlah warga menggunakan perahu mesin memanen sumer daya laut saat Tradisi Buka Sasi di Perairan Misool, Distrik Misool Barat, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, Senin, 25 Maret 2024. Sasi merupakan tradisi adat dalam mengelola sumber daya laut berkelanjutan secara turun temurun dimana pada prosesi Buka Sasi tersebut Kelompok Sasi Perempuan Waifuna dan masyarakat Kapatcol yang didukung oleh Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN) dapat memanen biota laut yang disepakati, seperti teripang, lobster dan lola. ANTARA/Bayu Pratama S
Tanggapi Pungli Miliaran di Raja Ampat Papua, Kemenparekraf Dorong Pengawasan dan Digitalisasi

Kemenparekraf turut menyelidiki dugaan pungli di Raja Ampat Papua. KPK Temukan dugaan pungutan liar mencapai Rp 50 juta per hari dan Rp 18,25 miliar per tahun