Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ketahuan Siapa Saja yang Memborong Kamar Hotel di Lombok untuk MotoGP Mandalika

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi Hotel (pixabay.com)
Ilustrasi Hotel (pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ajang balap sepeda motor dunia MotoGP Mandalika akan berlangsung pada Maret 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Hotel-hotel di kawasan Lombok sudah penuh dipesan tiga bulan sebelum perhelatan itu berlangsung. Siapa yang memborong akomodasi penginapan tersebut?

General Manager Lombok Astoria Hotel, Saeno Kunto mengatakan, hotel yang dia kelola sudah penuh untuk para tamu yang akan menonton MotoGP Mandalika pada Maret 2022. "Dari 164 kamar yang tersedia, sebanyak 120 kamar sudah dipesan," kata Saeno pada Jumat, 17 Desember 2021.

Orang yang memesan kamar hotelnya, menurut Saeno, adalah tamu atau pelanggan yang menginap saat World Superbike berlangsung di Sirkuit Mandalika pada Nopember 2021. Para penonton World Superbike itu, dia melanjutkan, langsung memesan pada November untuk MotoGP Mandalika karena khawatir tidak kebagian kamar. "Memang saat World Superbike kemarin itu susah mencari kamar hotel," ujarnya.

Harga kamar hotel yang ditawarkan mulai Rp 2 juga hingga Rp 2,899 juta. "Kamar hotel kami juga sudah dipesan oleh pelanggan loyal atau yang sudah menjadi member," katanya. Tingginya permintaan kamar mengakibatkan tarif hotel melonjak drastis. Namun demikian, menurut dia, kenaikan tersebut masih dalam batas wajar.

Saeno Kunto menjelaskan, kenaikan harga kamar hotel bukan karena aji mumpung atau meraup untung saat MotoGP berlangsung. "Kami berpikir dari sisi bisnis, saat permintaan tinggi, maka harus main harga sewajarnya," ujarnya. Dan yang tak kalah penting adalah tetap menjaga kualitas produk, pelayanan, dan protokol kesehatan, sehingga pelanggan atau tamu tak merasa rugi meski sudah membayar mahal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketua Asosiasi Hotel Mataram, Yono Sulistyo menjelaskan, pemesanan kamar hotel untuk MotoGP Mandalika sudah merembet dari Kabupaten Lombok Tengah ke Kota Mataram hingga Kabupaten Lombok Barat. "Pemesanan kamar di Kota Mataram sudah penuh 90 persen. Kondisi ini juga terjadi sampai ke sejumlah hotel di Mandalika dan Senggigi," ujarnya.

Yono yang juga General Manager Fave Hotel Mataram, ini mengatakan, pemesanan kamar banyak datang dari agen travel, perusahaan, klub-klub sepeda motor, dan member atau pelanggan setia hotel tersebut. Mengenai harga, Yono menjelaskan, kisaran harga setiap kamar masih di bawah Rp 1 juta. Meski begitu, dia tak menampik jika tarif kamar hotel bakal naik seiring dengan tingginya permintaan. "Asalkan kenaikannya masih wajar."

Baca juga:
Penonton MotoGP Mandalika Mesti Coba 5 Wisata Olahraga Seru Sampai Menenangkan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

20 jam lalu

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?Foto: TripAdvisor
10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?


8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

1 hari lalu

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.  Foto: Booking.com
8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.


Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

2 hari lalu

JDM Run menggelar JDM Funday Mandalika Time Attack di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 28 April - 1 Mei 2024.
Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.


10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

4 hari lalu

Ilustrasi hotel terbesar di dunia. Foto: Canva
10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

Berikut ini deretan hotel terbesar di dunia, didominasi oleh kompleks mewah di Las Vegas, Amerika Serikat. Kamarnya capai lebih dari 7.000.


Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

6 hari lalu

Amsterdam, Belanda. Unsplash.com/Adrien Olichon
Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.


Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

7 hari lalu

Pengunjung bersantai di salah satu pantai di Nusa Dua, Bali, pada libur Lebaran 2024 (Dok. ITDC)
Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

ITDC mencatat jumlah kunjungan wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika pada periode 8-18 April mencapai 47.786 orang.


Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

9 hari lalu

Ilustrasi perempuan sedang berada di kamar hotel. Unsplash.com/Eunice Stahl
Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

Okupansi rata-rata hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini meleset dari target 90 persen, hanya berkisar 80-an persen.


Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

11 hari lalu

Hotel Tentrem Yogyakarta. Foto: IG @hoteltentremyogyakarta.
Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

Paket syawalan usai libur Lebaran ini diharapkan menjadi satu pengobat melesetnya target okupansi hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini.


Okupansi Hotel di Yogyakarta Meleset dari Target saat Libur Lebaran, Inikah Penyebabnya?

12 hari lalu

Ilustrasi interior hotel. Pixabay
Okupansi Hotel di Yogyakarta Meleset dari Target saat Libur Lebaran, Inikah Penyebabnya?

PHRI berharap tahun-tahun mendatang akan lebih banyak event untuk menjaring wisatawan datang ke Yogyakarta.


Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

14 hari lalu

Lebaran Topat di Lombok Barat 2023 (dok. Dinas Pariwisata Lombok Barat)
Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

Lebaran Topat tahun ini akan digelar pada hari Rabu, 17 April 2024