Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Begini Negara-negara Maju Mengelola Transportasi Becak

Reporter

image-gnews
Becak di Jerman disebut Velotaxi banyak ditemui di kota Berlin. Velotavi.de
Becak di Jerman disebut Velotaxi banyak ditemui di kota Berlin. Velotavi.de
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jakarta (ANTARA News) – Rencana Gubernur DKI Jakarta mengizinkan moda transportasi becak beroperasi kembali menimbulkan pro-kontra. Sejumlah pihak mengusulkan agar operasi becak hanya di wilayah wisata saja. Hal serupa sudah dipraktikkan di negara-negara, mulai dari Jerman hingga Jepang.

Seperti apa tampilan becak-becak modern di luar negeri itu?

Inggris

Becak modern bisa ditemui di London, Inggris, dengan nama Pedicab. Dikutip dari londonpedicabs.com, ada 1.400 moda transportasi ramah lingkungan ini yang beroperasi di London. Becak ini menawarkan variasi paket tur yang bisa berlangsung hingga enam jam. 

Amerika Serikat

New Orleans di Amerika Serikat adalah salah satu tempat yang punya pedicab, becak versi modern. Pedicab di sana diatur secara resmi oleh Dewan Kota New Orleans sejak 2011. 

Bentuknya mirip gabungan sepeda dan becak di Jakarta, dengan pengemudi di bagian depan. Setiap becak hanya bisa dinaiki maksimal dua orang. 

Tarifnya lima dolar AS untuk enam blok pertama, dan 1 dolar AS per blok untuk tiap penumpang. Semua pengemudi pedicab punya lisensi resmi, sebagian besar juga merangkap jadi pemandu wisata.

JepangJinrikisha adalah sebutan untuk becak di Jepang. Secara harafiah, Jinrikisha berarti kendaraan yang ditarik tenaga manusi

Jinrikisha, itulah sebutan untuk becak di Jepang. Secara harafiah, Jinrikisha artinya kendaraan yang ditarik tenaga manusia. Bentuknya sedikit berbeda dengan becak di Jakarta.

Jinrikisha memiliki dua roda, penariknya berada di depan. Jinrikisha tidak dikayuh, pengemudi langsung menarik becak dengan tangannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menaiki jinrikisha serasa kembali ke masa lampau karena pengemudinya juga mengenakan busana tradisional.  Jinrikisha biasanya banyak terlihat di tempat-tempat wisata seperti kuil Asakusa di Tokyo.

Kebanyakan penarik jinrikisha adalah para pemuda yang juga berperan sebagai pemandu wisata penumpang. Tarifnya bervariasi, antara 3000-6000 yen tergantung jumlah penumpang dan jarak tempuh.

Jerman

Becak di Jerman bisa ditemui di kota Berlin, namanya Velotaxi yang mulai beroperasi pada 1997. Becak yang bisa memuat dua orang penumpang ini mengusung konsep mobilitas baru nan trendi yang dimanfaatkan sebagai baliho iklan berjalan.

Pengayuh becaknya rata-rata berusia 20-40 tahun, setengahnya adalah mahasiswa dan pekerja paruh waktu. Ada juga perempuan yang menjadi supir Velotaxi.

Setiap pengayuh Velotaxi dipandu mentor yang akan memberitahu tetek bengek seperti rute-rute populer, tempat terbaik untuk berhenti hingga kiat-kiat menghadapi penumpang.

Soal tarif, ada dua pilihan. Penumpang bisa membayar sesuai jarak atau waktu. Tarif satu kilometer pertama adalah 7 euro, sedangkan setiap satu kilometer berikutnya penumpang harus membayar 5 euro.

Penumpang juga bisa membayar berdasarkan kesepakatan waktu kalau ingin berjalan-jalan lebih lama. Ongkos 30 menit naik Velotaxi mencapai 24 euro, untuk perjalanan satu jam biayanya 42 euro.

Penumpang juga bisa memilih paket tur khusus untuk mengeksplorasi Berlin dengan harga bervariasi.

Berita lain: Tradisi Menyambut Gerhana Bulan, Mulai Dayak hingga Tidore

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jelang Libur Lebaran, Yogyakarta Mulai Operasikan Sejumlah Unit Becak Kayuh Listrik

20 hari lalu

Becak kayuh bertenaga listrik mulai diserahterimakan Pemda DI Yogyakarta ke koperasi-koperasi untuk dioperasikan Jumat (5/4) Tempo/Pribadi Wicaksono.
Jelang Libur Lebaran, Yogyakarta Mulai Operasikan Sejumlah Unit Becak Kayuh Listrik

Becak kayuh listrik ini menjadi simbol transportasi Yogyakarta yang lebih ramah lingkungan.


Gaya Anies Tukar Posisi Mengayuh Becak di Kantor Gubernur Yogya Keterusan ke Malioboro

24 Januari 2024

Capres nomor urut 01 Anies Baswedan mengayuh becak usai pertemuan dengan Gubernur DIY di Komplek Kantor Kepatihan Yogyakarta Rabu (24/1). Tempo/Pribadi Wicaksono.
Gaya Anies Tukar Posisi Mengayuh Becak di Kantor Gubernur Yogya Keterusan ke Malioboro

Namun baru beberapa kayuh pengemudi becak itu membawa Anies, tiba tiba diberhentikan oleh mantan Gubernur DKI Jakarta itu.


Solidarity Week, Ibis Styles Yogyakarta Berbagi Sembako Bersama Paguyuban Becak

18 Desember 2023

Kegiatan solidaritas Hotel Ibis Styles Yogyakarta
Solidarity Week, Ibis Styles Yogyakarta Berbagi Sembako Bersama Paguyuban Becak

Hotel Ibis Styles Yogyakarta melakukan kegiatan solidaritas membagikan sembako bersama paguyuban becak.


Yogyakarta Mulai Siapkan Pengembangan Becak Listrik Jadi Transportasi Wisata

20 Maret 2023

Gubernur DIY Sri Sultan HB X menjajal becak listrik yang diproyeksikan mengisi transportasi wisata di Yogyakarta Senin (20/3). Dok. Istimewa
Yogyakarta Mulai Siapkan Pengembangan Becak Listrik Jadi Transportasi Wisata

Becak listrik becak ini ditargetkan akan beroperasi pada tahun 2024.


Selain Becak, Helicak Alat Transportasi Jakarta yang Kondang pada Masanya

9 Juli 2022

Kendaraan Helicak, alias helikopter becak. Karena bentuknya dianggap mirip dengan heli dan becak. Kendaraan ini dipopulerkan Ali Sadikin tahun 1971 dan hanya bertahan selama beberapa tahun. yahoo.com
Selain Becak, Helicak Alat Transportasi Jakarta yang Kondang pada Masanya

Helicak digemari masyarakat Jakarta pada sekitar tahun 1970-an. Penyebutan alat transportasi helicak berasal dari gabungan kata helikopter dan becak.


Demi Tarik Minat Wisatawan, Becak di Pekalongan Dicat Motif Batik

23 Oktober 2021

Dinas Perhubungan Kota Pekalongan melakukan pengecatan bodi bagian samping kiri dan kanan becak dengan berbagia motif batik, Jumat (22/10/2021). ANTARA/Kutnadi
Demi Tarik Minat Wisatawan, Becak di Pekalongan Dicat Motif Batik

Pengecatan becak dengan motif batik itu adalah inisiasi Pemerintah Kota Pekalongan sebagai upaya mempertahankan keberadaan angkutan tradisional itu.


Mantan Gubernur DKI Jakarta Meninggal, Anies Ucapkan Duka Lewat Instagram

3 Agustus 2021

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Instagram
Mantan Gubernur DKI Jakarta Meninggal, Anies Ucapkan Duka Lewat Instagram

Anies Baswedan mendoakan agar gubernur DKI Jakarta periode 1992-1997 itu diterima Allah serta meninggal dalam khusnul khotimah.


Mantan Gubernur DKI Jakarta Surjadi Soedirdja Wafat

3 Agustus 2021

Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengunjungi rumah Gubernur DKI Jakarta ke 13 Soerjadi Soedirdja, di Kawasan Cilqndak, Jakarta, 6 Juli 2016. TEMPO/Larissa
Mantan Gubernur DKI Jakarta Surjadi Soedirdja Wafat

Mantan Gubernur DKI Jakarta Surjadi Soedirdja menjabat Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah pada Oktober 1999 - 23 Juli 2001.


Dorong Vaksinasi, Perusahaan Becak di Asakusa Jepang Beri Diskon untuk Penumpang

8 Juli 2021

Sepasang turis asing bergandengan tangan saat berjalan di dekat patung Kabuki, seorang pahlawan di kawasan Asasuka, Tokyo, (4/3). Asakusa merupakan kota tertua di Tokyo yang dijadikan sebagai Cagar budaya untuk tempat berkunjung para turis. (AP Photo/Eugene Hoshiko)
Dorong Vaksinasi, Perusahaan Becak di Asakusa Jepang Beri Diskon untuk Penumpang

Untuk membantu mempercepat dan membuat bola bergulir, sejumlah perusahaan telah mengambil inisiatif untuk mendorong vaksinasi publik.


10 Kendaraan Tradisional, Saat Orang Bicara Mobil Listrik Mereka Makin Tersisih

3 April 2021

Kusir delman menunggu pengunjung di Kawasan Monas, Jakarta, Kamis, 31 Desember 2020. Kawasan Monas, Kota Tua, GBK atau Jalan Medan Merdeka masuk kategori penutupan pada Tahun Baru 2021. TEMPO/Muhammad Hidayat
10 Kendaraan Tradisional, Saat Orang Bicara Mobil Listrik Mereka Makin Tersisih

Kendaraan tradisional Indonesia yang khas dan dulunya eksis, kini mulai punah tergerus zaman. Tentu saja tak mampu bersaing dengan mobil listrik.