5 Jembatan Gantung Populer untuk Wisata di Bogor dan Sukabumi

Reporter

magang_merdeka

Editor

Mila Novita

Rabu, 23 Agustus 2023 08:31 WIB

Jembatan Gantung Lembah Purba di Sukabumi. TEMPO/Nufus Nita Hidayati

TEMPO.CO, Jakarta - Kota Bogor dan Sukabumi banyak dikenal oleh wisatawan karena memiliki alam yang indah dan asri. Di tengah alam yang asri, wisatawan juga bisa menikmati pengalaman dengan mencoba atraksi wisata seperti jembatan gantung.

Di Bogor dan Sukabumi juga terdapat beberapa jembatan gantung yang memiliki keunikan masing-masing. Ada yang di tengah kebun, di pegunungan, bahkan

Berikut 5 jembatan yang kerap dikunjungi para wisatawan di Kota Bogor dan Sukabumi.

1. Jembatan Cinta atau Jembatan Merah Bogor

Jembatan merah atau yang biasa disebut dengan jembatan cinta berlokasi di Kebun Raya Bogor. Jembatan ini memiliki panjang sekitar 30 meter.

Advertising
Advertising

Jembatan ini sudah ada sejak 1881 pada saat yang bersamaan dengan berdirinya Stasiun Bogor. Uniknya jembatan ini memiliki mitos, jika sepasang kekasih yang melintasi jembahan ini maka hubungan mereka bisa terancam putus. Sayangnya jembatan ini sudah tidak bisa dilintasi karena sudah tua.

2. Jembatan Taman Nasional Gunung Halimun Salak

Jembatan ini berlokasi di Bukit Halimun dan merupakan salah satu jembatan yang kerap dikunjungi wisatawan karena memiliki spot foto yang menarik.

Panjang jembatan ini sekitar 100 meter dan memiliki tiga bagian jembatan yang masing-masing terhubung gardu pandang. Ketinggiannya sekitar 60 meter dari atas tanah. Awalnya jembatan itu ini dibangun untuk fasilitas penelitian. Tapi kini bisa dilintasi pengunjung yang ingin menikmati pemandangan sambil menghirup udara segar dari atas jembatan.

3. Canopy Trail Ciwalen

Jembatan gantung Canopy Trail Ciwalen berada di dalam kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Jembatan ini awalnya dibuat untuk kebutuhan observasi alam dalam mempermudah pengamatan dan penelitian di seputaran wilayah Ciwalen.

Meskipun jembatan ini tidak dipromosikan secara intens untuk menjaga kelestariannya, kenyamanan, keamanan tetapi dengan perkembangan dunia digital jembatan ini mulai dikenal dikalangan wisatawan dan kerap sekali dikunjungi sebagai destinasi wisata.

Jembatan ini memiliki panjang sekitar 130 meter dengan 4 tiang penyangga berupa 4 pohon Rasamala. Tinggi Canopy Trail Ciwalen sekitar 45 meter.

4. Situ Gunung Sukabumi

Jembatan gantung menjadi ciri khas Situ Gunung Sukabumi. Terletak di kawasan Taman Wisata Alam Situ Gunung Sukabumi, jembatan ini memiliki panjang sekitar 243 meter dengan lebar 1,8 meter dan ketinggian 121 meter di atas tanah. Jembatan ini dibangun untuk menghubungkan area pintu masuk Situ Gunung dengan Curug Sawer.

Jembatan gantung ini dibangun pada 2017 dan merupakan salah satu jembatan gantung terpanjang di Indonesia. Harga tiket masuk ke lokasi ini sekitar Rp 50 ribu per orang untuk dewasa dan Rp 25 ribu per orang untuk anak-anak.

5. Jembatan Lembah Purba

Jembatan gantung lembah purba terletak di dalam Taman Nasional Gunung Gede Pangrango Sukabumi. Jembatan ini adalah objek wisata terbaru yang mulai sering dikunjungi.

Jembatan ini memiliki panjang 535 meter dan diklaim sebagai jembatan gantung terpanjang se-Asia Tenggara. Selain itu, jembatan ini memiliki pemandangan yang luar biasa.

DWI NUR AZIZAH

Pilihan Editor: 20 Wisata di Bogor Popupler yang Cocok untuk Destinasi Liburan

Berita terkait

Polres Metro Depok Bantu Gibran Bocah Viral Karena Kelaparan di Bogor

12 jam lalu

Polres Metro Depok Bantu Gibran Bocah Viral Karena Kelaparan di Bogor

Polres Metro Depok memberikan bantuan ke Gibran bocah di Bogor yang viral karena kelaparan.

Baca Selengkapnya

Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

1 hari lalu

Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

Gempa darat menggetarkan wilayah Bogor dan Sukabumi, Jawa Barat, pada Kamis siang, 9 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

2 hari lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Water Kingdom Mekarsari: Harga Tiket, Jam Buka, dan Fasilitasnya

2 hari lalu

Water Kingdom Mekarsari: Harga Tiket, Jam Buka, dan Fasilitasnya

Hari libur, Anda bisa berkunjung ke Water Kingdom Mekarsari di Bogor. Ada banyak wahana yang tersedia, mulai dari toddler pool hingga outbond zodara.

Baca Selengkapnya

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

5 hari lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

6 hari lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

7 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

8 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

9 hari lalu

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

10 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya