Bukan Sekadar Tempat Jajan, Angkringan Sarat Makna Filosofi

Reporter

Tempo.co

Selasa, 26 Oktober 2021 15:38 WIB

Warung nasi angkringan. Wikipedia/ANI SUSILOWATI

TEMPO.CO, Jakarta – Membahas kuliner khas Yogyakarta sepertinya tidak akan ada habisnya. Kota yang memiliki sebutan Kota Pelajar ini, selain dikenal karena destinasi wisatanya, juga memiliki daya tarik tersendiri perihal kulinernya. Salah satu kuliner yang wajib dicoba ketika berkunjung ke kota wisata ini adalah kuliner angkringan. Di samping karena harganya yang murah, juga dikenal karena sarat akan makna yang mendalam.

Melansir laman repository.uinjkt.ac.id, nama angkringan memiliki banyak makna. Berasal dari kata ‘angkring’, kata ini merujuk kepada keranjang pikulan wadah untuk menjajakan makanan dan air kopi keliling. Sebagaimana dijelaskan Majalah Kejawen 1930, angkring juga dimaknai sebagai minuman teh. Namun, angkring juga diartikan sebagai duduk santai dengan cara melipat satu kaki ke atas kursi. Dalam bahasa Jawa, disebut sebagai ‘metangkring’.

Dahulu, angkringan dilakukan dengan cara dipikul oleh penjual untuk berkeliling kampung. Namun, dijelaskan dalam laman dspace.uii.ac.id, seiring waktu, angkiringan kini dilakukan secara menetap di suatu tempat oleh penjual. Dengan mengggunakan sistem jemput bola, penjual menggunakan gerobak dorong untuk menjajakan dagangannya sembari menunggu pembeli. Biasanya, penjual angkringan juga menyediakan kursi atau tikar untuk pembeli yang berkunjung ke angkringannya. Selain itu, angkringan dilengkapi dengan tenda sederhana sehingga mirip dengan warung tenda semi permanen.

Agar mendapat suasana yang syahdu menikmati kota Yogyakarta, sebaiknya mengunjungi angkringan pada malam hari, mulai dari selepas habis maghrib. Mengusung tema sederhana dan minimalis, beberapa angkringan menggunakan lampu teplok minyak tanah, menambah kesan tenang dengan suasana temaram yang hangat.

Menu-menu yang disajikan juga tergolong ramah di kantong wisatawan, seperti gorengan, sate telur, dan sate usus. Kemudian, untuk menu minuman yang ditawarkan mulai dari susu, teh, hingga kopi baik disajikan hangat maupun dingin. Satu menu andalan angkringan yang patut dicoba adalah nasi kucing dengan lauk yang beragam.

Advertising
Advertising

Filosofi angkringan terletak pada makna yang dikandungnya, yang diartikan sebagai potret perjuangan dengan penuh kegigihan. Angkringan merupakan lahan ekonomi khususnya bagi masyarakat kelas bawah atau wong cilik untuk mempertahankan diri di tengah perkotaan.

Menu-menu di angkringan yang sederhana seolah mengajak pembeli untuk merenungkan kembali tentang kehidupan. Dalam ajaran budaya Jawa, perenungan ini dinamai sebagai ngemadne hidup (menikmati hidup) sejenak tanpa kemrungsung (tergesa-gesa).

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca: Kisah Kuliner nasi Kucing Menu Andalan di Angkringan Yogyakarta

Berita terkait

Soal Sampah Tak Kunjung Selesai, Kota Yogya dan Bantul Teken Kerjasama Disaksikan Sultan

10 jam lalu

Soal Sampah Tak Kunjung Selesai, Kota Yogya dan Bantul Teken Kerjasama Disaksikan Sultan

Persoalan sampah di Yogyakarta seolah tak kunjung usai penutupan permanen Tempat Pengelolaan Akhir (TPA) Piyungan awal Mei 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

23 jam lalu

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

Puluhan orang tersengat ubur-ubur. Sebelumnya akhir April, sejumlah wisatawan dilaporkan tersengat ubur ubur saat bermain di Pantai Krakal Gunungkidul

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin Sebut Kopi Asal Sumedang Mendunia Gegara Ini

1 hari lalu

Pj Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin Sebut Kopi Asal Sumedang Mendunia Gegara Ini

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin menyebut kopi asal Sumedang mendunia gegara ini. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

1 hari lalu

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

Penggemar tanaman anggrek yang berencana melancong ke Yogyakarta akhir pekan ini, ada festival menarik yang bisa disaksikan.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

1 hari lalu

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

Indonesian Heritage Agency (IHA) yang bertugas menangani pengelolaan museum dan cagar budaya nasional sejak September 2023.

Baca Selengkapnya

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

1 hari lalu

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

Selokan yang menghubungkan wilayah Sleman Yogyakarta dan Magelang Jawa Tengah itu dibangun pada masa Hindia Belanda 1909. Kini jadi prangko.

Baca Selengkapnya

Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

2 hari lalu

Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

Sampah yang masuk ke TPS 3R Nitikan Yogyakarta akan diolah menjadi bahan bakar alternatif Refused Derived Fuel (RDF).

Baca Selengkapnya

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

2 hari lalu

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

Menikmati sensasi aroma kopi menyeruak ke dalam cabin serta tenda-tenda kemping yang ada di Riversides Dusun Camp

Baca Selengkapnya

Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

3 hari lalu

Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

Ini daftar aset eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto yang masuk dalam radar dakwaan KPK.

Baca Selengkapnya

Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

3 hari lalu

Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

Kemunculan ubur-ubur biasanya terjadi saat puncak kemarau atau saat udara laut dingin pada Juli hingga September.

Baca Selengkapnya