Usai Libur Lebaran, Yogyakarta Gencarkan Tracing ke Destinasi Wisata

Kamis, 20 Mei 2021 08:06 WIB

Wisatawan bermain air di Pantai Parangtritis, Bantul, DI Yogyakarta, Ahad, 16 Mei 2021. Kawasan Pantai Parangtritis menjadi salah satu destinasi wisata di Bantul yang ramai dikunjungi oleh wisatawan selama masa liburan Idul Fitri 1442 H. ANTARA/Hendra Nurdiyansyah

TEMPO.CO, Yogyakarta - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tak mau lengah untuk terus mengantisipasi potensi lonjakan kasus Covid-19 usai libur Lebaran. Setelah resmi memperpanjang masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro selama dua pekan ke depan, 18-31 Mei 2021, Pemerintah DIY juga menyiapkan tracing dan screening ke sejumlah destinasi wisata.

"Sebagai langkah antisipasi kami siapkan tracing menyasar kelompok masyarakat yang pada libur lebaran lalu banyak kedatangan tamu, seperti destinasi wisata serta tempat yang banyak didatangi pemudik," kata Sekretaris DIY Kadarmanta Baskara Aji, Rabu, 19 Mei 2021.

Pelaksanaan tracing ke sejumlah destinasi itu akan dilakukan sekitar empat hingga lima hari setelah puncak libur lebaran terjadi pada Ahad, 16 Mei lalu atau dimulai sekitar 20- 21 Mei mendatang. "Kami mempersiapkan semua langkah antisipasinya," ujar Aji.

Aji mencontohkan untuk ketersediaan ranjang di rumah sakit rujukan Covid-19 di DIY saat ini juga masih sangat memadai dengan ketersediaan sekitar 60 persen dari kapasitas.

Koordinator Pengamanan dan Penegakan Hukum Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY Noviar Rahmad menyebutkan selama libur Lebaran, dari pendataan pada 37 objek wisata yang tersebar di Kabupaten Sleman, Bantul, Kulon Progo dan Gunungkidul, jumlah pengunjung mencapai 117 ribuan orang. "Total dari jumlah kunjungan itu, pelanggaran protokol kesehatan yang ditemukan sekitar 1.299 kasus dari tanggal 13-16 Mei," kata dia.

Advertising
Advertising

Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Rahardjo tak memungkiri soal adanya wisatawan luar daerah yang masuk ke objek wisata di DIY. "Dari data yang terpantau dari aplikasi Visiting Jogja, ada sebagian kecil wisatawan datang juga dari luar DIY saat libur lebaran lalu," kata dia.

Namun, ujar Singgih, wisatawan lokal Yogyakarta tetap mendominasi kunjungan itu, yakni 93 persen dan yang dari luar Yogya sekitar 7 persen. "Wisatawan luar Yogya banyak yang sudah tersaring melalui operasi penyekatan di pos perbatasan provinsi," kata dia.

Baca juga: Soal Prediksi Lonjakan Covid-19 Usai Libur Lebaran, Sultan HB X: Lihat Awal Juni

Berita terkait

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

6 jam lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

8 jam lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

17 jam lalu

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.

Baca Selengkapnya

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

18 jam lalu

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

Meteor terang atau fireball itu bergerak dari selatan ke utara, tak hanya terpantau di langit Yogyakarta tapi juga Solo, Magelang, dan Semarang

Baca Selengkapnya

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

1 hari lalu

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

1 hari lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

2 hari lalu

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

3 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

3 hari lalu

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

Sejumlah partai telah merampungkan penjaringan kandidat untuk Pilkada 2024 di kabupaten/kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Selengkapnya