Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Usai Wayang Jogja Night Carnival 2024, Belasan Kasus Pencopetan Dilaporkan ke Polisi

image-gnews
Gelaran Wayang Jogja Night Carnival di kawasan Tugu Yogyakarta Senin petang 7 Oktober 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Gelaran Wayang Jogja Night Carnival di kawasan Tugu Yogyakarta Senin petang 7 Oktober 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Event Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) 2024 yang berlangsung meriah di kawasan Tugu Yogyakarta pada Senin petang, 7 Oktober 2024. Namun, event tersebut diwarnai sederet laporan kasus pencopetan yang menimpa pengunjung.

Street art yang menjadi puncak perayaan HUT ke-268 Kota Yogyakarta itu diperkirakan dihadiri lebih dari 4 ribu pengunjung yang menyaksikan berbagai atraksi seni dari dalam dan luar Yogyakarta dari sore hingga petang.

Kepala Kepolisian Sektor Jetis Kota Yogyakarta Ajun Komisaris Besar Polisi Wahyu Sudadi menuturkan, hingga Selasa, 8 Oktober 2024, telah menerima sedikitnya 12 laporan dari pengunjung yang kecopetan usai menyaksikan gelaran itu.

"Ada yang melaporkan kehilangan dompet, handphone, dan uang," kata Wahyu, Selasa.

Modus Pencopet

Wahyu menuturkan modus yang digunakan para pelaku pencopetan itu dengan cara merobek tas milik korban saat mereka asyik dan fokus menonton acara yang juga dihadiri Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X itu. Dalam event itu, pengunjung sangat padat. Ada yang duduk juga berdiri.

"Jadi saat mereka (pengunjung) sedang menonton acara dan berdesakan, ada yang tasnya dirobek dengan silet, tapi ada juga yang tasnya masih utuh, kebanyakan korban memang perempuan yang membawa tas model ransel kecil di belakang,” katanya

Sebagian besar pelapor kasus kecopetan itu kalangan statusnya pelajar-mahasiswa yang berasal dari luar Yogyakarta.

“Paling banyak mahasiswi luar Yogyakarta yang jadi korban, mereka posisinya menonton di sisi barat dan utara Tugu yang ruasnya paling padat dan orang susah bergerak saat acara berlangsung," kata dia.

Melacak Ponsel

Kepolisian saat ini menindaklnjuti kasus pencopetan itu. Di antaranya dengan melacak keberadaan telepon genggam para korban melalui identifikasi IMEI atau nomor identitas yang ada pada setiap perangkat seluler.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saat in handphone para korban itu masih belum bisa dilacak karena kemungkinan sengaja dimatikan," kata dia.

Wahyu mengatakan kepolisian akan berupaya mengusut tuntas kasus ini dengan back up Polresta Kota Yogyakarta dan memproses hukum para pelaku.

Pawai Wayang Jogja Night Carnival

Pemerintah Kota Yogyakarta sebelumnya menggelar Wayang Jogja Night Carnival atau WJNC di kawasan Tugu Yogyakarta sebagai puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-268 Kota Yogyakarta. 

WJNC tahun ini menyuguhkan pawai budaya jalanan tokoh-tokoh pewayangan dengan tema Gatotkaca Wirajaya.

Peserta  WJNC dari perwakilan 14  kecamatan tampil dengan tokoh-tokoh yang diangkat dari tema besar Gatotkaca. Event ini menampilkan kisah perjuangan Gatotkaca mulai dari lahir hingga kematiannya di Kurusetra saat perang Baratayudha.Tokoh Gatotkaca penuh keteladanan dengan nilai-nilai kesetiaan, keberanian dan semangat kesatria mengabdi untuk negaranya.

WJNC ditutup dengan penampilan kendaraan hias utama yang merepresentasikam pertempuran Kurusetra tempat Gatotkaca berakhir. Selain itu dimeriahkan dengan flashmob ratusan anak-anak dan gemerlap kembang api.

Pilihan Editor: Ribuan Warga Padati Wayang Jogja Night Carnival di Tugu Yogyakarta

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kasus Event Palsu Berpotensi Coreng Wisata Yogyakarta, Asosiasi Minta Masyarakat Perhatikan Ini

4 jam lalu

Event olahraga mencatut HUT Kota Yogyakarta yang diduga digelar oknum PNS batal digelar di Alun Alun Kidul Minggu (6/10). Dok.istimewa
Kasus Event Palsu Berpotensi Coreng Wisata Yogyakarta, Asosiasi Minta Masyarakat Perhatikan Ini

Asosiasi penyelenggara event yang tergabung dalam Ivendo Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyoroti batalnya event senam, jalan sehat, dan sepeda gembira yang mencatut HUT ke-268 Kota Yogyakarta di Alun Alun Kidul atau Alkid, Minggu 6 Oktober 2024.


Kenangan Pertemuan Megawati-Prabowo Santap Nasi Goreng, Kenali Ragam Varian Menunya dari Berbagai Daerah

4 jam lalu

Nasi Goreng Kambing. Shutterstock
Kenangan Pertemuan Megawati-Prabowo Santap Nasi Goreng, Kenali Ragam Varian Menunya dari Berbagai Daerah

Pada pertemuan Megawati-Prabowo 14 Juli 2019 dengan suguhan nasi goreng. Ketahui juga 5 varian nasi goreng dari berbagai daerah.


4 Agenda Seru Yogyakarta Selama Oktober Setelah Wayang Jogja Night Carnival

16 jam lalu

Suasana pasar Beringharjo Yogyakarta yang tutup di masa PPKM Darurat. Tempo/Pribadi Wicaksono
4 Agenda Seru Yogyakarta Selama Oktober Setelah Wayang Jogja Night Carnival

Dari Festival Kebudayaan Yogyakarta hingga Beringharjo Great Sale akan meramaikan Yogyakarta selama Oktober 2024.


Semakin Diminati, Kereta Api dari Yogyakarta dan Solo Angkut 5 Juta Penumpang

17 jam lalu

Ilustrasi Kereta Api Indonesia. Getty Images
Semakin Diminati, Kereta Api dari Yogyakarta dan Solo Angkut 5 Juta Penumpang

Daop 6 Yogyakarta mencatat peningkatan volume angkutan penumpang hingga triwulan 3 tahun 2024 ini secara signifikan.


Gaet Wisatawan, Pemkab Bantul Siapkan Ragam Acara di Pantai Selatan sampai Akhir 2024

1 hari lalu

Perhelatan event International Kitesurfing Exhibition 2023 di Laguna Pantai Depok Parangtritis Yogyakarta, Sabtu (26/8). Dok.istimewa.
Gaet Wisatawan, Pemkab Bantul Siapkan Ragam Acara di Pantai Selatan sampai Akhir 2024

Pertunjukan seni tari Sendratari Sang Ratu pada Desember di kawasan Pantai Parangtritis


HUT Yogyakarta ke-268: Profil Sri Sultan Hamengkubuwono I Pendiri Ngayogyakarta Hadiningrat

1 hari lalu

Sri Sultan Hamengkubuwono I. Keraton.perpusnas.go.id
HUT Yogyakarta ke-268: Profil Sri Sultan Hamengkubuwono I Pendiri Ngayogyakarta Hadiningrat

Perayaan HUT Yogyakarta yang ke-268 tidak lepas dari peran dan jasa Sri Sultan Hamengkubuwono I sebagai pendiri kota ini. Berikut profilnya.


Ribuan Warga Padati Wayang Jogja Night Carnival di Tugu Yogyakarta

1 hari lalu

Gelaran  Wayang Jogja Night Carnival di kawasan Tugu Yogyakarta, Senin petang, 7 Oktober 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Ribuan Warga Padati Wayang Jogja Night Carnival di Tugu Yogyakarta

Wayang Jogja Night Carnival menjadi puncak perayaan ulang tahun ke-268 Kota Yogyakarta.


Buntut Event Palsu Catut HUT Yogyakarta, Penyelenggara Serahkan Diri ke Polisi

1 hari lalu

Event olahraga mencatut HUT Kota Yogyakarta yang diduga digelar oknum PNS batal digelar di Alun Alun Kidul Minggu (6/10). Dok.istimewa
Buntut Event Palsu Catut HUT Yogyakarta, Penyelenggara Serahkan Diri ke Polisi

Pemkot Yogyakarta mengumumkan bahwa acara di Alun-alun Kidul Yogyakarta bukan bagian rangkaian perhelatan Hari Jadi ke-268 yang digelar mereka.


Aktivitas Wisata di Kota Yogyakarta sebelum Nonton Wayang Jogja Night Carnival

2 hari lalu

WIsatawan berbelanja di Teras Malioboro 2 di Yogyakarta, 18 Mei 2022. Teras Malioboro 1 dan 2 tidak hanya diisi oleh para pedagang baju saja, tetapi juga untuk para pedagang souvenir dan kuliner. TEMPO/Fardi Bestari
Aktivitas Wisata di Kota Yogyakarta sebelum Nonton Wayang Jogja Night Carnival

Berbagai aktivitas wisata bisa diikuti di Yogyakarta, dari kelilling naik VW klasik sampai nonton pertunjukan seni.


Hari Jadi Yogyakarta ke-268 Tahun, Begini Asal Mula Sultan Hamengkubuwono I Babat Alas

2 hari lalu

Sejumlah Prajurit Keraton Yogyakarta mengikuti kirab saat Grebeg Besar di Masjid Kauman, Yogyakarta, Selasa 18 Juni 2024. Tradisi Grebeg Besar Keraton Yogyakarta merupakan rangkaian perayaan Idul Adha 1445 H sebagai simbol sedekah raja kepada rakyatnya sekaligus wujud rasa syukur kepada Tuhan. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Hari Jadi Yogyakarta ke-268 Tahun, Begini Asal Mula Sultan Hamengkubuwono I Babat Alas

Hari ini, HUT Yogyakarta dirayakan ke-268 tahun. Bagaimana usaha Sultan Hamengkubuwono I membuka kota ini?