Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Perumahan Meningkat, Yunani Batasi Akomodasi Sewa Liburan

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Thessaloniki, Yunani. Unsplash.com/Ayad Hendy
Thessaloniki, Yunani. Unsplash.com/Ayad Hendy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pariwisata menjadi industri utama di Yunani. Tapi lonjakan wisatawan yang mengunjungi negara kepulauan itu, membuat penduduk protes karena kenaikan harga perumahan. Pemerintah setempat akan membatasi ketersediaan persewaan liburan jangka pendek.

Menurut laporan France24, indusri pariwisata yang semakin meningkat justru berdampak negatif bagi warga setempat. Mereka tidak dapat mengimbangi harga perumahan yang melonjak. Lebih dari 40 persen penghasilan warga habis untuk biaya perumahan. 

Pada bulan April, warga mulai melakukan protes terhadap overtourism. Grafiti besar muncul di gedung-gedung di Athena, dengan tulisan yang menunjukkan slogan-sloga antipariwisata. 

Tujuan membatasi persewaan liburan jangan pendek

Pemerintah Yunani membatasi ketersediaan persewaan liburan jangka pendek untuk mengurangi tingginya jumlah persewaan jangka pendek yang telah memenuhi pasar perumahan negara itu. Namun peraturan ini dapat memengaruhi mereka yang menyewakan Airbnb dan persewaan jangka pendek lainnya kepada wisatawan di daerah pesisir.

Fokus pembatasan ini menyasar daerah perkotaan padat di daratan utama. Tetapi dapat diperluas ke pulau-pulau Yunani yang sangat populer di kalangan wisatawan. Selain membatasi ketersediaan persewaan liburan, pemerintah setempat juga menerapkan mencakup pembekuan sementara izin sewa jangka pendek baru di lingkungan yang melebihi lima persen dari total persediaan perumahan.

Menurut laporan Greekcitytimes.com rencana baru akan melibatkan pembatasan yang disesuaikan dengan lingkungan tertentu, dengan data dianalisis hingga tingkat kode pos. Hal ini bertujuan untuk menyeimbangkan keberadaan persewaan jangka pendek dengan opsi sewa jangka panjang secara lebih tepat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Misalnya, jika persewaan jangka pendek mendominasi di area seperti Koukaki dan bagian pusat Athena atau Thessaloniki, izin baru akan dibatasi untuk mencegah kejenuhan lebih lanjut. Rasio di antara kawasan tersebut akan dibuat antara sewa jangka pendek dan jangka panjang.

Negara lain yang membatasi persewaan jangka pendek

Maraknya persewaan liburan di destinasi populer, telah membuat penduduk lokal kekurangan perumahan. Selain Yunani, London, Edinburgh, Dublin, Amsterdam, dan Paris sebelumnya telah menindak tegas persewaan bergaya Airbnb.

Baru-baru ini, Praha juga telah mengusulkan peraturan baru yang akan membatasi jumlah akomodasi turis jangka pendek yang tersedia di kota-kota populer. Peraturan tersebut bertujuan untuk mengurangi sewa dan mencegah penduduk bertindak sendiri karena perilaku gaduh wisatawan. Rancangan undang-undang tersebut akan memungkinkan pemerintah kota mengeluarkan pembatasan untuk akomodasi bergaya Airbnb.

Pilihan editor: Hal yang Perlu Diketahui Saat Traveling ke Yunani

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pendorong Pariwisata dan Budaya Nias Selatan

4 jam lalu

Bupati Nias Selatan, Hilarius Duha (kiri) menerima penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia 2024 dari Direktur PT Tempo Inti Media Tbk., Meiky Sofyansyah di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa 10 September 2024. Penghargaan diberikan untuk kategori Pariwisata dan Pelestarian Budaya. Dok. Tempo
Pendorong Pariwisata dan Budaya Nias Selatan

Dikenal dengan wisata pantai yang memukau, Nias Selatan menjadi tujuan para peselancar dunia. Sektor pariwisata berpeluang menjadi pendongkrak ekonomi daerah.


Bamsoet Harap Kesuksesan Konser Bruno Mars Dorong Pariwisata Nasional

20 jam lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (kanan) saat menyaksikan konser Bruno Mars di Jakarta, Sabtu, 14 September 2024. Dok. MPR
Bamsoet Harap Kesuksesan Konser Bruno Mars Dorong Pariwisata Nasional

Bambang Soesatyo, memberikan apresiasi terhadap kesuksesan konser Bruno Mars yang diselenggarakan oleh PK Entertainment di Jakarta International Stadium (JIS) selama tiga hari.


Pramono Anung: Jakarta Harus Bisa Jadi Pusat Pariwisata Internasional

1 hari lalu

Bakal Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung saat menghadiri peresmian relawan di Gedung Joang 45, Jakarta, 11 September 2024.  TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Pramono Anung: Jakarta Harus Bisa Jadi Pusat Pariwisata Internasional

Pramono Anung, mengatakan Jakarta harus bisa menjadi pusat pariwisata Internasional. Sebab, harga di Jakarta relatif lebih murah dari luar negeri


Jadi Official Airline MotoGP Mandalika 2024, Garuda Indonesia Sediakan 8.000 Kursi

3 hari lalu

Pekerja merapikan fasilitas di pesawat Garuda Indonesia yang akan digunakan untuk armada angkutan haji 1445 H/2024 di hanggar GMF Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu 8 Mei 2024. Garuda Indonesia menyiapkan 14 pesawat berbadan lebar untuk mengangkut 109.072 jamaah calon haji dari sembilan embarkasi yakni Jakarta, Solo, Medan, Padang, Banda Aceh, Makassar, Banjarmasin, Balikpapan, dan Lombok yang akan mulai diberangkatkan pada Minggu (12/5). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Jadi Official Airline MotoGP Mandalika 2024, Garuda Indonesia Sediakan 8.000 Kursi

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia bekerja sama dengan Injourney Tourism Development Corporation (ITDC) sebagai official airline untuk penyelenggaraan ajang balap motor internasional, MotoGP 2024 di Mandalika.


Kota di Spanyol Pasang Reklame Minta Turis Selalu Pakai Baju

4 hari lalu

Malaga, Spanyol. Unsplash.com/Tabea Schimpf
Kota di Spanyol Pasang Reklame Minta Turis Selalu Pakai Baju

Malaga, kota wisata di Spanyol, meluncurkan kampanye untuk mencegah perilaku buruk wisatawan yang membuat marah penduduk setempat.


Polemik Penolakan Chattra di Stupa Induk Candi Borobudur, Sandiaga: Semua Pihak Harus Didengar

5 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno dalam agenda peluncuran buku biografi R. Suyoso Karsono
Polemik Penolakan Chattra di Stupa Induk Candi Borobudur, Sandiaga: Semua Pihak Harus Didengar

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menegaskan semua aspirasi soal pemasangan chattra di Candi Borobudur harus didengar.


Jelang MotoGP 2024, Ini Rekomendasi Airbnb Terjangkau di Dekat Sirkuit Mandalika

5 hari lalu

Vila Maeva. (dok. Airbnb)
Jelang MotoGP 2024, Ini Rekomendasi Airbnb Terjangkau di Dekat Sirkuit Mandalika

Selain tiket menonton MotoGP 2024, jangan lupa mencari penginapan yang nyaman dan terjangkau.


Wisatawan Kapal Pesiar Bakal Dikenakan Biaya 20 Euro di Santorini dan Mykonos Yunani

6 hari lalu

Santorini, Yunani (Pixabay)
Wisatawan Kapal Pesiar Bakal Dikenakan Biaya 20 Euro di Santorini dan Mykonos Yunani

Ini merupakan upaya untuk mencegah pariwisata berlebihan atau overtourism di pulau-pulau indah di Yunani.


Indonesia Dinobatkan Sebagai Destinasi Wisata Petualangan Terbaik Asia di World Travel Awards 2024

8 hari lalu

Ilustrasi mendaki gunung. TEMPO/Aris Andrianto
Indonesia Dinobatkan Sebagai Destinasi Wisata Petualangan Terbaik Asia di World Travel Awards 2024

Nominator Destinasi Wisata Petualangan Terkemuka di Asia antara lain, Cina, India, Jepang, Malaysia, Nepal, Sri Lanka, dan Thailand.


5 Bandara Terburuk di Eropa Ada di Yunani hingga Belgia

8 hari lalu

Suasana di Terminal 1 Bandara Manchester setelah pemadaman listrik semalaman, di Manchester, Inggris, 23 Juni 2024. Penerbangan yang berangkat dari Bandara Manchester Inggris terancam batal dan mengalami penundaan parah menyusul pemadaman listrik di wilayah tersebut. REUTERS/Phil Noble
5 Bandara Terburuk di Eropa Ada di Yunani hingga Belgia

Sebuah penelitian mengungkapkan daftar bandara terbaik dan terburuk di Eropa berdasarkan ulasan di Google