Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menjelajahi Talat Phlu, Lokasi Syuting Film How To Make Millions Before Grandma Dies

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Film How to Make Millions Before Grandma Dies. Dok. CGV Cinemas
Film How to Make Millions Before Grandma Dies. Dok. CGV Cinemas
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film How to Make Millions Before Grandma Dies besutan sutradara Pat Boonnitipat yang tayang di Indonesia pada 15 Mei 2024 lalu sukses mengajak jutaan penonton Indonesia untuk ikut dalam perjalanan haru Amah dan M. Sekitar 3 pekan penayangan film, tercatat lebih dari 3 juta penonton Indonesia menyambut film Thailand yang hingga hari ini berhasil mencapai rating secara global sebesar 8.4/10 di laman IMDb.

Seperti dikutip dari laman Travel + Leisure Asia, lokasi utama yang menjadi tempat syuting film tersebut adalah Talat Phlu yang berada di area Thonburi. Area permukiman ini berada di bagian barat Sungai Chao Phraya, bagian dari Bangkok yang masih jarang tersorot wisatawan. Meski begitu, keberadaan area Khlong di dekatnya menjadikan permukiman yang sudah ada sejak pertengahan tahun 1700-an ini sering dilewati sebagai area penghubung dan pusat perdagangan.

How to Make Millions Before Grandma Dies. (Imdb)

Menjajal Jajanan di Pasar Talat Phlu

Salah satu destinasi yang wajib dikunjungi di Talat Phlu adalah pasarnya. Dengan berjalan kaki sebentar dari BTS Skytrain Talat Phlu, wisatawan dapat menemukan surga jajanan kaki lima di sana. Dipenuhi kedai-kedai dengan beragam pilihan hidangan, pasar ini terkenal dengan kuliner yang terjamin kualitasnya. Toko-toko di sini rata-rata berjualan turun-temurun dari generasi ke generasi, sehingga tidak akan membuat Anda menyesal menghabiskan uang untuk membeli oleh-oleh atau jajanan.

Salah satu kedai yang terkenal adalah milik Kim Aeng yang telah menjual hidangan dari pisang manis yang dilengkapi santan selama lebih dari 30 tahun. Harga yang ditawarkan juga tidak mahal. Hanya dengan 20 bath Thailand atau sekitar Rp 8-9.000 per porsim sudah bisa menikmati salah satu hidangan khas Bangkok tersebut. 

Talat Phlu. (tourismthailand.org)

Selain Kim Aeng, ada pula Tek Heng yang telah menggunakan resep yang sama selama tiga generasi untuk membuat mee krob. Satu porsi mie beras goreng dengan gula palem dan kecap tersebut bisa dijajal dengan mengeluarkan uang sebesar 120 bath Thailand, atau sekitar Rp 54.000. Renyah, beraroma, dan lezat — semuanya dapat dinikmati di dalam satu hidangan. Ada pula Khao Moo Daeng atau nasi dengan lauk babi panggang, dan hidangan manis penutup lainnya yang khas Thailand

Napak Tilas Sejarah di Kuil Chantharam Worawihan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selepas menjelajahi kuliner khas Thailand di pasar, belum lengkap kalau tidak mencoba mempelajari asal-usul sejarah Talat Phlu melalui kuil-kuil peninggalan yang masih dirawat hingga hari ini. Salah satu kuil yang terkenal adalah Wat Khlong Talat Phlu atau Chantharam Worawihan, kuil kerajaan yang dibangun pada masa Raja Rama III.

Tidak hanya pengalaman magis mengunjungi bagian dari peninggalan yang bersejarah, wisatawan juga akan dimanjakan dengan keindahan dari perpaduan seni dan arsitektur Buddha dan Tiongkok. Di kuil ini terdapat gambar Buddha dan seni mural Tiongkok San Chao Tuek Din (San Chao Tou Lhong San or Thep Pun Tao Tong) yang dapat ditemukan di satu tempat.

Bepergian Menaiki Kereta Api

Pengalaman menaiki kereta dari atau ke Talat Phlu merupakan salah satu aktivitas yang direkomendasikan untuk merasakan lokalitas warga setempat. Setelahnya, coba nikmati waktu berjalan melewati ruko Sino-Thailand kuno yang akan membuat Anda merasa seperti dibawa kembali ke masa lalu. Menyaksikan langsung suasana dan lanskap permukiman ini dari dekat mampu melengkapi pengalaman menonton How to Make Millions Before Grandma Dies yang membuat banjir air mata sekaligus menghangatkan hati. Pengalaman yang sayang untuk dilewatkan!

TRAVEL AND LEISURE ASIA | TOURISM THAILAND

Pilihan editor: Thailand jadi Pilihan Teratas Tujuan Liburan Wisatawan Eropa di Asia, Indonesia Kedua

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Batik Air Tambah Frekuensi Penerbangan Rute Ambon - Makassar

4 jam lalu

Batik Air. Dok. Bandara Juanda
Batik Air Tambah Frekuensi Penerbangan Rute Ambon - Makassar

Maskapai Batik Air menambah frekuensi penerbangan rute Ambon - Makassar untuk meningkatkan konektivitas udara dan pelayanan ke masyarakat di Maluku.


6 Daya Tarik Ibiza Selain Pesta dan Hiburan Malam

22 jam lalu

Ibiza, Spanyol. Unsplash.com/Bach Ngunyen
6 Daya Tarik Ibiza Selain Pesta dan Hiburan Malam

Ibiza menyimpan banyak daya tarik untuk wisatawan yang berlibur ke Spanyol


48 Pantai di Spanyol Tercemar Limbah Termasuk Ibiza dan Canary

1 hari lalu

Ibiza, Spanyol (Pixabay)
48 Pantai di Spanyol Tercemar Limbah Termasuk Ibiza dan Canary

Menurut aktivis Ecologists in Action sebanyak 48 pantai di Spanyol tercemar limbah, sampah hingga kotoran manusia


Sandiaga Sebut Bebas Visa untuk Tarik Minat Wisatawan Mancanegara: Indonesia Sejak Pandemi Belum Berubah

1 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengunjungi sentra Tenun dalam Festival Rimpu Mantika Sabtu 27 Apri 2024.
Sandiaga Sebut Bebas Visa untuk Tarik Minat Wisatawan Mancanegara: Indonesia Sejak Pandemi Belum Berubah

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan yang paling mudah dilakukan pemerintah dalam menarik wisatawan mancanegara adalah tanpa menggunakan visa.


Srettha Thavisin Ajukan Anggaran Pengeluaran Rp1.671 Triliun ke Parlemen Thailand

1 hari lalu

Perdana Menteri Thailand, Srettha Thavisin. REUTERS
Srettha Thavisin Ajukan Anggaran Pengeluaran Rp1.671 Triliun ke Parlemen Thailand

Srettha Thavisin berharap anggaran ini bisa membantu pertumbuhan ekonomi dan mengembangkan potensi Thailand secara penuh.


Thailand Jadi Negara Asia Tenggara Pertama yang Legalisasi Pernikahan Sesama Jenis

1 hari lalu

Anggota komunitas LGBTQ+ bereaksi ketika mereka tiba menghadiri disetujuinya RUU kesetaraan pernikahan dalam pembacaan kedua dan ketiga oleh Senat, yang secara efektif menjadikan Thailand melegalkan pernikahan sesama jenis, di Bangkok, Thailand, 18 Juni 2024. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Thailand Jadi Negara Asia Tenggara Pertama yang Legalisasi Pernikahan Sesama Jenis

Senat Thailand mendukung RUU kesetaraan pernikahan dengan suara 130 berbanding empat.


Liburan ke Phuket Thailand, Turis Rusia Ditahan setelah Bawa Pulang Batu Karang untuk Dekorasi

2 hari lalu

Ilustrasi karang laut. Redorbit.com
Liburan ke Phuket Thailand, Turis Rusia Ditahan setelah Bawa Pulang Batu Karang untuk Dekorasi

Pelaku pencurian barang-barang satwa yang dilindungi Thailand terancam hukuman 10 tahun penjara.


Mau Liburan ke Thailand dengan Lebih Hemat? Simak 10 Tips Ini

2 hari lalu

Foto udara menunjukkan sejumlah yacht di Phuket, Thailand, 14 November 2020. Phuket, pulau terbesar di Thailand, terletak di pantai barat negara tersebut di Laut Andaman. Pulau ini menjadi salah satu destinasi wisata pantai terbaik di dunia, dengan pasir putih yang halus, pohon palem yang melambai, air laut yang berkilau, dan kota yang dinamis. Xinhua/Zhang Keren
Mau Liburan ke Thailand dengan Lebih Hemat? Simak 10 Tips Ini

Simak cara hemat liburan di Thailand, dari memilih penginapan, transportasi lokal, hingga tempat-tempat murah yang bisa dikunjungi.


Terpopuler: Rupiah Terpuruk Bos Apindo Sebut Cost of Doing Business Makin Mahal, Basuki Hadimuljono Sebut Rumah Menteri di IKN Bisa Digunakan saat 17 Agustus

2 hari lalu

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo, Shinta Kamdani saat ditemui di Kantor Apindo, Jakarta, Rabu, 8 Mei 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Terpopuler: Rupiah Terpuruk Bos Apindo Sebut Cost of Doing Business Makin Mahal, Basuki Hadimuljono Sebut Rumah Menteri di IKN Bisa Digunakan saat 17 Agustus

Pelemahan mata uang rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (dolar AS) membuat para pengusaha resah.


PHRI Sebut Jelang Libur Idul Adha Penghuni Hotel di Bali Meningkat 80 Persen

2 hari lalu

Sejumlah wisatawan mancanegara mengikuti Tradisi Perang Air pada Festival Air Suwat (FAS) ke-9 di Desa Suwat, Gianyar, Bali, Senin, 1 Januari 2024. Kegiatan tersebut merupakan tradisi tahunan yang digelar setiap tanggal 1 Januari untuk membersihkan diri dan memperkuat persaudaraan antar warga sekaligus sebagai atraksi wisata untuk menarik kunjungan wisatawan. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
PHRI Sebut Jelang Libur Idul Adha Penghuni Hotel di Bali Meningkat 80 Persen

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) di Badung menilai perputaran ekonomi menjelang libur Idul Adha di Bali meningkat.