Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

8 Tempat Ngopi di Puncak Bogor, Cocok Buat Nongkrong

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Berikut ini beberapa tempat ngopi di Puncak Bogor yang bisa Anda kunjungi. Cocok untuk nongkrong bersama teman atau pasangan. Foto: Canva
Berikut ini beberapa tempat ngopi di Puncak Bogor yang bisa Anda kunjungi. Cocok untuk nongkrong bersama teman atau pasangan. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPuncak adalah wilayah di Kabupaten Bogor yang terkenal akan keindahan alam serta udara yang menyegarkan. 

Selain  memiliki banyak tempat wisata, kawasan Puncak juga menawarkan banyak tempat ngopi seru untuk nongkrong. Tak heran, kawasan ini kerap dipilih oleh wisatawan, terutama bagi para pecinta kopi yang ingin ngopi sambil menikmati suasana sejuk. 

Ada banyak sekali rekomendasi tempat ngopi di kawasan Puncak Bogor yang seru dan pastinya cocok buat nongkrong di malam hari. 

Selain pemandangannya yang cantik, beberapa tempat ngopi di Puncak juga menawarkan harga yang terjangkau. Penasaran di mana saja tempatnya? Simak rekomendasi tempat ngopi di Puncak Bogor berikut ini. 

Rekomendasi Tempat Ngopi di Puncak Bogor

1. Waroeng Kopi Klotok

Terletak di Cisarua, Waroeng Kopi Klotok menjadi salah satu pilihan tempat yang nyaman untuk menikmati kopi di tengah alam yang asri. 

Tempat ini merupakan cabang dari Kopi Klotok Yogyakarta, sehingga menawarkan vibes Jawa dengan bangunan rumah Joglonya yang khas. 

Selain menu kopi, di sini Anda bisa menikmati menu makanan khas Jawa seperti sayur lodeh, tempe garit, kopi klotok, mendoan, hingga telur garing. Harga yang ditawarkan cukup murah, mulai dari Rp25 ribu - 50 ribu per orang. 

2. Bukit Kopi Cibulao

Bukit Kopi Cibulao adalah salah satu tempat ngopi yang paling populer di Puncak Bogor. Terletak di kawasan Cisarua, tempat ini menawarkan suasana yang nyaman dikelilingi pemandangan perbukitan nan hijau. 

Pengunjung dapat menikmati berbagai jenis kopi seperti espresso, americano, kopi gula aren dan masih banyak lainnya. Selain itu, pengunjung bisa menikmati makanan ringan yang lezat di sini sambil menikmati pemandangan yang indah.

3. Warpat

Saat ke kawasan Puncak, kurang lengkap rasanya apabila tidak ngopi di warpat. Bisa dibilang, warpat ini merupakan pujasera di kawasan Puncak karena banyak sekali warung kopi di sini. 

Tempat ini cocok bagi Anda yang sekedar ingin ngopi dengan suasana lebih santai dan harga yang terjangkau. Di sini, Anda dapat nongkrong bersama teman sambil menikmati pemandangan pegunungan hijau dari atas. 

4. Mamifokobo Cafe

Mamifokobo cafe adalah salah satu tempat ngopi yang terkenal di kawasan Puncak Bogor. Terletak di Jalan Raya Puncak-Gadog, Ciloto, tempat ini menawarkan berbagai macam menu kopi, salah satunya menu coffee blend. 

Selain kopi, tempat ini menyediakan berbagai macam makanan lezat mulai dari banana split, siomay, batagor, tom yum, dan masih banyak lainnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Harga menunya pun sangat terjangkau dan dapat dinikmati dengan rentang harga Rp25 ribu - 50 ribu per orang. 

5. Resto & Cafe Puncak Asri

Bagi Anda yang ingin menikmati kopi di malam hari di Puncak Bogor, Resto & Cafe Puncak Asri bisa jadi pilihan yang tepat. 

Terletak di kawasan Tugu, tempat ini menawarkan berbagai macam kopi spesial dan makanan ringan yang lezat. Dengan desain interior yang nyaman dan view kebun teh yang indah, tempat ini cocok dijadikan sebagai tempat bersantai dan menikmati malam. 

6. Sama Dengan Ciloto

Sama Dengan Ciloto merupakan salah satu rekomendasi tempat ngopi cozy dan santai di Puncak Bogor. 

Terletak di kawasan Ciloto, tempat ini menawarkan berbagai macam kopi dan makanan lezat. Tempat ini dilengkapi dengan area demi outdoor dan outdoor, sehingga Anda bisa nongkrong sambil menikmati kopi dengan pemandangan alam yang memukau. 

Untuk harganya berkisar mulai dari Rp50 ribu hingga Rp100 ribu per orang. 

7. Kedai Kopi Ciburial

Rekomendasi tempat ngopi di Puncak Bogor selanjutnya adalah Kedai Kopi Ciburial. Lokasi kedai ini berada di kawasan wisata mata air Ciburial. 

Tempat ngopi yang satu ini menawarkan view kebun teh serta suasana yang sejuk, asri dan hijau. Tak hanya sekedar tempat ngopi, di Kedai Kopi Ciburial juga terdapat wahana ATV hingga kolam renang kecil untuk anak.

8. Puncak Ajib

Puncak Ajib adalah tempat yang sempurna untuk menikmati kopi di malam hari di Puncak Bogor. 

Terletak di kawasan Tugu, tempat ini menawarkan berbagai macam kopi spesial dan makanan ringan yang lezat. Dengan desain yang cozy dan suasana yang tenang, Puncak Ajib menjadi tempat sempurna untuk bersantai dan menikmati malam Anda.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: 3 Cara Gampang Bikin Minuman Kopi ala Kafe di Rumah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

1 jam lalu

Rumah elit di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang menjadi tempat home industri narkoba. Pusat Laboratorium Forensik Mabes Polri akan menggelar olah TKP pada Selasa, 30 April 2024.TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.


Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

21 jam lalu

Batu ginjal.
Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

Di Indonesia pernah ditemukan kasus batu ginjal langka. Ukurannya sebesar kepala manusia.


Deretan Kasus Kawin Kontrak di Indonesia, Terakhir Terjadi Lagi di Cianjur

8 hari lalu

Dua orang perempuan RN dan LR ditangkap polisi karena terlibat dalam kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dengan modus kawin kontrak setelah korban yang dijebak melapor, Ahad, 14 April 2024. Foto: ANTARA/Ahmad Fikri
Deretan Kasus Kawin Kontrak di Indonesia, Terakhir Terjadi Lagi di Cianjur

Kawin kontrak telah marak menjadi modus baru dalam TPPO di Indonesia.


Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

10 hari lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

Warga Bogor dan Tangsel memprotes rencana BRIN menutup jalan yang selama ini berada di kawasan lembaga riset itu.


Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

10 hari lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana, Sendi Ferdiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.


Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

10 hari lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.


Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

11 hari lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

Pengusaha di Jalan Serpong-Parung di dekat kantor BRIN mengeluh. Pasalnya, omset mereka berturun drastis sejak dibuat jalan Lingkar Baru.


Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

12 hari lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

Ratusan warga Bogor dan Tangsel menggelar aksi menolak rencana penutupan jalan BRIN. Dianggap bisa mematikan rezeki warga.


Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

12 hari lalu

Konferensi pers di Markas Polres Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, menghadirkan tersangka pelaku KDRT, Jumat 17 November 2023. Kasus ini terungkap setelah viral di media sosial seorang suami mencari istri, Dokter Qory, yang pergi meninggalkan rumah. Dok. Polres Bogor
Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

Suami dokter Qory itu juga mendapat hukuman tambahan berupa konseling kejiwaan.


Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

13 hari lalu

Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

Tersedia promo liburan hingga Rp 2 juta khusus liburan ke Jabodetabek