Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Candi Prambanan jadi Pusat Ibadah Hindu Dunia, Kunjungan Wisata Religi Ditarget Capai Jutaan

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Umat Hindu melakukan pradaksina atau berjalan mengitari Candi Prambanan di Sleman, DI Yogyakarta, Selasa 21 Maret 2023. Prosesi Tawur Agung Kesanga yang diikuti ribuan Umat Hindu dari DI Yogyakarta dan Jawa Tengah tersebut merupakan rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi tahun baru Saka 1945. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Umat Hindu melakukan pradaksina atau berjalan mengitari Candi Prambanan di Sleman, DI Yogyakarta, Selasa 21 Maret 2023. Prosesi Tawur Agung Kesanga yang diikuti ribuan Umat Hindu dari DI Yogyakarta dan Jawa Tengah tersebut merupakan rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi tahun baru Saka 1945. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Candi Prambanan tak hanya sebagai atraksi wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Sejak tahun lalu, candi yang berada di Yogyakarta itu menjadi pusat ibadah umat Hindu dunia. 

Fungsi Candi Prambanan sebagai tempat peribadatan sudah berjalan. Tahun ini, sebanyak 18.700 umat Hindu dari dalam negeri maupun luar negeri beribadah di tempat ini. Angka ini masih terbilang kecil dibandingkan dengan wisatawan umum yang mengunjungi candi ini. Tapi tahun depan, angka kunjungan ibadah diperkirakan akan meningkat karena masuk dalam program prioritas Ditjen Bimas Hindu.

Direktur Jenderal Bina Masyarakat Hindu I Nengah Duija mengatakan, pihaknya menargetkan akan ada jutaan umat Hindu yang datang untuk beribadah. "Targetnya jutaan. Prambanan menjadi titik perhatian Gus Men (Gus Menteri, sapaan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas) karena menjadi pusat peradaban dunia. Kunjungan wisata umum bisa terpenuhi, tapi wisata religi belum," kata dia di acara media gathering Direktorat Jenderal Bina Masyarakat Hindu (Ditjen Bimas Hindu) Kementerian Agama di Bogor, Sabtu, 8 Desember 2023.

Untuk mengoptimalkan Candi Prambanan sebagai tempat peribadatan, Kementerian Agama memiliki beberapa strategi. Pertama membuat profiling Prambanan yang mengupas tuntas tentang candi tersebut yang diharapkan tuntas tahun depan.  

Kedua, merancang event tahunan agama Hindu selain ritual yang sudah ada saat ini. "Kemarin sudah melakukan doa bersama lintas agama, bisa menghadirkan 1.000 orang untuk aksi solidaritas Palestina," ujar Nengah.

Kemenag juga berencana membuat seminar literasi lintas keagamaan di candi ini untuk mengundang lebih banyak wisatawan religi. 

Selanjutnya, Kemenag akan melakukan lebih banyak promosi di media sosial tentang berbagai kegiatan yang dilakukan di Prambanan. "Itu menarik wisatawan yang bukan hanya Hindu," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia menambahkan, pihaknya akan membuat fasilitas virtual 3 dimensi untuk ruang utama yang menjadi tempat peribadatan. Fasilitas ini untuk menjawab rasa penasaran wisatawan umum sehingga mereka tidak perlu lagi masuk ke ruang utama tersebut. "Harusnya tidak semua wisatawan bisa masuk ke ruangan itu. Kami akan buat virtual tiga dimensi. Wisatawan tidak perlu masuk ke ruang itu sehingga bisa steril karena di ruangan itu sudah mulai kerusakan di tembok," Nengah menjelaskan. 

Prambanan sebagai pusat peradaban

Nengah yang seorang profesor di Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar mengatakan bahwa Candi Prambanan bukan sekadar tempat wisata dengan kisah Roro Jongrang yang terkenal. Candi ini juga merupakan bukti kemajuan peradaban Hindu di masa lalu.

"Kita pada abad ke-8 dan ke-9 telah memiliki peradaban dengan teknologi futuristik. Belum punya sarjana, arsitek, dan lain-lain tetapi teknologi yang digunakan bangun candi sudah ada ribuan tahun lalu," kata dia.

Jadi, dia yakin bahwa suatu saat, wisatawan yang datang ke Prambanan bukan hanya mass tourist, tetapi juga mereka yang ingin belajar tentang Prambanan. "Kita kasih tahu ke dunia bahwa Prambanan adalah pusat studi peradaban Nusantara," kata dia.

Bagi umat Hindu, Nengah melanjutkan, Candi Prambanan memiliki konsepsi teologi Hinduisme dalam kebudayaan Jawa. Kompleks candi ini dibangun dengan Candi Siwa di tengah, Candi Wisnu di kiri, dan Candi Brahma di kanan. "Konsepsi itu menunjukkan bahwa peradaban Hindu Jawa bersifat trimurti. Itulah yang berlanjut hingga saat ini," ujar Nengah. 

Pilihan Editor: Candi Prambanan Miliki Atraksi Baru Shinta Obong Fire Dance, Apa Itu?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pertengahan 2024, Kebun Binatang Gembira Loka Datangkan Tiga Singa Afrika

9 jam lalu

Pengunjung Kebun Binatang Gembira Loka melihat koleksi satwa di Zona Cakar yang baru dibuka. TEMPO | Pribadi Wicaksono
Pertengahan 2024, Kebun Binatang Gembira Loka Datangkan Tiga Singa Afrika

Setelah mendatangkan dua pasang Hyena Tutul dari Afrika pada Februari 2024 lalu, pada bulan depan atau Juni, Gembira Loka mendatangkan singa Afrika.


Masuk Musim Kemarau, Ini Daerah di Yogyakarta yang Diprediksi Masih Tetap Diguyur Hujan

9 jam lalu

Wisatawan menaiki jip lava tour di Kali Kuning, Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, Senin, 25 Desember 2023. Wisata lava tour yang menawarkan berkendara menaiki mobil jip menyusuri lereng Gunung Merapi melihat sisa erupsi tahun 2010 tersebut ramai dikunjungi wisatawan saat libur Natal 2023. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyasyah
Masuk Musim Kemarau, Ini Daerah di Yogyakarta yang Diprediksi Masih Tetap Diguyur Hujan

BMKG Yogyakarta memperkirakan cuaca di sebagian wilayah DIY periode 12 - 14 Mei 2024 akan diguyur hujan, meski Mei ini masuk musim kemarau.


Sedang Asyik Jalan-jalan di Yogyakarta, Wisatawan Dihadang Debt Collector di Jalanan

1 hari lalu

Potongan video viral saat wisatawan yang sedang berwisata ke Yogya dihadang debt collector karena dituduh menunggak cicilan mobilnya. Dok.istimewa
Sedang Asyik Jalan-jalan di Yogyakarta, Wisatawan Dihadang Debt Collector di Jalanan

Para penagih pun telah meminta maaf kepada wisatawan Yogyakarta itu karena salah sasaran, melalui sambungan aplikasi video.


Pemugaran Situs Candi di Jambi Ungkap 5 Lapisan Tanah Purba, Kota Besar yang Runtuh oleh Banjir?

1 hari lalu

Komplek Situs Candi Muarojambi. TEMPO/Zulkarnain
Pemugaran Situs Candi di Jambi Ungkap 5 Lapisan Tanah Purba, Kota Besar yang Runtuh oleh Banjir?

Pemugaran situs Candi Parit Duku di Jambi mengungkap lima lapisan tanah purba atau lapisan budaya dalam istilah arkeologi.


Calon Jemaah Haji dari Jateng & DIY Mulai Masuk Asrama Haji Donohudan, Dilayani dengan Sistem One Stop Service

2 hari lalu

Para calon jemaah haji dari wilayah Jateng dan DIY mulai masuk ke Asrama Haji Donohudan Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu, 11 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Calon Jemaah Haji dari Jateng & DIY Mulai Masuk Asrama Haji Donohudan, Dilayani dengan Sistem One Stop Service

Calon jemaah haji dari berbagai kota/kabupaten Jateng dan DIY mulai masuk ke Asrama Haji Donohudan Boyolali, Sabtu, 11 Mei 2024


Profil Teguh Karya, Maestro Perfilman Indonesia dan Pendiri Teater Populer Pernah Kerja di Hotel Indonesia

2 hari lalu

Teguh Karya
Profil Teguh Karya, Maestro Perfilman Indonesia dan Pendiri Teater Populer Pernah Kerja di Hotel Indonesia

Dunia film dan teater Indonesia akan selalu mengenang jasa pendiri Teater Populer, Teguh Karya. Berikut profilnya.


Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

3 hari lalu

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kawasan Industri Tunas Prima Kabil, Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Jumat, 10 Mei 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kota Batam.


Pendaftarkan Sertifikat Halal Sampai 17 Oktober 2024, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi

3 hari lalu

Logo halal MUI (kiri) dan Kemenag. Wikipedia
Pendaftarkan Sertifikat Halal Sampai 17 Oktober 2024, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi

Berikut adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi pelaku usaha untuk mendaftar sertifikat halal usaha kecil.


Elektabilitas Anak Muda Ini Tinggi untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta

3 hari lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
Elektabilitas Anak Muda Ini Tinggi untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta

Sejumlah nama anak muda mendulang suara yang cukup besar dalam survei untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta.


Jurus Yogyakarta Jaga Kawasan Sumbu Filosofi dari Potensi Bencana

3 hari lalu

Malioboro Yogyakarta menjadi satu area yang dilalui garis imajiner Sumbu Filosofis. (Dok. Pemkot Yogyakarta)
Jurus Yogyakarta Jaga Kawasan Sumbu Filosofi dari Potensi Bencana

Kawasan Sumbu Filosofi secara khusus memiliki kondisi geografis, geologis, hidrologi dan demografis yang memungkinkan terjadinya bencana