Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekomendasi 4 Kuliner Khas Mali: Tiguadege Na, Hingga Nasi Jollof

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Capitaine Sangha, nasi Jollof kuliner khas Mali. Shutterstock
Capitaine Sangha, nasi Jollof kuliner khas Mali. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMali kaya akan budaya, termasuk kuliner yang diminati banyak orang. Masakan Mali bervariasi dari satu daerah ke daerah lain dan mirip dengan masakan di Afrika bagian barat. 

Dikutip dari kyranellieafricanfood, bahan pokok makanan Mali meliputi beras, sorgum, dan millet yang dimasak dengan berbagai cara berbeda. Sebagian besar makanan menggunakan saus untuk meningkatkan cita rasa dan biji-bijian sebagai bahan dasar makanan.

4 Kuliner Khas Mali

1. Tiguadege Na

Tigaudege Na adalah olahan makanan daging dengan saus selai kacang. Dikutip dari afrifoodnetwork.com, makanan ini berasal dari kelompok etnis Mali di Mandinka dan Bambara, yang keberadaannya dimulai pada abad ke-13. Tigaudege Na dibuat dari daging sapi, domba atau ayam. Kemudian ditambah dengan potongan sayuran yang dimasak dengan rempah pilihan sehingga kaya cita rasa. Hidangan khas Mali tersebut juga memiliki versi vegetarian dengan tambahan nabati.

Adapun bahan yang digunakan untuk memuat Tigaudege Na adalah potongan daging tanpa tulang, cengkeh, merica, dan rempah-rempah. Ada pula tomat, kaldu ayam, selai kacang, wortel, terong, dan kentang. Sedangkan untuk versi vegertian diantaranya minyak, bawang bombay, bawang putih, tomat, kaldu sayur, selai kacang halus, merica, lada hitam, acorn squash, dan kubis.

2. La Capitaine Sangha

Kuliner selanjutnya adalah La Capitaine Sangha. Sesuai namanya makanan ini dibuat dari Ikan Nil bertengger yang hidup di sungai Sangha, Afrika. Untuk membuatnya, Ikan Nil bertengger direndam dahulu dengan rempah-rempah, lalu dipanggang. Ikan Nil sendiri memiliki tekstur lembut dengan cita rasa yang ringan. Hidangan ini sajikan dengan pisang goreng utuh, nasi, dan saus sambal pedas. 

Hidangan Mali ini diolah dengan sejumlah bahan. Di antaranya adalah Nil bertengger, lada hitam, kecap, bawang bombay, dan beberapa pisang. Lalu ada paprika merah, cabai hijau, bawang putih, bawang bombay, pasta tomat putih, cuka anggur, gula pasir, dan tomat untuk membuat saus sambal. 

3. Nasi Jollof Mali

Nasi Jollof Mali adalah masakan yang disajikan pada acara-acara khusus. Dikutip dari tasteatlas, nasi Jollof dimasak dengan saus tomat yang kental sehingga meresap ke dalam semua rasa. Masakan ini diciptakan masyarakat Wolof, Afrika.

Bahan yang digunakan pada nasi Jollof antara lain nasi, tomat, pasta tomat, bawang bombay, garam, dan merica. Selain itu, segala jenis daging, sayur, ikan, santan, dan bumbu seperti pala dan partminger atau daun kemangi Afrika. Tak jarang ditambahkan teh Rooibos agar kuahnya enak.

Untuk Mali sendiri, Nasi Jollof dibuat dengan nasi bulir panjang, rumput, saus palava, daun, air, kulit pisang yang dimuat dalam satu panci. Lalu menggunakan daging domba untuk melengkapi hidangannya. Daging ini dipilih karena proteinnya yang disukai masyarakat Mali. Ada sejumlah penyebutan untuk hidangan Afrika ini. Di Mali disebut zaame, Senegal dan Gambia menyebutnya ceebu jën  atau benachin. Sedangkan wilayah berbahasa Perancis ini disebut riz au gras.

4. Maafe

Maafe berasal dari masyarakat Bambara di Mali. Kuliner yang bisa disebut saus atau sup ini dinikmati di seluruh Afrika Barat dan Tengah. Hidangan ini pada umumnya dibuat dengan kacang panggang yang digiling menjadi tepung. Ini dijadikan saus dasar hidangan tersebut.

Kuliner Mali ini dimasak dengan bahan tambahan yang banyak, seperti pasta tomat, ikan, daging, sayuran, dan berbagai bumbu seperti jahe, kunyit, ketumbar, atau kayu manis. Variasinya seringkali berbeda dalam tekstur dan konsistensi, sedangkan lauk pauknya mencakup apa saja mulai dari nasi hingga couscous, fufu, atau ubi.

Pilihan editor: 5 Destinasi Wisata di Mali: Kota Timbuktu Hingga Taman Nasional Boucle de Baoule

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kirab Bergada hingga Jathilan Iringi Warga Lereng Merapi Budi Daya Sorgum

7 hari lalu

Petani dan forum adat di Cangkringan Sleman lereng Gunung Merapi melakukan penanaman komoditas sorgum untuk pertama kalinya pada Senin (22/4). Tempo/Pribadi Wicaksono
Kirab Bergada hingga Jathilan Iringi Warga Lereng Merapi Budi Daya Sorgum

Iringan kesenian lokal itu sebagai harapan sorgum yang baru pertama kali dibudidayakan di lereng Merapi itu bisa memberikan manfaat.


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

12 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


6 Opsi Kegiatan Libur Panjang Bagi yang Tidak Mudik Lebaran

21 hari lalu

Bagi para pecinta kuliner jajanan kaki lima, jangan lewatkan untuk wisata kuliner di Pasar Lama Tangerang. Ada banyak makanan enak yang wajib dicoba. Foto: Canva
6 Opsi Kegiatan Libur Panjang Bagi yang Tidak Mudik Lebaran

Bagi mereka yang tidak melaksanakan mudik Lebaran, simak beberapa pilihan kegiatan ini agar libur lebaran yang panjang tetap berkesan.


5 Tempat Wisata PIK 2: Ada Taman Mangrove Hingga Kuliner Tionghoa

31 hari lalu

Pengunjung memadati Kawasan wisata La Riviera Holiday Festive di Pantai Indah Kapuk 2, Kabupaten Tangerang, Banten, 23 Desember 2022. La Riviera Holiday Festive merupakan kawasan wisata dengan konsep bangunan, sungai hingga kanal mirip di Belanda. TEMPO/Fajar Januarta
5 Tempat Wisata PIK 2: Ada Taman Mangrove Hingga Kuliner Tionghoa

Akses lokasi yang mudah ke PIK 2 juga sangat cocok bagi warga kota yang tidak memiliki banyak waktu untuk berlibur sehingga dapat menghemat waktu.


Di Dubai, Ramadan Terasa Kurang Lengkap tanpa Sirop Ini

36 hari lalu

Sirop Vimto yang jadi salah satu minuman khas untuk berbuka puasa Ramadan di Dubai, Uni Emirat Arab (TEMPO/Mila Novita)
Di Dubai, Ramadan Terasa Kurang Lengkap tanpa Sirop Ini

Sirop ini membanjiri pasaran dua pekan sebelum Ramadan. Banyak warga Dubai menjadikannya sebagai minuman pertama saat berbuka puasa.


Destinasi Favorit Anya Geraldine di Singapura dari Wisata Kuliner hingga Belanja

29 Februari 2024

Aktris dan influencer, Anya Geraldine, saat menghadiri acara Made In Singapore, di Jakarta, 28 Februari 2024. (Dok. Singapore Tourism Board)
Destinasi Favorit Anya Geraldine di Singapura dari Wisata Kuliner hingga Belanja

Anya Geraldine menceritakan pengalaman mengeksplorasi Singapura


Kelebihan 5 Beras Analog, Sumber Karbohidrat Alternatif saat Harga Beras Naik

23 Februari 2024

Aktivitas bongkar muat beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta, Rabu, 22 Februari 2023. Menjelang bulan Ramadan, harga beras di masyarakat semakin melambung tinggi. TEMPO/Tony Hartawan
Kelebihan 5 Beras Analog, Sumber Karbohidrat Alternatif saat Harga Beras Naik

Saat harga beras naik, beras analog bisa jadi sumber karbohidrat alternatif. Apa saja kelebihannya?


5 Aktivitas Seru saat Berkunjung ke Kawasan Pecinan Glodok

10 Februari 2024

Pembeli saat melihat pernak-pernik perayaan Imlek di Pusat Perniagaan Glodok, Jumat, 19 Januari 2024. Pernak-pernik Imlek dijual dengan harga beragam dari harga Rp10.000 sampai dengan Rp1 juta. Perayaan tahun baru Imlek jatuh pada Sabtu 10 Februari 2024 mendatang. TEMPO/Tony Hartawan
5 Aktivitas Seru saat Berkunjung ke Kawasan Pecinan Glodok

Glodok yang dikenal sebagai pecinan terbesar di Jakarta memiliki banyak hal menarik untuk dijelajahi.


Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

7 Februari 2024

Aldila Sutjiadi. Instagram/@Dila11
Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

Aldila Sutjiadi tak menampik kerap merasa jenuh dengan olahraga tenis, dia pun menjadikan golf dan wisata kuliner sebagai pelarian.


10 Rekomendasi Kelezatan Kuliner Khas Kabupaten Sidoarjo

4 Februari 2024

Tahu tek-tek. bango.co.id
10 Rekomendasi Kelezatan Kuliner Khas Kabupaten Sidoarjo

Menikmati kelezatan kuliner khas Kabupaten Sidoarjo, Anda dapat merasakan kekayaan budaya dan wisata kuliner yang dimiliki oleh daerah ini.