Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Atraksi Wisata Menarik di Kota New York City Selama Musim Gugur

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Central Park Bethesda Fountain. (Dok. Brittany Petronella)
Central Park Bethesda Fountain. (Dok. Brittany Petronella)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Musim gugur di New York City, Amerika menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Selain menikmati pemandangan dedaunan yang indah ada banyak aktivitas luar ruangan yang menarik. 

Presiden CEO New Tork City Tourism + Conventions, Fred Dixon mengatakan, musim gugur di New York City sungguh indah. Dengan suhu yang lebih dingin, wisatawan lokal dan domestik dapat memanfaatkan musim ini sebaik-baiknya. Misalnya dengan mengunjungi museum atau pameran seni yang menawarkan pengalaman budaya terjangkau, berikut ini. 

1. Go Leaf Peeping:

Go leaf peeping adalah kegiatan bepergian ke jalan-jalan untuk melihat perubahan warna dedaunan selama musim gugur. Perubahan hijau menjadi kuning, oranye, dan akhirnya menjadi merah terang.

Beberapa tempat di antaranya di Central Park, Prospect Park di Brooklyn, Flushing Meadows Corona Park, The High Line di sisi barat Manhattan hingga Wave Hill, sebuah taman umum dan pusat budaya di lingkungan Riverdale, Bronx. 

2. Seni dan Budaya

Seni dan budaya merupakan salah satu bagian dari upaya pemerintah setempat untuk meningkatkan kualitas hidup semua warga New York City di ranah publik. Di American Folk Art Museum merayakan seniman rakyat dan seniman otodidak dengan koleksinya mulai dari abad ke-18 hingga saat ini. Tiket masuk selalu gratis tapi dianjurkan untuk memesan terlebih dulu. 

New York Public Library's Stephen A. Schwarzman. (Dok. Will Stace)

Bronx Selatan ada Museum Seni Bronx, yang berfokus pada seni kontemporer dari beragam latar belakang budaya, serta  Museum Anak Bronx, yang baru-baru ini dibuka di ruang baru dekat Stadion Yankee.

Wisatawan dapat mengunjungi China Institute & Gallery yang didedikasikan untuk seni tradisional dan kontemporer Tiongkok dengan pameran, ceramah, film, kursus bahasa, dan banyak lagi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pameran Open Call 2023 menampilkan karya terbaru dari seniman New York yang sedang naik daun. Earth Room Walter de Maria di New York telah dibuka secara gratis untuk umum sejak tahun 1980 dengan bantuan Dia Art Foundation. 

3. Cocok untuk penggemar sejarah

Beberapa tempat yang harus kunjungi bagi penggemar sejarah yaitu Museum Alice Austen, Center for Brooklyn History, Museum Rumah Pertanian Dyckman hingga Museum Nasional Indian Amerika Smithsonian. 

4. Jelajah bersama penduduk lokal 

Menjelajahi bersama penduduk lokal dapat dilakukan dengan menyusuri Big Apple Greeter, tur jalan kaki dan bersepeda dari Free Tours by Foot yang dipandu oleh pemandu wisata berlisensi di Brooklyn dan Manhattan. Di Kota Richmond yang bersejarah di Staten Island, dapat menjelajahi desa den

Selain itu, wisatawan dapat mengikuti tur berpemandu selama satu jam di Gedung Stephen A. Schwarzman Public Library New York, yang terletak di Fifth Avenue dan 42nd Street, atau bergabung selama 15 menit di Ruang Baca Utama Rose. Bergabung dengan kelompok lari lokal, yang berkumpul secara teratur di area di seluruh Kota dan sebagian besar gratis untuk diikuti.

LAYYIN AQILA | NEW YORK CITY TOURISM + CONVENTIONS 

Pilihan editor: Turis Sengaja Datang ke New York untuk Ikut Tur Melihat Tikus Jalanan di Malam Hari

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Museum Unik di Kroasia Ini Menampilkan Historis Dasi dan Simpul Ikatannya

3 jam lalu

Cravaticum di Zagreb, Kroasia. Instagram.com/cravaticum_museum
Museum Unik di Kroasia Ini Menampilkan Historis Dasi dan Simpul Ikatannya

Cravaticum - Museum Boutique of Cravat menjadi museum dasi pertama di dunia yang berada di Kroasia


7 Desintasi Wisata di Gwacheon Korea, Kampung Halaman Jin BTS

10 jam lalu

Seoul Land, Gwacheon, Korea Selatan. Instagram.com/@today_seoulland
7 Desintasi Wisata di Gwacheon Korea, Kampung Halaman Jin BTS

Kalau traveling ke Korea dan ingin jauh dari suasana metropilitan seperti di Seoul, bisa mengunjungi Gwacheon


Jogja Planning Gallery yang Dibangun di Teras Malioboro Bakal Melengkapi Wahana Lain di Yogyakarta

2 hari lalu

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menyambangi Wahana Diorama Arsip Jogja untuk menyempurnakan konsep wahana baru Jogja Planning Gallery yang akan dibangun di Malioboro. Dok. Istimewa
Jogja Planning Gallery yang Dibangun di Teras Malioboro Bakal Melengkapi Wahana Lain di Yogyakarta

Jogja Planning Gallery disebut sebut bakal menjadi semacam museum modern, yang merekam jejak Yogyakarta dari masa lalu, masa kini, dan masa depan.


5 Destinasi Wisata di Bekasi yang Wajib Dikunjungi, Termasuk Situ Rawa Gede dan Hutan Kota Bekasi

6 hari lalu

Kota Bekasi kini memiliki destinasi wisata baru yang bisa disambangi, yakni wisata Hutan Bambu.
5 Destinasi Wisata di Bekasi yang Wajib Dikunjungi, Termasuk Situ Rawa Gede dan Hutan Kota Bekasi

Memiliki jarak yang dekat dengan Jakarta, Bekasi punya beragam destinasi wisata. Berikut rekomendasi 5 di antaranya.


Revitalisasi Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta Rampung, Ini Tarifnya Sekarang

10 hari lalu

Suasana Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta di malam hari. Tempo/Pribadi Wicaksono
Revitalisasi Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta Rampung, Ini Tarifnya Sekarang

Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta telah selesai direvitalisasi selama tiga bulan terakhir, dari April hingga Juni 2024 lalu.


Menengok Sejarah Pembuatan Bir di Dortmund Jerman

16 hari lalu

Brewery-Museum Dortmund (dortmund.de)
Menengok Sejarah Pembuatan Bir di Dortmund Jerman

Sebagai jantung budaya wilayah Ruhr, Dortmund terkenal dengan batu bara, baja, dan tentu saja bir.


Sepi Pengunjung, Museum di Indonesia Mesti Beradaptasi dengan Zaman agar Bisa Bertahan

16 hari lalu

Uncertain Journey, karya Chiharu Shiota yang dipamerkan di Museum MACAN, Jakarta
Sepi Pengunjung, Museum di Indonesia Mesti Beradaptasi dengan Zaman agar Bisa Bertahan

Sederet museum Indonesia yang bertahan pasca Covid-19 adalah mereka yang bisa beradaptasi dengan zaman, dengan sasaran anak muda


Rayakan Hari Cokelat Sedunia dengan Pengalaman Wisata Bertema Cokelat di Swiss

18 hari lalu

Lindt Home of Chocolate. Instagram.com/@lindthomeofchocolate
Rayakan Hari Cokelat Sedunia dengan Pengalaman Wisata Bertema Cokelat di Swiss

Berikut ini beberapa destinasi wisata bertema cokelat di Swiss


Jalan-jalan ke Museum Bank Indonesia, Ini Sejarah Museum di Jalan Pintu Besar Jakarta Barat

20 hari lalu

Museum Bank Indonesia.
Jalan-jalan ke Museum Bank Indonesia, Ini Sejarah Museum di Jalan Pintu Besar Jakarta Barat

Museum Bank Indonesia dikenal menjadi salah satu wisata menarik di Jakarta Barat. Apa daya tariknya?


Tengok Museum Partai Komunis China yang Menarik Jutaan Pengunjung

25 hari lalu

Orang-orang mengunjungi Museum Kongres Nasional Partai Komunis Tiongkok (Communist Party of China/CPC) pertama di Shanghai, Tiongkok timur, pada 19 Juni 2021. (Xinhua/Liu Ying)
Tengok Museum Partai Komunis China yang Menarik Jutaan Pengunjung

Eksistensi historis partai komunis di China diabadikan dalam sebuah museum di Beijing. Museum Partai Komunis China berhasil menarik wisatawan.