Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Deretan 5 Wisata Religi di Indonesia

image-gnews
Wisatawan menikmati suasana Klenteng Sam Poo Kong Semarang, Jawa Tengah, 26 Juni 2017. Tempat ibadah umat Tridarma tersebut menjadi salah satu destinasi wisata yang diminati wisatawan selama masa libur Lebaran. ANTARA FOTO
Wisatawan menikmati suasana Klenteng Sam Poo Kong Semarang, Jawa Tengah, 26 Juni 2017. Tempat ibadah umat Tridarma tersebut menjadi salah satu destinasi wisata yang diminati wisatawan selama masa libur Lebaran. ANTARA FOTO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia memiliki berbagai wisata religi yang hingga saat ini masih ramai dikunjungi masyarakat.

Wisata religi sendiri bisa diartikan sebagai destinasi wisata yang berhubungan dengan sejarah, tokoh, hingga tempat ibadah. Wisata ini memiliki banyak manfaat bagi mental dan spiritualitas seseorang. Mulai dari meningkatkan keimanan, menambah wawasan keagamaan, hingga menambah wawasan budaya dan sejarah suatu tempat.

Dikutip dari laman Kemenparekraf, wisata religi dapat dilakukan semua agama dan tidak hanya untuk umat muslim saja. Seperti yang kita ketahui, di Indonesia ada enam agama yang diakui yakni Islam, Protestan, Katolik, Hindu, Buddha, dan Konghucu. Setiap ajaran agama memiliki wisata religinya tersendiri.

Misalnya umat Buddha berwisata religi ke Candi Borobudur, Jawa Tengah. Sedangkan, umat Hindu wisata religi ke pura yang ada di Bali. Namun, hal tersebut bukan berarti seseorang yang tidak menganut ajaran agama tertentu tidak bisa mengunjungi destinasi wisata religi.

Meski tidak sesuai keyakinan, Anda tetap bisa berkunjung dan belajar mengenal budaya dari setiap destinasi wisata religi. Dengan kata lain, wisata religi ini juga dapat meningkatkan toleransi antar umat beragama di Indonesia. Namun, saat berkunjung kita harus tetap menghargai umat yang beribadah dan peraturan yang ada. Simak deretan wisata religi yang ada di Indonesia berikut.

Rekomendasi 5 Wisata Religi 

1. Pura Tanah Lot, Bali

Pura Tanah Lot berada di Kabupaten Tabanan, Bali. Destinasi wisata religi ini berada di pesisir pantai. Pura Tanah Lot menjadi tempat ibadah umat Hindu dan acara keagamaan. Wisatawan dapat melihat pura yang berada di pantai dan pemandangan matahari tenggelam. 

2. Masjid Istiqlal, Jakarta

Pada tahun 1953, KH. Wahid Hasyim, selaku Mentri Agama RI pertama bersama H. Agus Salim, Anwar Tjokroaminoto dan Ir. Sofwan dan dibantu sekitar 200 tokoh Islam pimpinan KH. Taufiqorrahman mengusulkan untuk mendirikan sebuah yayasan.

Pada tanggal 7 Desember 1954 didirikanlah yayasan Masjid Istiqlal yang diketuai oleh H. Tjokroaminoto untuk mewujudkan ide pembangunan masjid nasional tersebut.

Dilansir dari laman Masjid Istiqlal, proyek masjid ini sempat tersendat, karena situasi politik yang kurang kondusif. Pada masa itu, berlaku demokrasi parlementer, partai-partai politik saling bertikai untuk memperjuangkan kepentingannya masing-masing. 

Kondisi ini memuncak pada tahun 1965 saat meletus peristiwa G30S/PKI, sehingga pembangunan masjid terhenti sama sekali. Setelah situasi politik mereda, pada tahun 1966, Menteri Agama KH. Muhammad Dahlan mempelopori kembali pembangunan masjid ini. Kepengurusan dipegang oleh KH. Idham Chalid yang bertindak sebagai Koordinator Panitia Nasional Pembangunan Masjid Istiqlal.

Tujuh belas tahun kemudian, Masjid Istiqlal selesai dibangun. Dimulai pada tanggal 24 Agustus 1961, dan diresmikan penggunaannya oleh Presiden Soeharto pada tanggal 22 Februari 1978, ditandai dengan prasasti yang dipasang di area tangga pintu As-Salam. Biaya pembangunan diperoleh terutama dari APBN sebesar 7 miliar rupiah. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Maha Vihara Majapahit, Mojokerto

Wisata religi Jawa Timur untuk umat Buddha yakni Maha Vihara Mojopahit. Masjid ini berada di Mojokerto, Jawa Timur. Luas bangunan sekitar 20.000 meter persegi.

Maha Vihara Mojopahit menggunakan arsitektur bergaya Jawa. Selain itu wisatawan dapat melihat Patung Budha Tidur besar di lokasi wisata.

 4. Klenteng Sam Poo Kong, Semarang

Salah satu wisata religi Jawa Tengah yakni Klenteng Sam Poo Kong.Klenteng ini berada di kota Semarang, Jawa Tengah. Kawasan Klenteng memberikan sejarah Laksamana Cheng Ho yang konon berlayar sampai Semarang. Pengunjung juga bisa menikmati moment foto khas negeri tirai bambu.

5. GPIB Immanuel, Semarang

GPIB Immanuel atau yang lebih akrab disebut sebagai Gereja Blenduk merupakan salah satu bangunan kuno yang berdiri megah di antara bangunan arsitektur kolonial lainnya. Bahkan sering dijuluki sebagai “tetenger” atau “landmark” Kota Lama. Tidak salah lagi Gereja Blenduk, mempunyai daya tarik baik dari segi sejarah, maupun dari segi arsitektur bangunan yang unik, dan anggun.

Dilansir dari laman GPIB Immanuel Semarang, pada segi arsitektur, Gereja Blenduk dibangun dua setengah abad yang lalu, desainnya bergaya Pseudo Barougue, gaya arsitektur Eropa dari abad 17-19 M. Bangunan Gereja Blenduk memiliki keistimewaan yang unik, yaitu memiliki denah octagonal (segi delapan beraturan) dengan ruang induk terletak di pusat, sehingga dapat dikatakan bangunan memusat dengan model atap berbentuk kubah atau blenduk.

Luas bangunan gereja sekitar 400 meter persegi, bangunan gereja terdiri bangunan induk dari dan empat sayap bangunan. Ruang gereja terdiri dari ruang jemaat sebagai ruangan utama dan ruang konsistori. Atap bangunan yang berbentuk kubah ini serupa dengan kubah bangunan di Eropa pada abad ke 17-18 masehi. 

Gereja ini juga memiliki desain unik seperti kubah St. Peter’s di Roma oleh seniman Michelangelo pada 1585-1590 dan kubah St. Paul’s karya Sir Christopher Wren (1675-1710 AD). Bentuk kubah seperti bentuk cembung kebawah inilah yang kini menjadi sangat populer kemudian menjadi sebutan “Blenduk”. Demikian GPIB Immanuel di Semarang adalah salah satu dari 5 tujuan wisata religi di Tanah Air.

Pilihan editor : Ketahui 3 Destinasi Wisata Religi Paling Terkenal di Yordania

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Destinasi Wisata Akhir Pekan di Kabupaten Wonosobo: Kebun Teh hingga Air Terjun

16 jam lalu

Sejumlah pekerja memetik daun teh di petak 8 kebun teh Tambi, Wonosobo, Jawa Tengah, Selasa, 11 Juni 2024. Sebanyak 70 persen produk teh Tambi yang merupakan peninggalan Belanda dijual ke pasar Eropa dan sisanya dipasarkan di Jawa. Tempo/Budi Purwanto
5 Destinasi Wisata Akhir Pekan di Kabupaten Wonosobo: Kebun Teh hingga Air Terjun

Dikelilingi oleh pegunungan dan dataran tinggi, Wonosobo memiliki banyak tempat wisata yang siap memanjakan mata dan memberikan pengalaman eksotis.


Traveloka Gandeng Superstar Dunia Ji Chang Wook Pamer Destinasi Wisata Menarik

2 hari lalu

Ji Chang Wook/Traveloka
Traveloka Gandeng Superstar Dunia Ji Chang Wook Pamer Destinasi Wisata Menarik

Ji Chang Wook ungkapkan antusiasmenya dalam mempromosikan pariwisata bersama Traveloka dan terpukau oleh sambutan hangat masyarakat Indonesia.


Jauh dari Keramaian 6 Negara Eropa Ini Jarang Dikunjungi Wisatawan

4 hari lalu

Porto, Portugal. Unsplash.com/Annie Spratt
Jauh dari Keramaian 6 Negara Eropa Ini Jarang Dikunjungi Wisatawan

Negara-negara Eropa ini yang jarang dikunjungi wisatawan, namun menawarkan pengalaman klasik, dan kekayaan budaya Eropa


Menparekraf Usul Tambah Jumlah Penerbangan ke Indonesia pada Kepemimpinan Prabowo Subianto

6 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menunjukkan knalpot
Menparekraf Usul Tambah Jumlah Penerbangan ke Indonesia pada Kepemimpinan Prabowo Subianto

Menurut Menparekraf minat wisatawan mancanegara berkunjung ke destinasi wisata di Tanah Air semakin tinggi, sementara jumlah penerbangan terbatas


Liburan di Batam Zoo Paradise : Bisa Berinteraksi 30 Jenis Hewan Hingga Berenang Gratis di Waterpark

6 hari lalu

Pintu masuk Batam Zoo Paradise. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Liburan di Batam Zoo Paradise : Bisa Berinteraksi 30 Jenis Hewan Hingga Berenang Gratis di Waterpark

Tidak seperti kebun binatang pada umumnya, Batam Zoo Paradise menawarkan konsep edukasi dan interaksi langsung dengan berbagai jenis hewan lokal dan luar negeri


Akhir Pekan ini Bandung Arts Festival ke-10 Digelar di Hutan Babakan Siliwangi

6 hari lalu

Lintasan sky walk di area Forest Walk Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung, Minggu, 14 Mei 2023.(ANWAR SISWADI)
Akhir Pekan ini Bandung Arts Festival ke-10 Digelar di Hutan Babakan Siliwangi

Sanggar Olah Seni (SOS) menggelar Bandung Arts Festival yang ke-10 pada akhir pekan ini, 19-21 Juli 2024 di Hutan Kota Babakan Siliwangi


5 Destinasi Wisata di Bekasi yang Wajib Dikunjungi, Termasuk Situ Rawa Gede dan Hutan Kota Bekasi

6 hari lalu

Kota Bekasi kini memiliki destinasi wisata baru yang bisa disambangi, yakni wisata Hutan Bambu.
5 Destinasi Wisata di Bekasi yang Wajib Dikunjungi, Termasuk Situ Rawa Gede dan Hutan Kota Bekasi

Memiliki jarak yang dekat dengan Jakarta, Bekasi punya beragam destinasi wisata. Berikut rekomendasi 5 di antaranya.


3 Alasan Singapura Destinasi Wisata Ramah Muslim untuk Keluarga

9 hari lalu

Gardens by the Bay. dok. Singapore Tourism Board
3 Alasan Singapura Destinasi Wisata Ramah Muslim untuk Keluarga

Menurut sebuah laporan, menempatkan Singapura dalam peringkat teratas destinasi ramah muslim di antara negara non OKI


Rekomendasi Destinasi Wisata Alam di Jawa Timur, dari Pantai Hingga Gunung

10 hari lalu

Pantai Tiga Warna. shutterstock.com
Rekomendasi Destinasi Wisata Alam di Jawa Timur, dari Pantai Hingga Gunung

Dari Malang hingga Madura, hampir semuanya memiliki karakteristik yang berbeda. Berikut rekomendasi destinasi wisata alam di Jawa Timur.


Viral Juru Parkir Liar di Kebun Binatang Surabaya Palak Pengunjung Rp 35 Ribu, Berikut Kasus-kasus Parkir Liar di Beberapa Daerah

10 hari lalu

Petugas gabungan Dishub DKI dan Satpol PP melakukan penertiban juru parkir (jukir) liar di kawasan Raden Saleh, Jakarta, Kamis 16 Mei 2024. Dari penertiban itu ada 12 jukir liar dari 8 minimarket yang ada di wilayah Jakarta Pusat terjaring razia. TEMPO/Subekti.
Viral Juru Parkir Liar di Kebun Binatang Surabaya Palak Pengunjung Rp 35 Ribu, Berikut Kasus-kasus Parkir Liar di Beberapa Daerah

Selain terungkapnya kasus tarif parkir liarRp35 ribu di luar Kebun Binatang Surabaya. Berikut tarif juru parkir liar gila-gilaan di beberapa daerah