Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Membludak, Bandara YIA Masih Adem-ayem

image-gnews
Bandara YIA menggelar pertunjukkan seni budaya gratis bagi setiap pengunjung mulai 16 Oktober sampai 7 November 2021. Dok. Istimewa
Bandara YIA menggelar pertunjukkan seni budaya gratis bagi setiap pengunjung mulai 16 Oktober sampai 7 November 2021. Dok. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Penumpang penerbangan internasional yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta membludak pada Ahad petang, 27 Maret 2022. Sebagian besar mereka adalah jemaah umrah yang baru kembali dari Tanah Suci. Antrean panjang terjadi saat mereka harus mengisi formulir kedatangan dan menjalani tes PCR di bandara.

Jika di Bandara Soekarno-Hatta begitu ramai, kondisi sebaliknya terjadi di Yogyakarta International Airport atau Bandara YIA, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Kebijakan penghapusan karantina bagi pelaku perjalanan luar negeri tak berimbas ke bandara ini.

"Bandara YIA belum melayani pelaku perjalanan luar negeri," kata Stakeholder Relation Manager Bandara YIA, Ike Yutiane pada Senin, 28 Maret 2022. "Jadi, tak ada dampak kebijakan bagi pelaku perjalanan luar negeri di sini."

Saat ini Bandara YIA hanya melayani pelaku perjalanan domestik yang syaratnya hanya berpedoman pada frekuensi vaksinasi. Tes PCR hanya wajib bagi penumpang yang baru mendapatkan vaksknasi dosis pertama. Sedangkan penumpang yang sudah mendapatkan vaksinasi dosis kedua, cukup dengan tes antigen dan yang sudah mendapatkan vaksinasi booster atau dosis ketiga tak perlu melampirkan tes Covid-19.

Ketentuan itu tercantum dalam Surat Edaran Satgas Covid-19 Nomor 11 Tahun 2022 dan Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor 21 Tahun 2022 yang berlaku mulai 8 Maret 2022. Sejak kebijakan itu berjalan, menurut Ike, terjadi peningkatan jumlah penumpang yang datang di Bandara YIA.

Peningkatan jumlah penumpang itu seiring dengan kenaikan permintaan tes PCR atau tes antigen bagi para pelaku perjalanan domestik. Pada akhir pekan lalu, kata Ike, terjadi kenaikan tes PCR sekitar 20 persen dari rata-rata total 8.000 penumpang per hari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ike menambahkan, Bandara YIA masih mampu mengatasi permintaan tes PCR para pelaku perjalanan domestik, sehingga belum perlu menambah posko pelaksanaan tes. "Gate penumpang yang dibuka untuk pelaku perjalanan domestik ada di Gate 1, Gate 2, dan Gate 3," kata dia. Bandara yang mampu menampung 45 ribu penumpang itu akan menambah fasilitas tes PCR di Gate 4 dan Gate 5 apabila terjadi lonjakan penumpang.

Pelaksana Tugas Sementara Airport, Service, and Security Senior Manager  Yogyakarta International Airport, Rahmat Febrian mengatakan, jumlah penumpang sempat melonjak drastis saat pemerintah menghapus tes antigen dan PCR sebagai syarat perjalanan domestik. Kenaikan jumlah penumpang saat itu sempat mencapai seratus persen. Jika biasanya selama Senin sampai Jumat jumlah penumpang sekitar 3.000-4.000 orang, sejak surat tadi berlaku, jumlah penumpang bertambah menjadi 7.000-8.000 orang.

Baca juga:
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Menumpuk karena Kedatangan Jemaah Umrah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

7 jam lalu

Perayaan adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman pada 1-3 Mei 2024. Dok. istimewa
Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.


Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

8 jam lalu

Benda berpendar cahaya kehijauan terekam melintasi langit Yogyakarta. Dok. Istimewa
Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

Meteor terang atau fireball itu bergerak dari selatan ke utara, tak hanya terpantau di langit Yogyakarta tapi juga Solo, Magelang, dan Semarang


Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

1 hari lalu

Acara halal bihalal syawalan Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek dilaksanakan di Diklat Kejaksaan Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024. Foto: Istimewa
Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.


TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

1 hari lalu

Pengelolaan sampah organik di Dusun Petung Bantul Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono
TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.


Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

2 hari lalu

Pengunjung memadati event Halal Fair di Jogja Expo Center (JEC) yang digelar 3-5 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.


Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

2 hari lalu

Yogyakarta International Airport atau bandara YIA di Kulon Progo. Dok. Istimewa
Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.


Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

3 hari lalu

Gubernur DIY Sri Sultan HB X . Tempo/Pribadi Wicaksono
Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

Sejumlah partai telah merampungkan penjaringan kandidat untuk Pilkada 2024 di kabupaten/kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).


Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

3 hari lalu

Perhelatan menyambut Jogja Fashion Week 2024 Kamis (2/5). Tempo/Pribadi Wicaksono
Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.


Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

3 hari lalu

Petugas membantu seorang penumpang lansia menuju pesawat di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, Kamis 13 Juli 2023. Presiden Joko Widodo menyatakan, penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara akan beralih ke Bandara Internasional Kertajati mulai Oktober 2023 seiring dengan rampungnya infrastruktur penunjang yaitu Jalan Tol Cisumdawu. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?


Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

4 hari lalu

Logo Partai Golkar
Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota