Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Langkah Presiden Jokowi Terhenti Gara-gara Sepatu Sundawa Rp 350 Ribu

image-gnews
Presiden Joko Widodo membeli sepatu yang terbuat dari kain tenun motif Sundawa asal Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, NTB, saat berkunjung ke Bazaar Mandalika pada Kamis, 13 Januari 2022. Dok. BPPD Lombok Timur
Presiden Joko Widodo membeli sepatu yang terbuat dari kain tenun motif Sundawa asal Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, NTB, saat berkunjung ke Bazaar Mandalika pada Kamis, 13 Januari 2022. Dok. BPPD Lombok Timur
Iklan

TEMPO.CO, Mataram - Ada cerita menarik saat Presiden Jokowi berkunjung ke Bazaar Mandalika di Kawasan Ekonomi Khusus atau KEK Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, pada Kamis, 13 Januari 2022. Saat itu, Presiden Joko Widodo datang ke NTB untuk meninjau kesiapan menjelang ajang balap sepeda motor MotoGP Mandalika, memantau kesiapan akomodasi, seperti homestay, hingga meresmikan Bendungan Bintang Bano.

Saat berjalan di bazzar tadi, langkah Presiden Jokowi terhenti di outlet tenun Pringgasela. Ini adalah salah satu produk usaha mikro, kecil, menengah atau UMKM asal Kabupaten Lombok Timur, NTB. Presiden Joko Widodo tertarik dengan sepatu berbahan kain tenun motif Sundawa asal Pringgasela.

Dia melihat-lihat deretan sepatu yang terbuat dari kain tenun dari Pringgasela. Duduk di kursi, Presiden Jokowi mencoba sepatu tali berwarna merah dengan motif garis-garis hitam coklat. Cocok dengan model, motif, warna, dan nomor sepatu, Presiden Joko Widodo langsung membeli seharga Rp 350 ribu. 

Penjual sepatu kain tenun tersebut, Muhammad Maliki tak menyangka Presiden Jokowi tertarik dengan produk asal desanya. Bukan hanya presiden, Gubernur NTB Zulkieflimansyah turut membeli sepatu Sundawa tersebut. Tak cuma sepatu, Zulkieflimansyah juga memborong kain tenun, topi, dan masker.

Sepatu yang terbuat dari kain tenun asal Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, NTB. Dok. BPPD Lombok Timur

"Ini adalah produk yang kami buat untuk MotoGP Mandalika nanti," kata Maliki kepada Tempo, Selasa 18 Januari 2022. Dia adalah Ketua Kelompok Sentoasa Sasak Tenun Desa Pringgasela yang selama ini menjadi binaan Kantor Perwakilan Bank Indonesia NTB.

Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kabupaten Lombok Timur, Muhammad Nursandi mengatakan, agenda MotoGP Mandalika menjadi berkah bagi semua pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif di NTB. "Event ini menjadi momentum kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif di masa pandemi," ujarnya.

Kuncinya, menurut Nursandi, bagaimana masing-masing pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif bersiap menyambut dan menuangkan ide cemerlang pada produk masing-masing. Dia menjelaskan, banyak kerajinan lokal berkualitas dari Kabupaten Lombok Timur. Untuk kain tenun misalkan, para perajin tersebar di Desa Pringgasela, Pulau Maringkik, Sembalun, dan Kembang Kerang. Masing-masing daerah memiliki motif khas. Perajin kain tenun Desa Pringgasela mengembangkan karyanya menjadi salah satu bahan sepatu, topi, tas, dan lainnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kain tenun asal Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, NTB. Dok. BPPD Lombok Timur

Kepala Dinas Perindustrian NTB, Nuryanti mengatakan, berdasarkan acara World Superbike yang berlangsung pada November 2021, produk kerajinan yang banyak dicari antara lain suvenir seperti kaos, gantungan kunci, dan camilan.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia NTB, Heru Saptaji menjelaskan, UMKM binaan BI NTB siap menyambut MotoGP Mandalika 2022. "Pengalaman saat mengikuti Bazaar Mandalika saat World Superbike 2021 memberikan gambaran dan pelajaran untuk mempersiapkan produk yang akan dibawa pada MotoGP Mandalika 2022," katanya.

Para pelaku ekonomi kreatif memiliki karya yang begitu beragam. Mulai dari kain tenun beserta produk turunannya berupa sepatu, topi, tas, jekat, dan lainnya; perhiasan; olahan hasil bumi, seperti kopi; dan sebagainya. Para perajin juga perlu mendapatkan pengetahuan tentang metode pembayaran elektronik.

Baca juga:
Sultan' Jakarta Mau Nonton MotoGP Mandalika, Borong Vila Rp 46 Juta per Malam

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

19 jam lalu

Ilustrasi sepatu hak tinggi/high heels. Shutterstock.com
Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

Tak selalu bikin pegal dan menyiksa, berikut beberapa potensi dampak positif terkait pemakaian sepatu hak tinggi menurut podiatris.


Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

1 hari lalu

JDM Run menggelar JDM Funday Mandalika Time Attack di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 28 April - 1 Mei 2024.
Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.


Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

1 hari lalu

Ilustrasi mesin cuci. Shutterstock
Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

Pakar menjelaskan apa saja yang sebaiknya tak dimasukkan ke dalam mesin cuci karena bisa memperpendek masa pakai peralatan rumah tangga ini.


Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

2 hari lalu

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mendukung rencana pagelaran fashion show oleh Dian Natalia Assamady bertajuk "Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia".


Usai Panen di Gorontalo, Jokowi Target Kurangi Impor Jagung

3 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024.  Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Usai Panen di Gorontalo, Jokowi Target Kurangi Impor Jagung

Jokowi berharap produksi komoditas jagung dapat terus meningkat sehingga mengurangi impor.


Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

6 hari lalu

Pengunjung bersantai di salah satu pantai di Nusa Dua, Bali, pada libur Lebaran 2024 (Dok. ITDC)
Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

ITDC mencatat jumlah kunjungan wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika pada periode 8-18 April mencapai 47.786 orang.


Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

6 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

Tony Blair menjelaskan, Uni Emirat Arab (UAE) berencana untuk investasi panel surya di IKN. Investasi ini akan difasilitasi oleh Tony Blair Institute.


PUPR Optimistis Istana dan Kantor Presiden di IKN Siap Juli, Presiden Jokowi Bisa Upacara 17 Agustus?

7 hari lalu

Arsitektur  Istana Kepresidenan di IKN karya Nyoman Nuarta. (Dok. Nyoman Nuarta)
PUPR Optimistis Istana dan Kantor Presiden di IKN Siap Juli, Presiden Jokowi Bisa Upacara 17 Agustus?

PUPR menyatakan Istana Negara dan Kantor Presiden di IKN dapat fungsional pada Juli, sehingga Presiden Jokowi bisa menggelar upacara 17 Agustus.


Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

8 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Wali Kota Medan sekaligus menantunya, Bobby Nasution saat bersepda di area Car Free Day (CFD) di Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu, 12 Februari 2023. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev
Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?


Kabar Terbaru IKN: Pembangunan Dikebut untuk Upacara HUT RI ke-79, ASN Pindah setelah 17 Agustus

9 hari lalu

Pengerjaan kembaran bentang pendek Jembatan Pulau Balang di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, sebagai salah satu pendukung pelaksanaan upacara kemerdekaan ke-79 di Kota Nusantara pada 17 Agustus 2024 (ANTARA/Nyaman Bagus Purwaniawan)
Kabar Terbaru IKN: Pembangunan Dikebut untuk Upacara HUT RI ke-79, ASN Pindah setelah 17 Agustus

Satgas Pembangunan IKN memastikan Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 bisa digelar di Nusantara pada 17 Agustus 2024, sementara kepindahan ASN sesudahnya