Wisata ke Senggigi Kini Tak Sekadar Santai di Pantai, Bisa Main Jetski juga

Wisatawan bermain jetski di perairan Senggigi. Dok. Istimewa
Wisatawan bermain jetski di perairan Senggigi. Dok. Istimewa

TEMPO.CO, Mataram - Kawasan Senggigi dikenal sebagai destinasi wisata pertama di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Di sana, wisatawan yang datang bisa bersantai dan berenang di pantai.

Seiring berjalannya waktu, fasilitas di Senggigi makin lengkap. Tak hanya sekadar penginapan atau restoran, tapi kini ada pelaku wisata yang menghadirkan atraksi menaiki jetski.

Jetski Trip Lombok yang dikelola oleh Nurul Aulia menyediakan tujuh unit jetski untuk disewakan kepada wisatawan. Ia telah menjalankan usaha itu sejak setahun terakhir untuk makin memeriahkan wisata di Senggigi.

"Sewaktu wisatawan ramai ketika adanya balap motor WSBK, kami semingguan melayani rekreasinya di sini,'' kata Nurul, Jumat, 24 Desember 2021.

Setiap jetski bisa dinaiki dua orang. Bersamaan dengan itu, jetski bisa menarik satu unit banana boat berkapasitas enam orang.

Nurul menceritakan jetski yang ia sediakan ada dua jenis. Jetski tipe terendah yang harganya Rp 200an juta dan tipe touring seharga Rp 450 juta yang bisa dibawa pergi jauh ke Sumbawa atau Bali.

"Tipe touring ini bisa dibawa hopping island ke pulau Pasir, Kenawa, Gili Kondo atau Petagan," kata Nurul.

Untuk tarif sewanya, setiap unit dikenakan Rp 300 ribu selama 15 menit. Disediakan juga untuk lama bermain 30 menit hingga 60 menit.

Juga disediakan dokumentasi foto dan video gratis jika main satu jam," kata Nurul.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Barat Saepul Akhkam mengungkapkan apresiasinya dengan hadirnya bisnis watersport di Lombok Barat, khususnya di Senggigi. Kehadiran para pengusaha yang berinvestasi menjadi bukti bahwa perhatian terhadap pengadaan atraksi wisata air semakin tumbuh untuk menguatkan Senggigi sebagai destinasi. "Harapan kami, usaha sejenis bisa dikembangkan juga ke wilayah Sekotong yang justru sebenarnya lebih menjanjikan," kata dia.

Baca jugaKetahuan Siapa Saja yang Memborong Kamar Hotel di Lombok untuk MotoGP Mandalika

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.








Bermalam di Pantai Tetulain Maluku Tengah

11 hari lalu

Pengunjung sedang duduk sambil bermain ponsel di Pantai Tetulain, Hitu, Maluku, Sabtu 11 Maret 2023. TEMPO/Yolanda Agne
Bermalam di Pantai Tetulain Maluku Tengah

Pantai ini berada di tepian jalan utama kawasan Hitu Messing, Leihitu, Maluku Tengah


Fobia Perairan Luas, Apa Itu Thalassophobia?

15 hari lalu

Ilustrasi fobia. Shutterstock
Fobia Perairan Luas, Apa Itu Thalassophobia?

Thalassophobia salah satu jenis fobia spesifik ketakutan berlebih terhadap perairan luas, laut atau samudera


10 Pantai Terindah dan Terbaik di Indonesia

16 hari lalu

Foto udara Pantai Pink, Nusa Tenggara Timur, 2 Juli 2021. Dari sebelah timur Indonesia, tepatnya di Provinsi Nusa Tenggara Timur terdapat sebuah desa bernama Labuan Bajo yang berada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Hampir setiap meter desa yang awalnya dijadikan tempat berlabuh bagi orang-orang asal Bajo dan Bugis Sulawesi Selatan itu mempunyai keindahan masing-masing. Mulai dari pantai, laut, bukit serta padang rumput. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
10 Pantai Terindah dan Terbaik di Indonesia

Daftar 10 pantai paling indah di Indonesia, mulai dari Raja Ampat, Karimunjawa, Derawan hingga Gili di Nusa Tenggara Barat.


Turis Jatuh dari Tebing di Bali Saat Berfoto, Basarnas: Utamakan Keselamatan

22 hari lalu

Tim SAR menyiapkan peralatan untuk mengevakuasi korban warga negara India yang terjatuh di Broken Beach, Nusa Penida, Klungkung. ANTARA/HO-Humas Basarnas Bali
Turis Jatuh dari Tebing di Bali Saat Berfoto, Basarnas: Utamakan Keselamatan

Lokasi tebing yang terjal di Pantai Broken Beach Balinitu membuat proses evakuasi korban sempat terkendala.


Luhut Sebut Danau Toba Jadi Lokasi Kejuaraan Jetski Oktober 2023

30 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. ANTARA/HO-Kemenko Marves/Vebianto Faladi/aa. Handout Kemenko Marves/Vebianto Faladi
Luhut Sebut Danau Toba Jadi Lokasi Kejuaraan Jetski Oktober 2023

Menteri Luhut mengatakan Danau Toba akan menggelar F1 Powerboat selama lima tahun ke depan.


Perkuat Kuliner Pesisir, Yogyakarta Segera Operasikan Pelabuhan Gesing

34 hari lalu

Suasana Pantai Gesing di Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, masih lengang dari kunjungan wisatawan di masa pandemi Covid-19. Pantai Gesing termasuk destinasi wisata yang masuk uji coba pembukaan kembali sejak Juli 2020. TEMPO | Pribadi Wicaksono
Perkuat Kuliner Pesisir, Yogyakarta Segera Operasikan Pelabuhan Gesing

Pelabuhan Sadeng maupun Pelabuhan Gesing juga berawal dari pelabuhan pendaratan ikan yang dikembangkan menjadi pelabuhan perikanan pantai.


7 Pantai Lampung Terbaik yang Paling Menawan untuk Dikunjungi saat Liburan

37 hari lalu

Pemandangan Way Sindi di Lampung Barat. Pantai ini memiliki pasir putih dan berbatu besar. Pantai Way Sindi terletak di jalan lintas barat Sumatera Lampung Barat - Bengkulu. TEMPO | Parliza Hendrawan
7 Pantai Lampung Terbaik yang Paling Menawan untuk Dikunjungi saat Liburan

Berada di pesisir selatan Pulau Sumatera membuat Lampung memiliki banyak pantai yang cantik nan indah. Apa saja pantai di Lampung terbaik dan cantik untuk dikunjungi?


Angin Segar Pariwisata Lombok Barat, Kapal Pesiar Kembali Berdatangan

39 hari lalu

Sejumlah wisatawan asal Jerman penumpang kapal pesiar Star Breeze saat berlibur di Lombok. Dok. Dispar Lombok Barat
Angin Segar Pariwisata Lombok Barat, Kapal Pesiar Kembali Berdatangan

Star Breeze merupakan kapal pesiar keempat yang sandar di Pelabuhan Gili Mas Lombok sejak Januari 2023.


Festival Bau Nyale 2023: Malam Puncak Meriah di Pantai Tanjung Aan, Ribuan Warga Ikut Tradisi

44 hari lalu

Suasana Bau Nyale di Mandalika. Dok. ITDC
Festival Bau Nyale 2023: Malam Puncak Meriah di Pantai Tanjung Aan, Ribuan Warga Ikut Tradisi

Sejak Jumat malam, masyarakat mulai berdatangan ke lokasi pelaksana Festival Bau Nyale di Pantai Tanjung Aan dan Pantai Seger.


Warga Desa Ngilngof Promosikan Potensi Wisata Secara Swadaya

50 hari lalu

 Lanskap Pantai Ngurbloat, Pulau Kei Kecil, Meluku Tenggara. Tempo/Francisca Christy Rosana
Warga Desa Ngilngof Promosikan Potensi Wisata Secara Swadaya

Desa Ngilngof dengan Pantai Ngurbloat-nya bisa menjadi pilihan bagi wisatawan saat singgah ke Maluku.