Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Destinasi Wisata di Bali Ini Sudah Kantongi Sertifikat CHSE

Reporter

image-gnews
Desa wisata Panglipuran di Kabupaten Bangli, Bali. Foto: Instagram Desa Wisata Panglipuran
Desa wisata Panglipuran di Kabupaten Bangli, Bali. Foto: Instagram Desa Wisata Panglipuran
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Siapa sih yang nggak tau Bali? Pulau yang terkenal dengan keindahan pantainya ini telah terkenal sampai ke mancanegara. Tak hanya pantai, pulau yang mendapat julukan Pulau Dewata ini juga memiliki wisata belanja dan tempat wisata di dataran tinggi yang tak kalah indah.

Sayangnya, selama pandemi COVID-19 wisata di Bali sempat sepi pengunjung. Karena itu lah Kementrian Periwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenparekraf memberikan sertifikat CHSE atau Cleanliness, Health, safety, and Environmental Sustainability untuk para pelaku industri pariwisata dan ekonomi kreatif.

Melansir dari laman milik kemenparekraf, sertifikat CHSE adalah sertifikat yang diberikan kepada usaha pariwisata, destinasi pariwisata, dan produk layanan pariwisata untuk memberikan jaminan kepada wisatawan terhadap kelayakan pelaksanaan kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan. Wah, semakin yakin nih untuk berwisata ke Bali.

Berikut lima daftar tempat wisata di Bali yang sudah mendapat sertifikat CHSE:

1. Pantai Pandawa

Disebut sebagai surga tersembunyi di Bali Selatan, tempat wisata ini akan memanjakan mata pengunjung dengan hamparan pasir putih dan air laut yang jernih. Di pantai ini pengunjung bisa bermain dengan beberapa wahana permainan air yang disediakan seperti kayaking. Saat masuk ke tempat wisata ini, wisatawan akan disambut dengan patung Pandawa Lima yang diukir dan disimpan di tebing kapur.

2. Nusa Peninda

Nusa Peninda adalah pulau kecil yang berada di sebelah tenggara pulau Bali. Di Nusa Peninda memang pengunjung tidak akan menemukan beach club seperti di pantai lain di Bali. Tetapi pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan pasir pantai putih, pemandangan indah dari atas tebing, dan keindahan pemandangan bawah laut.

3. Desa Penglipuran

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Desa ini berada di dataran tinggi Gunung Batur, Kabupaten Bangli. Desa ini dinobatkan sebagai Desa Terbersih dan Terbaik versi Green Destinations Foundation. Desa Penglipuran memiliki pemandangan yang indah dengan suasana desa yang asri. Desa ini memiliki keunikan, yaitu rumah penduduknya memiliki model yang sama.

4. Monkey Forest Ubud

Tempat wisata ini berupa hutan dengan lahan seluas lebih dari 10 hektare. Hutan yang diskralkan oleh masyarakat setempat ini merupakan habitat bagi kera-kera yang dianggap suci. Hutan ini memiliki kesan yang sejuk dan asri sehingga pengunjung akan merasa tenang.

5. Pasar Seni Sukawati

Pasar ini merupakan pasar seni terbesar di Bali. Pasar yang berlokasi di Gianyar ini merupakan tempat wisatawan untuk membeli berbagai souvenir dan oleh-oleh khas Bali. Selain itu, pengunjung juga bisa menemukan banyak barang kerajinan tangan khas Bali.

Tertarik mengunjungi yang mana dulu nih?

MAGHVIRA ARZAQ KARIMA

Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Capai 70 Persen, Bali Siap Sambut Wisatawan?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gratis Tiket Masuk, Jelajahi Arsitektur Ikonik Bali di Istana Ubud

2 jam lalu

Istana Ubud. Foto: TEMPO| Intan Setiawanty.
Gratis Tiket Masuk, Jelajahi Arsitektur Ikonik Bali di Istana Ubud

Pengunjung bisa menjelajah arsitektur Istana Ubud dengan banyak tempat foto yang Instagrammable.


Tim Dosen ITB Kenalkan Bahasa Inggris untuk Wisata Bahari di Karimunjawa

4 jam lalu

Suasana alam di lokasi wisata di kepulauan Karimunjawa. (Dok.Tim ITB)
Tim Dosen ITB Kenalkan Bahasa Inggris untuk Wisata Bahari di Karimunjawa

Pelatihan bahasa Inggris itu menggaet siswa kelas 9 SMPN 1 Karimunjawa dan siswa kelas 12 SMKN 1 Karimunjawa, serta warga dan guru sekolah.


Menikmati Matahari Musim Dingin di Eropa

6 jam lalu

Taormina, Sisilia, Italia. Unsplash.com/Federico Di Dio photography
Menikmati Matahari Musim Dingin di Eropa

Meski Sisilia salah satu wilayah terpanas di Eropa, saat musim dingin cuacanya cukup sejuk


Rekomendasi 7 Destinasi Wisata Eksotis di NTB untuk Liburan Akhir Tahun

14 jam lalu

Kampung Suku Sasak
Rekomendasi 7 Destinasi Wisata Eksotis di NTB untuk Liburan Akhir Tahun

Liburan akhir tahun segera tiba, berikut rekomendasi wisata eksotis di NTB untuk dikunjungi


Penumpang Kapal Pesiar Australia Kecewa Perjalanan Diubah Gara-gara Ditolak Berlabuh

16 jam lalu

Ilustrasi kapal pesiar. Unsplash.com/Lisa Davidson
Penumpang Kapal Pesiar Australia Kecewa Perjalanan Diubah Gara-gara Ditolak Berlabuh

Kapal pesiar Australia harus mengubah perjalanannya usai ditolak berlabuh di Selandia Baru


Biaya Turis Berwisata di Venesia Mulai Berlaku April 2024

17 jam lalu

Suasanan Venesia di Italia. Unsplash.com/Andreas M
Biaya Turis Berwisata di Venesia Mulai Berlaku April 2024

Biaya turis berwisata di Venesia akan berlaku selama 29 hari


Infinity8 Bali Siap Rayakan Natal & Tahun Baru yang Indah

1 hari lalu

Suasana senja di Infinity8 Bali
Infinity8 Bali Siap Rayakan Natal & Tahun Baru yang Indah

Infinity8 Bali mengumumkan paket Wonderful Christmas & Wonderly New Year untuk memeriahkan perayaan Natal & Tahun Baru.


Berkunjung ke Air Terjun Kanto Lampo, Wisata Alam Hits yang Instagramable di Gianyar Bali

1 hari lalu

Destinasi wisata alam air terjun Kanto Lampo di Gianyar Bali yang Instagrammable dan hits di kalangan turis asing, Jumat, 24 November 2023. (TEMPO/Intan Setiawanty)
Berkunjung ke Air Terjun Kanto Lampo, Wisata Alam Hits yang Instagramable di Gianyar Bali

Terletak di Gianyar, Bali, Air Terjun Kanto Lampo jadi tujuan wisata yang terkenal di kalangan turis lokal dan mancanegara.


Masak Hidangan Tradisional di Ubad Ubud Bali

2 hari lalu

Antusias turis lokal dan asing di Ubad Ubud Bali Cooking Class. Jumat, 24 November 2023. TEMPO/Intan Setiawanty.
Masak Hidangan Tradisional di Ubad Ubud Bali

Ubad Ubud Bali menyuguhkan pengalaman memasak hidangan tradisional (cooking class) yang dipandu langsung oleh pemiliknya.


5 Destinasi Wisata Mali, Cagar Alam hingga Suasana Perkotaan

2 hari lalu

Masjid Raya Djenne merupakan bangunan yang terbuat dari lumpur terbesar di dunia dan dianggap oleh banyak arsitek sebagai gaya arsitektur Sudano-Sahelian terbaik. Masjid yang terletak di kota Djenne, Mali ini dibangun di atas tanah seluas 5.625 meter persegi dengan ketebalan dinding antara 41 cm dan 61 cm. Masjid ini terbuat dari bata lumpur yang dijemur di bawah matahari, sedangkan bagian luarnya diplester dengan lumpur yang lembut. wikipedia.org
5 Destinasi Wisata Mali, Cagar Alam hingga Suasana Perkotaan

Mali memiliki beragam lanskap yang memikat