TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Cirebon dan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Cirebon PT Pelindo II akan menata sebagian kawasan Pelabuhan Cirebon menjadi destinasi wisata sejarah atau heritage untuk meningkatkan minat kunjungan wisatawan. Sebab, di sana terdapat banyak gedung tua bernilai sejarah.
"Sudah ada pembicaraan lebih lanjut untuk pengembangan heritage di Pelabuhan Cirebon," kata Kepala KSOP Kelas II Cirebon Wismantono, Senin, 7 Juni 2021.
Wismantono mengatakan pengembangan wisata sejarah itu akan dilakukan di sepanjang Jalan Ambon kawasan Pelabuhan Cirebon. Di sana berjajar sejumlah bangunan kuno yang masih berdiri kokoh dan masih dimanfaatkan untuk gudang dan kantor.
Di lokasi itu rencananya juga akan dibangun beragam fasilitas wisata seperti kuliner khas Cirebon, hotel, wisata belanja dan lainnya. "Kawasan ini merupakan area khusus, dalam artian tak bersinggungan langsung dengan aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Cirebon. Untuk itu, kita dukung di regulasi dan administrasi," kata Wismantono.
Pelabuhan Cirebon merupakan salah satu pelabuhan yang aktif di masa kolonial. Pelabuhan itu menjadi alternatif jalur perdagangan selain Pelabuhan Tanjung Priok.
Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati mengatakan rencana pengembangan wisata sejarah di pelabuhan Cirebon akan menunjang pariwisata Kota Cirebon. "Selama tidak mengganggu kegiatan di pelabuhan, saya tentu bersyukur untuk rencana pengembangan heritage," katanya.
Baca juga: Palangka Raya Punya 8 Wisata Cagar Budaya Baru, Ada Tugu Soekarno