Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cuti Bersama Oktober 2020, Simak Tips Liburan Aman Kala Pandemi

Reporter

image-gnews
Kepadatan kendaraan di Jalan Raya Puncak, Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 22 Agustus 2020. Tingginya antusias warga untuk berlibur di kawasan Puncak Bogor pada libur panjang Tahun Baru Islam 1 Muharam 1442 Hijriah dan libur akhir pekan membuat kepadatan terjadi di sejumlah titik, Sat Lantas Polres Bogor memberlakukan sistem buka tutup jalur dan sistem lawan arus (contraflow) untuk mengurai kemacetan. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Kepadatan kendaraan di Jalan Raya Puncak, Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 22 Agustus 2020. Tingginya antusias warga untuk berlibur di kawasan Puncak Bogor pada libur panjang Tahun Baru Islam 1 Muharam 1442 Hijriah dan libur akhir pekan membuat kepadatan terjadi di sejumlah titik, Sat Lantas Polres Bogor memberlakukan sistem buka tutup jalur dan sistem lawan arus (contraflow) untuk mengurai kemacetan. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Libur panjang di akhir bulan ini segera tiba. Ketentuan cuti bersama Oktober 2020 membuat Anda bisa menikmati hari libur cukup panjang dari 28 Oktober sampai 1 November 2020

Buat Anda yang sudah rindu berwisata, momen libur panjang itu bisa dimanfaatkan. Tapi tentu saja di masa pandemi seperti sekarang Anda harus mempersiapkan beberapa hal sebelum pergi liburan. Berikut tips dan persiapan sebelum liburan seperti dikutip dari Indonesia Travel:

1. Menentukan destinasi wisata yang aman

Pemilihan destinasi wisata menjadi hal pertama yang dipikirkan sebelum Anda berwisata. Namun di situasi seperti ini, Anda patut mempertimbangkan keamanan dalam menentukan destinasi wisata.

Anda disarankan untuk mengunjungi destinasi di wilayah yang masuk dalam zona hijau agar risiko terpapar virus Covid-19 lebih minim. Selain itu, Anda lebih baik mengunjungi wisata alam karena biasanya ruang gerak lebih luas sehingga kontak dekat dengan orang lain dapat lebih dihindari.

2. Mencari tahu aturan yang diterapkan di destinasi wisata

Sebelum berangkat, pastikan Anda sudah mencari tahu aturan yang diterapkan oleh destinasi wisata. Selain penggunaan masker, mungkin ada pembatasan jumlah pengunjung, jam buka, proses pembelian tiket, wahana yang dibuka dan lain sebagainya. Jangan sampai Anda gagal berlibur karena tidak membaca informasi terkini mengenai tempat wisata yang dituju.

3. Menyiapkan dokumen wajib

Berdasarkan Surat Edaran Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Nomor 7 Tahun 2020 dan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 41 Tahun 2020, terdapat beberapa dokumen yang wajib dibawa oleh setiap orang yang hendak melakukan perjalanan.

Calon penumpang kereta api jarak jauh mengikuti Rapid Tes Covid-19 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin, 27 Juli 2020. PT KAI bekerjasama dengan PT Rajawali Nusindo untuk penyediaan fasilitas Rapid Tes Covid-19 untuk pengguna jasa kereta api jarak jauh. TEMPO/Muhammad Hidayat

Jika Anda akan melakukan perjalanan jauh seperti menggunakan kereta api atau pesawat terbang, Anda harus menyiapkan surat keterangan bebas Covid-19. Surat keterangan tersebut dapat diperoleh dengan melakukan rapid test atau tes PCR.

4. Menjaga kesehatan tubuh sebelum dan selama liburan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sehat adalah syarat mutlak sebelum Anda pergi berlibur, baik di tempat yang jauh maupun yang dekat. Sebelum berlibur, usahakan Anda menjaga kondisi tubuh dengan istirahat yang cukup, mengonsumsi makanan bergizi dan berolahraga agar stamina dan imun tubuh tetap terjaga. Hal tersebut juga perlu Anda lakukan selama liburan agar Anda tak sakit saat pulang liburan.

5. Melakukan pemesanan tiket secara daring

Anda disarankan untuk membeli segala macam tiket secara daring untuk menghindari antrean dan kontak langsung dengan banyak orang. Apalagi saat ini rata-raya keperluan akomodasi dan transportasi sudah bisa dilakukan secara online.

Saat ini, sudah banyak destinasi wisata yang menerapkan pemesanan tiket nelalui website demi menjaga keamanan dan keselamatan bersama.

6. Selalu membawa hygiene kit

Perlengkapan wajib saat Anda berkegiatan di luar jangan sampai tertinggal. Mulai dari masker, hand sanitizer, disinfektan, tisu basah, tisu kering dan sabun cair. Bawa juga masker cadangan untuk berjaga-jaga. Agar lebih aman, sebaiknya Anda juga membawa peralatan makan sendiri.

7. Menjaga jarak kapanpun dan dimanapun

Setelah menyiapkan semua hal yang disebutkan di atas, ada satu kunci yang wajib lakukan yakni selalu jaga jarak. Pergi ke tempat umum membuka potensi interaksi atau kontak fisik dengan orang lain, tapi selalu upayakan menjaga jaraknaman demi keselamatan Anda dan orang lain.

8. Melakukan staycation atau solo traveling

Buat Anda yang masih ragu untuk bepergian jauh, Anda bisa memilih untuk staycation. Pergi ke hotel terdekat dengan fasilitas menarik juga bisa menjadi pilihan Anda menghabiskan liburan panjang. Sudah ada banyak hotel yang kembali dibuka dengan menerapkan protokol kesehatan.

Selain staycation, Anda bisa melakukan solo traveling untuk menghindari keramaian. Wisata individual bisa meminimalisir kontak fisik dengan orang lain. Lebih dari itu, solo traveling juga sangat ampuh untuk menyegarkan hati dan pikiran Anda.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

14 jam lalu

Kota bernuansa pink di Rajasthan, Jaipur, India. Unsplash.com/Dexter Fernandes
7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara


Patung Yesus Bukit Sibea-bea Danau Toba Jadi Tujuan Favorit Turis Lintas Agama, Tertinggi di Dunia

16 jam lalu

Patung Yesus tertinggi di dunia yang terletak di Bukit Sibea-bea, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, Senin, 29 April 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Patung Yesus Bukit Sibea-bea Danau Toba Jadi Tujuan Favorit Turis Lintas Agama, Tertinggi di Dunia

Patung Yesus Bukit Sibea-bea menjadi salah satu tempat destinasi favorit di kawasan Danau Toba


6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

17 jam lalu

Ilustrasi anak liburan (pixabay.com)
6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme


Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

2 hari lalu

Rakit bambu mengantar wisatawan menuju Candi Cangkuang, Garut, Jabar, 27 September 2014. TEMPO/Prima Mulia
Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.


NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

2 hari lalu

NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

Sebagai tujuan wisata nasional berkomitmen menjaga destinasi tetap bersih dan nyaman.


Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

4 hari lalu

Kowloon Motor Bus Hong Kong. Unsplash.com/Wanghao Shang
Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan


Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

5 hari lalu

Moulin Rogue Paris. Instagram.com/@moulinrougeofficiel
Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

Kincir angin Moulin Rouge telah berputar selama 135 tahun, dan yang pertama menyala saat pembukaan pada 1889


Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

6 hari lalu

Suasana benteng Hisor yang berada di komplek kota tua Hisor (Hissar), Tajikistan, Selasa 10 September 2019. Menurut Kepala Museum Hisor, Akmal Hamido, Hisor  dulunya merupakan ibu kota Tajikistan sekaligus pusat pemerintahan dan perekonomian. Penjelajah dunia Marcopolo serta penakluk dunia Alexander Agung dan Jenghis Khan pernah singgah di kota ini. ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

Timnas Tajikistan berhasil lolos 8 besar Piala Asia U-23 2024. Di manakah letak negara ini, destinasi wisata apa saja yang ditawarkannya?


Wahana Edukasi Baru, Ajak Anak Mengenal Dunia Penerbangan

6 hari lalu

Seorang anak mencoba wahana baru Flight Academy, kolaborasi Traveloka dan KidZania Jakarta. (dok. Traveloka)
Wahana Edukasi Baru, Ajak Anak Mengenal Dunia Penerbangan

Flight Academy, wahana baru kolaborasi Traveloka dan KidZania Jakarta bisa jadi pilihan mengajak anak menjelajahi dunia penerbangan


Solusi Sampah Kabupaten Sumenep, Ubah Daerah Sampah Jadi Destinasi Pariwisata

6 hari lalu

Solusi Sampah Kabupaten Sumenep, Ubah Daerah Sampah Jadi Destinasi Pariwisata

Achmad Fauzi berhasil mengubah daerah sampah menjadi destinasi wisata.