Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Obyek Wisata Hutan Mangrove yang Layak Dikunjungi

Reporter

Editor

Pruwanto

image-gnews
Hutan Mangrove Pandansari Brebes.  TEMPO/Muhammad Irsyam Faiz
Hutan Mangrove Pandansari Brebes. TEMPO/Muhammad Irsyam Faiz
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wisata hutan mangrove dikembangkan menjadi pariwisata alam dan edukasi, sekaligus ajang swafoto. Foto-foto berlatar belakang jalur perlintasan dan jembatan di rawa bakau itu diedarkan ke berbagai media sosial. Berikut ini 7 obyek wisata mangrove tersebut:


1. Semarang, Jawa Tengah
Kawasan Maron, Semarang, Jawa Tengah, dikembangkan sebagai obyek wisata bakau sejak 2016. Memiliki luas sekitar 5 hektare, kawasan ini bisa diakses dari Bandara Internasional Ahmad Yani, Semarang. Pengunjung bisa menyusuri pepohonan mangrove menggunakan perahu menuju Taman Maerokoco. Ada juga ekowisata Mangrove Desa Tapak, dan Pantai Trimulyo, yang juga asyik dikunjungi

2. Hutan Pandansari, Brebes
Pengelola hutan mangrove Pandansari, desa Kaliwlingi, Brebes, Jawa Tengah membangun obyek wisata ini mulai 2000. Sekitar 15 kilometer dari pusat kota, akses menuju ke sana melalui Desa Sawojajar. Sebanyak 3,6 juta pohon bakau hidup di areal 320 hektare. Penikmat wisata pesisir disediakan perahu berkapasitas 6-10 orang.

Tidak semua lahan bisa didatangani. Sekitar 40 hekatre kawasan ini yang bisa dijelajahi, dan disiapkan untuk swafoto, seperti trek sepanjang 850 meter, dua menara pandang, dan jembatan lengkung yang akrab disebut jembatan cinta, serta 70-an warung penjaja makanan dan minuman.

3. Dusun Pasir Kadilangu, Kulon Progo
Pengelola telah menyiapkan tiga jembatan penghubung yang bisa dipakai untuk swafoto. Pengelola menambah sejumlah titik dan hiasan pendukung swafoto serta papan petunjuk, meski belum bisa dipasang karena air kerap pasang.

4. Bangkalan Madura, Jawa Timur
Terinspirasi perkembangan obyek wisata hutang mangrove sejumlah daerah, Kelompok Tani Cemara Sejahtera Bangkalan, Jawa Timur, pun mulai mengembangkan Pesisir Desa Labuhan, Kecamatan Sepulu. Pesisir yang semula tertelan abrasi belakangan menjadi teduh dan sejuk. Mereka pun mengagas wisata edukasi di tempat seluas 7 hektare yang setengahnya ditanami 17 jenis mangrove.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Bagek Kembar, Lombok Barat
Bagek Kembar dikembangkan sebagai wisata mangrove dengan pendekatan system silvofishery. Pengunjung diajak menjelajahi tambak yang sudah ditumbuhi bakau dengan kano, sekaligus bermain.

6. Mangrove Desa Apar, Pariama, Sumatera Barat
Pecinta alam Tabuik Diving Club mulai membangun hutan mangrove sejak 2011 silam. Mereka menanami 100 ribu bibit mangrove yang diperoleh dari Bengkalis, Riau, di areal seluas 1 hektare di Desa Apar, Kecamatan Pariaman Utara, Sumatera Barat. Tahun 2017 ini mereka menyiapkan track khusus sepanjang 50 meter dengan lebar 1,5 meter.

7. Teluk Seribu, Balikpapan
Seperti umumnya wisata mangrove, di Teluk Seribu para wisatawan bisa menyusuri menggunakan kapal, belanja di pasar buah dan sayur serta menikmati ikan bakar di pinggir teluk selama perjalanan. Bahkan mereka bisa memancing ikan yang hidup di teluk tadi. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wahana Edukasi Baru, Ajak Anak Mengenal Dunia Penerbangan

17 jam lalu

Seorang anak mencoba wahana baru Flight Academy, kolaborasi Traveloka dan KidZania Jakarta. (dok. Traveloka)
Wahana Edukasi Baru, Ajak Anak Mengenal Dunia Penerbangan

Flight Academy, wahana baru kolaborasi Traveloka dan KidZania Jakarta bisa jadi pilihan mengajak anak menjelajahi dunia penerbangan


Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

14 hari lalu

Proses relokasi seekor buaya yang ditangkap di Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur. ANTARA/HO-BBKSDA NTT
Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

Sepanjang tahun lalu, 5 warga Timor mati digigit buaya dan 10 luka-luka. Tahun ini sudah satu orang yang tewas.


Pertamina Rehabilitasi Mangrove di NTT

45 hari lalu

Pertamina Rehabilitasi Mangrove di NTT

Pertamina melalui Program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) Hutan Pertamina, pulihkan lingkungan melalui rehabilitasi mangrove di Nusa Tenggara Timur (NTT).


Destinasi Wisata di Banyuwangi, Surga di Ujung Timur Pulau Jawa

26 Desember 2023

Wisatawan sedang berselancar di gulungan ombak Pantai Plengkung Taman Nasional Aas Purwo, Banyuwangi. Ombak di Pantai Plengkung terkenal nomor dua terbaik di dunia setelah Hawaii. Tempo/Ika Ningtyas
Destinasi Wisata di Banyuwangi, Surga di Ujung Timur Pulau Jawa

Dengan keindahan alam yang memukau dan keanekaragaman budayanya, Banyuwangi menjadi salah satu tujuan favorit bagi banyak wisatawan dan pelancong.


Kepala BRGM: Tidak Semua Pantai Memerlukan Mangrove

24 Desember 2023

Kepala BRGM: Tidak Semua Pantai Memerlukan Mangrove

Koordinasi dengan BRGM untuk penananam mangrove agar lokasi tepat sasaran


7 Fakta Pulau Natuna, Alamnya Kaya Destinasi Wisatanya Juara

22 Desember 2023

Seorang pria berdiri melihat indahnya pantai di Natunam Ranai, Riau, 20 Agustus 2016. Memiliki keindahan laut dan banyaknya fauna bawah laut membuat Kepulauan Natuna menjadi salah satu tempat yang banyak dikunjungi oleh nelayan-nelayan ilegal. (Ulet Ifansasti/Getty Images)
7 Fakta Pulau Natuna, Alamnya Kaya Destinasi Wisatanya Juara

Selain dikenal memiliki kekayaan alam yang melimpah, Pulau Natuna juga dikenal sebagai destinasi wisata menarik.


Rekomendasi Aktivitas Liburan Akhir Tahun untuk Menjauhkan Anak dari Gawai

22 Desember 2023

Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia Warih Andang Tjahyono dan Wakil Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor Henry Tanoto saat pembukaan booth Toyota di Museum Angkut Nasional di Malang, Jawa Timur, Rabu, 20 Desember 2017. TEMPO/Wawan Priyanto
Rekomendasi Aktivitas Liburan Akhir Tahun untuk Menjauhkan Anak dari Gawai

Liburan akhir tahun bisa jadi momentum untuk menjauhkan anak dari gawai.


Libur Nataru, Wisata Edukasi Sumbu Filosofi Hingga Sangiran Jadi Target Badan Otorita Borobudur

18 Desember 2023

Malioboro Yogyakarta menjadi satu area yang dilalui garis imajiner Sumbu Filosofis. (Dok. Pemkot Yogyakarta)
Libur Nataru, Wisata Edukasi Sumbu Filosofi Hingga Sangiran Jadi Target Badan Otorita Borobudur

Libur Nataru destinasi penyangga Borobudur mulai dipromosikan untuk wisata edukasi


Rekomendasi 5 Wisata Alam di Pinggiran Jakarta untuk Libur Nataru

17 Desember 2023

Wisatawan melakukan selam permukaan (snorkeling) di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu 9 September 2023. Sudin Parekraf Kepulauan Seribu.mencatat ada 295.221 wisatawan lokal dan mancanegara yang berkunjung ke Kepulauan Seribu sepanjang Januari hingga Agustus 2023, kunjungan tersebut meningkat karena promosi media sosial serta program hiburan lainnya yang dilakukan pihak Pemprov DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Rekomendasi 5 Wisata Alam di Pinggiran Jakarta untuk Libur Nataru

Berbagai destinasi wisata alam di Jakarta kerap ramai dikunjungi saat libur Nataru


Rekomendasi 6 Destinasi Wisata Edukasi di Jakarta untuk Libur Sekolah

4 Desember 2023

Ilustrasi Jakarta Aquarium/Tiket.com
Rekomendasi 6 Destinasi Wisata Edukasi di Jakarta untuk Libur Sekolah

Mengunjungi destinasi wisata edukasi bisa jadi pilihan menarik membawa anak saat libur sekolah.