Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Serba Betawi di Setu Babakan

image-gnews
Seorang anak menonton para remaja yang berlatih tari Betawi di panggung pertunjukan di Kawasan budaya Betawi Setu Babakan yang sepi pengunjung, Jakarta, Rabu (09/01). TEMPO/Yosep Arkian
Seorang anak menonton para remaja yang berlatih tari Betawi di panggung pertunjukan di Kawasan budaya Betawi Setu Babakan yang sepi pengunjung, Jakarta, Rabu (09/01). TEMPO/Yosep Arkian
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Nama berikut ini mungkin sudah cukup familiar di telinga: Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan. Tempat ini menjadi pilihan menarik bagi Anda yang ingin berlibur seraya memperkaya pengetahuan tentang kekayan budaya Betawi.

Terletak di Jagakarsa, Jakarta Selatan, wilayah Setu Babakan dulunya merupakan perkampungan biasa. Kini, kawasan yang berada di pinggiran danau buatan tersebut telah menjadi pusat pelestarian budaya khas betawi yang diresmikan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Betawi dari A sampai Z, rasanya tersedia di sini. Dari seni tradisi, kuliner, hingga adat-istiadat Betawi coba diabadikan.

Di Museum Betawi terdapat berbagai macam artefak kebudayaan khas Betawi. Mulai dari perkakas rumah tangga tempo dulu, beragam alat musik, hingga atribut milik tokoh Betawi. Misalnya, milik Benyamin Sueb dan Si Pitung.

Di Setu babakan juga kerap disuguhkan pagelaran seni-budaya khas Betawi. Penampilnya adalah beragam komunitas seni Betawi. Jika datang di waktu yang tepat, Anda beruntung bisa menikmati alunan musik Gambang Kromong. Juga menyaksikan pentas marawis, hingga menikmati kocaknya pertunjukan Lenong Betawi.

Selain wisata budaya, Setu Babakan juga menawarkan pesona wisata alam yang memikat.  Rerimbun pepohonan telah menghijaukan kawasan ini. Panorama dipercantik oleh beragam rumah dengan arsitektur khas Betawi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Barangkali, hal itu sesaat akan membuat anda merasa di berada di peradaban Betawi tempo dulu.

Bagaimana dengan hidangan khas Betawi? Jangan kuatir, Anda dapat menikmati mulai dari kerak telor, soto betawi, tauge goreng hingga bir pletok yang menyegarkan.

Mari simak keseruan wisata budaya khas betawi di PBB Setu Babakan di video hasil liputan Tempo Channel berikut.

http://www.tempochannel.com/read/5542459844001/Museum-Betawi-di-Setu-Babakan-.html

ERLANGGA | TW

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Temui Fauzi Bowo di Setu Babakan, Ridwan Kamil Singgung Pengelolaan Pariwisata Kampung

12 hari lalu

Bakal Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (kanan) dan Mantan Gubernur Jakarta Fauzi Bowo saat bertemu di Setu Babakan, Jakarta, Rabu, 4 September 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Temui Fauzi Bowo di Setu Babakan, Ridwan Kamil Singgung Pengelolaan Pariwisata Kampung

Ridwan Kamil mengaku banyak belajar dengan Fauzi Bowo soal bagaimana mengelola Jakarta.


Cara Menuju Perkampungan Betawi Setu Babakan dengan KRL dan TransJakarta

20 Juni 2024

Sejumlah wisatawan berkunjung di kawasan Museum Betawi, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jakarta, Ahad, 28 Juni 2020. Penglola juga membatasi san jam kunjung pada pukul 9.00-15.00 WIB dan pembatasan jumlah pengunjung sebanyak 50 persen guna meminimalisir penyebaran COVID-19. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Cara Menuju Perkampungan Betawi Setu Babakan dengan KRL dan TransJakarta

Lokasinya yang strategis membuat Setu Babakan terhitung mudah dijangkau dengan beragam moda transportasi.


Gebyar Seni Budaya Betawi di Setu Babakan Meriahkan HUT Jakarta Akhir Pekan Ini

20 Juni 2024

Salah satu rumah di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Jakarta Selatan. TEMPO/Mila Novita
Gebyar Seni Budaya Betawi di Setu Babakan Meriahkan HUT Jakarta Akhir Pekan Ini

Gebyar Seni Budaya Betawi Setu Babakan diisi dengan beragam kegiatan mulai dari keroncong, tarian, hingga permainan tradisional.


Butet Kartaredjasa Kritik Pemprov DKI yang Naikkan Harga Sewa Gedung Pertunjukan

15 Januari 2024

Aktor Butet Kertaredjasa melakukan pertunjukan seni teater yang digabungkan dengan seni musik dan seni tari dengan lakon
Butet Kartaredjasa Kritik Pemprov DKI yang Naikkan Harga Sewa Gedung Pertunjukan

Seniman Butet Kartaredjasa mempertanyakan alasan kenaikan harga gedung pertunjukan di DKI Jakarta


10 Lokasi Seru di Jakarta untuk Rayakan Malam Tahun Baru

25 Desember 2023

Pantai Carnaval Ancol. TEMPO//Dwi Narwoko
10 Lokasi Seru di Jakarta untuk Rayakan Malam Tahun Baru

Ada beberapa lokasi seru di Jakarta untuk malam tahun baruan, di mana saja?


5 Desa Wisata Dekat Jakarta, Ada Kampung Pecinan Glodok Hingga Pulau Untung Jawa

24 Oktober 2023

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Uno (tengah), bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (kedua kiri) dengan pejabat terkait saat peluncuran dan peresmian Kawasan Condet sebagai Desa Kreatif, di Balai Budaya, Kampung Kreatif Condet, Jakarta Timur, Minggu, 12 Desember 2021. ANTARA/HO Pemprov DKI Jakarta
5 Desa Wisata Dekat Jakarta, Ada Kampung Pecinan Glodok Hingga Pulau Untung Jawa

Sejumlah desa wisata di dekat Jakarta bisa jadi pilihan berlibur untuk mempelajari kearifan lokal


10 Rekomendasi Tempat Wisata Terdekat di Jakarta saat Weekend

13 Oktober 2023

Ada banyak tempat wisata terdekat di daerah Jakarta, mulai dari wisata alam hingga museum. Berikut ini rekomendasinya untuk Anda dan keluarga. Foto: Canva
10 Rekomendasi Tempat Wisata Terdekat di Jakarta saat Weekend

Ada banyak tempat wisata terdekat di daerah Jakarta, mulai dari wisata alam hingga museum. Berikut ini rekomendasinya untuk Anda dan keluarga.


6 Kuliner Betawi yang Bisa Dinikmati di Setu Babakan

17 September 2023

Perajin membuat makanan dodol betawi di tepi Waduk Setu Babakan, Jakarta, Ahad, 28 Juni 2020. Kawasan Setu Babakan yang sebelumnya ditutup selama tiga bulan saat pandemi COVID-19 tersebut kembali beroperasi. ANTARA/Aditya Pradana Putra
6 Kuliner Betawi yang Bisa Dinikmati di Setu Babakan

Setu Babakan adalah surga bagi pecinta makanan khas Betawi. Dari kerak telor hingga es selendang mayang yang segar bisa ditemukan di sini.


Akhir Pekan di Setu Babakan, Merasakan Budaya Betawi di Tengah Ibu Kota

17 September 2023

Pentas kesenian lenong Betawi bejudul Putri Nyasar di amfiteater Zona A Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Jakarta Selatan, dalam peringatan Hari Ulang Tahun Jakarta ke-492, Sabtu, 22 Juni 2019. TEMPO | Bram Setiawan
Akhir Pekan di Setu Babakan, Merasakan Budaya Betawi di Tengah Ibu Kota

Selain alamnya yang memikat, salah satu hal terbaik tentang Setu Babakan adalah keberadaan budaya Betawi yang masih hidup di sini.


Keliling Kampung Betawi Setu Babakan Kini Bisa Naik Sepeda Listrik dan Buggy Car

7 Februari 2023

Mobil mini (buggy car) menjadi salah satu fasilitas terbaru di UPK PBB Setu Babakan, Jakarta, Selasa (7/2/2023). ANTARA/@Instagram/pokdarwis_pbbsetubabakan/Luthfia
Keliling Kampung Betawi Setu Babakan Kini Bisa Naik Sepeda Listrik dan Buggy Car

Seluruh kawasan wisata budaya Perkampungan Betawi Setu Babakan itu terbagi menjadi lima zona.