Nasi Kuning dan Ayam Goreng Kremes Tembus Pasar Spanyol

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 2 Mei 2017 20:22 WIB

Ilustrasi kuliner Kohu-kohu dari Ambon. Goodnewsfromindonesia.org

TEMPO.CO, Madrid - Berbagai produk kuliner Indonesia dapat menembus pasar internasional khususnya Spanyol. Potensi ini diharapkan terjadi setelah Indonesia ikut pameran International Salon De Gourmet ke 31 di IFEMA Madrid belum lama ini.


Partisipasi Indonesia dalam pameran yang diwakili Atase Perdagangan KBRI Madrid, ITPC Barcelona dan perusahaan asal Indonesia yakni PT. Tiga Pilar Sejahtera Foods, Javaro Coffee dan Asosiasi Perusahaan Jasaboga Indonesia (APJI) menempati area 30 m2 pada Hall 8 Paviliun G37.

Dubes RI untuk Kerajaan Spanyol, Yuli Mumpuni Widarso kepada Antara London, Selasa, 2 Mei 2017, mengatakan pameran Gourmet yang diikuti Indonesia untuk pertama kali merupakan platform yang efisien bagi perusahaan Indonesia memasuki gerbang baru bagi produk kuliner.

Indonesia sedang memperluas jalinan perdagangan dengan perusahaan Spanyol dan 30 negara peserta pameran. Salon Gourmet ke-31 menghadirkan 1.500 peserta, 37.500 produk dan 1.200 produk baru dan menghadirkan 85.000 pengunjung dari berbagai dunia dan diperkirakan ekspetasi transaksi senilai 200 juta Euro.

Dubes mengatakan, keikutsertaan Indonesia adalah untuk menerobos pasar di bidang makanan dan minuman serta kuliner di wilayah Spanyol dan Eropa lainnya serta Medeterania, Amerika latin dan Afrika.

Ketua Umum APJI, Ibu Ayu Muliadi, mengapresiasi dan mendukung keikutsertaan Indonesia dalam upaya mendorong produk makanan dan minuman Indonesia masuk ke pasar Eropa.

Pameran diikuti perusahaan produk makanan dan minuman dari berbagai negara diresmikan Menteri Pertanian dan Perikanan Spanyol, Sra. Isabel Garcia Tejerina yang melakukan kunjungan ke stand pada 4 paviliun

Perusahaan Indonesia menampilkan produk makanan kemasan dan kopi serta produk kuliner diharapkan dapat menembus pasar internasional khususnya Spanyol. Adapun nilai transaksi pada pameran ini mencapai US$ 201 ribu.

Penampilan stand Indonesia memberikan daya tarik dengan penyajian berbagai menu kuliner Indonesia seperti nasi kuning, ayam goreng kremes, rendang, mie dan bihun goreng serta sate ayam bumbu kacang Chef APJI.

Pengunjung yang mencicipi sajian menyatakan kekagumannya atas masakan Indonesia, sekaligus menyayangkan tidak adanya restoran Indonesia di Madrid. Dalam merespon permintaan pasar, Kepala Bidang Luar Negeri APJI, Reny Feby, menggelar pertemuan dengan diaspora Indonesia di Madrid.

ANTARA

Berita terkait

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

1 jam lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

6 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

9 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

18 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

20 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

21 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

22 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

24 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

26 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

34 hari lalu

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.

Baca Selengkapnya