Bayi Gajah Lahir di Taman Nasional Way Kambas, Lampung

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Senin, 20 Maret 2017 12:55 WIB

Pawang mengiring gajah Sumatera (Elephas Maximus Sumatranus) menuju Rumah Sakit Gajah Prof Dr Ir Rubini Atmawidjaja di Taman Nasional Way Kambas, Lampung. Rumah sakit Gajah Prof Dr Ir Rubini Atmawidjaja didirikan pada 31 Januari 2012 merupakan Rumah Sakit Gajah (RSG) pertama di Indonesia dan Asia. ANTARA/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Lampung Timur - Satu bayi gajah betina lahir di hutan Taman Nasional Way Kambas, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung, Senin, 20 Maret 2017. "Berita gembira, telah lahir satu ekor bayi gajah betina hari ini di Elephant Respons Unit atau ERU Tegalyoso TNWK," kata Subakir, Kepala Balai Taman Nasional Way Kambas (TNWK).

Baca: Taman Nasional Way Kambas Jadi Taman Warisan ...

Bayi gajah yang baru dilahirkan induk bernama Riska itu, menurut Subakir, berat badannya 85 kilogram. "Alhamdulillah kondisinya sehat. Ini berkat dukungan dan doa semua pihak," kata dia.

TNWK, yang mencakup hutan seluas 125.621,3 hektare di Kecamatan Labuhan Ratu, merupakan tempat perlindungan gajah dan memiliki Pusat Latihan Gajah/Pusat Konservasi Gajah Way Kambas serta rumah sakit gajah.

Beberapa lembaga konservasi sebelumnya mengingatkan populasi gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) di hutan TNWK semakin menurun.

Di Way Kambas juga ada International Rhino Foundation (IRF), pusat penangkaran dan konservasi badak Sumatera bercula dua (Dicerorhinus sumatrensis).

Selain badak Sumatera dan gajah Sumatera, TNWK juga merupakan rumah bagi harimau Sumatera, mentok rimba, buaya, dan flora hutan hujan tropis, seperti api-api, pidada, nipah, dan pandan.

ANTARA

Berita terkait

Kampung Selarai Indah, Tempat Healing di Musi Banyuasin yang Dulunya Lahan Tidur

25 November 2022

Kampung Selarai Indah, Tempat Healing di Musi Banyuasin yang Dulunya Lahan Tidur

Kampung Selarai Indah bisa menjadi pilihan destinasi wisata saat berada di ibu kota Musi Banyuasin.

Baca Selengkapnya

Indahnya Desa Wisata Tebat Lereh di Pagaralam yang Digagas Para Remaja

15 September 2022

Indahnya Desa Wisata Tebat Lereh di Pagaralam yang Digagas Para Remaja

Desa wisata Tebat Lereh memiliki objek wisata mulai dari wisata alam sampai wisata budaya serta kuliner yang digagas oleh para remaja desa.

Baca Selengkapnya

Kampung Gladiator dan Warung Arema, Saksi Para Transmigran Ubah Nasib

1 Juni 2022

Kampung Gladiator dan Warung Arema, Saksi Para Transmigran Ubah Nasib

Salah satu kampung yang menjadi tujuan para transmigran adalah Kampung Gladiator alias Desa Srigunung.

Baca Selengkapnya

Pameran Ini Perlihatkan Potensi Wisata Kesehatan Indonesia, Medis Hingga Herbal

3 Maret 2022

Pameran Ini Perlihatkan Potensi Wisata Kesehatan Indonesia, Medis Hingga Herbal

Dalam pameran itu, pengunjung dapat melihat beragam potensi wisata kesehatan Indonesia, khususnya di Sumatera Selatan.

Baca Selengkapnya

Kampung Tangguh Nusantara Musi, Wisata Sungai Sambil Pilah-pilih Ikan Cupang

17 Februari 2022

Kampung Tangguh Nusantara Musi, Wisata Sungai Sambil Pilah-pilih Ikan Cupang

Destinasi wisata sungai Kampung Tangguh Nusantara Musi baru saja diresmikan dan bisa dinikmati masyarakat.

Baca Selengkapnya

Wisata Susur Sungai Ogan Baturaja, Main Air Ditemani Kopi Khas Mendingin

4 Januari 2022

Wisata Susur Sungai Ogan Baturaja, Main Air Ditemani Kopi Khas Mendingin

Sepanjang sungai Ogan memiliki keindahan alam yang mempesona dan bisa dinikmato sambil wisata air dan bermalam.

Baca Selengkapnya

Bermalam di Kebun Penukal Abab Lematang Ilir Menanti Durian Jatuh

29 Desember 2021

Bermalam di Kebun Penukal Abab Lematang Ilir Menanti Durian Jatuh

Di kebun, Haji Podo mengajari cara memetik durian jatuh dari pohon yang berketinggian sekitar 25 meter.

Baca Selengkapnya

Berwisata Sambil Tanam Padi di Tengah Kota Palembang

23 Desember 2021

Berwisata Sambil Tanam Padi di Tengah Kota Palembang

Sebuah lokasi yang dibangun PT Pusri Palembang bisa menjadi lokasi alternatif berwisata masyarakat setempat.

Baca Selengkapnya

Garap Wisata Medis, Sumatera Selatan Hadirkan Layanan Jantung Terpadu

23 Desember 2021

Garap Wisata Medis, Sumatera Selatan Hadirkan Layanan Jantung Terpadu

Meski bisa dimanfaatkan untuk pengembangan wisata medis, layanan kesehatan ini bisa dinikmati juga oleh peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial.

Baca Selengkapnya

Lihat Keindahan Danau Shuji yang Raih Juara 3 Anugerah Pesona Indonesia 2021

1 Desember 2021

Lihat Keindahan Danau Shuji yang Raih Juara 3 Anugerah Pesona Indonesia 2021

Sejuk dan adem, itu yang dirasakan manakala memasuki kawasan wisata Danau Shuji di Muara Enim.

Baca Selengkapnya