Bekas Tambang Emas Kontroversial di Jepang Kini jadi Situs Warisan Dunia UNESCO

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Minggu, 8 September 2024 05:22 WIB

Bekas tambang emas Pulau Sado, Jepang, menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO pada 2024 (visitsado.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Bekas tambang emas di Pulau Sado, Jepang, masuk dalam daftar Warisan Dunia UNESCO pada 27 Juli 2024. Tambang emas di pulau yang berada di lepas pantai Prefektur Niigata itu kontroversial karena pada masa perang karena kerja paksa.

Pulau ini masuk dalam daftar Warisan Dunia setelah Jepang setuju untuk menyertakan pameran tentang kisah kelam masa perang yang dialami para pekerja Korea di tambang tersebut. Tambang tersebut dinominasikan sejak 2022 sebagai kandidat Warisan Budaya Dunia di Jepang.

Sejarah Kelam Tambang Emas Sado di Masa Perang

Tambang emas Sado membiayai sebagian besar kebutuhan militer Jepang di masa perang. Mitsubishi yang saat itu menguasai tambang itu kewalahan memenuhi target produksi karena banyak pekerja yang merupakan veteran jatuh sakit, sementara para pemuda dipanggil untuk wajib militer.

Dilansir daro The Diplomat, Mitsubishi mengumpulkan pekerja paksa dari Korea pada awal 1939 setelah Undang-Undang Mobilisasi Tenaga Kerja Umum Nasional Jepang disahkan pada 1938. Jepang pernah menjajah Korea dari 1910 hingga 1945.

Diperkirakan jumlah pekerja paksa Korea di Pulau Sado berkisar antara 1.200 hingga 1.500 orang. Menurut catatan tenaga kerja dari cabang Sado Mitsubishi, 1.519 orang Korea dibawa ke pulau tersebut antara tahun 1940 dan 1945. Namun, Hirose Teizo dari Universitas Fukuoka memperkirakan bahwa jumlahnya bisa mencapai 2.300 orang.

Advertising
Advertising

Karena itulah, sebelum tambang Sado didaftarkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO, Korea Selatan meminta Jepang untuk menyajikan informasi tentang orang-orang Korea ini agar pengunjung dapat memahami sejarah kelam tambang tersebut.

Jadi Tempat Wisata

Situs ini telah dikembangkan sebagai tempat wisata yang memungkinkan pengunjung mempelajari tentang metode penambangan dan produksi tradisional yang digunakan untuk menambang emas dan logam mulia lainnya. Para tamu juga dapat berfoto dengan koin koban raksasa di Fasilitas Pemandu Tambang Emas dan Perak Kirarium Sado.

Jepang juga menyelenggarakan upacara peringatan untuk semua pekerjanya setiap tahun. Langkah tersebut bertujuan untuk memperbaiki hubungan bilateral antara Korea Selatan dan Jepang.

Pulau Sado di Jepang mencakup sekitar 50 tambang yang berbeda, termasuk Tambang Emas dan Perak Aikawa-Tsurushi, Situs Terbuka Doyu-no-Warito, Tambang Emas Placer Nishimikawa, dan Tambang Perak Tsurushi. Tambang Emas dan Perak Aikawa, yang terbesar di pulau ini, mencakup wilayah seluas 400 kilometer. Beberapa area, terowongan, dan gua telah dibuka untuk umum sebagai bagian dari rute wisata Situs Bersejarah Tambang Emas Sado. Tambang emas Jepang tersebut pernah menjadi penghasil emas terbesar di dunia yang beroperasi selama 400 tahun sebelum ditutup pada 1989.

TRAVEL+LEISURE | THE DIPLOMAT

Pilihan Editor:3 Festival Budaya Jepang yang Terbesar di Negeri Sakura

Berita terkait

Mariah Carey Bawa Anak Liburan ke Tembok Besar Cina, Intip Sejarah Situs Warisan Dunia Ini

11 jam lalu

Mariah Carey Bawa Anak Liburan ke Tembok Besar Cina, Intip Sejarah Situs Warisan Dunia Ini

Dikenal sebagai salah satu keajaiban dunia, Tembok Besar Cina diakui sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO.

Baca Selengkapnya

Museum Nasional Akan Dibuka Kembali Bulan Depan, Janjikan Reimajinasi Pasca-Kebakaran

19 jam lalu

Museum Nasional Akan Dibuka Kembali Bulan Depan, Janjikan Reimajinasi Pasca-Kebakaran

Revitalisasi Museum Nasional Indonesia pasca-kebakaran libatkan pendampingan dari UNESCO dan ahli internasional.

Baca Selengkapnya

Aktris Asia Pertama yang Raih Emmy Awards, Siapa Anna Sawai?

21 jam lalu

Aktris Asia Pertama yang Raih Emmy Awards, Siapa Anna Sawai?

Ini adalah kali pertama Anna Sawai dinominasikan di ajang Emmy Award, sekaligus kemenangan pertamanya.

Baca Selengkapnya

Cetak Rekor 18 Penghargaan di Emmy Awards, Ini 5 Fakta Serial Shogun

22 jam lalu

Cetak Rekor 18 Penghargaan di Emmy Awards, Ini 5 Fakta Serial Shogun

Shogun adalah film yang luar biasa, berhasil memikat penonton dengan alur cerita yang mendalam, visual yang menakjubkan, dan penampilan aktor yang luar biasa.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Jepang dan India, Kamboja Terpilih jadi Destinasi Wisata Budaya Paling Top di Asia

22 jam lalu

Kalahkan Jepang dan India, Kamboja Terpilih jadi Destinasi Wisata Budaya Paling Top di Asia

Selain Angkor Wat, Kamboja memiliki tiga situs warisan dunia, yakni Kuil Sambor Prei Kuk, Kuil Preah Vihear, dan situs arkeologis Koh Ker.

Baca Selengkapnya

Jepang Bangun Superkomputer Zeta, 1.000 Kali Kecepatan Superkomputer Frontier Amerika

22 jam lalu

Jepang Bangun Superkomputer Zeta, 1.000 Kali Kecepatan Superkomputer Frontier Amerika

Superkomputer ini diharapkan dapat membantu Jepang untuk tetap tampil kompetitif menyikapi kemajuan penelitian ilmiah dan kecerdasan buatan (AI).

Baca Selengkapnya

Jelajahi Jepang, Wisatawan Indonesia Bisa Dapat Tiket Domestik Gratis dari Maskapai Ini

1 hari lalu

Jelajahi Jepang, Wisatawan Indonesia Bisa Dapat Tiket Domestik Gratis dari Maskapai Ini

Penawaran gratis ini diharapkan dapat membantu mengurangi overtourism atau pariwisata berlebihan di beberapa destinasi terpopuler di Jepang.

Baca Selengkapnya

Jumlah Lansia di Jepang Cetak Rekor Tertinggi, Sepertiga Populasi di Atas 65 Tahun

1 hari lalu

Jumlah Lansia di Jepang Cetak Rekor Tertinggi, Sepertiga Populasi di Atas 65 Tahun

Sepertiga dari jumlah populasi di Jepang adalah lansia berumur di atas 65 tahun. Orang muda mulai ogah punya anak.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Dorong Kota Palembang Jadi Kota Kreatif untuk Sokong Kemajuan UMKM

1 hari lalu

Sandiaga Uno Dorong Kota Palembang Jadi Kota Kreatif untuk Sokong Kemajuan UMKM

Kota kreatif merupakan salah satu terobosan yang akan dilakukan Kemenparekraf bekerja sama dengan Pemerintah Kota Palembang.

Baca Selengkapnya

Portugal Destinasi Terbaik di Dunia untuk Wisatawan Menurut Survei Terbaru

1 hari lalu

Portugal Destinasi Terbaik di Dunia untuk Wisatawan Menurut Survei Terbaru

Selain Portugal, berikut ini negara terbaik lainnya di dunia untuk wisatawan berdasarkan survei Flight Centre.

Baca Selengkapnya