Singapura Mulai Gunakan QR Code sebagai Pengganti Paspor di Perbatasan Darat

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 15 Maret 2024 09:57 WIB

Turis berfoto di sebelah patung singa Merlion di kawasan pusat bisnis Singapura 6 Februari 2015. [REUTERS / Edgar Su]

TEMPO.CO, Jakarta - Wisatawan yang tiba atau berangkat dari Singapura lewat jalur darat tak lagi harus melewati pemeriksaan paspor fisik di imigrasi. Negara tersebut telah menerapkan fitus QR code di pos pemeriksaan Woodlands dan Tuas mulai 19 Maret 2024.

Penerapan fitur ini membuat wisatawan tidak perlu lagi menunjukkan paspor kepada petugas Immigration and Checkpoints Authority (ICA) di loket mobil, menurut keterangan ICA, Selasa, 12 Maret 2024. Ini akan membuat antrean di imigrasi jadi lebih singkat. Wisatawan hanya perlu memindai satu kode QR yang harus dibuat melalui aplikasi seluler MyICA sebelum tiba di pos pemeriksaan. Kode QR ini dapat dibagikan kepada semua penumpang di dalam mobil.

Meskipun intervensi petugas sangat minim, proses izin dalam mobil belum sepenuhnya otomatis karena petugas masih akan melakukan tugasnya bulan ini. Jadi, wisatawan masih bisa memilih untuk menunjukkan paspor fisik kepada petugas ICA di konter atau menggunakan kode QR.

Inisiatif kode QR hanya berlaku di pos pemeriksaan Singapura saat ini. Wisatawan masih memerlukan paspor fisik mereka di pos pemeriksaan Malaysia.

Cara menggunakan QR Code

Untuk menghasilkan QR code unik, wisatawan harus mengunduh aplikasi seluler MyICA. Di aplikasi seluler MyICA, wisatawan dapat memilih opsi "QR Code" untuk memindai biodata di paspor.

Advertising
Advertising

Penduduk Singapura — termasuk warga negara Singapura, penduduk tetap, dan pemegang izin jangka panjang — dapat mengisi rincian paspor mereka secara otomatis melalui Singpass ketika mereka mengakses Aplikasi MyICA.

Sebagai alternatif, para pelancong ini dapat menggunakan fungsi kamera internal di aplikasi untuk memindai zona halaman biodata paspor mereka yang dapat dibaca mesin. Hal ini mengacu pada dua atau tiga baris karakter di bagian bawah halaman biodata paspor.

Wisatawan asing yang pernah mengunjungi Singapura sebelumnya juga dapat mengisi rincian paspor mereka secara otomatis dengan menggunakan fungsi kamera internal di aplikasi untuk memindai zona halaman biodata paspor mereka yang dapat dibaca mesin.

Namun, paspor fisik tetap akan diperlukan bagi pengunjung pertama kali dan mereka yang masuk kembali ke Singapura menggunakan paspor yang berbeda dari kunjungan terakhir mereka ke negara tersebut. Wisatawan ini akan dapat menggunakan kode QR untuk izin imigrasi pada perjalanan berikutnya.

Di aplikasi MyICA, wisatawan akan dapat membuat kode QR individu atau grup. Penumpang yang berada di mobil yang sama bisa menggunakan satu kode QR grup untuk izin imigrasi. Misalnya, sebuah keluarga beranggotakan empat orang dapat menyimpan detail paspor mereka di aplikasi MyICA salah satu anggota keluarga, dan membuat kode QR grup keluarga.

Wisatawan juga dapat membuat beberapa kode QR untuk perjalanan dengan kelompok orang berbeda. Setiap kode QR grup dapat disimpan di aplikasi dengan nama seperti "Keluarga" atau "Teman". Setiap QR code grup dapat berisi hingga 10 detail paspor wisatawan.

Kode QR individual akan kedaluwarsa satu tahun setelah dibuat, atau pada tanggal kedaluwarsa paspor terkait, mana saja yang lebih dulu. Adapun kode QR grup akan kedaluwarsa satu tahun setelah dibuat atau pada tanggal habis masa berlaku paspor paling awal dari anggota grup tersebut.

ICA | CNA | TODAY ONLINE

Pilihan Editor: Terbang dari Singapura akan Lebih Mahal pada 2026, Apa Sebabnya?

Berita terkait

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

9 jam lalu

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

Top 3 dunia kemarin adalah daftar konglomerat Singapura dan Korsel yang masuk daftar Forbes hingga Cina diminta membantu negara miskin dari utang.

Baca Selengkapnya

10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

1 hari lalu

10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

Berikut ini daftar orang-orang terkaya di Singapura versi Forbes 2024. Kekayaannya ada yang mencapai US$ 15,9 miliar. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

1 hari lalu

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Dirtipidsiber Bareskrim Polri menyebut saat ini penyidik juga masih mengejar diduga pelaku berinisial S warga negara Nigeria.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

1 hari lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Jelang Singapore International Water Week, Kadin: Masih Banyak Populasi di RI yang Tak Punya Akses Air Bersih

1 hari lalu

Jelang Singapore International Water Week, Kadin: Masih Banyak Populasi di RI yang Tak Punya Akses Air Bersih

Kadin menggelar panel diskusi sebagai rangkaian dari SIWW 2024. Akses terhadap air bersih masih menjadi tantangan sejumlah wilayah di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

1 hari lalu

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mengungkap kasus manipulasi data menggunakan email palsu dan memanfaatkan informasi data untuk menipu.

Baca Selengkapnya

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

2 hari lalu

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

Eks Menteri ESDM, Arcandra Tahar tersangkut soal kewarganegaraan ganda hingga dicopot dari jabatan. Kkemudian diangkat Jokowi lagi jadi wakil menteri.

Baca Selengkapnya

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

2 hari lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

3 hari lalu

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

Clarke Quay selama ini dikenala sebagai kawasan destinasi hiburan malam di Singapura, kin hadir dengan wajah baru

Baca Selengkapnya

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

4 hari lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya